Anda di halaman 1dari 2

HR/TGL.

BLN : RABU, 09 FEBRUARI 2022 JENIS PEMBELAJARAN : BDR


MUPEL : IPS (ILMU PENGETAHUAN SOSIAL) KELAS : 4B

MATERI DARING/BDR/PJJ

SUMBER DAYA ALAM (SDA)

A. Pengertian Sumber Daya Alam (SDA)

Sumber daya alam (SDA) adalah semua kekayaan berasal dari alam yang bisa dimanfaatkan
untuk kebutuhan manusia. Alam berupa lautan, daratan, pagunungan dan lain sebagainya. Di
dalamnya memilki banyak benda mati maupun makhluk hidup yang bermanfaat bagi manusia.

B. Macam-macam Sumber Daya Alam (SDA)

Ada berbagai macam sumber daya alam. Berdasarkan jenisnya, sumber daya alam dibagi
menjadi dua, yaitu hayati dan non hayati.

1. Sumber daya alam hayati berarti sumber yang berasal hari makhluk hidup. Contohnya hewan,
tumbuhan, dan mikroba.
2. Sumber daya alam non hayati berarti sumber yang berasal dari bukan makhluk hidup.
Contohnya udara, matahari, tanah, batu, dan lain-lain.

Sumber daya alam berdasarkan sifatnya dibagi menjadi dua, antara lain sumber daya alam
terbarukan dan tak terbarukan.

1. Sumber daya alam terbarukan artinya sumber tersebut bersifat berkelanjutan atau terus ada.
Contohnya sinar matahari dan angin.
2. Sumber daya alam tak terbarukan berarti sumber tersebut terbatas jumlahnya, dan suatu saat
akan habis. Contohnya minyak, emas, batu bara, dan lain-lain.

Sumber daya alam berdasarkan prosesnya dibagi menjadi dua dua, antara lain sumber daya
alam yang langsung digunakan dan yang tak langsung digunakan.

1. Sumber daya alam yang langsung digunakan artinya sumber tersebut dapat langsung
dimanfaatkan tanpa perlu proses. Contohnya yaitu buah-buahan dan air minum.
2. Sumber daya alam yang tak langsung digunakan berarti sumber harus melalui proses untuk
bisa digunakan. Contohnya yaitu daging dan ikan.

C. Pemanfaatan Sumber Daya Alam (SDA)

Sumber daya alam sangatlah berharga nilainya. Maka dari itu, perlu bijak dalam
penggunaannya, agar mampu memenuhi kebutuhan manusia.

Berikut ini pemanfaatan sumber daya alam dalam kehidupan sehari-hari:

1. Pemanfaatan jahe sebagai bahan obat dan kerbau untuk membajak sawah.
2. Pemanfaatan tanah untuk bercocok tanam.
3. Pemanfaatan sinar matahari dan angin sebagai sumber pembangkit listrik alternatif.
4. Pemanfaatan emas sebagai perhiasan.
5. Pemanfaatan buah-buahan sebagai sumber vitamin bagi tubuh.
6. Pemanfaatan daging dan ikan yang dapat dimasak sebagai sumber protein bagi tubuh.
MUPEL : IPA (ILMU PENGETAHUAN SOSIAL) NAMA : .......................................
KELAS :4B HR/TGL.BLN : RABU, 09 FEBRUARI 2022

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan tepat !

1. Apa yang dimaksud dengan sumber daya alam !


2. Ada berapa macam sumber daya alam, sebutkan !
3. Sebutkan minimal 3 manfaat dari sumber daya alam !
4. Apa yang dimaksud sumber daya alam langsung !
5. Berikan contoh sumber daya alam hayati, minimal 3 ?
Jawab :
1..............................................................................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai