Anda di halaman 1dari 10

DOKUMEN MANUAL PERANGKAT LUNAK

SISTEM INFORMASI MANAJEMEN LOGISTIK


MAKMUR MART

Diajukan Oleh :
INFINITYKA MASWEB INDONESIA

Diajukan Untuk :
PT MAKMUR MAJU SEJAHTERA

2023
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Tujuan Pembuatan Dokumen


Dokumen user manual Aplikasi Manajemen Logistik ini dibuat untuk tujuan sebagai
berikut:
 Memantau dan melacak inventaris secara efektif.
 Mengelola pesanan dan pengiriman dengan efisien.
 Mengoptimalkan rute pengiriman dan pemantauan kendaraan.
 Membantu dalam analisis kinerja dan laporan keuangan.
 Mendokumentasikan kebijakan dan prosedur terkait manajemen logistik.

1.2 Deskripsi Umum Aplikasi


MakmurMart adalah sebuah aplikasi perangkat lunak yang dirancang khusus
untuk manajemen logistik dan operasi bisnis. Aplikasi ini memberikan solusi yang
komprehensif untuk mengelola inventaris, pesanan, pengiriman, dan analisis kinerja
dalam lingkungan logistik.
Dengan MakmurMart, pengguna dapat dengan mudah memantau dan melacak
stok barang atau produk mereka. Aplikasi ini menyediakan fitur untuk mengelola
informasi inventaris secara real-time, termasuk penginputan data stok, penyesuaian
persediaan, dan pemantauan level persediaan yang tepat. Ini membantu perusahaan dalam
menghindari kekurangan atau kelebihan persediaan yang tidak diinginkan.
Selain itu, MakmurMart memungkinkan pengguna mengelola pesanan dan
pengiriman dengan lancar. Pengguna dapat memasukkan pesanan dari pelanggan,
mengelola status pesanan, dan mengatur proses pengiriman barang dengan mudah.
Aplikasi ini juga menyediakan integrasi dengan sistem pembayaran dan faktur,
mempermudah proses penagihan kepada pelanggan.
MakmurMart juga memiliki fitur untuk mengoptimalkan rute pengiriman dan
memantau kendaraan pengiriman. Aplikasi ini dapat menghasilkan rencana perjalanan
yang efisien, menentukan rute terbaik, dan memberikan perkiraan waktu kedatangan. Hal
ini membantu dalam meningkatkan efisiensi pengiriman dan mengurangi biaya
operasional.
Selain fungsi operasional, MakmurMart juga menyediakan alat analisis yang
berguna. Pengguna dapat menghasilkan laporan penjualan, laporan laba rugi, laporan
keuangan, dan metrik kinerja lainnya. Analisis ini membantu dalam evaluasi kinerja
bisnis, identifikasi tren, dan pengambilan keputusan strategis.
Terakhir, MakmurMart dapat digunakan untuk mendokumentasikan kebijakan dan
prosedur internal perusahaan terkait manajemen logistik. Fitur ini memungkinkan
pengguna membuat dan mengelola dokumen seperti panduan pengoperasian gudang,
prosedur pengemasan dan pengiriman, kebijakan pengembalian barang, dan lainnya.
Secara keseluruhan, MakmurMart adalah aplikasi yang menyediakan solusi
lengkap untuk manajemen logistik dan operasi bisnis. Dengan fitur-fitur yang mencakup
pemantauan inventaris, pengelolaan pesanan, pengiriman, analisis kinerja, dan
dokumentasi kebijakan, aplikasi ini membantu perusahaan meningkatkan efisiensi,
akurasi, dan transparansi dalam manajemen logistik mereka.

1.3 Deskripsi Umum Kebutuhan Aplikasi


Aplikasi MakmurMart dirancang untuk memenuhi kebutuhan manajemen logistik
dengan fitur-fitur seperti manajemen inventaris, pemesanan dan pengiriman, optimisasi
rute pengiriman, dan pemantauan kendaraan pengiriman. Aplikasi ini membantu
perusahaan dalam mengelola stok barang, mengatur pesanan pelanggan, meningkatkan
efisiensi pengiriman, dan memantau pergerakan kendaraan secara real-time.

1.4 Deskripsi Dokumen


Dokumen dalam konteks aplikasi MakmurMart adalah hasil dari proses
pengumpulan, penyusunan, dan pemrosesan informasi yang berkaitan dengan manajemen
logistik. Dokumen ini mencakup berbagai jenis, seperti laporan inventaris, daftar stok,
pesanan penjualan, faktur, surat jalan, laporan keuangan, dan dokumen
kebijakan/prosedur internal. Tujuan utama dokumen ini adalah untuk memantau
inventaris, mengelola pesanan dan pengiriman, melakukan analisis kinerja, serta
mendokumentasikan kebijakan dan prosedur terkait logistik. Dengan menggunakan
dokumen ini, perusahaan dapat meningkatkan efisiensi, akurasi, dan transparansi dalam
manajemen logistik mereka serta mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik.
Dokumen ini berisikan informasi sebagai berikut:

1. BAB I.
Berisi informasi umum yang merupakan bagian pendahuluan, yang meliputi
tujuan pembuatan dokumen, deskripsi umum sistem serta deskripsi dokumen.
2. BAB II
Berisi perangkat yang dibutuhkan untuk penggunaan aplikasi SIJELI meliputi
perangkat lunak dan perangkat hardware
3. BAB III
Berisi user manual aplikasi SIJELI
BAB I
PERANGKAT YANG DIBUTUHKAN

2.1 Perangkat Lunak


Perangkat lunak yang digunakan adalah:
1. Perangkat Android
2. Google Play Store

2.2 Perangkat Keras


Perangkat lunak yang digunakan adalah:
1. Perangkat Android miniman android marshmallow
2. Emulator Android, contoh Bluestack

2.3 Penggunaan Aplikasi


Pengguna aplikasi yang akan menggunakan aplikasi adalah sebagai berikut:
1. Memiliki pemahaman tentang android
2. Memiliki pemahaman menggunakan aplikasi manajemen logistic
BAB III
MENU DAN CARA PENGGUNAAN

3.1 Struktur Menu


Adapun struktur menu pada Aplikasi Manajemen Logistik Makmur Mart adalah
sebagai berikut:
1. Admin
 Supplier
 Pegawai
 Cabang
 Truk
 Stok Barang
2. Manajemen
 Order
 Stok Barang
 Report
3. Manajemen Gudang Pusat
 Terima Order
 Stok Barang
 Kirim Barang
4. Kepala Cabang
 Order Barang
 Stok Barang
 Report
5. Kepala Gudang
 Stok Barang
 Report

3.2 Penggunaan
Pada bagian ini akan dijelaskan mengenai menu-menu yang ada pada website dan tata
cara memasukkan data:
3.2.1 Cara Login

Untuk melakukan login di aplikasi sistem manajemen logistic anda bisa login
dengan email dan password yang sudah anda miliki, jika belum anda bisa
meminta bagian admin untuk mendaftarkan anda di aplikasi ini.

3.2.2 CRUD Master Data Admin


Untuk melakukan pembuatan, perubahan, dan penghapusan master data seperti
supplier, pegawai, truk, dan cabang, bisa dilakukan seperti ini:
1. Masuk kedalam halaman misalkan supplier
2. Dibagian atas app bar ada icon tambah yang menandakan untuk penambahan
data pada supplier
3. Jikalau ingin menambah data maka anda harus mengisi semua field atau
kolom yang ada
4. Jika sudah maka anda bisa menekan tombol tambah untuk menambah data
5. Untuk merubah data anda cukup menekan data satu kali dan akan keluar
notifikasi, dan anda pilih edit
6. Jika sudah anda bisa mengisi semua kolom yang ada untuk merubah data
pada data tersebut
7. Untuk menghapus data anda bisa menekan tombol delete
Ini berlaku untuk semua master data yang ada pada halaman admin.

3.2.3 Melihat Stok Barang (Admin)

Untuk melihat daftar barang pada cabang dan supplier anda bisa menekan tombol
stok barang, dan akan ada 2 halaman yaitu barang cabang, barang pusat.
3.2.4 Melakukan Order

Untuk melakukan order di supplier ataupun cabang, anda bisa menekan tombol
order pada halaman manajemen(order ke supplier) atau kepala cabang(order ke
pusat), jika sudah anda akan di arahkan ke halaman order, untuk ordernya seperti
ini:
1. Anda bisa masukan data pada semua textfield atau kolom yang ada, pastikan
semua terisi
2. Jika sudah terisi maka anda bisa menekan tombol order barang di bagian
bawah kolom
3. Tatkala tombol ditekan maka data order akan disimpan pada keranjang
4. Setelah di keranjang anda bisa melakukan penghapusan order
5. Dan juga anda bisa melakukan order ke supplier maupun ke pusat
3.2.5 Report Order

Untuk melihat tren order dari setiap komponen seperti cabang dan supplier, maka
pada halaman report anda bisa melihat itu semua. Pada halaman report ini sangat
berguna untuk seorang manajemen untuk mengontrol order dari cabang ke pusat
atau pun dari pusat ke supplier.

3.2.6 Terima Order


Jika ingin melakukan penerimaan order dari cabang dan juga supplier, bisa
dilakukan pada halam user manajemen gudang pusat, pada halaman ini
diterangkan cara untuk pengiriman barang dan juga penamban baran. Untuk
pengiriman dilakukan antara barang di pusat ke cabang, sedangkan untuk
penambahan barang dilakukan untuk menambahkan barang dari supplier ke
gudang yang ada di pusat.

3.2.7 Kirim Barang

Untuk melakukan pengiriman barang bisa dilakukan dengan:


1. Menekan tombol kirim barang
2. Pilih truk yang sudah terdaftar
3. Dan klik tombol kirim barang
4. Untuk melihat orderan yang dikirim anda bisa masuk ke halaman kirim barang
5. Dan anda bisa melihat histori orderan yang sedang dikirim ke cabang tertentu

Anda mungkin juga menyukai