Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

Saya yang bertanda tangan dibawah ini :

Nama : Ahmad Jupriyanto Yahya


Jabatan : Owner Koda Munjul Agro
Tempat , Tanggal Lahir : ....................................
Alamat : Munjul jaya Purwakarta
No KTP : ....................................

Yang selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA

Nama : Budi Hermawan


Jabatan : Owner Al Hidayah Darul Iman
Tempat, Tanggal Lahir : ....................................
Alamat : ....................................
No KTP : ....................................

Yang selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA

Kedua belah pihak telah sepakat untuk mengadakan kerjasama


dibidang pertanian/perkebunan yang dalam hal ini adalah
PENANAMAN CABAI RAWIT dengan ketentuan – ketentuan
sebagai berikut :

1. PIHAK PERTAMA dalam hal ini menjadi offtaker yang


memiliki peran dan tugas memberikan pendampingan
secara rutin selama proses aktivitas pertanian dan
selanjutnya menyerap komoditas hasil panen untuk dijual;

2. PIHAK PERTAMA menjual bibit cabai rawit dengan harga


Rp. 200,- (duaratus rupiah) per pohon yang di bayar oleh
PIHAK KEDUA pada saat panen;
3. PIHAK KEDUA bersedia dan sanggup menyiapkan lahan
dan segala sarana pertanian yang akan di gunakan untuk
keberlangsungan kerjasama tersebut diatas;

4. Apabila dikemudian hari terjadi perselisihan dan atau


perbedaan pendapat maka akan diselesaikan dengan cara
musyawarah kekeluargaan.

Demikian surat kerjasama ini di buat dengan sebenar –


benarnya dalam rangkap dua yang mana masing – masing
rangkap mempunyai kekuatan hukum yang sama. Dalam
pembuatan surat kerjasama ini tidak ada paksaan dari pihak
manapun.

Purwakarta ......./......./ 2023

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


Atas nama Koda Munjul Agro Atas nama Al Hidayah Darul Iman

AHMAD JUPRIYANTO YAHYA BUDI HERMAWAN

Anda mungkin juga menyukai