Anda di halaman 1dari 10

ARTIKEL ILMIAH

BUNYI DAN GELOMBANG

Kelompok 1
Kelas 2B
1. PARIDAH 2110125120002
2. KHALIDA OKTAVIA 2110125120016
4. YENY MARLIANI 2110125120025
28. MUHAMMAD RIJALI HADI 2110125310057
29. MUHAMMAD ADIATTONI 2110125310055
31. NOR LINDA SARI 2110125320009
37. WIDI KURNIYATI 2110125320042

Disusun untuk MemenuhiTugas Mata Kuliah IPA SD 2


Dosen Pengampu: Dr. H. Rusmansyah, M. Pd
Dr. Hj. Isnawati, M. Pd

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
BANJARMASIN
2022
BUNYI DAN GELOMBANG

Kelompok 1
Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Lambung Mangkurat
2110125120002@mhs.ulm.ac.id

Abstrak
Bunyi dan gelombang memiliki peran yang besar dalam kehidupan sehari-
hari baik dalam bidang komunikasi, Kesehatan, keselamatan kerja dan
bidang lainnya. Contohnya saat bermain telepon kaleng, bunyi yang
ditangkap oleh kaleng akan merambat melalui senar yang ditarik menegang
kemudian ditangkap oleh kaleng lainnya pada ujung senar dan merambat
melalui udara kemudian ditangkap oleh daun teling terus menuju rongga
telinga, hingga ke gendang telinga, melewati rumah siput, dan dibawa oleh
saraf-saraf pendengaran menuju otak, kemudian oleh otak diterjemahkan
menjadi sebuah bunyi. Begitu panjang dan kompleksnya jalan sebuah
kegiatan permainan sederhana. Hal yang sama terjadi pada kegiatan yang
lebih rumit lainnya seperti alat USG, tes pendengaran, alat pengukur
keretakan pada logam, alat pengukur gempa, dan alat-alat lainnya. Sama
halnya dengan gelombang. Gelombang merupakan sebuah bunyi yang
dirambatkan dan diukur dengan perhitungan tertentu.
Kata kunci: Bunyi, gelombang, telepon kaleng.

Pendahuluan
Dalam kehidupan sehari-hari tanpa kita sadari banyak sekali hal-hal yang
berkaitan dengan bunyi dan gelombang. Seperti saat kita bicara dengan orang lain,
bagaimana kah proses yang terjadi saat kita mendengar suara? Apa saja faktor-faktor
yang mempengaruhi bunyi yang kita dengar? Lalu bagaimana dengan kelelawar
yang bisa mendengar bunyi ultrasonic? Kenapa kucing lebih peka terhadap suara?

Hal-hal tersebut berkaitan erat denga napa yang akan kita bahas di makalah
ini. Saat kita bicara dengan orang lain, kita mengeluarkan bunyi yang merambat
melalui udara. Bunyi tidak bisa merambat di ruang hampa, yang berarti tidak ada
bunyi di bulan. Begitu pula saat kita mendengar suara orang yang berbicara, bunyi
tersebut ditangkap oleh daun telinga kemudian masuk ke rongga telinga, selanjutnya
getaran bunyi ditangkap oleh gendang telinga, berlanjut ke koklea, rumah siput,
hingga menjadi kode yang diteruskan ke otak oleh saraf-saraf pendengaran yang
kemudian diterjemahkan oleh otak.

Lalu bagaimana dengan gelombang? Tanpa kita sadari banyak sekali


kasus-kasus tentang gelombang dalam kehidupan sehari-hari, seperti gelombang air
laut, galombang yang terjadi saat kita menyentuh permukaan air dalam bak mandi,
tali yang bergerak seluruhnya padahal hanya ujungnya yang diangkat, dan banyak
contoh dalam kehidupan lainnya.

Gelombang merambat pada media yang disebut konektor, besar


kecilnya gaya yang diberikan sangat berpengaruh pada gelombang yang akan
dihasilkan. Kedepannya, bunyi dan gelombang akan menjadi satu kesatuan yang
berkaitan.

Hasil Pembahasan

A. 1. Pengertian Bunyi
Bunyi adalah suatu getaran yang merambat dengan udara (Wahyuni Siti, p. 15).
Segala benda yang bergetar pasti menghasilkan energi bunyi. Hampir setiap saat kita
mendengarkan bunyi. Suara yang keluar dari tape recorder, radio, dan televisi
merupakan bunyi. Alat musik jika diperlakukan dengan khusus (dipukul, dipetik,
ditiup dan lain-lain) pasti akan bergetar, getaran itulah yang membuat alat musik
menghasilkan bunyi. Semua benda yang dapat menghasilkan bunyi disebut sumber
bunyi.

Benda-benda yang menghasilkan bunyi disebut sumber bunyi (Devi popy k,


2008, p. 134). Dalam kehidupan sehari-hari, kita dengan mudah dapat
menemukannya. Seperti alat musik yang mendapat perlakuan secara khusus dapat
menghasilkan. Contohnya gitar, suling,drum,dll. Gitar akan menghasilkan bunyi
apabila dipetik, suling akan mengeluarkan bunyi apabila ditiup, dan drum akan
menghasilkan bunyi apabila dipukul.

2. Macam-Macam Bunyi

1. (Wahyuni Siti, p. 15) Bunyi yang yang sangat lemah disebut bunyi infrasonik.
Getaran bunyi infrasoni kurang dari 20 getaran per detik (20Hz). Manusia tidak
dapat mendengarkan bunyi infrasonic karena bunyi ini sangat kecil sehingga
gendang telinga manusia tidak dapat menjangkau bunyi tersebut. Hewan yang dapat
mendengarkan bunyi infrasonik seperti, anjing, jangkrik, dan angsa.
2. Bunyi audiosonik, jenis bunyi ini merupakan gelombang yang dapat didengar
oleh manusia. Bunyi audiosonik mempunyai getaran sekitar 2 hingga 20.000 getaran
perdetik ( 2- 20.000 Hz).
3. Bunyi ultrasonik, bunyi ini memiliki frekuensi yang sangat tinggi daripada
jenis bunyi yang lainnya. Jumlah getaran bunyi lebih dari 20.000getaran
perdetik(20.000< Hz). Bunyi ini tidakdapat kita dengar karena frekuensinya
melewati amang batas pendengaran mausia. Namun bunyi ini dapat didengar oleh
beberapa hewan semisal, kelelawar dan lumba-lumba.

3. Sifat-Sifat Bunyi

1. (Wahyuni Siti, p. 16) Energi bunyi mampunyai sifat dapat merambat melalui
benda tertentu.
Bunyi merambat melalui zat padat, cair, dan gas. Bunyi yang merambat
disebut gelombang bunyi. Gelombang bunyi dapat merambat melalui zat cair, padat
dan gas. Seperti contoh kita membunyikan dua batu didalam air. Bunyi kedua batu
merambat melalui zat cair, ketika dua batu yang bersifat padat itu ditemukan di
dalam zat cair maka zair cair itu akan bergetar dan getaran tersebut meremabat
dengan molekul molekul air sehingga menghasilkan gelombang dan ketika
gelombang ini sampai pada indra pendengaran ini maka akan menghasilkan bunyi.

2. Bunyi dapat diserap.


Ketika bunyi merambat ke dalam lingkungan bebas, gelombang bunyi akan
menenai benda-benda yang dilaluinya. Ketika bunyi mengenai benda yang berpori
maka benda tersebut akan menyerap bunyi. Benda-benda yang bisa menyerap
gelombang bunyi disebut peredam bunyi. Contoh benda-benda yang dapat menyerap
bunyi adalah karpet,busa dan gabus. Pada gedung bioskop yang diberi peredam
suara agar suara tidak terdengar dari luargedung bioskop.

3. Bunyi dapat dipantulkan.


Ketika bunyi merambat ke dalam lingkungan bebas, gelombang bunyi akan
menenai benda-benda yang dilaluinya. Ketika bunyi mengenai benda atau mengenai
permukaan benda maka bunyi itu diserap dan dipantulkan. Ketika gelombang
mengenai dinding atau benda yang keras, rapat dan mengkilat maka gelombang itu
dapat dipantulkan. Ketika benda berpori maka benda itu bisa menyerap bunyi.
Benda-benda yang bisa menyerap gelombang bunyi disebut peredam bunyi.
B. Implementasi Bunyi Dalam Kehidupan Sehari-hari
Gelombang ultrasonik dapat dimanfaatkan untuk berbagai macam keperluan antara
lain:
a)      kacamata tunanetra, dilengkapi dengan alat pengirim dan penerima ultrasonik
memanfaatkan pengiriman dan penerimaan ultrasonik. Perhatikan bentuk kaca tuna

netra pada gambar berikut.


b)      alat kedokteran, misalnya pada pemeriksaan USG (ultrasonografi). Sebagai
contoh, scaning ultrasonic dilakukan dengan menggerak-gerakan probe di sekitar
kulit perut ibu yang hamil akan menampilkan gambar sebuah janin di layar monitor.
Dengan mengamati gambar janin, dokter dapat memonitor pertumbuhan,
perkembangan, dan kesehatan janin. Tidak seperti pemeriksaan dengan sinar X,
pemeriksaan ultrasonik adalah aman (tak berisiko), baik bagi ibu maupun janinnya
karena pemerikasaan atau pengujian dengan ultrasonic tidak merusak material yang
dilewati, maka disebutlah pengujian ultrasonic adalah pengujian tak merusak (non
destructive testing, disingkat NDT). Tehnik scanning ultrasonic juga digunakan
untuk memeriksa hati (apakah ada indikasi kanker hati atau tidak) dan otak.
Pembuatan perangkat ultrasound untuk menghilangkan jaringan otak yang rusak
tanpa harus melakukan operasi bedah otak. “Dengan cara ini, pasien tidak perlu
menjalani pembedahan otak yang berisiko tinggi. Penghilangan jaringan otak yang
rusak bisa dilakukan tanpa harus memotong dan menjahit kulit kepala atau sampai
melubangi tengkorak kepala.
c)      melakukan survei geofisika
mendeteksi, menentukan lokasi dan mengklasifikasikan gangguan di bumi
atau untuk menginformasikan struktur bumi, mendeteksi lapisan batuan yang
mengandung endapan minyak
d)      prinsip pemantulan ultrasonik dapat digunakan untuk mengukur ketebalan
pelat logam, pipa dan pembungkus logam yang mudah korosi (karat).
e)     Mendeteksi retak-retak pada struktur logam
Untuk mendeteksi retak dalam struktur logam atau beton
digunakan scanning ultrasonic inilah yang digunakan untuk memeriksa retak-retak
tersembunyi pada bagian-bagian pesawat terbang, yang nanti bisa membahayakan
penerbangan pesawat. Dalam pemerikasaan rutin, bagian-bagian penting dari
pesawat di-scaning secara ultrasonic. Jika ada retakan dalam logam, pantulan
ultrasonic dari retakan akan dapat dideteksi. Retakan ini kemudian diperiksa dan
segera diatasi sebelum pesawat diperkenankan terbang.

C. Gelombang
1. Pengertian Gelombang
Gelombang merupakan perambatan dari suati getaran dan dalam perambatannya
gelombang memindahkan energi. Berdasarkan sumber getaran tanpa disertai
perpindahan medium perantaranya, gelombang dibagi menjadi dua macam yaitu
gelombang mekanik dan gelombang elektromagnetik. Gelombang mekanik adalah
gelombang yang bersumber dari getaran benda yang mengganggu medium di
sekitarya. Contoh dari gelombang mekanik yaitu gelombang bunyi, gelombang tali,
gelombang pegas dan gelombang yang terdapat pada permukaan air. Adapun
gelombang elektromagnetik adalah gelombang yang sumbernya berasal dari getaran
partikel bermuatan yang menimbulkan perubahan medan magnetik dan medan
listrik.
2. Jenis-Jenis Gelombang
Menurut arah getaran dan perambatannya, gelombang dibagi menjadi dua macam
yaitu gelombang transversal dan gelombang longitudinal. Untuk melihat kemana
arah getaran dari kedua gelombang dapat digunakan sebuah alat yang disebut
dengan slinki, yaitu sebuah alat kumparan pegas yang tebuat dari logam pipih atau
plastik elastis.

1. Gelombang Transversal.
Gelombang transversal adalah gelombang yang arah getarannya tegak lurus
terhadap arah perambatan gelombang. Selain gelombang pada slinki, gelombang
pada tali dan gelombang cahaya juga merupakan gelombang transversal. Pada
gelombang transversal, satu panjang gelombang adalah satu bukit dan satu lembah.

2. Gelombang Longitudinal.
Gelombang longitudinal merupakan gelombang yang arah getarannya berimpit
atau sejajar dengan arah perambatan gelombang. Gelombang bunyi dan gelombang
tekanan udara termasuk dalam gelombang longitudinal. Gelombang tekanan udara
berupa rapatan-rapatan dan renggangan-renggangan. Jarak satu gelombang pada
gelombang longitudinal yaitu satu rapatan dan satu renggangan.

D. Implementasi Gelombang Dalam Kehidupan Sehari-hari


a. mengukur kedalaman laut, untuk menentukan kedalaman laut (d) jika
diketahui cepat rambat bunyi (v) dan selang waktu (t), pengiriman dan penerimaan
pulsa
b. Terapi Medis Dengan Bunyi Ultrasonik. Dalam dunia ledokteran, gelombang
ultrasonik digunakan dalam diagnosa dan pengobatan. Diagnosa dengan
menggunakan gelombang ultrasonik berupa USG (ultrasonografi), dapat digunakan
untuk megetahui janin di  dalam kandungan. Pengobatan meliputi penghancuran
jaringan yang tidak diinginkan dalam tubuh, misalnya batu ginjal atau tumor, dengan
menggunakan gelombang ultrasonik berintensitas tinggi( setinggi () yang kemudian
difokuskan pada jaringan yang tidak diinginkan tersebut. Selain itu bunyi ultrasonik
juga digunakan untuk terapi fisik, yaitu  dengan memberikan pemanasan lokal pada
otot yang cedera.
c. Mengetahui Keadaan Bagian dalam Bumi. Pergeseran tiba-tiba segmen kerak
bumi dibatasi zona patahan dapat menghasilkan gelombang seismik. Ini
memungkinkan para ahli geologi dan geofisika untuk memperoleh pengetahuan
tentang keadaan bagian dalam bumi dan membantu mencari sumber bahan bakar
fosil baru. Ada empat tipe gelombang seismik, yaitu gelombang badan P, gelombang
badan S, gelombang permukaan Love, dan gelombang permukaan Rayleigh. Alat
yang digunakan untuk mendeteksi gelombang-gelombang ini disebut seismograf,
yang biasanya digunakan untuk mendeteksi adanya gempa bumi. Seperti gelombang,
laju gelombang seismik bergantung pada sifat medium, rigiditas, ketegaran, dan
kerapatan medium. Grafik waktu perjalanan dapat digunakan untuk menentukan
jarak stasiun seismograf dari episenter gempa bumi.
E. Keterkaitan Antara Bunyi Dan Gelombang Dalam Ilmu Pengetahuan Alam
Getaran adalah suatu gerak bolak-balik di sekitar kesetimbangan.
Kesetimbangan di sini maksudnya adalah keadaan di mana suatu benda berada pada
posisi diam jika tidak ada gaya yang bekerja pada benda tersebut. Getaran
mempunyai amplitudo (jarak simpangan terjauh dengan titik tengah) yang sama.
Gelombang adalah getaran yang merambat. Bentuk ideal dari
suatugelombang akan mengikuti gerak sinusoide. Linear jika gelombang yang
berbeda di semua titik tertentu di medium bisa dijumlahkan, terbatas jika terbatas,
selain itu disebut tak terbatas.
Bunyi atau suara adalah pemampatan mekanis atau gelombang longitudinal
yang merambat melalui medium. Medium atau zat perantara ini dapat berupa zat
cair, padat, gas. Jadi, gelombang bunyi dapat merambat misalnya di dalam air, batu
bara, atau udara.

PENUTUP
Bunyi adalah suatu getaran yang merambat dengan udara. Bunyi dibedakan menjadi
bunyi ultrasonik, infrasonik, dan audiosonik. Bunyi yang yang sangat lemah disebut
bunyi infrasonik. Getaran bunyi infrasoni kurang dari 20 getaran per detik (20Hz).
Manusia tidak dapat mendengarkan bunyi infrasonic karena bunyi ini sangat kecil
sehingga gendang telinga manusia tidak dapat menjangkau bunyi tersebut. Hewan
yang dapat mendengarkan bunyi infrasonik seperti, anjing, jangkrik, dan angsa.
Bunyi audiosonik merupakan gelombang yang dapat didengar oleh manusia.
Bunyi audiosonik mempunyai getaran sekitar 2 hingga 20.000 getaran perdetik (2-
20.000 Hz). Bunyi ultrasonic memiliki frekuensi yang sangat tinggi daripada jenis
bunyi yang lainnya. Jumlah getaran bunyi lebih dari 20.000getaran perdetik(20.000<
Hz). Bunyi ini tidakdapat kita dengar karena frekuensinya melewati amang batas
pendengaran mausia. Namun bunyi ini dapat didengar oleh beberapa hewan semisal,
kelelawar dan lumba-lumba. Bunyi bersifat merambat, dapat diserap, dan dapat
dipantulkan.
Gelombang merupakan perambatan dari suati getaran dan dalam
perambatannya gelombang memindahkan energi. Berdasarkan sumber getaran tanpa
disertai perpindahan medium perantaranya, gelombang dibagi menjadi dua macam
yaitu gelombang mekanik dan gelombang elektromagnetik. Gelombang dibedakan
menjadi gelombang transversal dan gelombang longitudinal.
Getaran adalah suatu gerak bolak-balik di sekitar kesetimbangan.
Kesetimbangan di sini maksudnya adalah keadaan di mana suatu benda berada pada
posisi diam jika tidak ada gaya yang bekerja pada benda tersebut. Getaran
mempunyai amplitudo (jarak simpangan terjauh dengan titik tengah) yang sama.
Gelombang adalah getaran yang merambat. Bentuk ideal dari
suatugelombang akan mengikuti gerak sinusoide. Linear jika gelombang yang
berbeda di semua titik tertentu di medium bisa dijumlahkan, terbatas jika terbatas,
selain itu disebut tak terbatas.
DAFTAR PUSTAKA
Bakri, Fauzi. (2018) Pengembangan Buku Pembelajaran yang Dilengkapi
Augmented Reality
Pada Pokok Bahasan Gelombang Bunyi dan Optik
Dita, Annisa, Suryaningtyas (2020) Pengembangan E-Modul Berbasis
Android Dengan
Metode Fodem Pada Materi Gelombang Bunyi dan Gelombang Cahaya
Dwipangestu, Rexy. (2018) Pengembangan Desain Media Pembelajaran Fisika SMA
Berbasis Video Pada Materi Gelombang Bunyi
Dwi, Mei, Indriwati. (2018) Pengembangan Instrumen Penilaian Literasi
Sains Fisika Peserta
Didik Pada Bahasan Gelombang Bunyi di SMA Negeri 1 Gedangan
Sidoarjo

Anda mungkin juga menyukai