Anda di halaman 1dari 3

Modul Analisa Sistem Tenaga

PERTEMUAN 12:
GANGGUAN HUBUNG SINGKAT SISTEM TENAGA

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Pada bab ini akan dijelaskan mengenai gangguan hubung singkat sistem tenaga. Anda
harus mampu:
1.1 Memahami proses terjadinya hubung singkat pada sistem tenaga
1.2 Memahami perhitungan hubung singkat sistem

B. URAIAN MATERI
Tujuan Pembelajaran 1.1:
Hubung Singkat Pada Sistem Tenaga

Bila hubungan singkat terjadi pada suatu sistem tenaga, arus akan mengalir diberbagai
bagian sistem. Besaran arus sesaat setelah terjadi gangguan berbeda dengan besaran
beberapa putaran (cycle), yaitu pada saat pada saat pemutusan terjadi. Kedua arus diatas
jauh berbeda dengan arus yang akan mengalir setelah keadaan mantap, yaitu bila
gangguan tidak diisolasi dari sistem (dengan bekerjanya pemutus-pemutus tenaga).
Pemilihan yang tepat dari pemutus tenaga yang akan dipakai tergantung pada dua hal,
besarnya arus sesaat setelah terjadinya hubungan singkat dan besarnya arus yang harus
diputuskan. Berdasarkan hal tersebut diatas, studi arus hubungan singkat ini bertujuan:
a. Menentukan besarnya arus hubugan singkat pada suatu titik dalam sistem tenaga,
dan berdasarkan besar arus tersebut akan ditentukan kapasitas alat pemutus tenaga
yang akan dipergunakan pada titik tersebut.
b. Menentukan besar aliran arus diberbagai bagian sistem dan berdasarkan besaran
arus tersebut akan didapatkan penyetelan (setting) dari rele-rele yang mengatur
pemutus daya.

Tujuan Pembelajaran 1.2:


Perhitungan Arus Hubung Singkat

Perhitungan arus hubung singkat dapat dilakukan dengan cara:

S1 Teknik Elektro Universitas Pamulang 1


Modul Analisa Sistem Tenaga

a. Perhitungan manual
Untuk menghitung arus hubung singkat dengan perhitungan manual digunakan metode
reduksi jala-jala. Bila tegangan pada titik hubung singkat sebelum hubung singkat terjadi
tidak diketahui, maka biasanya diambil sebesar 1 pu.
Pada perhitungan arus hubung singkat biasanya arus beban diabaikan. Ini berarti bahwa
semua titik dalam sistem mempunyai tegangan yang sama.
b. Komputer Digital
Dengan komputer digital banyak model matematis yang dapat digunakan, anatara lain:
 Model iterasi admitans rel
 Metode impedans hubung singkat
 Metode Admitansi Rel

Metode admitansi rel sama dengan metode iterasi dalam studi aliran beban, persamaan
arus sebagai berikut:

Bila arus beban diabaikan semua tegangan dalam sama, dengan demikian dapat diganti
oleh satu gambar tegangan. Tegangan pada rel yang dihubung singkat adalah nol dan
tegangan dalam dihitung dari studi aliran beban , atau dimisalkan sama dengan Vf bila
arus beban tidak diabaikan. Jadi persamaan yang dibutuhkan hanya untuk simpul-simpul
dimana arus-arus yang masuk jaringan nol, yaitu rel-rel dimana tegangan tidak diketahui.
Persamaan umum diatas dapat ditulis sebagai berikut:

Jadi diperoleh satu set persamaan yaitu untuk rel-rel dimana tengangan tidak diketahui.
Metode ini tidak praktis karena untuk menghitung arus hubung singkat pada tiap rel
seluruh proses iterasi itu harus diabaikan.

Sedangkan metode impedansi hubung singkat membutuhkan perhitungan matriks


impedansi dari seluruh jaringan. Perhitungan ini sangat panjang, bila ada perubahan pada

S1 Teknik Elektro Universitas Pamulang 2


Modul Analisa Sistem Tenaga

jaringan, misalnya penambahan atau pengurangan saluran dan penambahan atau


pengurangan pembangkit, tidak perlu membantuk matrik impedansi itu elemen demi
elemen seperti pada pembentukan matriks asal.

C. SOAL LATIHAN/TUGAS
1. Jelaskan penyebab-penyebab gangguan hubung singkat 3-fasa yang terjadi pada
sistem tenaga.
2. Jelaskan pemecahan masalah gangguan hubung singkat menggunakan:
a. Model iterasi admitans rel
b. Metode impedans hubung singkat
c. Metode Admitansi Rel

D. DAFTAR PUSTAKA
Zuhal, Dasar Teknik Tenaga Listrik, Cetakan Kelima, PT Gramedia Pustaka Utama,
1995.

William D. Stevenson, Jr., Element of Power System Analysis, 4th Edition, McGraw-Hill
Book Company, 1979.

B.M. Weedy, Electric Power System, 2nd Edition, John Wiley & Sons Ltd., 1972.

S1 Teknik Elektro Universitas Pamulang 3

Anda mungkin juga menyukai