Peraturan Terkait Absensi Tenaga Pendidik Dan Staf Tata Usaha Yayasan Suluk Insan Kamil

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Peraturan / Tata Tertib Terkait Kehadiran Tenaga Pendidik dan Staf Tata Usaha

Yayasan Suluk Insan Kamil

● Peraturan dan Apresiasi Untuk Tenaga Pendidik / Struktural / Staf Tata Usaha :

- Wajib tap mesin sidik jari, untuk kehadiran. ( saat jam datang & jam pulang ).
- Mengisi Kehadiran, dan menulis jam datang dan jam pulang ( petugas piket khusus ).
- Jika tidak mengisi kehadiran tap sidik jari maupun yang ditulis, dapat dianggap tidak hadir.
( kecuali mengajukan / melapor untuk dikoreksi, sebelum akhir bulan ).
- Apresiasi Jam kehadiran diberikan jika tenaga pendidik / struktural hadir sebelum pukul
06.45.
- Apresiasi jam Pulang diberikan jika tenaga pendidik / struktural pulang minimal pukul 15.00.

● Peraturan Untuk Guru / Tenaga Pendidik :

- Guru wajib tanda tangan kehadiran di buku kehadiran.


- Jika mengikuti upacara & senam, wajib menulis dikolom kehadiran.
- Guru yang tidak ada jadwal mengajar dan bukan juga bagian struktural atau tidak ada jadwal
dinas keluar, maka tidak ada kehadiran.
- Guru wajib hadir di kelas maksimal 10 menit setelah bel berbunyi, jika tidak akan dianggap
alfa jam tatap muka ( kecuali ada ijin ).
- Jika bel telat berbunyi sesuai jadwal, maka absensi kelas tatap muka, tetap 10 menit setelah
bel tersebut berbunyi.
- Guru yang akan melakukan perjalanan dinas atau ada tugas lain, wajib melaporkan kepada
petugas piket di hari sebelumnya.
- Guru yang akan mengajar di lab, diharuskan tetap di kelas paling tidak 10 menit setelah bel
berbunyi. ( atau dapat melapor ke petugas piket ).
- Jika sedang memiliki urgensi lain di saat jam mengajar / tatap muka, maka diharuskan hadir
terlebih dahulu di kelas dan memberikan arahan. Setelah itu dapat menuntaskan urgensi
tersebut ( meminta ijin kepada petugas piket ).
- Jika ingin bertukar / mengisi jam tatap muka dengan guru lain di hari tertentu karena suatu
alasan, harus ijin terlebih dahulu kepada petugas piket.

● Absensi Terkait Hal Lain :

- Kelas 9 ( smp ) dan kelas 12 ( sma & smk ) setelah pelaksanaan ujian ( tidak ada jadwal tatap
muka ), maka guru mapel yg kosong tetap harus hadir sesuai jadwal. Jika hadir akan diangap
hadir, jaka tidak datang akan diangap alfa.
- Jika kelas smk sedang melaksanakan pkl, maka guru yang memiliki jadwal mengajar, di hari
tertentu dan hadir di sekolah, maka tetap akan dianggap hadir, jika tidak datang akan
dianggap alfa.
- Setelah pelaksanaan ujian pas ( tidak ada jadwal mengajar / tatap muka ). Jadwal
pengoreksian soal dan kegiatan class meeting, guru tetap hadir sesuai jadwal. Jika tidak hadir
akan dianggap alfa.
- Jika suatu kelas yang siswanya tidak hadir karena suatu alasan yang jelas ( harus ada
penjelasan terkait hal tersebut ), maka guru yang memiliki jadwal mengajar, di hari tertentu
dan hadir di sekolah, maka tetap akan dianggap hadir.
- Saat ada kegiatan class meeting, guru pembina kegiatan tersebut, wajib mengisi buku
kehadiran.
- Pembina ekstrakulikuler wajib mengisi kehadiran eskul.
- Saat Libur Semester, tidak diberlakukan kehadiran guru. ( tetapi, jika hadir untuk keperluan
sekolah atau dapat tugas dari sekolah, maka dapat mengajukan kehadiran kepada petugas
piket ).
- Untuk wakasek dan petugas tata usaha hadir selama 6 hari ( senin - sabtu ).
- Jika diharuskan hadir di tanggal merah / hari minggu karena ada kegiatan tertentu, maka
akan diberikan insentif kehadiran.

● Ketidakhadiran : Sakit, Ijin, Alfa :

- Guru yang tidak bisa hadir karena suatu alasan, di harapkan melapor kepada petugas piket,
disertai alasan ketidakhadirannya.
- Ijin, sakit, dan alfa. Semuanya dianggap sebagai ketidakhadiran.
- Jika sakit, dapat mengajukan konpensasi sakit ( harus menyerahkan surat dokter ).
- Jika Ijin untuk melakukan cek kesehatan ke dokter ( ada jadwal check up, dan wajib untuk itu
karena kondisi kesehatan ). Maka status ijin tersebut tidak mendapatkan potongan ( harus
memberikan surat keterangan & mendapat persetujuan ).
- Jika Alfa dan Ijin lebih dari 2 kali, maka akan dapat dikenakan sangsi potongan gaji sebesar
jumlah % dari total gaji. 2 alfa : 5 %, akan menambah 1 % setiap tambahan alfa 1 kali.

● Petugas Piket :

- Petugas piket akan mencatat kehadiran guru setiap harinya, berikut keteranganya.
- Petugas piket akan melakukan pantauan keliling disetiap kelas pada saat setelah bel
berbunyi.
- Petugas piket akan mencatat ketidakhadiran siswa, ijin, maupun siswa yang terlambat.

Perihal Pendapatan / Gaji :


- Setiap Guru wajib menggunakan proyektor / infokus saat mengajar, minimal 5 kali
dalam 1 bulan. Jika kurang dari 5 kali, maka insentif jam baku hanya diberikan
Rp. 25.000 dari yang normalnya Rp. 33.000. ( 5 kali penggunaan ).
- Sangsi ketidakhadiran diatas satu hari alfa akan mendapatkan potongan jumlah
dalam % untuk alfa dan ijin :
- Jika alfa / ijin sebanyak 2 kali : potongan 5 % dari jumlah total gaji.
- Jika alfa / ijin sebanyak 3 kali : potongan 6 % dari jumlah total gaji.
- Jika alfa / ijin sebanyak 4 kali : potongan 7 % dari jumlah total gaji.
- Ket : - Jumlah potongan menambah 1 % setiap tambahan alfa perharinya.
- Untuk sakit tidak mendapatkan potongan.

CATATAN :
- Perubahan terkait peraturan kehadiran maupun persyaratan pengambilan gaji, dapat
berubah mengikuti kebijakan baru dari yayasan.
-

Anda mungkin juga menyukai