Anda di halaman 1dari 3

Seleksi Masuk Program Magister Matematika ITB

Selasa 27 Juni 2023

Prodi Matematika
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Institut Teknologi Bandung

1
PETUNJUK PENGIRIMAN NASKAH HASIL UJIAN SELEKSI

Setelah Anda menyelesaikan pekerjaan, untuk mempersiapkan pengiriman


naskah jawaban dan untuk memudahkan kami dalam pengoreksian, mohon
diperhatikan hal-hal berikut.
1. Ujian bersifat open book dan wajib dilaksanakan secara mandiri. Ujian
dilaksanakan pada pukul 9:00- 11:00, dan peserta mengunggah jawaban
ujian ke SIPENDI (https://www.sipendi.fmipa.itb.ac.id) pada kolom yang
disediakan.
2. Pindai atau foto lembar jawaban Anda dan pastikan jawaban Anda dapat
terbaca dengan jelas.
3. Untuk setiap tes, gabungkan seluruh lembar kerja dalam satu file PDF.
Simpan file tersebut dengan format ALIN-2023-5-Nama.pdf untuk jawa-
ban Essay Aljabar Linier dan ANRIL-2023-5-Nama.pdf untuk Analisis
Real

2
Seleksi Masuk Program Magister Matematika ITB
Bidang Aljabar Linear
27-30 Juni 2023

Periksa apakah pernyataan berikut benar atau salah. Jika benar berikan
buktinya dan jika salah berikan contoh penyangkalnya.
1. Tidak ada matriks A berukuran 5 × 5 yang punya invers sehingga

det(5A) = 5 det(A).

2. Misalkan A, B matriks persegi. Jika λ ̸= 0 adalah nilai eigen dari AB,


maka λ merupakan nilai eigen dari BA.
3. Jika u merupakan kombinasi linear dari v dan w di R3 , maka v meru-
pakan kombinasi linear dari u dan w.
4. Misalkan α dan β adalah pemetaan linear dari ruang vektor U ke V.
Maka Ker(α + β) = Ker(α) ∩ Ker(β).
5. Misalkan A, B matriks real berukuran n × n dengan n ⩾ 2. Maka

adj(AB) = adj(B)adj(A)

Anda mungkin juga menyukai