Anda di halaman 1dari 4

BUAH (FRUTUS)

Tujuan
Mengenal bermacam-macam buah, yaitu buah sejati (fructus nudus),
sering disebut buah telanjang; dan buah semu (fructus spurius), sering disebut
buah tertutup (fructus clausus).
Melekatnya serbuk sari di atas kepala putik disebut penyerbukan.
Penyerbukan diikuti oleh pembuahan yang sesudahnya bakal buah dan biji berkembang
menjadi buah.
1. Bahan

2. Buah Ciplukan (Physalis angulata) solenaceae
3. Biji Kacang tanah (Arachis hypogaea, L.)  papilionacea

4. Biji Padi (Oryza sativa) graminaceae

5. Biji Kacang merah (Phaseolus vulgaris, L.) papilionacea
6. Buah apel (Malus domestica)
7. Buah mangga (Mangifera indica)
8. Buah biji pinus (pinus)
9. Buah melinjo (Gnetum gnemon)
10. Jagung (zea mays)

Bagian-bagian bunga yang ikut tumbuh pada buah yakni :


1. Daun-daun pelindung: pada pembungkus tongkol jagung (Klobot)
2. Daun-daun kelopak : pada terong dan jambu
3. Tangkai kepala putik : Jagung dan Semua jambu
4. Kepala putik : Manggis

Bagian-bagian buah (yang ada pada preparat), apakaadih ada:


- daun pelindung - tangkai - dasar bunga - daun-daun kelopak
- tenda bunga dan ibu tangkai - tangkai putik - kepala putik.

1. Macam buah, yaitu:


- Buah semu atau buah tertutup (fructus spurious),: buah itu terbentuk dari
bakal buah beserta bagian-bagian lainya pada bunga itu, yang malah menjadi
bagian utama buah ini. dapat berupa buah tunggal, buah berganda, atau
buah majemuk.
 Buah semu tunggal: yaitu buah semu yang terjadi dari satu bunga
dengan satu bakal buah. (Tangkai bunga, pada buah jambu monyet)
 Buah semu ganda: jika pada satu bunga terdapat lebih dari satu bakal
buah yang dapat tumbuh secara bebas satu sama lainya dan tumbuh
menjadi buah.

- Buah sejati (fructus nudus) : terjadi dari bakal buah, dan jika ada bagian
bunga lainnya yang masih tinggal ini tidak merupakan bagian buah yang
berarti.
(a) Buah tunggal, macamnya:
 Buah kering (siccus), dapat
- dengan satu biji: buah padi (caryopsis), buah kurung
(achenium), buah keras (nux), atau buah bersayap (samara).
- lebih dari satu biji:
* buah berbelah (schizocarpium) : berbelah dua
(diachenium), berbelah tiga (triachenium), berbelah empat
(tetrachenium), atau berbelah banyak (polyachenium).
* buah kendaga (rhegma): kendaga dua (dicoccus),
kendaga tiga (tricoccus), atau kendaga lima (pentacoccus).
* buah kotak, macamnya:
- bumbung (folliculus)
- polongan (legumen)
- lobak (siliqua)
- kotak sejati (capsula): pecah dengan katup/ klep (valva),
dengan membelah ruangan (loculicidus), dengan
retak/celah (rima), dengan gigi-gigi (dent), dengan lubang
kecil (porus), atau lubang dengan tutup (operculum).

 Buah berdaging, macamnya:


- buah buni (bacca)
- buah mentimun (pepo)
- buah jeruk (hesperodium)
- buah batu (drupa)
- buah delima
- buah apel (pomum)

(b) Buah berganda, macamnya:


> buah kurung berganda
> buah batu berganda
> buah bumbung berganda
> buah buni berganda
(c) Buah majemuk
> buah buni majemuk
> buah batu majemuk
> buah kurung majemuk

BIJI (SEMEN)

Bagi tumbuhan biji (Spermatophyta), biji merupakan alat perkembangbiakan yang utama,
karena biji mengandung calon tumbuhan baru (lembaga).

1. bagian-bagian biji,
a) Kulit biji (spermodermis)
(a) Tertutup: kulit luar (testa), kulit dalam (tegmen).
(b)Terbuka: kulit luar (sarcotesta), tengah (sclerotesta), dan dalam
(endotesta).
(c) Bagian-bagian lain: sayap (ala), bulu (coma), selaput biji palsu
(arillodium), pusat (hilus), liang biji (micropyle), bekas berkas
pembuluh pengangkutan (chalaza), tulang biji (raphe).

b) Tali pusat (funiculus) : Tali pusar merupakan bagian yang menghubungakan biji
dengan teambuni, jadi merupakan tangkainya biji. Jika biji masak, biasanya biji
terlepas dari tali pusarnya

c) Inti biji (nucleus seminis), terdiri dari


 Lembaga (embryo) di dalam biji telah memperlihatkan bagian utama
tubuh tumbuhan, yaitu:
> Akar lembaga atau calon akar (radicula)
> Daun lembaga (cotyledo): satu, dua atau banyak
> Batang lembaga (cauliculus)
- Ruas batang diatas daun lembaga (internodium epicotylum)
- Ruas batang dibawah daun lembaga (internodium hipocotylum)
> Sarung pucuk lembaga (coleoptilum)

d) Putih lembaga (albumen) : Putih lembaga adalah bagian biji, yang terdiri atas
suatu jaringan yang menjadi tempat cadangan makanan bagi lembaga.

> Dalam (endospermium)


> Luar (perispermium)

Perbedaan buah semu dan sejati: Buah sejati terbentuk dari bakal buah saja, sedangkan buah
semu terbentuk dari bakal buah beserta bagian lain pada bunga.
Perbedaan Penyerbukan dan Pembuahan
1. Penyerbukan merupakan proses jatuhnya serbuk sari pada kepala putik (untuk
golongan tumbuhan berbiji tertutup), atau jatuhnya serbuk sari langsung pada bakal biji
(untuk tumbuhan berbiji telanjang).
2. Pembuahan merupakan proses terjadinya perkawinan (persatuan atau peleburan
menjadi satu) sel telur yang terdapat dalam kandungan lembaga didalam bakal biji dengan
suatu inti yang berasal dari serbuk sari.

Fase dormansi adalah suatu keadaan biji yang mengalami tidur (latent) atau tidak tumbuh
sebelum syarat-syaratnya terpenuhi.Adapun syarat-syarat tumbuhnya biji adalah adanya air,
udara, cahaya, panas serta waktu yang diperlukan biji untuk istirahat.

Faktor yang mempengaruhi tumbuhan menghasilkan biji


1. Bagi tumbuhan biji (spermatophyta), biji merupakan alat perkembangbiakan yang
utama.
2. Biji mengandung calon tumbuhan baru (lembaga)
3. Dengan menghasilkan biji, tumbuhan dapat mempertahankan jenisnya dan dapat pula
terpencar ke tempat lain.

Anda mungkin juga menyukai