Anda di halaman 1dari 14

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

DINAS LINGKUNGAN HIDUP (DLH) KABUPATEN PAMEKASAN


TAHUN PELAJARAN 2018-2019

DI SUSUN OLEH :

ACH. RIFKI FAJAR IRVANSYAH XI RPL 2

SMK NEGERI 3 PAMEKASAN

BIDANG STUDI KEAHLIAN REKAYASA PERANGKAT LUNAK


TAHUN PELAJARAN 2018-2019
LEMBAR PENGESAHAN
PRAKTEK KERJA INDUSTRI/INSTANSI
DI
DINAS LINGKUNGAN HIDUP
TAHUN PELAJARAN 2018-2019

Disetujui Oleh :
Pembimbing .

Guru Pembimbing
Pembimbing Instansi/Industri

HESY HERLIANIKA, S.Pd FATIMATUS ZUHRIYAH,SE


NIP.19660617 199010 2 002

Mengetahui,

Waka Humas Ketua Program


Kompetensi Keahlian RPL

RUSTAM EFFENDY, S.Pd Rosiana Andriyani, S.Pd


NIP.19760331 200604 1 008 NIP.19890929 201402 2 002
KATA PENGANTAR

Puji Syukur Allhamdulillah saya panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan hidayahnya sehingga saya dapat
menyelesaikan Laporan Praktek Kerja Industri ini. Pada dasarnya, tujuan dibuatnya Laporan Praktek Kerja Industri ini adalah untuk
memenuhi salah satu syarat dalam mengikuti Ujian Akhir Nasional dan Ujian Akhir Sekolah serta untuk melatih siswa/siswi membiasakan
diri untuk membaca dan memahami keadaan lingkungan di luar sekolah, saya berharap dengan diselesaikannya laporan ini, saya dapat
mengetahui lebih dalam mengenai dunia kerja/industri dalam hal ini di DINAS LINGKUNGAN HIDUP Kabupaten Pamekasan.selama 3
bulan saya melaksanakan praktek kerja industri di tempat yang saya tulis di atas, saya banyank mendapatkan pengalaman berharga yang tak
ternilai.
Laporan ini disusun berdasarkan dari hasil praktek kerja industri yang saya laksanakan, dan dari beberapa pihak yang telah membantu
dalam penyelesaian laporan ini.s
Akhirnya penyusun mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada :
1. Ibu Hj. SRI INDRAWATI, S.Pd, MM selaku Kepala SMK NEGERI 3 PAMEKASAN.
2. Bpk AMIN JABIR, ST selaku Kepala DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN PAMEKASAN.
3. Ibu FATIMATUS ZUHRIYAH, SE selaku Pembimbing industri/instansi
4. Ibu HESY HERLIANIKA, S.Pd selaku Pembimbing di SMK NEGERI 3 PAMEKASAN.
5. Orang tua dan teman-teman yang telah memberikan motivasi baik berupa meteri dan moral selama penyusun melaksanakan prakerin.
Pamekasan,2 Mei 2019

Penyusun
ACH.RIFKI FAJAR I

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ................................................................................... i


LEMBAR PENGESAHAN PRAKERIN ....................................................... ii
KATA PENGANTAR .................................................................................... iii
DAFTAR ISI .................................................................................................. iv
BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 1
A. Latar Belakang .................................................................................... 1
B. Tujuan PRAKERIN ............................................................................ 1
C. Manfaat PRAKERIN .......................................................................... 1
BAB II PROFIL INSTANSI .......................................................................... 2
A. Sejarah Perusahaan .............................................................................. 2
B. Visi Misi ........................................................................................ 5
C. Struktur Organisasi............................................................................... 6
D. Pelaksanaan PKL .................................................................................. 7
BAB III PENUTUP ...................................................................................... 8
A. Kesimpulan .......................................................................................... 8
B. Saran .................................................................................................... 9
DAFTAR PUSTAKA 10
Lampiran-Lampiran
A. Foto-foto Kegiatan

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan (PKL)


a. Agar dapat mengetahui dan juga merasakan bekerja didalam kantoran seperti apa.
b. Menghargai dan manja disiplin soal tepat waktu.
c. Menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya.
d. Mengenal orang baru, serta memperbanyak solidaritas antar sesama.
e. Membentuk mental yang lebih berani lagi dalam hal apapun.
f. Menjalin kerjasama yang baik antara sekolah dan tempat prakerin yang sedang dijalani.
B. Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
a. Dapat mengembangkan dan menambah potensi ilmu pengetahuan.
b. Melatih dan mengasah keterampilan yang dimiliki.
c. Menjadi seorang yang lebih disiplin, tanggung jawab, sikap mental, etika yang baik bagi lingkungan sekitar.
d. Menambah dan mengembangkan kreatifitas siswa yang terdapat dalam dirinya.
e. Melatih siswa agar dapat membuat suatu laporan yang terperinci dari apa saja yang mereka kerjakan selama prakerin.
C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan (PKL)
a. Menambah wawasan ilmu pengetahuan dan pengalaman dalam hal bekerja.
b. Membina hubungan kerja yang baik antara pihak sekolah dan tempat kerja yang sedang dijalani.
c. Menambah rasa kebersamaan dan kekeluargaan yang baik.
d. Membentuk mental dan motivasi siswa, agar menjadi seorang tenaga kerja yang siap.
BAB II

PROFIL INSTANSI

A. SEJARAH PERUSAHAAN.

Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah (BAPEDALDA) Provinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur dibentuk sesuai dengan
Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 1997 tentang Organisasi dan Tatakerja Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah Propinsi
Daerah Tingkat I Jawa Timur, dan sejak diberlakukannya Undang-Undang Nomor 22 Tahun 1999 tentang Pemerintahan Daerah, dan
Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan Pemerintah dan Kewenangan Provinsi sebagai Daerah Otonom,
BAPEDALDA Provinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur berubah menjadi Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (BAPEDAL) Provinsi
Jawa Timur.

Hal tersebut sesuai dengan Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2001 tentang Perubahan Pertama Peraturan Daerah Provinsi Daerah
Tingkat I Jawa Timur Nomor 9 Tahun 1997 Tentang Organisasi dan Tatakerja Badan Pengendalian Dampak Lingkungan Daerah
(BAPEDALDA) Provinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur. Kemudian melalui Peraturan Daerah Provinsi Jawa Timur Nomor 10 Tahun 2008
tentang Organisasi Dan Tata Kerja Inspektorat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Lembaga Teknis Daerah Provinsi Jawa
Timur, BAPEDAL berubah nama menjadi Badan Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur, dan dengan Peraturan Daerah Provinsi Jawa
Timur Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah berubah menjadi DLH Provinsi Jawa Timur yang
merupakan unsur pelaksana urusan pemerintahan di bidang lingkungan hidup.
B. VISI MISI.

1. Visi
” TerwujudnyaPamekasan yang Bersih, Sehat, Cerdas, dan Sejahtera, Berdasarkan Iman dan Taqwa Didukung Aparat yang Profesional ”

2. Misi

a. Memperluas pendidikan berbasis potensi daerah dan pemerataan kualitas pendidikan;


b. Meningkatkan dan mengoptimalkan hidup bersih dan sehat melalui peningkatan fsilitas layanan kesehatan;
c. Mempercepat pembangunan infrastruktur publik;
d. Meningkatkan pembangunan di bidang ekonomi dengan prioritas sektor pertanian dan optimalisasi komoditas unggulan daerah yang
berwawasan lingkungan;
e. Melakukan percepatan reformasi birokrasi di segala bidang, dan tata kelola kepemerintahan yang baik ( transparan dan akuntabel );
f. Meningkatkan kemudahan pelayanan publik yang cepat, sederhana serta murah.
C.STRUKTUR ORGANISASI
Gambar 2.2.1 Struktur Organisasi dan Bidang Usaha Kantor Dinas Lingkungan Hidup Pamekasan Sumber : Kantor Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pamekasan.
D. PELAKSANAAN PKL
Selama PKL pastilah tidak luput dari masalah yang berasal dari dalam
maupun dari luar kantor. Masalah - masalah yang muncul di antaranya yaitu :

1. Pengerjaan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) / Rekap Total


Persediaan tahun 2018 membutuhkan waktu yang sangat lama dan juga
sering terjadi kesalahan pada saat menuliskan kode-kode kegiatan dan
kode rekening.
2. Alat untuk menscan berkas tidak ada yang ukuran kertas folio, padahal
yang di butuhkan kantor dan pihak terkait ukuran yang berbentuk kertas
folio, jadi pada saat menscan berkas yang di butuhkan harus memerlukan
waktu yang lama.
3. Pada saat jam kerja / jam kantor penjual makanan terlihat mudah sekali
memasuki ruangan – ruangan pada kantor tersebut, jadi seolah-olah kantor
tersebut membebaskan penjual makanan itu berkeliaran di dalam ruangan
kantor.
Adapun cara penanganan masalah yang saya hadapi pada saat PKL, yaitu :

1. Sebaiknya pengumpulan laporan kegiatan per PPTK disetor jauh-jauh hari


sebelum proses pengerjaan DPA di kerjakan, dan juga proses pengerjaan
DPA seharusnya membutuhkan ketelitian yang ekstra agar tidak terjadi
kesalahan dalam memasukkan kode-kode dalam DPA.
2. Sebaiknya para staf di kantor tersebut mengusulkan kepada Kepala Dinas
atau yang berhak menangani masalah pembelian peralatan untuk membeli
alat scan yang berbentuk folio, sehingga pada saat dibutuhkan pihak terkait
untuk segera menyetor / mengumpulkan berkas yang dibutuhkan bisa
terselesaikan dengan cepat / dengan waktu yang diinginkan.
3. Seharusnya seluruh karyawan / staf di Kantor tersebut membatasi atau
bahkan mungkin perlu melarang penjual makanan untuk berkeliaran di
dalam ruangan kantor.

iv
BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Adapun kesimpulan yang dapat penulis simpulkan yaitu, sebagai berikut :
1. Bidang Sarana Dan Prasarana, yang memiliki tugas pokok dan fungsinya :
- Menyiapkan bahan penyusunan rencana teknis sarana dan prasarana
- Menyiapkan pedoman penggunaan sarana dan prasarana, peralatan
olahraga lain milik pemerintah, dll
2. Praktek Kerja Industri dapat meningkatkan kemampuan dalam
memperluas ilmu serta bisa lebih memanfaatkan kemampuan yang
dimiliki untuk bekal dunia kerja sesuai bidangnya.
3. Pengarsipan data akan terdokumentasi dengan baik sesuai bagian yang
terlibat karena prosedur dari sistem telah jelas.
4. Memberdayakan sumber daya manusia untuk mengenal dunia TI lebih
dalam..

B. SARAN
Berdasarkan kesimpulan diatas penulis mengemukakan beberapa saran
sebagai berikut :
1) Bagi Pihak Sekolah
Dalam Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) sebaiknya dibimbing secara
kontinyu dan terarah, agar kami para siswa dapat cepat memahami apa
yang kami kerjakan yang sesuai denganpembelajaran yang didapat di
sekolah yang nantinya akan dijadikan bentuk laporan sesuai dengan apa
yang kami kerjakan.
2) Bagi Pihak Instansi
Diperlukannya adanya SDM yang dapat menggunakan komputer
secara keseluruhan dengan menempatkan personil yang tepat sesuai
dengan keahlian masing-masing juga diperlukan kesadaran akan

iv
pemeliharaan peralatan kantor, sehingga pekerjaan dapat diselesaikan
secara optimal tanpa adanya gangguan.
Pendokumentasian berkas laporan harus dilaksanakan dengan baik
dan tersusun rapi serta tepat waktu. Setiap Pemasukan/Entry data yang
menyangkut perubahan pelaporan agar lebih terkoordinasi mulai dari
alokasi sampai realisasinya. Serta harus menumbuhkan inovasi dalam
pengolahan data dengan sistem komputerisasi.
3) Bagi Siswa
Siswa diharapkan lebih mempersiapkan berbagai hal , baik mental ,
material , dan spiritual. Kepada siswa yang melaksanakan Praktik Kerja
Industri (PRAKERIN) diharapkan disiplin dan tidak malu untuk bertanya,
sehingga banyak ilmu yang akan didapat pada saat Praktik Kerja Industri.
Siswa yang melaksanakan Praktik Kerja Industri (PRAKERIN)
diharapkan dapat disiplin, kreatif, aktif dan tanggap sewaktu melakukan
Praktik Kerja Industri

iv
DAFTAR PUSTAKA

http://dlh.jatimprov.go.id/14_profil_dlh.html

https://www.ngelmu.co/pengertian-dokumen/

http://definisipengertian.net/pengertian-anggaran-definisi-dan-jenis-jenis/#

http://kamuskeuangandaerah.com/index.php/
Dokumen_Pelaksanaan_Anggaran_SKPD_(DPA-SKPD)

https://id.wikipedia.org/wiki/Satuan_Kerja_Perangkat_Daerah

Sumber : Kantor Dinas Lingkungan Hidup

iv
LAMPIRAN-LAMPIRAN
A. Foto-foto Kegiatan

1) Mengetik surat perintah tugas.

2) Menulis surat masuk dan surat keluar.

iv

Anda mungkin juga menyukai