Anda di halaman 1dari 7

Analisis alur kerja berguna

dalam menyediakan
sarana bagi manajer
untuk memahami semua
tugas yang diperlukan
untuk menghasilkan
produk berkualitas tinggi
dan keterampilan yang
diperlukan untuk
melakukan tugas tersebut.
Langkah Pertama dalam analisis ALUR
KERJA adalah menganalisis HASIL KERJA.
DI DALAM terdapat istilah OUTPUT yaitu
merupakan hasil atau produk dari suatu
unit kerja.
(misal output dari Astra adalah motor)
Organisasi dapat memutuskan untuk
mengubah outputnya, dengan
konsekuensi hilir untuk semua ALUR
KERJA lainnya.
Bentuk Output dari proses alur kerja
dapat berupa BARANG fisik dan bisa juga
JASA / layanan, dan bisa keduanya.
Setelah keluaran ini diidentifikasi, perlu
untuk menentukan standar untuk
kuantitas atau kualitas keluaran ini.
Langkah kedua adalah Menganalisis
Proses Kerja
Yang dimaksud Proses kerja adalah
kegiatan yang melibatkan anggota unit
kerja untuk menghasilkan output
tertentu. (Dalam produksi motor ada
proses memasang Roda misalnya)
Setiap proses terdiri dari prosedur
operasi yang menentukan bagaimana hal-
hal harus dilakukan pada setiap tahap
pembuatan produk.
Prosedur ini mencakup semua tugas yang
harus dilakukan dalam produksi output.
Tugas biasanya dipecah menjadi yang
dilakukan oleh setiap orang di unit kerja.
Langkah ketiga adalah Menganalisis Input
Kerja.
Dalam analisis alur kerja ada langkah
pertama untuk mengidentifikasi input
dipakai pembuatan produk pada setiap
unit kerja.
Input ini dapat dipecah menjadi bahan
mentah, peralatan, dan keterampilan
manusia yang diperlukan.
 Bahan baku terdiri dari bahan-bahan
yang akan diubah menjadi produk.
 Peralatan mengacu pada teknologi dan
mesin yang diperlukan untuk mengubah
bahan baku menjadi produk.
 Ketrampilan manusia dan upaya yang
diperlukan untuk melakukan tugas.
Dalam Prose Pengembangan Analisis
Alur Kerja Unit , kita dapat
menggunakan Bagan Alur Berikut
TAHAP PERTAMA
 Kita menentukan INPUT MENTAH apa
yang diperlukan? Di sini kita mencari
bahan, data dan Informasi yang diperlukan
untuk menyusun PENGEMBANGAN
PROSES ALIRAN PEKERJAAN.
 Yang diperlukan berikutnya adalah
PERALATAN seperti apa? termasuk disini
sarana/prasanan, fasilitas dan sistem
khusus yang membantu proses
pengembangan
 Persiapan berikutnya adalah Sumber Daya
Manusia: Pengetahuan, keterampilan,
dan kemampuan apa yang dibutuhkan
oleh mereka yang melakukan tugas?
KEDUA
 Kegiatan berikutnya adalah menentukan
AKTIFITAS: pada tahap ini kita akan
menentukan tugas apa yang diperlukan
dalam memproduksi OUTPUT/ keluaran
dari PROSES.

KETIGA
 Kegiatan akhir dari proses pengembangan
adalah menentukan OUTPUT. Output dari
proses aliran pekerjaan ini berupa
tersedianya PRODUK , LAYANAN dan
INFORMASI seperti apa? Dan bagaimana
OUTPUT ini diukur?
 Semua organisasi perlu
o mengidentifikasi output
pekerjaan,
o menentukan standar kualitas
dan
o kuantitas untuk output
tersebut, serta
o menganalisis proses (activity)
dan input yang diperlukan untuk
menghasilkan output yang memenuhi
kualitas standar.

Anda mungkin juga menyukai