Anda di halaman 1dari 44

Figure 1

BIODATA PESERTA PKKMB

Nama Lengkap : ___________________________________________


Nama Panggilan : ___________________________________________
NIM : ___________________________________________
Prodi : ___________________________________________
Alamat : ___________________________________________
Telp / HP : ___________________________________________

Kuningan, September 2023


PESERTA PKKMB

(.........................................)

[Type text] Page i


KATA PENGANTAR

Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru merupakan momentum penting bagi


mahasiswa yang memasuki pintu gerbang perguruan tinggi. Pengenalan kehidupan kampus dengan
seluruh rangkaian acaranya merupakan wahana awal sebagai pembentukan karakter bagi mahasiswa
baru. Dengan kata lain bahwa baik tidaknya kepribadian mahasiswa di perguruan tinggi sedikit banyak
ditentukan oleh baik tidaknya Pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa baru
(PKKMB) di Perguruan Tinggi tersebut.
PKKMB Universitas Kuningan Tahun Akademik 2023-2024 dilaksanakan secara luring dengan
tetap memperhatikan aspek protocol kesehatan melalui kegiatan PKKMB mahasiswa diharapkan
mampu menjadi Mahasiswa Kreatif, Kritis, Berwawasan Kebangsaan.

Kuningan, September 2023

Penyusun

[Type text] Page ii


DAFTAR ISI

BIODATA PESERTA …………………………………………………………….. ............................ i


KATA PENGANTAR .................................................................................................................. ii
DAFTAR ISI .............................................................................................................................. iii
TIM PENYUSUN ....................................................................................................................... iv
SAMBUTAN REKTOR UNIVERSITAS KUNINGAN .................................................................. 1
SAMBUTAN WAKIL REKTOR III UNIVERSITASKUNINGAN ................................................... 4
LATAR BELAKANG .................................................................................................................. 5
LANDASAN ............................................................................................................................... 7
Profil Universitas Kuningan ....................................................................................................... 8
Visi, Misi, Motto dan Tujuan Universitas Kuningan.................................................................... 9
Program Studi dan Akreditas BAN PT ....................................................................................... 10
Lambang Universitas Kuningan................................................................................................. 12
Hymnean Mars Universitas Kuningan ....................................................................................... 14
Pejabat Struktural dan Pengurus Yayasan ................................................................................ 16
Sarana Akademik dan Non Akademik ....................................................................................... 21
Beasiswa ................................................................................................................................... 21
Unit Kegiatan Mahasiswa .......................................................................................................... 21
Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2022 ........................................................ 25
ASAS PELAKSANAAN PKKMB ................................................................................................ 28
TUJUAN DAN HASIL YANG DIHARAPKAN ............................................................................. 28
Tujuan Khusus : .................................................................................................................. 28
Hasil Yang Diharapkan : ..................................................................................................... 28
MATERI ..................................................................................................................................... 30
PELAKSANAAN ........................................................................................................................ 31
PERATURAN PESERTA PKKMB TAHUN AKADEMIK 2023/2024
Tata Tertib Peserta PKKMB ................................................................................................ 32
Pakaian Peserta PKKMB .................................................................................................... 33
Ketentuan Waktu ................................................................................................................ 34
Jadwal Kegiatan PKKMB .......................................................................................................... 35
Peta UNIKU ............................................................................................................................... 38
Salam Perkenalan ..................................................................................................................... 39

[Type text] Page iii


TIM PENYUSUN

Panitia Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa (PKKMB) Uniku 2023

Kuningan, September 2023

[Type text] Page iv


SAMBUTAN REKTOR UNIVERSITAS KUNINGAN

Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKBM)


Universitas Kuningan Tahun Akdemik 2023-2024

Assalamualaikum Wr. Wb.

Mengawali sambutan pada upacara penerimaan mahasiswa baru dan pembukaan Pengenalan
Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun 2023, saya mengajak segenap peserta
upacara untuk memanjatkan puji dan rasa syukur ke hadirat Allah SWT, karena dengan Rahmat dan
karuniaNya, pada pagi ini kita dapat melaksanakan Sidang Universitas Kuningan dalam rangka
penerimaan mahasiswa Baru tahun akademik 2023/2024. Terima kasih atas minat dan niat Saudara-
saudara Mahasiswa Baru yang telah memprospek masa depan dengan berbekal pendidikan di
Universitas Kuningan. Sehubungan dengan itu segenap civitas Akademika Universitas Kuningan
menyambut kehadiran Saudara-saudara dengan ucapan "Selamat atas keberhasilan Saudara-
saudara dalam seleksi masuk UNIKU selamat datang dan selamat bergabung dalam wadah keluarga
besar dan institusi Universitas Kuningan sebagai lembaga pendidikan tinggi yang bermartabat dan
sangat kita banggakan ini". Di Gedung Student Center “Iman Hidayat” Universitas Kuningan ini,
mewakili semua unsur pimpinan sivitas akademika selaku Rektor saya terima Saudara-Saudara
sebagai mahasiswa baru Universitas Kuningan Tahun Akademik 2023/2024. Di gedung ini pula
pada saatnya nanti Insya Allah, saudara-saudara akan dilepas sebagai wisudawan Uniku. Saudara-
saudara telah mencapai sukses awal dalam memasuki Uniku melalui seleksi penerimaan mahasiswa
baru yang telah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu. Saudara-saudara mahasiswa baru
membuktikan diri memiliki kemampuan bersaing sebagai modal yang baik untuk menyelesaikan studi
di kampus Universitas Kuningan. Dan saya ucapkan juga terima kasih kepada orang tua saudara dan
saudara sendiri yang telah memilih Universitas Kuningan sebagai tempat untuk melanjutkan
pendidikan. Kami berharap anda dapat segera menyesuaikan diri dan mampu berkarya secara baik
dengan suasana akademik yang ada di kampus ini.

Para mahasiswa baru yang saya banggakan,Pelaksanaan PKKMB tahun ini terasa berbeda,
setelah dua tahun kemarin pelaksanaan PKKMB dilaksanakan secara daring pada tahun 2020 dan di
tahun 2021 secara hybrid (luring dan daring). Pada tahun 2022, seiring dengan melandainya kasus
covid 19 pelaksanaan PKKMB di kampus pertama di Kabupaten Kuningan dilaksanakan secara luring

[Type text] Page 1


tatap muka secara langsung, tentunya dengan masih menerapkan protokol kesehatan didalam
pelaksanaanya. Adapun tujuan PKKMB itu sendiri antara lain :

1. Menanamkan kesadaran berbangsa, bernegara, bela negara serta peduli lingkungan dan
masyarakat sesuai dengan 4 pilar kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka
Tunggal Ika)
2. Memperkenalkan system pembelajaran dan kehidupan sivitas akademika di Perguruan tinggi
dengan menanamkan nilai-nilai dasar pendidikan dan perguruan tinggi
3. Memperkenalkan hak dan kewajiban sebagai mahasiswa sebagai insan pra-dewasa, bagi
diri dan lingkungan sekitar
4. Mewujudkan kampus yang ramah (inklusif), aman dan sehat
5. Memperkenalkan kiat sukses belajar dan mengembangkan diri di perguruan tinggi melalui
konsepsi dan praktek merdeka belajar: kampus merdeka.
6. Merancang hari esok generasi unggul yang mandiri dan bertanggung jawab
7. Mewujudkan mahasiswa menjadi pembelajar yang kreatif dan tangguh.

PKKMB merupakan kegiatan pengenalan yang terprogram yang disusun dalam upaya menyiapkan
karakter mahasiswa baru, dalam melewati masa transisi untuk menjadi mahasiswa yang dewasa dan
mandiri. Pelaksanaan PKKMB diharapkan bisa menjadi wahana sosialisasi kebijakan merdeka
belajar, kampus merdeka, dan menanamkan lima program gerakan nasional revolusi mental, yaitu
Indonesia melayani, Indonesia bersih, Indonesia tertib, Indonesia mandiri dan Indonesia bersatu.
Kegiatan PKKMB dapat dijadikan titik tolak pembinaan idealisme, penguatan rasa cinta tanah air, dan
kepedulian terhadap lingkungan, juga dalam rangka menciptakan generasi yang berkarakter, religius,
nasionalis, mandiri, gotong royong dan berintegritas.

Materi yang disajikan dalam PKKMB nantinya ditujukan untuk pembinaan idealisme, penanaman
wawasan kebangsaan, penguatan rasa cinta tanah air, dan kepedulian mahasiswa terhadap
lingkungan. Termasuk didalamnya adalah radikalisme, terorisme, penyalahgunaan narkoba,
plagiarisme dan korupsi. Selama mengikuti PKKMB ini, saudara akan di berikan berbagai materi oleh
para narasumber yang ahli di bidangnya. Diharapkan dengan kegiatan ospek ini akan dapat
mengubah paradigma, menumbuhkan keyakinan dan kemampuan, menghilangkan hambatan hidup
serta membongkar keyakinan diri sendiri. Disamping itu juga akan menumbuhkan motivasi internal,
menumbuhkan kebanggaan dan kemauan belajar, meingkatkan kesadaran hidup dan tanggung jawab.
Dengan demikian dalam kehidupan saudara sehari-hari akan terbangun kebersamaan, menghilangkan
sikap ego dan individalis serta akan menumbuhkan sikap bekerjasama. Di akhir materi nantinya,
saudara juga akan dibekali dengan Motivasi untuk mengartikulasikan nilai-nilai dalam diri pribadi dan
menginternalisasi dalam kehidupan kemahasiswaan. Kami percaya bahwa anda masuk ke Uniku
dengan memiliki berbagai tujuan tertentu, yang mengarah kepada kesejahteraan atau kehidupan

[Type text] Page 2


pribadi atau keluarga yang lebih baik di masa depan. Namun sebagai warga negara Indonesia, kita
semuanya memiliki kewajiban bersama untuk mensejahterakan bangsa Indonesia. Agar kewajiban
kita dapat dilaksanakan, kami berharap anda dapat bekerja secara kreatif, inovatif dan ikhlas, dengan
baik dan sungguh-sungguh tanpa melanggar rambu-rambu norma maupun aturan lainnya, sehingga
karya yang bermakna dapat diwujudkan dan terukur. Negara kita membutuhkan para pembuat karya,
bukan para pembeli. Berbagai pengalaman dan bahkan teori menunjukkan bahwa keberhasilan
seseorang di dunia kerja kelak, tidak sepenuhnya ditentukan oleh nilai akdemis. Pengalaman di dalam
berorganisasi dan mengikuti berbagai organisasi dan kegiatan kemahasiswaan, menunjukkan
kontribusi yang signifikan di dalam kehidupan nyata. Oleh karena itu, saya berharap bahwa saudara-
saudara dapat pula aktifdi dalam berbagai organisasi kemahasiswaan, seperti BEM, BLM, UKM dan
aktfitas-aktifitas lainnya. Apabila mampu mengelola waktu dan materi kegiatan dengan baik, aktifitas di
dalam kegiatan kemahasiswaan, tidak akan mengganggu masa penyelesaian studi dan prestasi
akademik. Akhirnya perkenankan saya menyampaikan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada
seluruh panitia PKKMB yang telah bekerja keras untuk mempersiapkan acara ini. Semoga Allah SWT
melimpahkan kepada kita semua rasa kepedulian dan kebersamaan yang tinggi serta kekuatan dan
kesabaran dalam menjalankan kegiatan dan tugas kita bersama di kampus yang kita banggakan ini.
Kita juga berdoa, semoga Allah SWT, senantiasa memberikan kesehatan kepada kita semua agar
mampu melewati masa pandemic covid-19 ini dengan selamat, dan kembali bisa melakukan aktifitas
secara normal.

Demikian yang dapat saya sampaikan, mohon maaf atas segala kekurangannya.
Wassalamualaikum wr.wb.

Kuningan, September 2023


Rektor,
Ttd.
Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si.
NIK 41038971055

[Type text] Page 3


SAMBUTAN WAKIL REKTOR III UNIVERSITAS KUNINGAN

Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKBM)


Universitas Kuningan Tahun Akdemik 2023-2024

Assalamualaikum Wr. Wb
Puji dan syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang selalu memberi kita semua kekuatan untuk selalu
tetap berusaha menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya. Pada kesempatan ini kami
mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada mahasiswa baru Tahun Akademik
2023/2024 di kampus tercinta Universitas Kuningan.
Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) adalah merupakan kegiatan pengenalan
Tri dharma Perguruan Tinggi dan untuk peningkatan rasa persatuan bangsa, cinta tanah air serta kegiatan
kokurikuler maupun ekstrakurukuler untuk mempercepat adaptasi mahasiswa baru dengan lingkungan
kampusnya.
Bertujuan untuk menyiapkan mahasiswa baru melewati proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa
dan mandiri, serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan
memberikan bekal untuk keberhasilannya menempuh pendidikan di perguruan tinggi. Masa ini dapat
dijadikan titik tolak inisiasi pembinaan idealisme, menanamkan dan memperkuat rasa cinta tanah air, dan
kepedulian terhadap lingkungan, juga dalam rangka menciptakan generasi yang berkarakter religius,
nasionalis, mandiri, gotong royong dan berintegritas.
Kegiatan PKKMB Tahun Akademik 2023/2024 dilaksanakan mengacu kepada Panduan Pengenalan
Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru Tahun 2023 yang diterbitkan oleh Direktorat Jenderal
Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristek Dikti RI.
Dalam kesempatan ini kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia yang
terlibat dalam kegiatan PKKMB Tahun Akademik 2023/2024, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan
lancar dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kita semua aamiin.
Wassalamualaikum Wr.Wb.

Kuningan, September 2023


Wakil Rektor III,

Ttd

Dr. Novi Satria Praja, M.Pd.


NIK 41038072262

[Type text] Page 1


LATAR BELAKANG

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melakukan berbagai strategi untuk
menerapkan Kebijakan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MBKM). Sejak pertama kali diluncurkan di
awal tahun 2020, program Merdeka Belajar- Kampus Merdeka mendapatkan respon positif dari berbagai
kalangan, termasuk dari mahasiswa. Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor
3 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi,mahasiswa mendapatkan hak belajar di luar
program studinya selama 3 (tiga) semester. Perguruan Tinggi wajib memberikan layanan terhadap
penggunaan hak tersebut. Kebijakan MBKM bertujuan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa dan
memperkaya pengalaman belajar mahasiswa di masyarakat atau luar kampus yang dapat dikonversi
menjadi 20 SKS per semester. Berbagai bentuk kegiatan belajar di luar perguruan tinggi, di antaranya
melakukan magang/praktik kerja di industri atau tempat kerja lainnya, melaksanakan proyek pengabdian
kepada masyarakat di desa, mengajar di satuan pendidikan, mengikuti pertukaran mahasiswa,
melakukan penelitian, melakukan kegiatan kewirausahaan, membuat studi/proyek independen, dan
mengikuti program kemanusisaan. Pengenalan lebih awal kebijakan MBKM kepada mahasiswa baru akan
meningkatkan pengetahuan, sikap dan minat mahasiswa untuk mengikuti kegiatan MBKM.
Kebijakan ini tentu harus terus disosialisasikan tak terkecuali kepada mahasiswa baru di setiap
perguruan tinggi. Salah satu momen yang tepat untuk mendiseminasi informasi mengenai program ini
adalah Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). Tujuan pelaksanaan kegiatan
ini adalah menyiapkan mahasiswa baru melewati proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan
mandiri, serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberikan
bekal untuk keberhasilannya menempuhpendidikan di perguruan tinggi maka dilakukan Pengenalan
Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). Kegiatan ini dapat dijadikan titik tolak pembinaan
idealisme, penguatan rasa cinta tanah air, dan kepedulian terhadap lingkungan, juga dalam rangka
menciptakan generasi yang berkarakter, religius, nasionalis, mandiri, gotong royong, dan berintegritas.
Kegiatan PKKMB diharapkan menjadi wahana penanaman 5 (lima) program gerakan nasional revolusi
mental yaitu Indonesia melayani, Indonesia bersih, Indonesia tertib, Indonesia mandiri, dan Indonesia
bersatu. Melalui PKKMB, mahasiswa diberikan bekal agar mampu berproses dalam melaksanakan
tridharma perguruan tinggi, sehingga kelak menjadi lulusan yang memiliki kedalaman ilmu, keluhuran
akhlak, cinta tanah air, dan berdaya saingglobal.
Kegiatan PPKMB merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi dan menjadi
tanggungjawab pemimpin perguruan tinggi. Tidak dibenarkanbila ada perguruan tinggi menyerahkan
kegiatan sepenuhnya kepada peserta didik senior, tanpa ada proses pembimbingan dan pendampingan
yang memadai.Demikian juga perguruan tinggi tidak diperbolehkan mengembangkan model pengenalan
kampus sesuai dengan interpretasi masing-masing sehingga terjadI penyimpangan antara lain berbentuk
aktivitas perpeloncoan oleh senior, kekerasan fisik, dan atau psikis yang dapat berakhir dengan adanya
korban jiwa yang tentu saja dapat menimbulkan kecemasan, kekhawatiran, dan ketakutan bagi mahasiswa
baru, orang tua dan masyarakat pada umumnya. Perlu ditegaskan kembali bahwa penanggung jawab
penyelenggaraan PKKMB adalah pemimpin perguruan tinggi, penyelenggaraan dilakukan oleh pemimpin
perguruan tinggi sementara unsur lain memberikan mendukung dan membantu penyelenggaraan kegiatan
PPKMB tersebut. Sejak awal tahun 2020, kita terus berjuang untuk bangkit menghadapi berbagal

[Type text] Page 2


tantangan baik kesehatan, ekonomi dan sosial-budaya di tengah pandemi Covid- 19, namun disisi lain
pandemi juga banyak memberikan peluang bagi kita untuk mengembangkan berbagal inovasi
pembelajaran. Metode pembelajaran berbasis teknologi, termasuk pembelajaran secara daring telah kita
adaptasikan dan kembangkan, seiring dengan dinamika adaptasi kurikulum yang dilakukan oleh
Universitas Kuningan. Lebih dari dua tahun semua aktivitas dan kegiatan dilakukan secara online. Kondisi
ini telah memberikan tantangan dan peluang untuk kita bangkit serta keluar dari rutinitas yang ada.
Berdasarkan kebijakan pemerintah tentang bekerja, belajar, dan ibadah dari rumah menjadikan momentum
yang baik untuk menciptakan kreativitas dan memanfaatkan teknologi sesuai dengan eranya. Meskipun
kejenuhan sudah mulai dirasakan, namun semangat untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru jangan
sampai melemah. Saat ini, kondisi pandemi telah berangsur-angsur membaik.
Demikian juga dengan pelaksanaan PKKMB 2023 harus direncanakan secara matang agar dapat
dijadikan momentum bagi mahasiswa baru untuk mendapat informasi yang tepat mengenai sistem
pendidikan di perguruan tinggi baik bidang akademik maupun non-akademik. Selain itu juga diharapkan
dapat menjadi penyadaran akan adanya hal-hal yang dapat menghambat studi mahasiswa baru termasuk
dapat menghambat pencapaian tujuan nasional misalnya masalah radikalisme, terorisme, penyalahgunaan
narkoba, kekerasan seksual, plagiarisme, korupsi, dan lainnya. Upaya peningkatan rasa persatuan dan
kesatuan serta cinta tanah air diwujudkan dalam bentuk kegiatan-kegiatan PKKMB. Selain itu PKKMB
menjadi ajang penyadaran akan pentingnya pemahaman tentang globalisasi dan revolusi industri 4.0
yang menuntut mahasiswa untuk menjadi orang-orang yang menghayati dan memiliki literasi data,
literasi teknologi, dan literasi kemanusiaan serta kesiapan untuk penguasaan kompetensi yang diperlukan
di abad 21.

Kompetensi-kompetensi itu antara lain kemampuan berpikir nalar, kreatif dan kritis, inovatif,
problem solving, terampil berkomunikasi, berkolaborasi, memahami bidang kerja dan pengembangan
karirnya serta pentingnya belajar sepanjang hayat. Terkait dengan kondisi tersebut, maka pelaksanaan
PKKMB Universitas Kuningan pada tahun 2023 dilaksanakan secara luring dengan tetap menerapkan
aspek protokol kesehatan bagi seluruh peserta PKKMB

LANDASAN

1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2012 Nomor 158, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5336).
2. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual.
3. Peraturan Pemerintah Nomor 4 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan
Pengelolaan Perguruan Tinggi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 16,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5500).
4. Peraturan Presiden Nomor 62 Tahun 2021 tentang Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset
dan Teknologi.
5. Keputusan Presiden Nomor 12 Tahun 2020 tentang Penetapan Bencana Non alam
Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) sebagai Bencana Nasional.
6. Peraturan Menteri Pendidiakan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional
Pendidikan Tinggi.
7. Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 28 Tahun 2021

[Type text] Page 3


tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
a. Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 30 Tahun 2021
tentang Pencegahan dan Kekerasan Seksual di Lingkungan Perguruan Tinggi.
b. Peraturan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 79 Tahun 2017 tentang
Statuta Universitas Kuningan.
c. Surat Dirjen Dikti Nomor 0520/E.E2/KM.09.00/2022 tentang Panduan Umum Pengenalan
Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB)Tahun 2022.
8. Peraturan Yayasan Nomor 18 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Statuta Universitas
Kuningan yang ditetapkan dengan Peraturan Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan
Nomor 17 Tahun 2019 tentang Statuta Universitas Kuningan;
9. Keputusan Rektor Universitas Kuningan Nomor 1491/UNIKU-KNG/PP/2019 tentang Pedoman
Akademik Universitas Kuningan Tahun 2019;

[Type text] Page 4


PROFIL UNIVERSITAS KUNINGAN

A. SEJARAH SINGKAT UNIVERSITAS KUNINGAN


Universitas Kuningan (UNIKU) didirikan sebagai perwujudan dari idealisme dan komitmen
Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan untuk terus menerus berkarya khususnya dalam bidang
peningkatan sumber daya manusia menuju peningkatan mutu kehidupan masyarakat pada umumnya.
Gagasan tentang pendirian Universitas di Kuningan sebetulnya telah ada sejak tahun 1979
ketika Yayasan ini didirikan. Namun karena keterbatasan sumber daya, baik sumber daya manusia
maupun sumber daya keuangan, maka niat itu tidak bisa langsung diwujudkan sekaligus. Karena
keterbatasan itu Yayasan menggunakan strategi bertahap untuk mendirikan sekolah tinggi – sekolah
tinggi sebagai cikal bakal berdirinya Universitas.
Sekolah tinggi pertama lahir pada tahun 1985 yaitu Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu
Pendidikan (STKIP) Kuningan. STKIP ini memiliki tiga Jurusan/Program Studi yaitu Pendidikan
Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Biologi, dan Pendidikan Ekonomi. Sekolah tinggi kedua
lahir tahun 1995 yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE). Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi memiliki dua
Jurusan/Program Studi yaitu Akuntansi dan Manajemen. Sekolah tinggi ketiga yaitu Sekolah Tinggi
Ilmu Kehutanan (STIKU) dan keempat Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK)
Kuningan lahir hamper bersamaan pada tahun 2001. STIKU Kuningan memiliki dua Jurusan/Program
Studi yaitu Teknik Informatika (S-1), Teknik Informatika (D-3), Sistem Informasi (S-1), dan Sistem
Informasi (D-3).
Setelah memiliki empat sekolah tinggi, Yayasan telah merasa punya cukup pengalaman untuk
mendirikan Universitas. Oleh karena itu, pengembangan keempat sekolah tinggi lantas dilaksanakan.
Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor : 62/D/O/2003 tanggal 6
Juni 2003, berdirilah Universitas Kuningan yang merupakan penggabungan keempat sekolah tinggi
yang ada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Sang Adipati Kuningan. Berdirinya Universitas
Kuningan diharapkan dapat menjadi kebanggaan masyarakat Kuningan. Universitas ini diresmikan
oleh Menteri Pendidikan Nasional Prof. A. Malik Fajar, M.Sc. pada tanggal 17 Juni 2003.
Pada tahun 2006 Universitas Kuningan membuka dua Program Studi baru, yaitu Program Studi
Pendidikan Bahasa Inggris jenjang S1 dan Program Studi Pendidikan Ekonomi jenjang S2 (Megister).
Pada tahun 2011 program Magister menambah satu Program Studi yaitu dengan dibukanya Program
Studi Pendidikan Biologi jenjang S2, tahun 2012 dibuka Program Studi Ilmu Hukum jenjang S1 dan
pada tahun 2013 dibuka Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) jenjang S1 dan
Program Studi Pendidikan Matematika jenjang S1. Pada tahun 2017 membuka Program Studi Desain
Komunikasi Visual (DKV) jenjang S1 dan Program Studi Manajemen jenjang S2 (Megister). Tahun
2019 dibuka Program Studi Ilmu Lingkungan jenjang S1. Pada tahun 2022 dibuka Program Studi baru
lagi yaitu Teknik Sipil jenjang S1 dan Pendidikan Profesi Guru (PPG) serta tahun 2023 dibuka program
studi Bisnis Digital jenjang S1.
Berkat kerja keras dari segenap sivitas akademika Universitas Kuningan, akhirnya berdasarkan
Surat Keputusan BAN PT Nomor : 97/SK/BAN-PT/Akred/PT/V/2018 tanggal 2 Mei 2018 Universitas
Kuningan meraih Akreditasi Institusi Peringkat B. Dengan raihan tersebut menjadikan Universitas
Kuningan sebagai PTS ke-39 dari 478 PTS di Jawa Barat dan Banten yang meraih peringkat

[Type text] Page 5


Akreditasi B. Pada tahun 2019 berdasarkan Klaster 3 Permen Dikti dinyatakan bahwa Universitas
Kuningan mendapat peringkat ke 155 perguruan tinggi terbaik se-Indonesia.

B. VISI, MISI, MOTTO, DAN TUJUAN UNIVERSITAS KUNINGAN


1. Visi Universitas Kuningan pada tahun 2035
“Menjadi Universitas Kuningan unggul yang memiliki komitmen tinggi terhadap pemberdayaan
masyarakat”
2. Misi Universitas Kuningan
1) Menyediakan layanan pendidikan tinggi yang berkualitas dan terjangkau oleh Masyarakat;
2) Menyelenggarakan proses pembelajaran yang berkualitas dan berpusat pada mahasiswa
sehingga mampu menghasilkan lulusan yang berdaya saing dan berkepribadian luhur;
3) Mengembangkan budaya kewirausahaan mahasiswa dalam rangka melahirkan pewirausaha
baru dari generasi muda terdidik;
4) Menyelenggarakan riset-riset ilmiah dalam rangka mengembangkan ilmu, teknologi, dan seni
yang bermanfaat bagi kemaslahatan manusia;
5) Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat berbasis penelitian dalam rangka
pemberdayaan masyarakat;
6) Mengembangkan jejaring dengan berbagai instansi, baik pemerintah maupun swasta, dalam
rangka meningkatkan kapasitas dan peran institusi dalam pembangunan bangsa.

3. Motto
“In virtute autem scientiam” yang diambil dari Bahasa latin yang artinya “Ilmu untuk kebajikan”
“Mendampingi, melayani, dan memberi yang terbaik” atau dalam Bahasa latin “Adiuvera, servire,
edmodo quo”.

4. Tujuan Universitas Kuningan


1) Mengembangkan potensi mahasiswa sehingga manusia yang mandiri, sehat jasmani dan
rohani, serta berkepribadian luhur;
2) Menghasilkan lulusan yang menguasai cabang ilmu, teknologi, dan seni tertentu serta memiliki
jiwa kewirausahaan untuk memenuhi kepentingan nasional dan dapat meningkatkan daya
saing bangsa;
3) Menyiapkan kader bangsa yang memiliki integritas dan dedikasi yang tinggi serta siap mengisi
kepemimpinan pada setiap level kemasyarakatan;
4) Menghasilkan penelitian-penelitian inovatif yang mendorong pengembangan ilmu, teknologi,
dan seni yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa dan kesejahteraan umat manusia;
5) Membantu, melayani, dan mendampingi masyarakat untuk tumbuh menjadi masyarakat
cerdas, kreatif dan mandiri;
6) Menjadi mitra pemerintah dan dunia usaha dalam pelaksanaan pembangunan di segala
bidang.

[Type text] Page 6


C. KELEMBAGAAN UNIVERSITAS KUNINGAN
Untuk melaksanakan fungsinya dengan baik dalam melayani civitas academica dan masyarakat
sekitarnya, Universitas Kuningan mengorganisasikan kegiatan-kegiatannya dalam bentuk Fakultas,
Program Studi, Lembaga-lembaga, Biro-biro dan Unit Pelaksana Teknis lainnya. Berikut ini
ditampilkan pengorganisasian Universitas Kuningan, dalam bentuk Program Studi :
Ijin
Akreditasi BAN-PT

Jenjang
Penyelenggaraan
No. Program Studi ● Nomor SK Nilai
● Nomor SK ● Tanggal SK
● Tanggal SK

1. Pendidikan Bahasa dan Sastra S1 ● 4900/D/T/K- 1301/SK/BAN-PT/Ak- A


Indonesia IV/2010 PPJ/S/III/2021 berlaku
● 20 Desember 2010 sampai dengan 06
Maret 2026
2. Pendidikan Biologi S1 ● 4898/D/T/K- 3016/SK/BAN- B
IV/2010 PT/Akred/S/XI/2018
● 20 Desember 2010 berlaku sampai dengan
06 November 2023
3. Pendidikan Ekonomi S1 ● 5476/D/T/K- 2301/SK/BAN-PT/Ak- B
IV/2011 PPJ/S/IV/2020 berlaku
● 09 Februari 2011 sampai dengan 07 April
2025
4. Pendidikan Bahasa Inggris S1 ● 1799/D/T/K- 7415/SK/BAN-PT/Ak- B
IV/2009 PPJ/S/XI/2020 berlaku
● 19 Juni 2009 sampai dengan 15
November 2025
5. Manajemen S1 ● 4899/D/T/K- 4037/SK/BAN- A
IV/2010 PT/Akred/S/X/2019
● 20 Desember 2010 berlaku sampai dengan
23 Oktober 2024
6. Akuntansi S1 ● 3388/D/T/K- 4855/SK/BAN- A
IV/2010 PT/Akred/S/VIII/2020
● 20 Desember 2010 berlaku sampai dengan
25 Agustus 2025
7. Kehutanan S1 ● 3316/D/T/K- 2332/SK/BAN-PT/Ak- B
IV/2009 PPJ/S/IV/2021 berlaku
● 28 Agustus 2009 sampai dengan 22 April
2026
8. Sistem Informasi S1 ● 6090/D/T/K- 13595/SK/BAN-PT/Ak- B
IV/2011 PPJ/S/XII/2021 berlaku
● 30 Maret 2011 sampai dengan 28
Desember 2026
.9. Teknik Informatika S1 ● 6091/D/T/K- 9517/SK/BAN-PT/Ak- B
IV/2011 PPJ/S/VII/2021 berlaku
● 30 Maret 2011 sampai dengan 15 Juli
2026
10. Manajemen Informatika D3 ● 2834/D/T/K- 8172/SK/BAN- Baik
IV/2009 PT/Ak.KP/D3/X/2022
● 15 Juli 2009 berlaku sampai dengan
01 Maret 2025
11. Pendidikan Ekonomi S2 ● 2542/D/T/K- 12200/SK/BAN- Baik
IV/2009 PT/Akred-

[Type text] Page 7


Ijin
Akreditasi BAN-PT

Jenjang
Penyelenggaraan
No. Program Studi ● Nomor SK Nilai
● Nomor SK ● Tanggal SK
● Tanggal SK

● 15 Juli 2009 PMT/M/XI/2021 berlaku


sampai dengan 3
November 2026
12. Pendidikan Biologi S2 ● 131/E/O/2011 3211/SK/BAN- B
● 27 Juni 2011 PT/Akred/M/VIII/2019
berlaku sampai dengan
27 Agustus 2024
13. Ilmu Hukum S1 ● 349/E/O/2012 10353/SK/BAN- B
● 03 Oktober 2012 PT/Ak.Ppj/S/XII/2022
berlaku sampai dengan
28 Desember 2027
14. Pendidikan Guru Sekolah S1 ● 225/E/O/2013 267/SK/BAN- B
Dasar ● 07 Juni 2013 PT/Akred/S/III/2019
berlaku sampai dengan
05 Maret 2024
15 Pendidikan Matematika S1 ● 257/E/O/2013 3364/SK/BAN- B
● 02 Juli 2013 PT/Akred/S/XII/2018
berlaku sampai dengan
19 Desember 2023
16. Manajemen S2 ● 226/KPT/I/2017 8743/SK/BAN- Baik
● 18 April 2017 PT/Akred/M/VI/2021
berlaku sampai dengan
15 Juni 2026
17. Desain Komunikasi Visual S1 ● 226/KPT/I/2017 2028/SK/BAN- Baik
● 18 April 2017 PT/Akred/S/IV/2021
berlaku sampai dengan
13 April 2026
18. Ilmu Lingkungan S1 ● 436/KPT/I/2019 4126/SK/BAN- Baik
● 10 Juni 2019 PT/Akred/S/VII/2022
berlaku sampai dengan
05 Juli 2027
19. Teknik SIpil S1 ● 634/E/O/2022 2171/SK/BAN- Baik
● 31 Agustus 2022 PT/Ak.P/S/VI/2023
berlaku sampai dengan
6 Juni 2025
20 Pendidikan Profesi Guru ● 95/E/O/2023
(PPG) ● 13 Januari 2023

21 Bisnis Digital ● 399/E/O/2023


● 02 Mei 2023

[Type text] Page 8


LAMBANG UNIVERSITAS KUNINGAN

a. Lambang

Gambar 1
Lambang Universitas Kuningan

Ketentuan Lambang universitas Kuningan ditetapkan berdasarkan statuta Universitas Kuningan


Pasal 4, sebagai berikut :
1. Lambang Universitas Kuningan memiliki ciri umum dalam hal bentuk, gambar, huruf
Universitas Kuningan di bawah gambar lambing, dan makna;
2. Lambang Universitas Kuningan memiliki ciri khusus pada warna dasar dan huruf diatas gambar
lambing, yang memberikan cirri khas tiap Fakultas dan Program Studi;
3. Ciri umum lambang Universitas sebagaimana dimaksud adalah sebagai berikut :
a. Berbentuk bingkai segi lima sama sisi bergaris lengkung dengan warna biru diapit garis
hitam bagian luar tebal dan garis hitam tipis di bagian dalam;
b. Dalam bingkai segi lima di posisi terbawah terdapat gambar buku terbuka berwarna merah
bergaris hitam, menyerupai alas bokor yang terlukis di atasnya;
c. Gambar bokor berwarna kuning emas layaknya mewadahi unsure-unsur gambar di
atasnya;
d. Di atas bokor terlukis wajah kuda berwarna dasar merah;
e. Pada muka wajah kuda terlukis vertical sebuah pena berwarna putih
f. Disamping kedua sisi wajah kuda tergambar sepasang kujang berwarna tua;
g. Pada masing-masing kujang secara simetris diapit gambar sayap terkembang yang
sekaligus menyerupai daun terkembang dan lidah kobaran api terbagi lima pilah berwarna
biru muda.
4. Makna lambang :
a. Bingkai segi lima mengandung makna dasar Negara Pancasila sebagai azas yang dianut
dan yang menjiwai kehidupan serta perkembangan Universitas;
b. Buku terbuka yang menjadi alas bokor mengandung makna dunia ilmu pengetahuan yang
luas dan dalam sebagai orientasi kependidikan Universitas;
c. Wajah kepala kuda menggambarkan kesatuan Universitas dengan budaya Kuningan yang
bermoto “leutik-leutik kuda Kuningan” yang mengandung makna biar kecil tetapi memiliki
kekuatan luar biasa dalam menjalankan misi kea rah terwujudnya visi Universitas;

[Type text] Page 9


d. Pena yang tegak di wajah kepala kuda mengandung makna ketajam,an analisis
Universitas dalam menjalankan Tridharma Perguruan Tinggi;
e. Kujang mengandung makna kesatuan budaya dan pola piker Universitas dengan
masyarakat Pasundan yang memiliki motto : Silih asah, silih asih, dan silih asuh.
f. Sayap yang sekaligus menyerupai daun terkembang dan lidah api, mengandung multi
makna upaya pengembangan Universitas dengan usaha keras dan semangat juang yang
tinggi.
b. Bendera Universitas Kuningan
Ketentuan Bendera Universitas Kuningan ditetapkan berdasarkan Statuta Universitas Kuningan
Pasal 5 sebagai berikut ;
1. Bendera Universitas berbentuk empat persegi panjang berwarna kuning kenari dengan
memuat lambing Universitas di bagian tengahnya;
2. Bentuk empat persegi panjang dengan ukuran lebar 2/3 (dua pertiga) dari panjang;
3. Bahan bendera Universitas dibuat dari kain yang warnanya tidak luntur;
4. Ketentuan ukuran Bendera Universitas disesuaikan dengan penggunaannya untuk :
a. Panji atau pataka Universitas berukuran 225 cm x 150 cm;
b. Upacara dilapangan terbuka berukuran 180 cm x 120 cm;
c. Acara seremonial dalam ruangan berukuran 150 cm x 100 cm;
5. Warna dasar yang berlaku untuk Universitas dan fakultas, dan program studi ditetapkan
sebagai berikut ;
a. Universitas dengan warna dasar : Kuninga Kenari;
b. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan : Merah Tua;
c. Fakultas Ekonomi : Krem
d. Fakultas Kehutanan : Abu-abu
e. Fakultas Ilmu Komputer : Biru Tua
f. Fakultas Hukum : Merah
g. Sekolah Pascasarjana : Kuning Emas

[Type text] Page 10


HYMNE DAN MARS

INDONESIA RAYA HYMNE UNIVERSITAS KUNINGAN


Pencipta : Aan Sugianto Mas
Pencipta : WR. Soepratman
Indonesia tanah airku Saksikan di sana fajar t’lah dating
Tanah tumpah darahku Kemilau cahaya terangi semesta alam
Disanalah aku berdiri Bersinar cemerlang pancarkan keteguhan
Jadi pandu ibuku Membawa harapan cerah dimasa depan
Indonesia kebangsaanku Puji dan syukur panjatkan pada-Mu tuhan
Bangsa dan Tanah Airku Rahmat-Mu sinarkan persada pendidikan
Marilah kita berseru Pusaka juang t’lah tiba perengkuh cita-cita
Indonesia bersatu Pencita karsa manusia wujud budaya bangsa

Hiduplah tanahku Yakinkan suara dikemurnian sukma


Hiduplah negeriku Genggamkan gagasan di jalan kebenaran
Bangsaku Rakyatku semuanya Kibarkan harapan diwarna kesucian
Bangunlah jiwanya Kukuhkan semangat dijejak ketulusan
Bangunlah badanya
Untuk Indonesia Raya

Indonesia raya (2x) Mari tegakkan langkahmu perangi kebodohan


Merdeka Merdeka Ayo bulatkan tekadmu menuju kemakmuran
Tanahku, negeriku yang kucinta Bangkitmu selalu dinantikan penerang
Indonesia raya kegelapan
Merdeka Merdeka Junjunglah s’mangat Kuningan demi
Hiduplah Indonesia Raya kebahagiaan

[Type text] Page 11


MARS UNIVERSITAS KUNINGAN

Pencipta : Aan Sugianto Mas

Disini kami berdiri membangun jati diri


Mencari arti menggali hakiki bersikap tegak teguh mandiri
Disini kami bertekad semangat bermartabat
Gelora cinta ibu pertiwi bernadi ilmu teknologi dan seni
UNIKU, Universitas Kuningan ada dan terjaga
UNIKU, Universitas Kuningan selalu yang terdepan
Menggagas cerdas melangkah tegas kibar panjimu di Cakrawala luas
Mengawal cita berkarya cipta gemakan suaramu selamanya
(kembali ke awal)
UNIKU Berjuang, UNIKU Menjulang, UNIKU Gemilang

UNIKU Jaya…

[Type text] Page 12


D. PIMPINAN
1. Yayasan Sang Adipati Kuningan
Dewan Pembina
Ketua : Drs. H.D. Djuhari Karnawisastra, M.Pd.
Anggota : Prof. Dr. Eeng Ahman, M.S.
Ngatimin, M.Pd.
Ir. Eka Sukma, M.App., Sc.
2. Dewan Pengurus
Ketua : Drs. H. Uri Syam, S.H., M.H.
Sekretaris : Drs. Djudjun Djuanda
Wakil Sekretaris : Aspi Junaepi, S.Pd.
Bendahara : Endi Syaiful Rakhman, S.H.
Dewan Pengawas
Ketua : Agus Sukmawijaya, S.T.
Anggota : Wibowo Prwirasujasa, A.md.

3. Rektorat Universitas Kuningan


Rektor : Dr. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si.
Wakil Rektor I : Dr. Anna Fitri Hindriana, M.Si.
Wakil Rektor II : Dr. Ilham Adhya.,S.Hut.,M.Si.
Wakil Rektor III : Dr. Novi Satria Pradja.,M.Pd.
Wakil Rektot IV : Dr. Haris Budiman, S.H., M.H.

Unsur Pelaksana Administrasi


Kepala BAAK : Iim Abdul Karim, S.P.
Kepala Bagian Akademik : Oya Suryana, M.Kom.
Kepala Bagian Kemahasiswaan : Maman Sukmana, S.Pd.
Kepala Bagian Kelembagaan : Seli Marlina, S.Kom.
Kepala BAKKUP : Soni Nuralam, S.E.
Kepala Bagian Ketenagaan : Iwan Setiawan, S.E.
Kepala Bagian Keuangan : Agus Sulaeman, S.Pt.
Kepala Bagian Perlengkapan : Sri Hartati, S.E.
Kepala Bagian Umum : Eha, S.Pd.
Kepala Bagian Perencanaan Anggaran : Nining, S.E.
Sekretaris Rektor : Asep Supriadi,S.Pd.
Komandan Satpam : Tedi Kusdianto

[Type text] Page 13


4. Unsur Pelaksana Akademik
Fakultas Keguruan dan ilmu Pendidikan
Dekan : Asep Jejen Jaeni, M.Pd.
Wakil Dekan I : Dr. Ilah Nurlaelah, M.Si.
Wakil Dekan II : Drs. Agus Gunawan, M.Pd.
Kepala Prodi PBSI : Arip Hidayat, M.Pd.
Sekprodi PBSI : Ida Hamidah, M.Pd.
Kepala Prodi Pend. Biologi : Handayani, M.Pd.
Sekprodi Pend. Biologi : Rahma Widiantie, M.Pd.
Kepala Prodi Pend. Ekonomi : Dr. Iyan Setiawan, M.Pd.
Sekprodi Pend. Ekonomi : Cucu Suhartini, M.Pd.
Kepala Prodi Pend. Bahasa Inggris: Muhammad Aprianto Budie Nugroho, M.Pd.
Sekprodi Pend. Bahasa Inggris : Vina Agustiana, M.Pd.
Kepala Prodi PGSD : Ndaru Mukti Oktaviani, M.Pd.
Sekprodi PGSD : Eli Hermawati, M.Pd.
Kepala Prodi Matematika : Azin Taufik, M.Pd.
Sekprodi Matematika : Nuranita Adiastuty, M.Pd.
Kepala Unit PKM : Sun Sutini, M.Pd.
Kepala Dapur Sastra : Aan Anjasmara, M.Pd.
Kepala Lab. Pend. Ekonomi : Sri Mulyati, M.Pd.
Kepala Lab. Biologi : Plt. Rahma Widiantie, M.Pd.
Kepala Lab. Bahasa : Dr. Nani Ronsani Thamrin, M.Pd.
Kepala Lab. Matematika : Dr. Anggar Titis Prayitno, M.Pd.
Kepala Lab. PGSD : Febby Fajar Nugraha, M.Pd.
Kepala Tata Usaha : Elis Nuraini, S.Pd.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis


Dekan : Dr. Lili Karmela Fitriani, M.Si.
Wakil Dekan I : Enung Nurhayati, S.E., M.Si., Ak., C.A.
Wakil Dekan II : Dr. Dadang Suhardi, M.M.
Kepala Prodi Manajemen : Dr. Rina Masruroh, S.E., M.E.Sy.
Sekprodi Manajemen : Munir Nur Komarudin, S.Pd., M.M.
Kepala Prodi Akuntansi : Lia Dwi Martika, M.Si.
Sekprodi Akuntansi : Dendi Purnama, M.Si.
Kepala Lab. Manajemen : Wely Hadi Gunawan, S.E., M.M.
Kepala Lab. Akuntansi : Amir Hamzah,M.Si
Kepala Gallery Investasi : Siti Nuke Nurfatimah,S.E.,M.Sc.
Kepala Tata Usaha : Yanti Dwiyanti, S.E.

[Type text] Page 14


Fakultas Kehutanan dan Lingkungan
Dekan : Dr. Yayan Hendrayana, S.Hut.,M.Si.
Wakil Dekan I : Dede Kosasih, S.Hut., M.Si.
Wakil Dekan II : Iing Nasihin,S.Hut.,M.SI.
Kepala Prodi Kehutanan : Ai Nurlaila, S.Hut.,M.Si.
Sekprodi Kehutanan : Dr. Deni, S.Hut.,M.Si.
Kepala Prodi Ilmu Lingkungan : Nina Herlina, S.Hut., M.Si.
Sekprodi Ilmu Lingkungan : Nurdin, S.Hut.,M.Si
Kepala Lab. Ekologi, Konservasi & LH : Dr. Agus Yadi Ismail.,M.Si.
Kepala Lab. Silvikultur : Plt. Ai Nurlaila,S.Hut.,M.Si.
Kepala Lab. Studio SAD & SIS : Dr. Deni.,S.Hut.,M.Si.
Kepala Tata Usaha : Iping Permana, S.Hut.
Fakultas Ilmu Komputer
Dekan : Tito Sugiharto, S.Kom.,M.Eng.
Wakil Dekan I : Rio Andriyat Krisdiawan, M.Kom.
Wakil Dekan II : Erik Kurniadi, M.Kom.
Kepala Prodi Teknik Informatika : Yati Nurhayati, M.Kom
Sekprodi Teknik Informatika : Sherly Gina Supratman, M.Kom.
Kepala Prodi Sistem Informasi : Heru Budianto, M.Kom.
Sekprodi Sistem Informasi : Tri Septiar Syamfithriani., M.Kom.
Kepala Prodi Desain Komunikasi Visual : Jerry Dounald Rahajaan, M.Sn.
Sekprodi Desain Komunikasi Visual : Sigit Setya Kusuma, M.Sn.
Kepala Prodi Manajemen Informatika : Panji Novantara, M.T.
Sekprodi Manajemen Informatika : Fauziah, M.Kom.
Kepala Prodi Teknik Sipil : Plt. Panji Novantara, M.T.
Sekprodi Teknik Sipil : Plt. Panji Novantara, M.T.
Kepala Lab. Rekayasa Perangkat Lunak : Endra Suseno, M.Kom.
Kepala Lab.Studio Gambar : Azhar Natsir Ahdiyat,M.Sn.
Kepala Lab. Aplikasi & Pemograman : Ragel Trisudarmo, M.Kom.
Kepala Lab. Fotografi : Yulyanto, S.Kom., M.TI.
Kepala Tata Usaha : Vitria Norviani, S.Sos

Fakultas Hukum
Dekan : Dr. Suwari Akhmaddhian, S.H., M.H.
Wakil Dekan I : Erga Yuhandra S.H., M.H.
Wakil Dekan II : Bias Lintang Dialog, S.H., M.Kn.
Kepala Prodi Ilmu Hukum : Dikha Anugrah, S.H.,M.H.
Sekprodi Ilmu Hukum : -
Kepala Lab.Peradilan Semu : Sarip Hidayat, M.H.
Kepala Lab. Hukum Klinis : Iman Jalaludin Rifai, M.H.
Kepala Tata Usaha : Desi Irdiasih, S.H.

[Type text] Page 15


Sekolah Pascasarjana
Direktur : Dr. Entin Jumantini,M.Pd.
Wakil Direktur I Bidang Akademik : Dr. Zaenal Abidin, M.Pd.
Wakil Direktur II Non Akademik : Dr. Pupu Saeful Rahmat, M.Pd.
Kepala Prodi Pend. Ekonomi S2 : Dr. Yeyen Suryani.,M.Pd.
Kepala Prodi Pend. Biologi S2 : Dr. Agr. Asep Ginanjar Arip, M.Si.
Kepala Prodi Manajemen S2 : Dr. Dede Djuniardi., M.M.
Kepala Tata Usaha : Neneng Garningsih, S.E.

Pendidikan Profesi Guru (PPG)


Penanggung jawab : Asep Jejen Jaeni, M.Pd.
Ketua : Dr. Ilah Nurlaelah, M.Si.
Sekertaris : Dr. Erwin Oktoma, M.Pd.

5. Unsur Penunjang Akademik


Kepala Lembaga Pengawas Internal : Fahmi Yusuf.,S.Kom.,M.MSI.
Kepala Bidang Audit Keuangan : Yuniarti, M.Pd.
Kepala Audit Aset dan Ketengaan : Elin Herlina, M.I.Kom
Kepala LPPM : Dr.Toto Supartono.,S.Hut.,M.Si.
Kepala Bidang Penelitian : Nunu Nugraha, M.T.
Kepala Bidang Pengabdian pada Masyarakat : Yayan Suryana, M.Pd.
Kepala Bidang Inovasi dan Publikasi Ilmiah : Erlan Darmawan, M.Si.
Kepala Satuan Penjaminan Mutu : Rio Priantama, S.T., M.T.I.
Kepala Bidang Penjaminan Mutu Internal : Isnaini Wulandari, M.Pd.
Kepala Bidang Penjaminan Mutu Ekternal : Ina Setiawati, M.Pd.
Kepala Bidang Pengembangan Akademik : Heri Herwanto, M.Pd.
Kepala Kantor Layanan Perpustakaan : Dr. Ifah Hanifah., M.Pd.
Sekretaris Perpustakaan : Wulan Rahmatunisa, M.Pd.
Kepala Kantor Pusat Sistem Informasi ( KPSI ) : Fitra Nugraha, M.Kom.
Kepala Unit Aplikasi : Aji Permana, M.Kom.
Kepala Unit Pengolahan Data : Bambang Wahyudi,S.T.,M.Kom.
Kepala Unit Jaringan : Mohamad Firdaus, S.Kom.
Kepala Kantor Pusat Bahasa ( KPB ) : Dr. Erwin Oktoma, M.Pd.
Sekretaris Pusat Bahasa : Figiati Indra Dewi, M.Pd.
Kepala Pusat Pengembangan Kewirausahaan : Agus Prianto, M.Si.
Sekretaris Pusat Pengembangan Kewirausahaan : Neni Nurhayati.,S.E.,M.Si.,Ak.
Kepala Pusat Bimbingan Konseling & Karir : Dr. Dadang Solihat.,M.Pd.BI.
Kepala Unit Bimbingan dan Konseling : Lilis Lismaya,M.Pd.
Kepala Unit Pengembangan Karir : Sahlan,S.Hut., M.Pd.
Kepala Unit Kesehatan : Juan Haska Perdika, S.E.
Kepala Urusan Internasional, Kerjasama dan : Iqbal Araniri, S.E.i.,M.M.

[Type text] Page 16


Humas ( KUIKH)
Sekretaris Urusan Internasional, Kerjasama dan : Roni Nursyamsu, M.Pd.
Humas ( KUIKH)

E. DOSEN
Data Dosen Tetap dan Tidak Tetap Universitas Kuningan pada tahun Akademik 2022/2023.
Pend. Terakhir

Jenjang
Fakultas No. Program Studi S2 S3
Jumlah
DTY DTT DTY DTT
FKIP 1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia S1 10 4 1 0 15
2 Pendidikan Biologi S1 5 1 0 0 6
3 Pendidikan Ekonomi S1 3 10 2 1 16
4 Pendidikan Bahasa Inggris S1 5 8 4 0 17
5 Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 16 0 0 0 16
6 Pendidikan Matematika S1 6 0 1 0 7
7 Pendidikan Profesi Guru S1 2 0 3 0 5
FEB 8 Akuntansi S1 16 4 0 0 20
9 Manajemen S1 25 6 2 0 33
10 Bisnis Digital S1 2 0 0 0 2
FHL 11 Kehutanan S1 3 5 4 0 12
12 Ilmu Lingkungan S1 6 0 1 0 7
FH 13 Ilmu Hukum S1 8 2 3 0 13
FKOM 14 Teknik Informatika S1 16 3 0 0 19
17 Sistem Informasi S1 13 3 0 0 16
15 Desain Komunikasi Visual S1 6 0 0 0 6
16 Teknik Sipil S1 5 0 0 0 5
18 Manajemen Informatika D3 5 3 0 0 8
Pascasarjana 19 Pendidikan Ekonomi S2 0 0 6 1 7
20 Pendidikan Biologi S2 0 0 6 0 6
21 Manajemen S2 0 0 6 0 6
Jumlah 152 49 39 2 242

F. MAHASISWA
Data keadaan mahasiswa Universitas Kuningan pada tahun Akademik 2022/2023.

Fakultas No. Program Studi Jenjang Jumlah


Pendidikan Bahasa dan Sastra
1 S1 197
Indonesia
2 Pendidikan Biologi S1 63
3 Pendidikan Ekonomi S1 78
FKIP 4 Pendidikan Bahasa Inggris S1 172
5 Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 511
6 Pendidikan Matematika S1 52
7 Program Studi PPG S1 0
8 Akuntansi S1 583
FEB
9 Manajemen S1 1771

[Type text] Page 17


Fakultas No. Program Studi Jenjang Jumlah
10 Kehutanan S1 396
FHL
11 Ilmu Lingkungan S1 33
FH 12 Ilmu Hukum S1 313
13 Teknik Informatika S1 687
14 Sistem Informasi S1 684
FKOM 17 Desain Komunikasi Visual S1 199
15 Teknik Sipil S1 7
16 Manajemen Informatika D3 25
18 Pendidikan Ekonomi S2 53
Pascasarjana 19 Pendidikan Biologi S2 38
20 Manajemen S2 70
Jumlah 5932

G. SARANA AKADEMIK DAN NON AKADEMIK


Sarana Akademik yang tersedia pada Universitas Kuningan, sebagai berikut :
1. Laboratorium Komputer dengan fasilitas internet 24 jam non stop akses tercepat dengan teknologi
VSAT (Very Small Aperture Terminal);
2. Laboratorium Perkantoran;
3. Laboratorium Biologi terdiri dari : Lab. Anatomi dan Fisiologi, Lab. Botami, dan Lab. Zoologi;
4. Laboratorium Biologi Terapan terdiri dari : Green House/Sedding House dan Kolam percobaan;
5. Dapur Sastra;
6. Laboratorium Akuntansi;
7. Laboratorium Perbankan;
8. Laboratorium Penginderaan Jarak Jauh;
9. Studio Ekowisata
10. Perpustakaaan
11. Lab. Peradilan hukum
12. Lab FKOM : Lab. Studio gambar, lab studi poto, lab multimedia, lab metaverse dan reset

Sarana Non AKademik, terdiri dari :


1. Koperasi Mahasiswa 7. Kantin
2. Panggung Terbuka 8. Lapangan basket
3. Aula Serba Guna 9. Lapangan Tenis
4. Gedung Student Center 10. Lapangan Volley Ball
5. Mesjid 11. Lahan Parkir
6. Taman 12. Galeri Kewirausahaan

[Type text] Page 18


H. UNIT KEGIATAN MAHASISWA
Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada pada Universitas Kuningan, sebagai berikut :
1. Korp Keprotokoleran Mahasiswa (KPM)
Visi : Profesional, Team Work
Misi :
a. Menciptakan hubungan yang harmonis antar anggota, pengurus serta alumni
b. Selalu menjalankan program kerja, baik program kerja KPM maupun kegiatan universitas
c. Menjalin hubungan antar lembaga internal maupun eksternal dengan tujuan menjadikan
KPM sebagai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bergengsi.
2. Resimen Mahasiswa (Menwa)
Resimen mahasiswa adalah salah satu kekuatan sipil untuk mempertahankan negeri sebagai
perwujudan system ketahanan dan keamanan rakyat semesta (Sishankamrata). Menwa
bermarkas di perguruan tinggi dan beranggotakan mahasiswa/i dan berkedudukan di kampus
tersebut. Para anggota Menwa disetiap kampus membentuk satuan sebagai salah satu unit
kegiatan mahasiswa (UKM). Semboyan Menwa adalah “Widya Castrena Dharma Sidha” yang
berarti penyempurnaan, pengabdian dengan ilmu pengetahuan dan ilmu keprajuritan.
3. Paduan Suara Mahasiswa (PSM)
PSM adalah satu UKM Universitas Kuningan yang bergerak dibidang tarik suara. PSM berdiri
sejak tahun 2003. Adapun beberapa suara yang tergabung dalam PSM diantaranya : softran
(suara tinggi perempuan), alto (suara rendah perempuan), tenor (suara tinggi laki-laki), bass
(suara rendah laki-laki)
4. Forum Studi Ekonomi Syariah (ForSESy)
ForSESy merupakan suatu wadah mahasiswa muslim yang secara konsisten memiliki komitmen
untuk mengekspoloitasi pengetahuan ekonomi islam secara continue. ForSESy didirikan di
Fakultas Ekonomi Universitas Kuningan pada tanggal 1 Oktober 2005 M yang bertempat pada
tanggal 11 Ramadhan 1426 H untuk jangka waktu yang tidak ditentukan. ForSESy sendiri
didirikan oleh Bapak Dr. Ayus Ahmad Yusuf, SE., M.Si., sekaligus menjadi pembina dari
ForSESy sampai dengan sekarang. ForSESy berstatus sebagai badan otonom Unit Kegiatan
Mahasiswa Universitas Kuningan yang bertanggung jawab langsung kepada rector. ForSESy
bersifat demokratis dan akademis.
5. Hikmatul Iman (HI)
Tujuan :
a. Membentuk manusia yang selalu bertaqwa kepada allah SWT sesuai dengan firman-Nya
dalam Al-Quran surat Adz-Dzaariyat ayat 56 artinya “Dan aku tidak menciptakan jin dan
manusia melainkan itu supaya menyembah kepada-Ku”.
b. Membentuk manusia Indonesia yang kuat fisik dan mental
c. Ingin mengajarkan system pernafasan tenaga dalam hasil olahan kami dan bila dilatih
sangat ringan tapi mampu menciptakan tenaga dalam secara cepat.
d. Melestarikan peninggalan leluhur bangsa Indonesia.

[Type text] Page 19


Motto :
“Dalam keimanan dan ketaqwaan terhadap kekuatan”.Merupakan sebuah motivasi untuk selalu
berusaha mencapai mardiatillah.
6. KSR (Korps Sukarelawan)
KSR adalah salah satu UKM yang bergerak di lingkungan Universitas Kuningan yang bergerak di
bidang Kesehatan dan kepedulian sosial.
7. Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Al Kahfi
Merupakan salah satu unit kegiatan mahasiswa yang berada di lingkungan kampus Universitas
Kuningan yang bergerak di bidang dakwah keagamaan islam guna mencetak generasi muda
yang beriman, bertaqwa, dan berintelektual.
8. Gerakan Pramuka Universitas Kuningan
Gerakan pramuka merupakan wadah pembinaan generasi muda menjadi kader bangsa yang
beriman dan bertaqwa serta berwawasan ilmu pengetahuan dan teknologi. Melihat pentingnya
peran gerakan pramuka, beberapa mahasiswa Universitas Kuningan membentuk wadah
pembinaan Pramuka di almamaternya. Sejak tahun 2013 telah dirintis pembinaan dan pendirian
gugus depan (GUDEP) yang berpangkalan di Universitas Kuningan dengan nama Racana Putra
yaitu Racana Adipati Kuningan dan Racana Putri yaitu Racana Nyi Mas Kencanawati. Untuk
merealisasikan gagasan tersebut surat keputusan rector Universitas Kuningan No : 113/UNIKU-
KNG/KM/2012 tentang pembentukan unit kegiatan mahasiswa (UKM) Gerakan Pramuka
Universitas Kuningan.
9. English Debating Society (EDS)
EDS Universitas Kuningan merupakan forum yang mewadahi kelompok mahasiswa yang ingin
mengembangkan diri terutama dalam skill bahasa inggris. EDS ini dibentuk oleh mahasiswa
program studi pendidikan bahasa inggris yang bertujuan untuk mengembangkan pengetahuan
tentang bahasa inggris.
EDS didirikan secara resmi oleh Rektor Universitas Kuningan pada September 2014 M sebagai
Unit Kegiatan Mahasiswa di tingkat Universitas.
10. Bandung Karate Club (BKC)
BKC merupakan singkatan dari Bandung Karate Club serta Bina Ksatrya Citra dalam pengertian
sebenarnya. BKC didirikan di kota Bandung pada tanggal 16 Juni 1996 oleh Kang Iwa Rahadian
Arsanata. Sejak tahun 1962 BKC telah dirintis pendirinya dengan nama Bandung Karate School
For Self Defency di gedung Mardy Santosa yang terletak di jalan Sunda No. 2 Bandung
merupakan tempat pertama BKC didirikan dan tercatat sebagai anggota pertamanya terdiri dari
kalangan siswa/I sekolah guru pendidikan jasmani, SMAN jalan Belitung, STM 1 jalan Radjiman
serta beberapa orang mahasiswa UNPAD dan ITB. Kemudian dalam musyawarah lembaga
aliran karate di Jakarta yang dipimpin oleh Jendral Surono dan Widjojo Suryono bahwa BKC
dikukuhkan sebagai anggota Federasi olahraga karate-do Indonesia (FORKI) di penghujung
tahun 1972. Oleh alasan diatas maka Bandung Karate Club ini adalah merupakan sebuah
organisasi perguruan Beladiri/Karate yang tertua di provinsi Jawa Barat.

[Type text] Page 20


11. Koperasi Mahasiswa (KOPMA)
UKM yang bergerak dibidang koperasi, pemberdayaan anggota dan kewirausahaan yang berada
di Universitas Kuningan.
12. Rineka Sunda
Salah satu tujuan dari UKM Rineka Sunda Universitas kuningan adalah untuk mengembangkan
minat dan bakat mahasiswa Universitas Kuningan yang tertarik terhadap kesenian Sunda, baik
dibidang music maupun tari. Sebagai penyemangat dalam menjalankan setiap kegiatan UKM,
Rineka Sunda mempunyai motto “Ngamumule Seni jeung Budaya Sunda Pikeun Najer Jati Diri
Bangsa”.
13. Dapur Sastra (DAPSAS)
UKM yang bergerak dibidang seni, music, seni tari, seni lukis, drama dan teater yang
beranggotakan mahasiswa Universitas Kuningan.
14. Forum Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala)
15. Pencak Silat
16. Tarung Drajat
17. Lembaga Pers Mahasiswa (LPM)
Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) berdiri sejak tanggal 14 Februari 2013 yang memiliki produk
kegiatan berupa pembuatan bulletin, majalah dinding, media on-line yang berdasarkan para pers
dan peliputan berita maupun informasi seputar kampus Universitas Kuningan.
18. Olahraga
UKM yang bergerak di bidang olahraga di Universitas Kuningan. Cabang olahraga yang ada di
Universitas Kuningan diantaranya Sepak bola, futsal putra/i, basket ball putra/i, volley ball putra/i,
bulutangkis putra/i, tenis meja putra/i, pencak silat putra/I, catur putra/i.
19. Marching Band
UKM yang berdiri sejak 2017 bernama Marching Band Bahana Sang Adipati didirikan sebagai
wadah untuk menyalurkan minat dan bakat mahasiswa dan mahasiswi universitas kuningan
dalam bidang marching band.

I, BEASISWA
Daftar Jumlah Mahasiswa Universitas Kuningan yang menerima beasiswa sampai dengan tahun
akademik 2022/2023, sebagai berikut :

No. Jenis Beasiswa Jumlah Penerima


1 BANK INDONESIA 100
2 BAZNAS 34
3 JFLS 2
4 KIP Kuliah 725
5 Hafiz Quran 6

[Type text] Page 21


PANITIA PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS MAHASISWA BARU (PKKMB)
TAHUN 2023 / 2024

Pelindung : Dr. H. Dikdik Harjadi, S.E., M.Si. (Rektor)


Pengarah : 1. Dr. Anna Fitri Hindriana, M.Si. (Wakil Rektor I)
2. Dr. Ilham Adhya, S.Hut., M.Si. (Wakil Rektor II)
3. Dr. Haris Budiman, S.H., M.H. (Wakil Rektor IV)
Pengawas : 1. Dr. Yayan Hendrayana, S.Hut., M.Si. (Dekan FHUT)
2. Dr. Suwari Akhmaddhian, M.H. (Dekan FH)
3. Dr. Lili Karmela Fitriani, M.Si. (Dekan FEB)
4. Tito Sugiharto, M.Eng.
(Dekan FKOM)
5. Asep Jejen Jaelani M.Pd.
6. Dr. Toto Supartono, M.Si. (Dekan FKIP)
7. Fahmi Yusuf, MMSI. (Ka. LPPM)
8. Rio Priantama, S.T., M.T.I. (Ka. LPI)
9. Soni Nuralam, S.E. (Ka. LPM)
10. Vicky Firdausy Sayidin (Ka. BAKKUP)
11. Fahmi Rizkika Ramadhan (Ketua BEM)
(Wakil Ketua BEM)
Ketua : Dr. Novi Satria Pradja, S.E., M.Pd. (Wakil Rektor III)
Wakil Ketua : Bias Lintang Dialog, M.Kn. (Wadek II FH)
Sekretaris : Iing Nasihin, S.Hut., M.Si. (Wadek II FHUT)
Wakil Sekretaris 1 : Dr. Dadang Suhardi, M.M. (Wadek II FEB)
Wakil Sekretaris 2 : Erik Kurniadi, M.Kom. (Wadek II FKOM)
Bendahara : Agus Gunawan, M.Pd. (Wadek II FKIP)
Wakil Bendahara 1 : Agus Sulaeman, S.Pt.
Wakil Bendahara 2 : Nining, S.E.

Koordinator Fakultas
Koordinator FKIP : Dr. Ilah Nurlaelah, M.Si. (Wadek I FKIP)
Koordinator FE : Enung Nurhayati S.E., M.Si., Ak., CA. (Wadek I FEB)
Koordinator FHUT : Dede Kosasih, S.Hut., M.Si. (Wadek I FHUT)
Koordinator FKOM : Rio Andriyat Krisdiawan, M.Kom. (Wadek I FKOM)
Koordinator FH : Erga Yuhandra, S.H., M.H. (Wadek I FH)

Monitoring dan Evaluasi


Koordinator : Yayan Suryana, M.Pd.
Wakil Koordinator : Isnaini Wulandari, M.Pd.
Anggota : 1. Nunu Nugraha, S.Pd., M.T.
2. Dr. Dadang Solihat, M.Pd.
3. Tiya Masdika, S.Pd.
4. Munir Nur Komarudin, M.M.
5. Fahmy Hygienis, S.Si.
6. Harun Al Rasyid S.Pd.

Bidang Kesekretariatan
Koordinator : Iim Abdul Karim, S.P.
Wakil Koordinator : Asep Supriadi, S.Pd.

[Type text] Page 22


Anggota : 1. Seli Marlina, S.Kom. 7. Siti Jahro, S.Kom
2. Maman Sukmana, S.Pd. 8. Atin Ismiranti (Mhs)
3. Iwan Setiawan, S.E. 9. Monika Lisyani (Mhs)
4. Ariskawati, S.E. 10. Andri Ahyanto (Mhs)
5. Andi Nurfadilah, A.Md. 11. Nabila Lutfiah Z. (Mhs)
6. Nova Indriyani, S.Kom. 12. Nadia Alayda Q. (Mhs)

Bidang Acara
Koordinator : Arip Hidayat, M.Pd.
Wakil : Yuniarti, M.Pd.
Anggota : 1. Aan Anjasmara, M.Pd. 8. Nita Widiani Astuti (Mhs)
2. Heru Budianto, M.Kom. 9. Windy Dwi Meilany (Mhs)
3. Dikha Anugrah, S.H., M.H. 10. Arline Camelia N. (Mhs)
4. Neni Nurhayati S.E., M.Si., Ak. 11. Noval Octaviansyah (Mhs)
5. Tifani Kautsar, M.Pd. 12. Indra Lesmana (Mhs)
6. Unang Nurasa, S.Pd. 13. Diah Ardilah (Mhs)
7. Ragam Bantara Walis (Mhs)

Bidang Konsumsi
Koordinator : Nina Herlina, S.Hut., M.Si.
Wakil : Fitriasih, S.E.
Anggota : 1. Handayani, M.Pd. 8. Yuan Dinda (Mhs)
2. Tri Septiar Syamfithriani, M.Kom 9. Suci Indah Lestari (Mhs)
3. Erlina Anhar Mawadah, S.IP. 10. Doni Kusuma P. (Mhs)
4. Desi Irdiansih, S.H. 11. Iras Wahyuningrat (Mhs)
5. Yeni Nurul, S.Pd. 12. Dwi Sekarwati (Mhs)
6. Fauziah, M.Kom. 13. Muna Manhiyatul M. (Mhs)
7. Muhamad Syarif Hidayat, S.E. 14. Syamila Fitri M. (Mhs)

Bidang Humas
Koordinator : Iqbal Arraniri, S.E.I., M.M.
Wakil : Roni Nursyamsu, M.Pd
Bidang Humas : 1. Nita Ratnaningsih, S.Pd. 6. Luthfi Ahmad M. (Mhs)
2. Rukati Nurbayanti, M.Pd. 7. Adinda Rachmawati (Mhs)
3. Jajang Nuramin, M.Si. 8. Dimas Herlangga N. (Mhs)
4. Vina Agustina, M.Pd. 9. Wandah Hamidah (Mhs)
5. Ratna Oktapiani (Mhs) 10. Mardiatul Fauzian (Mhs)

Bidang Peralatan dan Logistik


Koordinator : Sri Hartati, S.E.
Wakil : Dudi Rahmadi, S.Kom
Anggota : 1. Emon Surahman 7. Wildan Syaiful (Mhs)
2. Ilham Setiawan, S.Pd. 8. M. Gariana Wijaya (Mhs)
3. Ario Tegar Pratama, S.Kom 9. Tio Rosdian (Mhs)
4. Alman Muhamad, S.Kom. 10. Muhammad Nur B. (Mhs)
5. Aang Hapriansyah 11. M. Alghifari K. (Mhs)
6. Maman Rohman 12. Ega Ramdhani (Mhs)

[Type text] Page 23


Bidang IT, Publikasi dan Dokumentasi

Koordinator Fitra
: Fitra Nugraha, M.Kom
Wakil : Sigit Setya Kusuma, M.Sn.
Anggota : 1. Mohamad Firdaus, S.Kom. 7. Rizal Muhammad R.(Mhs)
2. Aji Permana, M.Kom. 8. Naufal Althaaf (Mhs)
3. Bambang Wahyudi, M.Kom. 9. Liya Mutiya (Mhs)
4. Jejen Riana, S.Kom. 10. Lastri Meilani Putri (Mhs)
5. Singgih Dini Kusuma, S.Sn. 11. Al-Fath Jihad F.(Mhs)
6. Devi Heryani, S.Kom.

Bidang Keamanan
Koordinator : Dr. Erwin Oktoma, M.Pd.
Wakil Koordinator : Agif Untung Junialis K. Pradja, S.E.
Anggota : 1. Andriyanto, M.Pd. 7. Disa Banua Dwi R.(Mhs)
2. Alfian Nugraha, S.Kom. 8. Muhammad Fahmi N. (Mhs)
3. Welly Hadi Gunawan, M.M. 9. Dimas Nugrahadi R.(Mhs)
4. Fadzri Fauzi, M.M. 10. Luthfi Aditya A. (Mhs)
5. Satuan Pengamanan UNIKU 11. Ade Awaludin (Mhs)
6. Fauzan (Mhs) 12. Firda Viola (Mhs)

Bidang Pembantu Umum


Koordinator : Eha, S.Pd.
Wakil Koordinator : Dahlan, S.E.
Anggota : 1. Husen 6. Iyus Rustaman (Mhs)
2. Riki Adhitia Nugraha 7. Andini Nurmayanti (Mhs)
3. Tim Outsourcing 8. Frika Cikraliana (Mhs)
4. Reza Pratama (Mhs) 9. Alifhah Nurhalimah (Mhs)
5. Muhamad Ridwan (Mhs)

Bidang Kesehatan
Koordinator : Lilis Lismaya, M.Pd.
Wakil Koordinator : Juan Haska Perdika, S.E.
Anggota : 1. Sahlan, M.Pd. 6. Nova Meilinda (Mhs)
2. Yeni Nurhayani, S.Pd. 7. Yola Firdaus S. (Mhs)
3. Lutfhan Zihni Nurmutaqin, S.Psi. 8. Yani Maryani (Mhs)
4. Ratu Amaliah Hidayanthy, S.P. 9. Nindie Widhianti (Mhs)
5. Donny Yudhistira (Mhs)

ASAS PELAKSANAAN
Asas pelaksanaan PKKMB terdiri dari:
1. Asas keterbukaan, yaitu semua kegiatan penerimaan mahasiswa baru dilakukan secara
terbuka, baik dalam hal pembiayaan, materi/substansikegiatan, berbagai informasi waktu
maupun tempat penyelenggaraan kegiatan;
2. Asas demokratis, yaitu semua kegiatan dilakukan dengan berdasarkan kesetaraan semua
pihak, dengan menghormati hak dan kewajiban masing- masing pihak yang terlibat dalam
kegiatan penerimaan mahasiswa baru tersebut; dan
3. .Asas humanis, yaitu kegiatan penerimaan mahasiswa baru dilakukan berdasarkan
kemanusiaan yang adil dan beradab, dan prinsip persaudaraan dan anti kekerasan.

[Type text] Page 24


TUJUAN DAN HASIL YANG DIHARAPKAN
Tujuan umum ditetapkannya panduan ini untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru
tahun 2023 agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus.

1. Tujuan Khusus:

a. Menanamkan kesadaran berbangsa, bernegara, bela negara, serta peduli lingkungan dan
masyarakat sesuai dengan 4 (empat) pilar kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan
Bhineka Tunggal Ika);
b. Memperkenalkan sistem pembelajaran dan kehidupan sivitas akademika di perguruan
tinggi dengan menanamkan nilai-nilai dasar pendidikan dan perguruan tinggi;
c. Memperkenalkan hak dan kewajiban sebagai mahasiswa, sebagai insan pra- dewasa,
bagi diri dan lingkungan sekitar;
d. Mewujudkan kampus yang ramah (inklusif), aman dan sehat;
e. Memperkenalkan kiat sukses belajar dan mengembangkan diri di perguruan tinggi melalui
konsepsi dan praktik Merdeka Belajar: Kampus Merdeka;
f. Merancang hari esok generasi unggul yang mandiri dan bertanggung jawab;
g. Mewujudkan mahasiswa menjadi pembelajar yang lincah dan tangguh (powerful agile
learner)

2. Hasil Yang Diharapkan


a. Memahami dan mengenali kampus Universitas Kuningan, terutama organisasi dan struktur
perguruan tinggi, sistem pembelajaran dan kemahasiswaan;
b. Meningkatnya kesadaran berbangsa, bernegara, dan cintat anah air dalam diri mahasiswa
baru;
c. Memahami arti pentingnya pendidikan yang akan ditempuhnya dan pendidikan karakter
bagi pembangunan bangsa serta mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari;
dan
d. Terciptanya persahabatan dan kekeluargaan antar mahasiswa, dosen dan tenaga
kependidikan selingkung Universitas Kuningan.
e. Tercipta mahasiswa yang selalu mengedepankan sikap sebagai intelektual;
f. Memahami kiat sukses belajar dan mengembangkan diri di perguruan tinggi;
g. Terciptanya generasi unggul yang mandiri dan bertanggung jawab; dan Terciptanya
pembelajar yang lincah dan Tangguh.

[Type text] Page 25


MATERI :

Secara umum materi kegiatan PKKMB terdiri dari:


1. Kehidupan berbangsa, bernegara, dan pembinaan kesadaran bela negara;
a. Pemahaman tentang Pancasila sebagai dasar negara atau ideologi negara, Undang-Undang
Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, danBhinneka Tunggal Ika;
b. Perwujudan profil pelajar Pancasila: Beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak
mulia, berkebhinnekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif;
c. Pencegahan dan penanggulangan intoleransi, radikalisme, terorisme, dan penyebaran paham-
paham yang bertentangan dengan ideologi negara;
d. Pemahaman hak dan kewajiban dalam upaya bela negara yang dilandasi cinta tanah air,
kesadaran sebagai warga negara; dan
e. Pembinaan gerakan nasional revolusi mental: Indonesia melayani, bersih, tertib, mandiri, dan
bersatu melalui nilai-nilai gotong royong, etos kerja dan integritas;
2. Sistem Pendidikan Tinggi di Indonesia;
a. Pengenalan sistem pendidikan tinggi di Indonesia;
b. Kurikulum program studi dan implementasi MBKM;
c. Pengenalan nilai budaya, etika, tata krama, norma kehidupan kampus, plagiarisme, perundungan
(bullying), pencegahan tindakan asusila dan kekerasan seksual di kampus, penyalahgunaan
narkoba, dan antikorupsi dan terampil serta bijak dalam berkomunikasi melalui media sosial;
d. Pembentukan karakter mahasiswa yang menghargai kemanusiaan dan membangun kesehatan
mental mahasiswa; dan
e. Pengenalan organisasi kemahasiswaan dan kegiatan kemahasiswaan yang mencakup
penalaran dan minat bakat;
3. Perguruan tinggi di era revolusi industri 4.0 dan society 5.0;
4. Materi pengembangan karakter mahasiswa agar mempunyai sikap sebagai intelektual, antikekerasan
seksual, antiperundungan, antinarkoba, antikorupsi, dan kampus sehat; dan
5. Materi pengenalan Keselamatan, Kesehatan Kerja, dan Lingkungan (K3L),
dan/atau materi lain yang dipandang perlu sesuai dengan kebutuhan
mahasiswa dan perguruan tinggi (muatan lokal)

PELAKSANAAN
METODE PELAKSANAAN
1. Penyampaian Materi
Dilaksanakan dengan metode luring (regular) dan daring (kelas karyawan) menggunakan
aplikasi zoom dan youtube.
2. Bentuk kegiatan
Kegiatan PKKMB dilaksanakan dalam bentuk luring dan daring melalui ceramah, presentasi
dan penampilan video yang disesuaikan dengan materi PKKMB.
3. Tempat
Tempat penyelenggaraan adalah di Universitas Kuningan.
4. Waktu
Kegiatan PKKMB dilaksanakan selama 5 hari, mulai tanggal 09 – 14 September 2023,
dimulai pada pukul 07.00 dan berakhir pada pukul 16.30.

[Type text] Page 26


PESERTA PKKMB
Peserta kegiatan Pengenalan Kampus ini adalah Mahasiswa baru atau mahasiswa yang belum
pernah mengikuti PKKMB.

TATA TERTIB PESERTA


Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB)
Universitas Kuningan
Tahun 2023

A. Ketentuan Umum
1. Mematuhi peraturan tata tertib PKKMB
2. Melakukan registrasi PKKMB Uniku
3. Melakukan regsitrasi PKKMB
4. Mengisi daftar kehadiran sesuai jadwal yang ditetapkan
5. Mengikuti seluruh rangakaian PKKMB
6. Membawa peralatan dan perlengkapan sesuai penugasan
7. Menjaga keamanan, kenyamanan, ketertiban dan kebersihan
8. Meninggalkan kegiatan tanpa ijin tertulis dari panitia
9. Menjaga etika dan sopan santun
10. Dilarang menggunakan dan membawa senjata tajam, senjata api, narkoba dan miras
11. Dilarang merokok selama kegiatan

B. Ketentuan Penugasan
▪ Buku Catatan
1. Buku Notebook Universitas Kuningan dan asturo (dapat dibeli di panitia).
2. Membawa alat tulis lengkap.
3. Halaman identitas pibadi terdiri atas nama, NIM, prodi, dan fakultas serta motto pribadi.
Identitas serta motto pribadi dibuat dengan tulisan tangan.
4. Menulis resume materi selama pelaksanaan PKKMB.
▪ Makanan dan Minuman (untuk pribadi).
▪ Obat-obatan (bagi yang punya penyakit tertentu).
▪ Sapu lidi (Individu) dan trashbag (kelompok) (dibawa pada hari Kamis).
▪ Buku bacaan (fiksi atau non fiksi) (dibawa hari Kamis).

[Type text] Page 27


C. Ketentuan Berpakaian

No. Hari Laki-Laki Perempuan


1 Senin, Kemeja putih, celana panjang Kemeja putih tangan panjang,
11 September 2023 hitam, bersabuk, memakai iket celana/rok panjang hitam, bersabuk,
sunda dan menggunakan jilbab hitam (bagi yang memakai jilbab),
name tag, sepatu hitam menggunakan iket dan menggunakan
name tag, sepatu hitam
2 Selasa, Pakaian khas masing-masing Pakaian khas masing-masing fakultas
12 September 2023 fakultas
3 Rabu, Pakaian khas masing-masing Pakaian khas masing-masing fakultas
13 September 2023 fakultas
4 Kamis, Kaos PKKMB, celana panjang Kaos PKKMB, celana/rok panjang
14 September 2023 hitam, bersabuk, memakai iket hitam, jilbab hitam (bagi yang memakai
sunda, sepatu hitam, name jilbab), bersabuk, sepatu hitam,
tag memakai iket sunda, name tag.

D. Ketentuan Kerapihan

1. Pakaian bersih, rapi dan sopan


2. Baju dimasukkan ke dalam celana/rok dengan rapi
3. Lengan baju tidak dilipat
4. Pakaian tidak ketat
5. Rambut tidak dicat dan disisir rapi, kecuali berhijab
6. Wajib membawa hand sanitizer
7. Dilarang memakai aksesoris/make up berlebihan
8. Dilarang menggunakan jaket dan sejenisnya

E. Ketentuan Waktu
Hadir 15 menit sebelum kegiatan dimulai

F. Ketentuan Perijinan
Peserta PKKMB yang tidak bisa/berhalangan untuk mengikuti acara PKKMB diwajibkan membuat
surat izin dan disetujui ketua panitia

G. Pelanggaran dan Sanksi


▪ Bentuk Pelanggaran
1. Pelanggaran ringan, terdiri atas:
- Datang terlambat
- Tidak membawa atribut
- Tidak memakai dress code yang telah ditentukan

2. Pelanggaran Sedang, terdiri atas:


- Merokok saat kegiatan
- Berprilaku tidak sesuai etika dan sopan satun
- Meninggalka cara sebelum acara berakhir
3. Pelanggaran Berat, terdiri atas:
- Menggunakan dan membawa senjata tajam, senjata api, narkoba dan miras
- Melakukan tindakan fisik dan kata kata kasar kepada peserta yang tidak sesuai dengan
norma yang berlaku.

▪ Bentuk Sanksi

[Type text] Page 28


▪ Pelanggaran ringan, Teguran.
▪ Pelanggaran Sedang, Peringatan.
▪ Pelanggaran Berat, Dikeluarkan dari peserta.

Jadwal Kegiatan
Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru
Universitas Kuningan
Tahun 2023

ENERGI UNIKU :
Membangun mahasiswa yang egaliter, inovatif, berkarakter, gigih, dan beriman.

1. Technical Meeting : Sabtu, 09 September 2023

NO HARI/TANGGAL WAKTU KEGIATAN TEMPAT

1 Sabtu 08.00 - 09.30 Registrasi peserta Student Center


09 September 2023 (Panitia dan BEM)

2 09.30 - 10.00 Sambutan selamat datang dari Student Center


UNIKU
(Warek 1)

3 10.00 - 11.00 Pengumuman dan Student Center


pengarahan kegiatan
PKKMB
(Ketua Panitia, Sie Acara,
4 11.00-11.10 Sosialisasi
BEM) BRI

Student Center
5 11.10 - 12.10 Pengumuman dan pengarahan (Fakultas Masing-
kegiatan PKKMB Fakultas Masing)

2. Hari Pertama : Senin, 11 September 2023

NO HARI/TANGGAL WAKTU KEGIATAN TEMPAT

1 Senin 06.30 - 07.15 Registrasi peserta PKKMB Lapanganan


11 September 2023 (Panitia) Rektorat
2 07.15-07.30 Penyambutan Depan SC
(Tim Upacara Adat Rineka)

2 07.30 - 09.00 Upacara sidang terbuka UNIKU SC UNIKU

[Type text] Page 29


09.00 - 10.00 Materi 1 : Sejarah Singkat Uniku
3 dan Perkembangannya SC UNIKU
(Rektor dan Ketua Yayasan)
10.00 – 10.10 Ice Breaking
4 (Lagu PAK dan Video SC UNIKU
Ormawa/UKM)

10.10 – 11.10 Materi 2 :


5 Kebijakan Akademik dan Sistem SC UNIKU
Prosedur Akademik
(Warek 1 dan BAAK)

11.10 – 12.10 Materi 3 :


6. Kebijakan Keuangan dan Sistem SC UNIKU
Prosedur Keuangan.
(Warek 2 dan BAAKUP)

7. -
12.15 – 13.00 ISHOMA
8.
13.00-14.00 Materi 4 :
Prosedur Kemahasiswaan dan SC UNIKU
Etika Kehidupan Kampus/
Kebijakan Kemahasiswaan dan
MBKM
(Warek 4 dan Warek 3)
9. 14.00-14.10 Ice Breaking
(Lagu PAK dan Video
14.10 – 14.40 Ormawa/UKM)
Materi 5 :
9. Sistem Informasi SC UNIKU
Pengisian FRS
(Pusinfo)

10. 14.40-15.30 Tur Kampus : BAAK, BAKKUP,


(Penanggung Jawab Kelompok) Pusinfo, PBK3,
Pusat
Kewirasauhaan,
LPPM,Perpustakaan
Pusat Bahasa

11. 15.30-16.00 ISHOMA

12. 16.00-17.30 Pengarahan BEM SC Uniku

[Type text] Page 30


3. Hari Kedua dan Ketiga: Selasa dan Rabu, 12-13 September 2023

NO HARI/TANGGAL WAKTU KEGIATAN TEMPAT

1 Selasa dan Rabu 07.00 - 07.30 Registrasi peserta PKKMB Fakultas


12-13 September
2023 Tim Fakultas dan Prodi
2 07.30 - 15.00

4. Hari Keempat: Kamis 14 September 2023

NO HARI/TANGGAL WAKTU KEGIATAN TEMPAT

1 Kamis 07.00 - 07.30 Registrasi peserta PKKMB Lapanganan Rektorat


14 September2024

2 07.00 - 10.00 Program Aksi Lingkungan dan Lingkungan Kampus


Latihan Koreo (Jalan Cut Nyak Dien)
(Panitia dan Peserta) Lapangan rektorat

10.00 - 11.00 Materi :Aspek Hukum


3 Pinjaman Online dan Judi SC Uniku
Online
(Kapolres dan OJK)

11.00 – 11.10 Ice Breaking


4 (Lagu PAK dan Video Ormawa) SC Uniku

5 11.10 – 12.00 Materi :


Budaya dan Kesenian Kuningan SC Uniku
Muatan Lokal)
(Yusuf Oeblet)

-
6. 12.00 – 12.30 ISHOMA

7. 12.30 – 12.40 Sosialisasi Perpustakaan SC Uniku

8. 12.40-12.50 Ice Breaking (Lagu) dan Video SC Uniku


Ormawa

9. 12.50 - 13.00 Video Ormawa SC Uniku

10. 13.00-15.00 Tausiyah dan Renungan SC Uniku


(Ust. Derry Sulaeman)

11. 15.00-15.20 Pengumuman Pemenang Video SC Uniku


dan Lomba

12. 15.40-16.00 Penutupan SC Uniku

[Type text] Page 31


PETA UNIKU

[Type text] Page 32


SALAM PERKENALAN

No Nama Program Studi HP WA/FB/Twitter

Catatan :

[Type text] Page 33


[Type text] Page 34
[Type text] Page 35
[Type text] Page 36

Anda mungkin juga menyukai