Anda di halaman 1dari 3

HASIL RESUME BUKU

Pengantar Ilmu Politik


(Teori dan Realita)

Karya Irham Fahmi, S.E, M.S

BAB I

A. Definisi Ilmu Ekonomi


Perkembangan ilmu ekonomi sejalan dengan proses perkembangan berbagai permasalahan yang terjadi
dimuka bumi ini. Fokus perhatian ilmu ekonomi hanyalah pada barang ekonomi." Hampir seluruh produk
di muka bumi ini adalah memiliki nilai, dan nilai itu kebanyakan dihargai dengan sesuatu baik dalam
bentuk mata uang atau yang sejenis dengan itu. Dalam pembahasan ilmu ekonomi yang begitu luas ini
maka pembahasan dibagi menjadi dua bagian, yaitu mikro ekonomi dan makro ekonomi. Mikro ekonomi
membahas bagian kecil dari ilmu ekonomi yaitu meliputi perilaku produsen dan konsumen, cost analysis,
harga keseimbangan pasar, production cost, market structure dan lainnya, sedangkan pada makro
ekonomi meliputi pembahasan yang jauh pasar tertentu. Makroekonomi adalah studi tentang fenomena
perekonomian secara luas, termasuk inflasi, pengangguran, dan pertumbuhan ekonomi.

B. Permasalahan dalam Bidang Ilmu Ekonomi Secara Umum


Dalam bidang ilmu ekonomi ada beberapa permasalahan umum yang selalu dihadapi dan harus dicarikan
solusinya, yaitu: a. Adanya sesuatu barang (goods) yang semakin lama jumlahnya semakin sedikit,
dimana ini secara otomatis membuat harga barang tersebut terus mengalami kenaikan. Contohnya,
minyak dan gas, serta luas tanah. b. Jumlah penduduk yang semakin lama semakin meningkat, namun
ketersediaan sandang, pangan dan papan tidak selalu tersedia dalam jumlah yang mencukupi. Kondisi ini
berakibat pada ketidak- seimbangan neraca pembayaran (balance of payment), seperti impor bisa lebih
meningkat, dan ekspor lebih rendah. Kondisi ini terjadi pada saat kemampuan suatu negara untuk
memproduksi tidak sesuai dengan permintaan.

C. Definisi Ilmu Politik


Dikatakan bahwa kesukaran mendefinisikan ilmu politik disebabkan terutama karena banyaknya definisi-
definisi yang berlain-lainan, yang satu berbeda dari pada yang lainnya secara prinsipil. Adapun beberapa
definisi yang menjelaskan tentang ilmu politik. Diantaranya apa yang dikemukakan oleh ahli berikut ini,
Menurut Johann Kaspar Blutschill, Political Science, "The science which is concerned with the state,
which endeavors to understand and comprehend the state in its conditions, in its essential nature, in
various forms or manifestations its development”. Menurut J. Barents" "Ilmu politik adalah ilmu yang
mempelajari kehidupan negara yang merupakan bagian dari kehidupan masyarakat; ilmu politik
mempelajari negara-negara itu melakukan”. Dan menurut Harold Laswell," "Politik adalah masalah siapa
mendapat apa, kapan, dan bagaimana". Atas dasar berbagai pendapat di atas dapat kita simpulkan bahwa
ilmu politik merupakan suatu bidang ilmu yang menekankan dan menegaskan tentang bagaimana mereka
yang berada di suatu negara memiliki partisipasi kuat dalam usaha untuk menciptakan suatu tatanan
kehidupan berbangsa dan bernegara secara berharkat dan bermartabat dengan menempatkan pemerintahan
yang berkuasa untuk berperilaku secara demokratis dan selalu mengedepankan nilai-nilai yang berlaku
secara universal.

D. Permasalahan Jika Ilmu Politik Tidak


Dijalankan Secara Baik Suatu permasalahan dalam ilmu politik adalah banyak pihak yang sesudah
mempelajari namun tidak menempatkannya secara utuh, sehingga penafsiran dan aplikasinya tidak pernah
sampai menyentuh akar perma- salahan. Sebuah bangsa yang besar dengan melahirkan pemimpin-
pemimpin yang besar adalah yang selalu memikirkan secara utuh dan maksimal bagaimana memberikan
faedah kehidupannya kepada banyak pihak. Namun sebaliknya sebuah bangsa akan menjadi kerdil
disebabkan para pemimpin yang berada di negara tersebut lebih memikirkan kepentingan segolongan
orang daripada untuk kepentingan masyarakat umum, atau dengan kata lain kepentingan umum
terabaikan, dan tidak dikerjakan secara maksimal. Jika ini terus dibiarkan tanpa ada penyelesaian yang
bersifat konkrit dan menyentuh akar permasalahan, maka ada beberapa keadaan dimana itu akan bisa
terjadi, yaitu: Demonstrasi besar-besaran dan itu terjadi secara berlarut-larut. Pihak Intelijen dari luar
negeri datang dan pergi secara bebas, dengan rencana target untuk selalu menyusup dan mempersiapkan
rancangan konsep jika keadaan kembali stabil dan mereka mendapat tempat khusus (special position)
pada pemimpin yang berganti.

E. Definisi Ekonomi Politik


Ekonomi politik merupakan suatu ilmu yang mengkaji bagaimana persoalan- persoalan ekonomi yang
terjadi di suatu negara di selesaikan dengan menempatkan kekuatan politik sebagai kekuatan pendukung
(driven force) dalam memberikan solusi terhadap kasus-kasus ekonomi. Ekonomi Politik lahir dari
berbagai upaya yang dilakukan untuk menemukan sinergi, mengisi kekosongan (cross fertilization) yang
tidak dijumpai dalam satu disiplin ekonomi atau disiplin politik saja (Arifin & Rachbini, 2001).20). Di
satu pihak pelaku politik terdiri dari para politisi, partai politik, dan pemerintah, sedangkan di sisi lain
rakyat sebagai konstituen.22) Para politisi dan partai politik menawarkan berbagai program ideologinya
kepada rakyat.

F. Perkembangan Ekonomi Politik Dewasa Ini


Perkembangan ilmu ekonomi politik dewasa ini sangat dinamis. Setiap pihak dari berbagai lapisan
membicarakan tentang ilmu politik baik kalangan birokrat, politisi, akademisi dan bahkan masyarakat
yang sedang minum kopi di warung-warung. Bagi mereka ekonomi tidak bisa dipisahkan dengan politik.
Karena kekuatan politik mampu menyelesaikan persoalan ekonomi hingga ke tingkat yang sulit untuk
disentuh. Keputusan politik sering memberi pengaruh besar bagi kemajuan bangsa, para funding father
kita mewariskan semangat nasionalisme yang tinggi, maka sepantasnya itu terus dilanjutkan. Keputusan
politik yang mendukung keputusan ekonomi merupakan bentuk partisipasi politik untuk melindungi
berbagai kepentingan ekonomi. Tanpa ada pengaruh politik sulit menjalankan kebijakan ekonomi tanpa
ada gangguan. Jika ada yang berpendapat bahwa pembangunan ekonomi adalah tanggungjawab
sekelompok orang yang memiliki amanat saja, maka itu adalah salah.. Pembangunan ekonomi menjadi
tanggungjawab kita semua, bahwa kita bertanggungjawab untuk berpartisipasi secara penuh dalam
mewujudkan pembangunan ekonomi yang berkesinambungan serta berkeadilan.

Judul buku : Pengantar Ekonomi Politik ( Teori dan Realita )


Penulis : Irham Fahmi, S.E, M.S
Penerbit : Alfabeta
Tahun Terbit : 2013

Anda mungkin juga menyukai