Anda di halaman 1dari 2

USAHA DAN ENERGI

A. Usaha
 Pengertian Usaha; Dalam sudut pandang fisika, khususnya mekanika, usaha
mengandung pengertian sebagai segala sesuatu yang dilakukan oleh gaya pada
suatu benda sehingga benda itu bergerak. Agar usaha berlangsung, maka gaya
harus dikerahkan pada suatu benda hingga benda tersebut menempuh jarak tertentu

 Rumus Usaha:
W =F × s
F= Gaya (N); W= Usaha(Joule); dan s= Perpindahan (m)

 Rumus Usaha Ketika Gaya Membentuk Sudut Tertentu:

Meskipun pada bidang yang datar, namun


gaya yang diberikan tidak selalu lurus, yang
berarti dalam kondisi tertentu gaya akan
membentuk sudut tertentu, seperti gambar
diatas. Rumus:

W =F × cosθ × s

= sudut yang dibentuk oleh gaya

Usaha pun dapat dilakukan pada bidang


miring, salah satu contoh yang sering kita
temui adalah pada saat melihat kurir yang
memindahkan barang ke dalam truk
menggunakan bantuan salah satu pesawat
sederhana yaitu bidang miring. Sehingga
didapatkan persamaan Rumus:

W =F × cosθ × s

m= massa (kg), g=gravitas ( )

B. Energi
 Energi Potensial; Energi potensial adalah energi yang dimiliki suatu benda atau
objek dikarenakan posisi, bentuk, atau susunannya dan di dalam hubungannya
dengan usaha biasa berkaitan erat dengan energi yang dimiliki karena ketinggiannya
letaknya. Rumus:
E p=m× g × h
Ep=Energi Potensial (Joule); m= massa (kg); g= gravitasi ( ); dan h= ketinggian
benda atau objek (m)

 Energi Kinetik; Energi kinetik adalah energi yang dimiliki oleh benda atau objek yang
bergerak karena adanya kecepatan, oleh karena itu digunakan persamaan :
1 2
Ek= × m×ϑ
2

Ek= Energi Kinetik (Joule); m= massa (kg); v= kecepatan (m/s).

 Energi Mekanik; Singkatnya energi mekanik dapat dikatakan jumlah atau total dari
energi potensial dan energi mekanik, karena energi mekanik merupakan energi yang
berkaitan dengan pergerakan. Rumus:
Em=Ep+ Ek

Em merupakan Energi Mekanik (dalam Joule).

 Hukum Kekekalan energi Mekanik:


Energi mekanik berkaitan langsung dengan hukum kekekalan energi. Hukum
kekekalan energi berbunyi :“Energi tidak dapat diciptakan ataupun dimusnahkan,
energi hanya dapat diubah bentuk dari bentuk energi satu ke bentuk energi yang
lain".

Em=Ep+ Ek=konstan

Em 1=Em 2

Ep 1+ Ek 1=Em 2+ Ek 2

m 1. g . h 1+ 1/2m 1. v 12=m1. g . h2+1 /2 m 1. v 22

m1 : massa benda (kg)


h1 : Ketinggian benda pada posisi awal
h2 : Ketinggian benda pada posisi akhir
v1 : kecepatan awal benda
v2 : kecepatan akhir benda

Anda mungkin juga menyukai