Anda di halaman 1dari 1

PERTEMUAN 2

Tujuan pembelajaran pada pertemuan kedua adalah :


Menguraikan industri 4.0 dan internet thing bidang broadcasting
dan perfilman dengan rinci

MATERI

Industri 4.0
Perkembangan teknologi digital membuka era digital dan secara garis besar dapat dilihat pada
lahirnya komputer pada tahun 1940 dan perkembangannya sejak saat itu, lahirnya internet atau
World Wide Web (WWW) pada tahun 1989, dan lahirnya situs jejaring sosial (social media)
pada tahun 1997 dan maraknya penggunaannya sejak tahun 2000-an.

Internet of things adalah suatu konsep atau program dimana sebuah objek memiliki
kemampuan untuk mentransmisikan atau mengirimkan data melalui jaringan tanpa
menggunakan bantuan perangkat komputer dan manusia. Internet of things atau sering disebut
dengan IoT saat ini mengalami banyak perkembangan.

Perkembangan IoT dapat dilihat dari peningkatan penggunaan internet untuk segala, juga
penggunaan QR (Quick Responses) Cod. Terdapat lima unsur pembentuk dari internet termasuk
juga kecerdasan buatan Artificial Intelligence (AI), konektivitas atau biasa disebut dengan
hubungan koneksi antar jaringan, perangkat ukuran kecil dimana dalam perkembangan
teknologi masa kini, semakin kecil sebuah perangkat maka akan menghasilkan biaya yang lebih
sedikit, namun efektifitas dan skalabilitas menjadi tinggi, sensor untuk mendefinisikan sebuah
instrumen, keterlibatan aktif (dapat berinteraksi langsung).

Istilah Industry 4.0, revolusi industri generasi keempat, pertama kali dicetuskan pada Hannover
Fair, 4-8 April 2011. Istilah ini digunakan oleh pemerintah Jerman untuk memajukan bidang
industri ke tingkat selanjutnya, dengan bantuan teknologi. Teknologi yang dimaksud adalah
sistem cerdas dan otomasi dalam industri (teknologi machine learning dan Artificial Intelligent).

Pada Industry 4.0, pelaku industri membiarkan komputer saling terhubung dan berkomunikasi
satu sama lain untuk akhirnya membuat keputusan tanpa keterlibatan manusia. Kombinasi dari
sistem fisik-cyber, Internet of Things (IoT), dan Internet of Systems membuat Industry 4.0
menjadi mungkin, serta membuat pabrik pintar menjadi kenyataan.

Anda mungkin juga menyukai