Anda di halaman 1dari 4

 FAKTOR-FAKTOR PERTUMBUHAN

Apa saja faktor-fajtor yang mempengaruhi pertumbuhaN

A. Internal
a. Gen
b. Hormon

B. Eksternal

1. Cahaya

2. Suhu
3. Nutrien
a. Makro
b. Mikro

4. Air
5. Oksigen

 STRUKTUR BIJI
Perhatikan dan jelaskan apa yang kamu pahami dari bagian -bagian gambar berikut

Kotiledon : sebagai cadangan makanan untuk biji dikotil.

Epikotil : sebagai pemecah tanah dalam perkembahan hipogeal.

Hipokotil : adalah penghubung radikula dengan kotiledon

Plumula : calon daun pada biji.

Skutelum : alat penyerapan makanan yang ada di endosperma.

Koleoptil : yang mendesak tanah naik ke atas, supaya tunas tumbuh ke atas.

Koleoriza : melindungi ujung calon akar.

Endosperma : sebagai cadangan makanan untuk biji monokotil.

Radikula : calon akar.


 PERKECAMBAHAN
Perhatikan dan jelaskan apa yang kamu pahami dari gambar berikut

Epigeal :
Saat tumbuh, hipokotil memanjang, akibatnya kotiledon dan plumula terdorong ke atas tanah. Contoh :
kacang hijau, kacang tanah, melon, dan lain-lain.

Hipogeal :
Terbentuknya batang yang muncul dari tanah, tetapi kotiledon tetap berada di bawah. Terjadi karena
pertumbuhan memanjang bagian epikotil menyebabkan plumula keluar menembus kulit biji dan muncul
ke permukaan tanah. Contoh : kacang pari, padi, jagung, dan lain-lain.

 DOMINANSI APIKAL
Perhatikan dan jelaskan apa yang kamu pahami dari gambar berikut
Ada tiga jenis jaringan meristem berdasarkan letaknya yaitu meristem apikal, meristem lateral
(meristem samping) dan meristem interkalar (meristem antara).

Meristem Apikal
Apikal artinya ujung. Jadi meristem apikal adalah meristem yang berada pada ujung tumbuhan
atau dekat ujung tumbuhan. Meristem apikal terletak pada ujung batang dan dekat ujung akar
(pada ujung akar terdapat tudung akar atau Kaliptra yang bukan merupakan meristem).

Meristem apikal merupakan meristem primer yang aktif tumbuh. Meristem apikal sangat
dibutuhkan agar tumbuhan khususnya batang dapat tumbuh lebih tinggi.
Jaringan meristem apikal juga kelak akan membentuk meristem lateral pada tumbuhan dikotil
dan tumbuhan biji terbuka. Tumbuhan yang memiliki kambium.

Meristem Lateral/Samping
Meristem Lateral terdapat pada tumbuhan dikotil dan biji terbuka (angiospermae). Jaringan
meristem lateral contohnya adalah felogen dan kambium. Meristem lateral letaknya sejajar
dengan permukaan organ tumbuhnya.

Tugas meristem lateral adalah pembesaran batang. Oleh karena itulah pada tumbuhan yang
tidak memiliki kambium dan felogen (kambium gabus) tidak mengalami pembesaran batang,
contoh pada tumbuhan monokotil seperti rerumputan.

Meristem Interkalar
Meristem interkalar terletak di antara jaringan-jaringan dewasa. Jadi meristem ini sering
ditemui pada tumbuhan yang memiliki batang beruas-ruas.

Meristem interkalar tumbuh diantara ruas ruas batang sehingga memperbesar jarak
antar ruas batang.

Anda mungkin juga menyukai