Anda di halaman 1dari 2

TUGAS AGAMA

Nama: Abdul Ghofur


NIM: 202331047
Jurusan: S1 Teknik Informatika
Kelas: A

Soal: Di antara akibat Era Digital saat ini adalah mudahnya


penyebaran Hoaks, Ujaran Kebencian, Ojol, dll. Menurut
saudara dimana Fungsi Agama di Era Digital ini untuk hindari
hal tersebut.

Jawaban:
Menurut saya fungsi Agama di era digital ini adalah sebagai
sumber informasi peringatan serta aturan dan larangan Yang
telah ditetapkan oleh Allah SWT, dapat juga kita jadikan
pedoman dalam kita ber sosial media dan penuntun, serta
pemisah yang benar dan yang salah.

Allah SWT melalui Nabi Muhammad SAW telah menyampaikan


kepada kita yaitu sebagai mukmin kita harus menjaga sifat
Sidiq,Amanah,Tablig dan Fathanah. Di era digital ini 4 sifat
tersebut dapat kita terapkan dalam bersosial media contohnya
saja pada sifat Fathonah sebagai manusia yang modern atau
mengikuti zaman kita harus fathonah dalam ber-sosial media
dan dalam mengakses segala produk yang menggunakan
internet, pandai dalam memilah dan memilih hal-hal yang ingin
kita lihat, bagikan dan konsumsi.

Jika kita tidak melaksanakan sifat Fathonah tersebut hal yang


sebaliknya akan terjadi dan merupakan bentuk serta
berdampak negatif pada kita, contoh bentuknya adalah
TUGAS AGAMA
HOAX/penyebaran berita yang belum diketahui kebenaran nya
dan ujaran kebencian. Apabila kita menerapkan sifat fathonah
hal tersebut tidak akan terjadi kita akan menunggu konfirmasi
apakah berita tersebut benar adanya atau tidak dan kita tidak
akan menyebarkan ujaran kebencian sebab kita tau
dampaknya/ganjarannya dari Tuhan.

selain daripada sifat Fathonah kita juga dapat mengamalkan


sifat sidiq di kehidupan yang modern ini, dalam berjualan
Online misalnya kita tentu harus jujur dalam bedagang selain
daripada dagangan kita diberkahi Oleh Allah SWT kita juga
menjadi seorang mukmin yang Amanah

Tentunya fungsi agama dalam kemajuan teknologi yang


mempermudah kita di masa ini seperti Ojek Online salah satu
bentuknya dari sekian banyaknya produk manusia modern
adalah hal yang sama dengan cara kita menghadapi HOAX
dan Ujaran Kebencian tentunya kita harus mengamalkan dan
menjaga Sidiq,Amanah,Tabligh dan Fathonah.

Sehingga kesimpulan yang dapat kita ambil dan amalkan ialah


kita harus menjadikan Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW
sebagai pedoman kita dalam Bersosial Media. Mengetahui apa
saja yang telah ditetapkan Tuhan kepada umat-NYA yang
menjadikan larangan bagi kita seorang Mukmin.

Anda mungkin juga menyukai