Anda di halaman 1dari 2

TUGAS KALIMAT EFEKTIF

Petunjuk

1. Cermatilah kalimat pada setiap paragraf berikut.

2. Tandailah kalimat yang tidak efektif pada paragraf tersebut

3. Perbaiki kalimat yang tidak efektif menjadi kalmat efektif

4. Batas pengumpulan sampai pkl 23.59 di siakad

Paragraf

1. Keterampilan berbahasa mencakup yang meliputi keterampilan menyimak, berbicara,


membaca dan menulis. Keempat keterampilan berbahasa tersebut saling berkaitan
satu dengan yang lain. Semua keterampilan berbahasa sangat penting, tidak terkecuali
keterampilan membaca. Membaca merupakan suatu kegiatan atau proses kognitif
yang berupaya untuk menemukan semua berbagai informasi yang terdapat dalam
sebuah tulisan.
Contoh, Kalimat pertama paragraf pertama tidak efektif, karena kalimat tersebut
menggunakan kata yang berlebih yakni kata mencakup dan meliputi. Seharusnya
hanya meggunakan satu kata saja yakni kata mencakup.
Pada kalimat ketiga paragraf pertama juga tidak efektif disebabkan oleh kata semua
dengan kata tak terjecuali. Ini yang menjadi penyebab kalimat tidak efektif
seharusnya jika sudah mengatakan semua tidak usah mengguakan kata tidak
terkecuali
2. Semua proses pembelajara dalam belajar didasarkan pada kemampuan membaca.
Oleh karena itu, pelaksanaan pembelajaran di sekolah khususnya bahasa Indonesia
pembelajaran membaca telah mendapatkan tempat yang cukup, namun pemahaman
dan minat baca siswa sangat minim diperhatikan. Pada umumnya seorag guru
kesulitan menumbuhkan minat baca siswa apalagi jika pembelajaran yang dilakukan
guru selalu bersifat monoton. Selain itu, minat belajar siswa yang kurang,
mengakibatkan hasil belajar yang dicapai masih rendah.

3. Pembelajaran membaca wacana untuk menemukan gagasan utama pada SMPN 2


Abung Selatan diajarkan dengan metode ceramah( perhatikan kalimat yang
menemukan gagasan siswanya atau smp nya). Kebanyakan siswa kurang bersemangat
mengikuti kegiatan pembelajaran, banyak siswa yang hanya sekadar membaca saja
tanpa memahami isi bacaan, hal ini terlihat ketika siswa kesulitan dalam
mendeskripsikan kembali gagasan utama dalam wacana, apalagi jika bacaan yang
diberikan guru terlalu panjang maka siswa malas dan bosan untuk membacanya.

4. Kalimat utama merupakan kalimat yang merumuskan gagasan utama.Kalimat utama


sering juga disebut sebagai kalimat topik. Cara menentukan kalimat utama dalam
suatu paragraf, Anda dapat mengenalinya melalui ciri-ciri kalimat utama tersebut.
Ciri-ciri kalimat utama dalam sebuah paragraf (1) mengandung permasalahan yang
bersifat umum dan dapat diuraikan secara rinci (2) berupa kalimat lengkap yang dapat
berdiri sendiri (3) mempunyai arti yang jelas tanpa dihubungkan dengan kalimat lain
(4) dapat dibentuk tanpa kata sambung atau transis dan (5) perhatikan letaknya dalam
sebuah paragraf. Letak kalimat utama dalam sebuah paragraf dapat di awal , di akhir,
dan di awal dan akhir paragraf

Anda mungkin juga menyukai