Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SDN 165717


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Kristen & Budi Pekerti
Kelas /Semester : III /Genap
Tahun Pelajaran : 2022/2023
Materi Pokok : Bersyukur dalam Perbedaan
Alokasi Waktu : 2 JP (1 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan
menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya,
dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis,
dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
1.3 Mensyukuri kehadiran Allah 1.3.1 Menyukuri kehadiran Allah melalui kepelbagaian
dalam kepelbagaian suku, budaya, suku, agama dan bangsa sebagai pemberian
budaya, bangsa dan agama Allah.
2.3 Bersikap terbuka dan menerima 2.3.1 menunjukkan ucapan syukur pada kepelbagaian
pergaulan dengan sesama budaya, suku, agama dan bangsa
dalam kepelbagai-an suku,
budaya, bangsa dan agama
3.3 Memahami bahwa keberagam- 3.3.1 Memahami bahwa Allah menciptakan manusia
an budaya, suku, dan bangsa berbeda-beda
adalah kekayaan yang 3.3.2 Memahami tujuan Allah memberikan berbagai
dikarunia-kan Allah pada budaya, suku, agama dan bangsa.
manusia 3.3.3 Menjelaskan bahwa manusia memiliki kedudukan
yang sama di hadapan Allah walaupun berbeda
4.3 Membuat proyek yang 4.3.1 Menyanyikan lagu rohani anak-anak yang
berkaitan dengan pergaulan menunjukkan ucapan syukur pada kepelbagaian
sesama manusia walaupun budaya, suku, agama dan bangsa
berbeda suku, budaya, bangsa,
dan agama

C. Tujuan Pembelajaran
Selama dan setelah mengikuti proses pembelajaran ini peserta didik diharapkan dapat:
 Mempercayai kehadiran Allah menciptakan manusia berbeda-beda
 Memiliki sikap toleran terhadap orang lain dari berbagai budaya, suku, agama dan bangsa.
 Memiliki sikap menolong sesama tanpa membeda-bedakan
 Memiliki sikap bergaul dengan sesama yang berbeda budaya, suku, agama dan bangsa
 Memahami tujuan Allah memberikan berbagai budaya, suku, agama dan bangsa.
 Mendeskripsikan bahwa manusia memiliki kedudukan yang sama di hadapan Allah walaupun
berbeda

D. Materi Pembelajaran
- Bersyukur dalam perbedaan
- Perbedaan itu indah
a. Fakta:
 Bahan Alkitab : 1 Korintus 12:12-31
 Ibrani 12:14
b. Konsep
 Allah menciptakan manusia berbeda-beda
c. Prinsip
 1 Korintus 12:12-31 (Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak,
dan segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula Kristus.)
 Ibrani 12:14 (Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan,
sebab tanpa kekudusan tidak seorang pun akan melihat Tuhan.)
d. Prosedur
 Memperagakan cara mensyukuri kehadiran Allah atas kepelbagaian budaya, suku, agama
dan bangsa sebagai pemberian Allah.

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik
Metode : Teknik ATM (Amati, Tiru dan Modifikasi), diskusi kelompok, tanya jawab, penugasan
Model : Problem Based Learning
1. Mengorientasikan
2. Mengorganisasikan kegiatan pembelajaran
3. Membimbing penyelidikan mandiri dan kelompok
4. Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
5. Menganalisis dan evaluasi proses pemecahan masalah

F. Media Pembelajaran
1. Media LCD projector
2. Laptop
3. Bahan Tayang

G. Sumber Belajar
1. Buku Mata Pelajaran Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti Kelas 3 Kurikulum 2013
2. Modul/bahan ajar,
3. Internet,
4. Sumber lain yang relevan

H. Langkah-Langkah Pembelajaran
1. Kegiatan Pendahuluan
Guru:
 Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran
 Sebelum memulai pelajaran, guru mengajak peserta didik untuk bernyanyi bersama yang ada
pada buku siswa, guru juga bisa mengajak peserta didik menyanyikan lagu lain yang sesuai
dengan tema pelajaran.
 Memeriksa kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
 Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam mengawali kegiatan pembelajaran.
Apersepsi
 Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi sebelumnya,
 Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
Motivasi
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran yang akan dipelajari.
 Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
Pemberian Acuan
 Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.

2. Kegiatan Inti
 Peserta didik diberi motivasi atau rangsangan untuk memusatkan perhatian pada topic bersyukur
dalam perbedaan dengan mengamati gambar
 Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk berdiskusi bersama temannya untuk
menyebutkan beberapa perbedaan antara suku, bangsa dan agama.
 Peserta didik diminta bekerja sama membuat kesimpulan tentang manfaat mengasihi orang lain
bagi kelangsungan hidup manusia di dalam perbedaan.
 Peserta didik diajak bersyukur untuk orang-orang yang menolongnya di dalam perbedaan suku,
bangsa dan agama.
 Peserta didik diminta membaca Alkitab dan mendengarkan cerita guru tentang Allah Hadir
dalam Perbedaan.
 Guru Menjelaskan kepada siswa tentang kehadiran Allah di dalam perbedaan Agama, suku dan
bangsa

3. Kegiatan Penutup
Peserta didik :
 Membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam
kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
 Melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa.
 Memberikan penghargaan kepada kelompok yang memiliki kinerja dan kerjasama yang baik
 Guru memberikan tugas kepada siswa untuk dikerjakan di rumah.
 Menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya
 Guru mengajak siswa kembali bernyanyi memuji Tuhan.
 Guru mengucapkan salam dan doa penutup

I. Penilaian
Teknik Penilaian
a. Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1) Tes Tertulis
a) Pilihan ganda
b) Uraian/esai
2) Tes Lisan
b. Penilaian Kompetensi Keterampilan
1) Proyek, pengamatan, wawancara’
 Mempelajari buku teks dan sumber lain tentang materi pokok
 Menyimak tayangan/demo tentang materi pokok
 Menyelesaikan tugas yang berkaitan dengan pengamatan dan eksplorasi
2) Portofolio / unjuk kerja
 Laporan tertulis individu/ kelompok
3) Produk

Mengetahui Tebing Tinggi, Januari 2023


Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Sarwono , S.Pd Samsul Bahri Lubis, S.Pd.K


NIP. 19700618 200003 1 005 NIP. 19870927 202012 1 002

Anda mungkin juga menyukai