Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Politeknik Kesehatan Gorontalo


Jurusan Sanitasi Lingkungan
Program Studi Terapan Sanitasi Lingkungan
Skripsi, Juli 2023

HARTAWI ABAS

Pengaruh akses jamban keluarga terhadap Kebiasaan buang air besar


sembarangan Di kelurahan pauwo kecamatan kabila Kabupaten Bone Bolango

Pembimbing Utama, Bun iYamin iM. iBadjuka, iS.Pd., iM.Kes


Pembimbing Pendamping, Juwita iSuma, iS.KM, iM.Kes

Pembuangan tinja manusia yang tidak memenuhi syarat sanitasi dapat menyebabkan
terjadinya pencemaran tanah serta penyediaan air bersih, dan memicu hewan vektor
penyakit, misalnya lalat, tikus atau serangga lain untuk bersarang, berkembang biak
serta menyebarkan penyakit, Beberapa penyakit seperti Cholera, Hepatitis A, Polio
dapat menyebar apabila mikroba penyebabnya dapat masuk ke dalam sumber air yang
digunakan setiap keluarga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Tujuan Penelitian
Untuk mengetahui pengaruh akses jamban keluarga terhadap kebiasaan buang air
besar sembarangan di Kelurahan Pauwo Kecamatan Kabila Kabupaten Bone
Bolango. Jenis penelitian ini Kuantitatif menggunakan desain cross sectional. Metode
analisis uji Chi-Square Tes Dan Pengambilan sampel menggunakan Proporsional
Random Sampling. Penelitian ini menemukan bahwa tidak ada pengaruh akses
jamban keluarga terhadap kebiasaan buang air besar sembarangan, antara akses
jamban keluarga dan kebiasaan buang air besar sembarangan (p=0,425) dan dapat
disimpulkan tidak ada pengaruh akses jamban keluarga terhadap kebiasaan buang air
besar sembarangan di Kelurahan Pauwo Kecamatan Kabila Kabupaten Bone
Bolango.

Kata Kunci : Sanitasi, Pemanfaatan Jamban, Pembuangan tinja

Anda mungkin juga menyukai