Anda di halaman 1dari 3

Nama : Dwi Nanda Rachmayanti

NIM :1900111

Tugas : Kebanksentralan

Ada Pandemi, Bisnis Asuransi Kesehatan Terus Berkembang

Dari situs berita tersebut, Pandemi Covid-19 telah membuka kesadaran masyarakat
Indonesia pada pentingnya kesehatan fisik dan higienitas. Mereka mulai sadar pada pentingnya
asuransi kesehatan.. Hal ini pun berdampak pada tren pembelian asuransi jiwa dan asuransi
kesehatan di berbagai perusahaan asuransi di Tanah Air menjadi semakin berkembang.
Masyarakat semakin ingin melindungi dirinya atau meng-cover dirinya dengan berbagai
produk asuransi kesehatan. Pandemi menjadi blessing in disguise bagi kalangan industri
asuransi, karena justru membangun urgensi masyarakat untuk menggunakan jasa asuransi
untuk melindungi diri dan keluarganya.

Selain adanya Covid-19, yang membuat tren pembelian produk asuransi cukup tinggi,
juga karena didorong banyaknya inisiatif layanan yang diluncurkan oleh beberapa perusahaan
asuransi. Perusahaan asuransi terus memaksimalkan berbagai inovasi dan digitalisasi serta
automatisasi dalam proses bisnisnya dengan memberikan berbagai kemudahan. Misalnya
layanan seperti memungkinkan para nasabah melakukan konsultasi medis dengan para dokter
profesional secara gratis hanya dengan menggunakan Smartphone dari rumah. Karena saat
pandemi masyarakat tidak bisa berpergian dengan bebas, maka dari itu dengan adanya inovasi
baru yang bisa dilakukan dengan praktis dan mudah mendorong masyarakat untuk
menggunkan layanan asuransi kesehatan.

Asuransi kesehatan di pandemi sangat penting, karena asuransi kesehatan bisa sangat
meringankan biaya yang harus kamu keluarkan untuk pengobatan dan perawatan. Beberapa
asuransi kesehatan bahkan akan memberikan tunjangan selama kita sakit, sehingga kebutuhan
keluarga bisa tetap terpenuhi meskipun kita tidak bisa mencari nafkah selama sakit. Dalam
masa pandemi penderita penyakit kronis sangat rentan terkena infeksi virus Corona dan bisa
mengalami gejala yang berat. Oleh sebab itu, penderita penyakit kronis perlu menjalani
pengobatan secara rutin agar kondisinya tetap terkontrol. Di sinilah peran asuransi kesehatan
dalam menjaga kesehatan kita. Dengan memiliki asuransi kesehatan, kita tidak perlu pusing
memikirkan biaya pemeriksaan, pengobatan, dan perawatan rutin bila terkena penyakit kronis.
Dengan begitu, kondisi penyakit dapat tetap terkontrol.

Wapres Dorong Pengembangan Industri Asuransi Syariah

Adanya rencana pengembangan industri Asuransi Syariah di Indonesia, saya sangat


setuju dengan pendapat tersebut. Hal ini merupakan langkah kebijakan yang baik, dilihat dari
potensi yang terdapat pada asuransi syariah seperti membuat kebutuhan akan produk dan jasa
serta layanan serta keuangan yang memenuhi prinsip-prinsip syariah juga semakin meningkat.
asuransi syariah juga disertai landasan operasionalnya seperti transparansi untuk menghindari
pihak-pihak yang dirugikan, jelas agar terhindar dari unsur ketidakpastian atau kecurangan dan
juga terhindar dari praktik riba.

Pandemi corona turut berdampak kepada pengembangan ekonomi dan keuangan


syariah di Indonesia. Industri asuransi syariah diharapkan mampu memberikan pelayanan
terbaik kepada masyarakat yang semakin terbebani dengan kondisi ini. industri asuransi syariah
harus lebih banyak meningkatkan inovasi produk asuransi syariah untuk meningkatkan inklusi
dan mendukung pertumbuhan asuransi syariah, serta harus menggali potensi berbagai sektor
yang selama ini belum dilayani oleh asuransi syariah, meminta agar industri asuransi syariah
memacu exposure untuk meningkatkan kepedulian terhadap produk-produk dan asuransi
syariah. Upaya ini dilakukan konsisten untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap
asuransi syariah. Industri asuransi syariah harus lebih memperhatikan aspek tata kelola usaha
yang baik atau good corporate governance (GCG). Penerapan aspek GCG yang baik
diharapkan bisa menghindari masalah-masalah dalam industri asuransi, misalnya gagal bayar.
Selain itu, akan meningkatkan kepercayaan dan memberikan jaminan keamanan kepada
konsumen.

Dalam hal ini, sebaiknya pemerintah berkomitmen dalam pengembangan ekonomi dan
keuangan syariah terus dilakukan secara terintegrasi untuk mendukung pembangunan ekonomi
nasional. Pengembangan ekonomi dan keuangan syariah kini diperkuat dengan penerbitan
Peraturan Presiden Nomor 28 Tahun 2020 tentang Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan
Syariah (KNEKS). Pemerintah berupaya untuk mendukung akselerasi dan inklusi keuangan
syariah dengan membuka jalan untuk asuransi syariah bagi masyarakat kecil, menengah, dan
mikro demi terwujudnya Visi Nasional dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah
di Indonesia sebagaimana disebutkan Masterplan Ekonomi Syariah 2019-2024 adalah
menjadikan Indonesia yang mandiri, makmur dan madani dengan menjadi pusat ekonomi
syariah terkemuka dunia

Anda mungkin juga menyukai