Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KEGIATAN / TOR (TIME OF REFERENCE)

KUNJUNGAN RUMAH IBU HAMIL RESIKO TINGGI

Instansi Induk : DINAS KESEHATAN KAB. GORONTALO UTARA


Puskesmas : MOLINGKAPOTO
Program : KESEHATAN IBU DAN ANAK (KIA)
Kegiatan : Kunjungan Ibu Hamil Resiko Tinggi
Indikator Kinerja Kegiatan : Terlaksananya Kegiatan Kunjungan Ibu Hamil Resiko Tinggi
melalui Pendanaan Bantuan Operasional Puskesmas
Molingkapoto

A. LATAR BELAKANG
1. Dasar Hukum
1) Buku Saku Pelayanan Kesehatan Ibu di Fasilitas Kesehatan Dasar dan Rujukan
(KEMENKES RI)
2) Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
3) Permenkes No. 75 tahun 2014 tentang Puskesmas
2. Gambaran Umum
Program pembangunan kesehatan di Indonesia dewasa ini masih di prioritaskan
pada upaya peningkatan derajat kesehatan ibu dan anak, terutama pada kelompok yang
rentan salah satu kelompok tersebut adalah ibu hamil. Ibu hamil perlu di persiapkan
seoptimal mungkin secara fisik dan mental selama dalam masa kehamilan sehingga di
dapatkan ibu dan bayi yang sehat
Kehamilan resiko tinggi adalah beberapa situasi dan kondisi serta keadaan umum
seorang selama masa kehamilan, persalinan, nifas akan memberikan ancaman pada
kesehatan jiwa ibu maupun janin yang di kandungnya.

B. PENERIMA MANFAAT
1. Untuk Menurunkan Angka Kematian Ibu dan Bayi
2. Untuk mendekatkan pelayanan pada masyarakat
C. STRATEGI PENCAPAIAN KELUARAN
1. Metode Pelaksanaan
1) Tatalaksana Kunjungan Ibu Hamil Resiko Tinggi
a. Pemeriksaan Ibu
b. Konseling
2) Manajemen Program:
a. Perencanaan
b. Pelaksanaan
3) Pencatatan dan Pelaporan
4) Pemantauan dan Evaluasi

D. KURUN WAKTU PELAKSNAAN


Kurun waktu pencapaian kegiatan ini dilaksanakan tiga kali sebulan oleh Bidan Desa,
Dokter Puskesmas, Bidan Koordinator yang bekerja di Puskesmas Molingkapoto, dan pada
satu tahun ini penganggaran dana BOK bisa mendukung tercapainya kegiatan ini.

E. BIAYA (LAMPIRKAN RAB)


Kegiatan ini dibiayai Oleh Bantuan Operasional Kesehatan sebesar Rp 16.200.000
(Enam Belas Juta Dua Ratus Ribu Rupiah) . Rincian Lebih Lanjut atas biaya tersebut seperti yang
terlamipr RAB.

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Molingkapoto Penanggung Jawab

Moh. Dekson Mopili, SKM Hartati Buyunggadang, A.Md, Keb


NIP. 19690705 199103 1 007 NIP. 19781017 200501 2 012

Anda mungkin juga menyukai