Anda di halaman 1dari 2

KASUS 2

Pagi itu Evan tergesa-gesa masuk kelas karena pembelajaran telah dimulai 15 menit yang lalu. Evan
sering terlambat ke sekolah karena letak rumahnya jauh dari sekolah. Dalam satu bulan ini, angka
keterlambatan Evan sudah lebih dari sepuluh kali. Sebagai wali kelas Bu Erna memberi pembinaan
kepada Evan dengan tahapan segitiga restitusi.

Bu Erna : Selamat siang Evan?

Evan : Selamat siang bu.

Bu Erna : Evan sudah sholat Dhuhur?

Evan : Sudah bu

Bu Erna : Kamu tahu tidak mengapa Bu Erna panggil kamu ke sini?

Evan : Tidak tahu bu.

Bu Erna : Tadi Evan berangkat sekolah jam berapa?

Evan : Jam 6. 30 pak.

Bu Erna: Sekolah kita masuk jam berapa?

Evan : Jam 6;30 pak (tertunduk malu)

Bu Erna: berarti kamu datang kesekolah tepat waktu atau terlambat?

Evan : Terlambat bu

Bu Erna : Terlambat itu perbuatan yang baik atau tidak?

Evan : Tidak baik bu

Bu Erna : Tidak baik ya. Setiap orang pasti pernah berbuat salah. Ibu juga pernah terlambat. Nah, disini
Bu Erna tidak ingin mencari tahu siapa yang salah. (Menstabilkan Identitas)

Bu Erna ingin tahu kenapa kamu terlambat? Pasti kamu punya alasan kan datang terlambat? (Validasi
Tindakan yang Salah)

Evan : Saya terlambat karena rumah saya jauh bu dan saya bangunnya kesiangan.

Bu Erna : Memangnya kamu tidur jam berapa?

Evan : Saya tidur jam 12 bu

Bu Erna : Kenapa tidur mu malam sekali?


Evan : Saya tidak bisa tidur bu

Bu Erna: Apa saja yang kamu lakukan kalau belum bisa tidur?

Evan : Saya mainan hape bu

Bu Erna : Apa kamu masih ingat dengan keyakinan kelas yang kita buat tahun lalu?

Evan : Ingat bu

Bu Erna : Apa itu nak?

Evan : Disiplin dan tanggung jawab

Bu Erna : Apakah kamu yakin bahwa disiplin dan tanggung jawab itu nilai-nilai umum yang kita sepakati?
(Menanyakan Keyakinan)

Evan : Iya bu

Bu Erna : Lantas bagaimana caranya supaya kamu tidak terlamat lagi?

Evan : Saya harus bangun lebih pagi bu, saya juga harus memakai alarm

Bu Erna : Pakai alarm nya disetting jam 5 ya kemudian jangan lupa sholat Subuh

Evan : Iya bu

Bu Erna : Mulai kapan kamu akan memperbaiki?

Evan : Mulai hari ini bu

Bu Erna : Baik ibu percaya kamu akan menjadi murid yang jauh lebih disiplin dan bertanggung jawab.

Evan : Iya bu

Bu Erna : Sekarang kamu boleh kembali ke kelas mu

Evan : Iya bu terimakasih.

ASSALAMUALAIKUM SAYA EVAN, SAYA SENANG SEKALI DIAJAK MAM ERNA BERMAIN PERAN
SEGITIGA RESTITUSI. SAYA JADI TAHU CARA MENCARI SOLUSI ATAS PERMASALAHAN SAYA
SENDIRI. TERIMAKASIH WASSALAMUALAIKUM WR WB

Anda mungkin juga menyukai