Anda di halaman 1dari 6

Cerita Fantasi Pensil Ajaib

Dibuat oleh : Anggi, 7.2

Laila adalah seorang gadis miskin yang pandai. Sebagian besar waktunya ia gunakan
untuk belajar dan juga membantu orangtuanya. Selain itu, Laila juga suka menghabiskan waktunya
untuk menggambar.

Sayangnya, kini ia tidak dapat menggambar lagi karena pensil yang dimilikinya sudah
hampir habis dan sangat pendek sehingga tidak dapat digunakan lagi. Laila juga tidak bisa membeli
pensil baru karena tidak memiliki cukup uang.

Dalam keseharian Laila, ia membantu orangtuanya memunguti plastik yang ada di jalan.
Saat tengah mengambil plastik. Laila menemukan ada sebuah pensil yang tergeletak di jalan. Laila
mengambilnya dengan senang, ia akan dapat menggambar lagi sepulang mencari plastik.

Saat dirumah, Laila mulai mengeluarkan pensil yang ia temukan tadi di jalan. Laila
mencoba menggambar bunga dikertasnya. Alangkah kaget ia ketika selesai menggambar bunga,
tiba-tiba bunga tersebut menjadi bunga sesungguhnya dan tergeletak diatas kertas tempat ia
menggambar.

Laila merasa kaget dan tidak percaya. Ia mulai menggambar ayam untuk memastikan
apakah yang ia lihat memang nyata. Sesaat setelah ia menggambar ayam, alangkah kagetnya tiba-
tiba dihadapannya ada seekor ayam hidup yang berkokok sangat kencang.

Kini ia menyadari bahwa ia memiliki sebuah pensil ajaib. Dengan sigap ia segera
menggambar berbagai keperluan yang dibutuhkan oleh keluarganya. Ia menggambar beras,
makanan, lauk-pauk, uang, dan berbagai kebutuhan lainnya.

Saat orangtua Laila datang, alangkah kagetnya mereka melihat rumah dipenuhi banyak
benda yang mereka butuhkan. Ibunya hampir menangis karena merasa sangat bahagia karena
kebutuhan mereka dapat tercukupi.

Meskipun begitu, Laila menggunakan pensil ajaibnya dengan bijak. Ia tidak sembarangan
menciptakan benda dengan pensil ajaibnya. Ia tahu bahwa bersikap berlebihan nantinya akan
menimbulkan petaka baik untuk dirinya maupun dengan keluarganya.
Cerita Fantasi Batu Menangis
Dibuat oleh : Nabila Silva, VII 1

Ada seorang anak perempuan yang sangat manja. Ia suka membeli barang-barang mewah
padahal ibunya hanyalah seorang penjual kayu bakar. Meskipun begitu, jika ia tidak dituruti
kemauannya, ia akan marah. Ia akan mulai merajuk dan menangis hingga ibunya menuruti segala
permintaannya.

Ia selalu meminta dibelikan ini itu tanpa memikirkan apakah ibunya memiliki uang atau
tidak. Ibunya selalu berusaha sabar meskipun untuk mengumpulkan uang saja, ia harus berjalan
sangat jauh dari hutan ke kota untuk menjual kayu bakarnya.

Suatu ketika, anak perempuan tersebut meminta ibunya menemaninya membeli baju baru
di kota. Ia membeli baju sangat banyak dan meminta ibunya untuk membawakan semua barang
belanjaannya. Ia memperlakukan ibunya seperti layaknya seorang pembantu.

Saat sedang perjalanan pulang, ada seseorang yang memanggil gadis itu. “Hai gadis
cantik, sungguh cantik parasmu. Sedang bersama ibumu kah dirimu?” Tanya pemuda tersebut.
Gadis tersebut merasa malu untuk mengakui ibunya yang berpakaian lusuh. Gadis itu berkata,
“Bukan, dia adalah pembantuku”.

Mendengar pernyataan tersebut, ibunya sangat kecewa dan sedih. Tanpa terasa sang ibu
berdoa kepada Tuhan, “Ya Tuhan, aku sangat kecewa. Aku marah mempunyai anak yang hatinya
keras bagaikan batu. Lebih baik jadikan dia batu saja” Ibunya berkata demikian sembari
meninggalkan anaknya sendirian. Ibu itu berlari pulang dengan hati yang sangat kecewa.

Tiba-tiba langit menggelegar, dan gadis itu berubah menjadi batu. Batu tersebut menangis
dan mengeluarkan air mata, “Huhuhuh ibu maafkan aku” Begitu tangisnya. Tangisnya membesar
dan membuatnya menjadi danau dengan patung anak perempuan disampingnya. Ia dikutuk menjadi
batu menangis selamanya.
Cerita Fantasi Rumahku
Dibuat oleh : Anggi, VII 2

Rumah ku adalah tempat yg paling aku sayangi. Karena di sini lah aku dan keluarga ku
selalu berasama. Aku sangat menyayangi rumah ku dan keluarga ku.

Sampai suatu hari aku sedang bertamasya berasama seluruh keluarga ku. kami
merencanakan libur kali ini di kampung nenek ku. kami sekeluarga akan pergi meninggalkan
rumah.

Sebelum berangkat ayah ku mengunci pintu dan mengecek semua apakah kondisi rumah
baik baik saja sebelum kami meninggalkan nya. setelah semua siap kami pun berangkat. aku sedikit
sedih untuk meninggalkan rumah ini karena aku menyukai nya.

Tidak terasa beberapa jam beralalu kami sekeluarga akhirnya sampai di rumah nenek.
kakek dan nenek menyambut kita dengan hangat dan membantu membawakan barang kami. liburan
di rumah kakek dan nenek memang menyenangkan tapi aku rindu di rumah.

Saat dihari kami pulang kembali ke rumah aku sangat senang. Tapi kesenangan itu
menjadi kesedihan, rumah ku kebakaran. kata tetangga saat kami berlibur di rumah nenek terjadi
pristiwa kebakaran yg menyebabkan 2 rumah kebakaran. diduga api berasal dari ruko di sebelah
rumah ku. aku sedih aku kecewa aku begitu sangat menyayangi rumah ku. semua kenangan ku ada
di dalam nya.

Beberapa hari setelah kejadian itu ayahku membeli rumah baru dan kami semua tinggal
di situ. ya walau tak sebagus rumah ku yg lama tapi ini cukup nyaman. walaupun aku sedih karena
rumah ku kebakaran tapi aku sdh ikhlas dengan kejadian itu. walau kenangan keluarga ku sudah
hangus menjadi debu aku akan tetap mengigat kenangan ku disana itulah rumah ku
Cerita Fantasi 3 Bersaudara
Dibuat oleh : Natasya, VII 2

Tokoh : Dini, Dina, dan Dino

Tokoh : Dini, Dina, dan DinoWatak : Anak - anak yang baik

Di sebuah rumah yang sangat besar, tinggal lah tiga bersaudara. Dini, Dina, Dino adalah
tiga bersaudara yatim piatu yang hidup bersama sejak Dino berumur 2 tahun.

Mereka sekarang dinafkahi dengan pekerjaan Dini sebagai pelukis. Dina dan Dino yang
sekarang masih bersekolah di MTSN.

Hari ini Dino dan Dina ke sekolah diantar Dini dengan mobil. Dino dan Dina belajar
dengan bersungguh - sungguh, sekarang Dino duduk di kelas IX MTS, sedangkan Dina kelas VII
MTS. Hari ini Dina dan Dino pulang pukul 17.00 karena adanya kelas tambahan Bahasa Inggris
setelah jam terakhir.

Mereka pulang dengan Taxi sampai kerumah. Sesampai di rumah Dini telah menyiapkan
hidangan untuk sore ini, mereka makan bersama dengan canda dan tawa walaupun orang tua
mereka sudah tiada mereka tetap kuat, semangat dan sabar serta saling menyanyangi satu sama lain.
Cerita Fantasi Kekuatan Ekor Biru Nagata
Dibuat oleh : Dwi Utami, VII 2

Seluruh pasukan Nataga sudah siap hari itu. Nataga membagi tugas kepada seluruh
panglima dan pasukannya di titik-titik yang sudah ditentukan. Seluruh binatang di Tana Modo
tampak gagah dengan keyakinan di dalam hati, mempertahankan milik mereka. Hari itu, sejarah
besar Tana Modo akan terukir di hati seluruh binatang.. Mereka akan berjuang hingga titik darah
penghabisan untuk membela tanah air tercinta.

Saat yang ditunggu pun tiba. Mulai terlihat bayangan serigala-serigala yang hendak keluar
dari kabut. Jumlah pasukan cukup banyak. Nataga dan seluruh panglima memberi isyarat untuk
tidak panik.

Pasukan siluman serigala mulai menginjak Pulau Tana Modo, susul-menyusul bagai air.
Tubuh mereka besar-besar dengan sorot mata tajam.Raut wajah mereka penuh dengan angkara
murka dan kesombongan,disertai lolongan panjang saling bersahutan di bawah air hujan. Mereka
tidak menyadari bahaya yang sudah mengepung. Semua binatang tetap tenang menunggu aba-aba
dari Nataga.“Serbuuuu …!” teriak Nataga sambung-menyambung dengan seluruh panglima.

Pasukan terdepan dari binatang-binatang hutan segera mengepung para serigala dengan
lemparan bola api. Pasukan serigala sempat kaget,tak percaya. Cukup banyak korban yang jatuh di
pihak serigala karena lemparan bola api. Namun, pemimpin pasukan tiap kelompok serigala
langsung mengatur kembali anak buahnya pada posisi siap menyerang.Mereka tertawa mengejek
binatang-binatang ketika banyak bola api yang padam sebelum mengenai tubuh mereka. Bahkan
dengan kekuatan mereka,mereka meniup bola api yang terbang menuju arah mereka.

“Hai ....! Tak ada gunanya kalian melempar bola api kepada kami!”Seru serigala dengan
sorot mata merah penuh amarah.Binatang-binatang tidak putus asa. Namun, pasukan serigala dalam
jumlah dua kali lipat bahkan lebih dari pasukan binatang, mulai bergerak maju, seolah hendak
menelan binatang-binatang yang mengepung.

Binatang-binatang yang pantang menyerah juga tidak takut dengan gertakan para serigala.
“Gunakan kekuatan ekormu, Nataga!” bisik Dewi Kabut di telinga Nataga.

Nataga sempat bingung dengan kata-kata Dewi Kabut. Karena banyak bola api yang
padam, Nataga segera memberi aba-aba berhenti melempar dan mundur kepada seluruh pasukan.

Tiba-tiba, Nataga, pemimpin perang seluruh binatang di Tana Modo, segera melesat
menyeret ekor birunya. Mendadak, ekor Nataga mengeluarkan api besar. Nataga mengibaskan api
pada ekornya yang keras,membentuk lingkaran sesuai tanda yang dibuat oleh semut, rayap, dan
para tikus. Lalu, ia melompat bagai kilat dan mengepung serigala dalam api panas. Kepungan api
semakin luas. Serigala-serigala tak berdaya menghadapi kekuatan si ekor biru. Teriakan panik dan
kesakitan terdengar dari serigala-serigala yang terbakar. Nataga tidak memberi ampun kepada para
serigala licik itu.

Selesai pertempuran Nataga segera menuju ke atas bukit, bergabung dengan seluruh
panglima. Levo, Goros, Lamia, Sikka, dan Mora memandang Nataga dengan haru dan tersenyum
mengisyaratkan hormat dan bahagia.
Cerita Fantasi Wiz Dan Belimbing Ajaib
Dibuat oleh : M.Rifan, VII 2

Wiz, sang kurcaci penggali sumur dengan memiliki sebatang pohon belimbing ajaib di
rumahnya di tengah hutan Morin, buahnya berwarna-warni sesuai warna cabangnya. Pohon
belimbing ini merupakan pohon ajaib di kalangan para kurcaci di hutan Morin. Pohonya bercabang
lima seperti jari tangan, dengan warna yang berbeda-beda.

Yang setiap warna memiliki khasiatnya sendiri, buah merah cabang ibu jari, yang
berkhasiat dapat menyembuhkan penyakit asma. Buah hijau cabang telunjuk, berkhasiat
menyembuhkan sakit perut. Buah kuning cabang jari tengah berkhasiat dapat menyembuhkan
penyakit mata, buah putih cabang jari manis berkhasiat mempercantik wajah.

Seperti bentuk jari manis yang anggun, belimbing putih sering dipesan kurcaci wanita
untuk mempercantik wajah dan tubuh, supata tetap segar dan penuh pesona. Nah buah biru cabang
kelingking, kecil dan agak rapuh. Buah biru berkhasiat dapat menyembuhkan penyakit lupa, semua
kurcaci yang pelupa dihutan Morin, langsung pulih ingatanya ketika memakan belimbing biru.
Pokoknya nyos deh khasiatnya.

Suatu hari, Wiz pergi menggali sumur di didesa sebelah hutan morin, tiba-tiba matanya
terkena pecahan batu galian, wah bahaya kalau tidak cepat ditangani. Wiz lalu mengambil
belimbing kuning dari dalam tasnya, kemudian dimakannya. Ajaib, seketika itu juga sakit mata wiz
kembali pulih. Ketika hari mulai sore, Wiz pulang ke hutan.

Di tengah perjalanan Wiz bertemu seorang Ibu tuas yang sakit asma, Wis jatuh kasihan,
kemudian ia mengambil belimbing merah dari tasnya dan diberikan kepada Ibu tua tersebut, setelah
Ibu tuas memakannya, seketika itu juga sembuhlah penyakit asmanya, Ibu tua lalu mengucapkan
terima kasih kepada Wiz, Wiz melanjutkan perjalanan pulangnya, kembali Wiz bertemu dengan
kakak beradik yang tengah duduk di atas batu dipinggir sungai. “Aduh, sakit perutku, kak!!” kata
anak laki-laki sambil meringis kesakitan memegang perutnya.

“Sakit sekali ya, dek??” tanya kakak perempuanya yang buruk rupa, iya kak aku sudah
tidak tahan ;lagi,” ucap anak lelaki menahan sakit. Wiz yang mendengar percakapan tersebut
bertanya,”ada yang dapat saya bantu??”” “Oh, iya pak kurcaci, adikku butuh pertolongan, ia sakit
perut, mungkin terlalu banyak makan jambu air,” sang kakak memberitahu Wiz. Wiz mengambil
belimbing hijau dari tasnya dan diberikan ke anak lelaki itu.

“Nah, makan ini!!” kata Wiz sambil menyerahkan belimbing tersebut, Wiz menatap kakak
perempuan yang buruk rupa kemudian menjadi iba, Wiz lalu mengambil belimbing putih dan
diberikan kepada sang kakak. “Saya tidak sakit pak kurcaci,” kata sang kakak.

“Oke, hat-hato ya, kek!!” jawab Wiz sopan, nah, lengkaplah sudah tugas Wiz hari itu,
dengan menyembuhkan lima penyakit dengan buah belimbing ajaib. Setiap hari, wis si kurcaci dan
belimbing ajaibnya akan terus menyembuhkan siapa saja yang membutuhkan pertolongan.

Anda mungkin juga menyukai