Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI

(Terintegrasi Kompetensi Sosial Emosional)

Satuan Pendidikan : SDN Grudo 3


Kelas / Semester : III (Tiga) / 1
Tema 3 : Benda di Sekitarku
Sub Tema 1 : Aneka Benda di Sekitarku
Pembelajaran : 5
Alokasi Waktu : 3X35 menit
Hari / Tgl Pelaksanaan : ..................... / ........................

A. KOMPETENSI DASAR (KD)


Bahasa Indonesia
KOMPETENSI DASAR (KD) INDIKATOR
NO
1 3.1 Menggali informasi tentang konsep perubahan 3.1.1 Memahami informasi terkait bahan
wujud benda dalam kehidupan sehari-hari yang pembentuk benda dengan tepat.
disajikan dalam bentuk lisan, tulis, visual,
dan/atau eksplorasi lingkungan. .

2 4.1 Menyajikan hasil informasi tentang konsep 4.1. Menyusun menyusun informasi terkait
perubahan wujud benda dalam kehidupan bahan pembentuk benda dengan tepat.
sehari-hari dalam bentuk lisan, tulis, dan
visual menggunakan kosakata baku dan
kalimat efektif.

PPKn
NO KOMPETENSI DASAR (KD) INDIKATOR

3.1 Memahami arti gambar pada lambang negara 3.1.2 Memahami pentingnya menghargai
“Garuda Pancasila”. pendapat orang lain dengan tepat.
1

4.1 Menceritakan arti gambar pada lambang negara 4.1.2Menceritakan pengalamannya melakukan
2 “Garuda Pancasila”. musyawarah
B. TUJUAN PEMEBALAJARAN
1. Dengan membaca teks bergambar sambil mendengarkan iringan musik lembut, siswa dapat mengindentifikasi
informasi dengan tepat
2. Dengan menyaksikan tayangan video wujud benda, siswa dapat mengidentifikasi informasi dengan tepat.
3. Dengan proses pengamatan pada benda, siswa dapat mengidentifikasi benda-benda yang terbuat dari bahan kaca,
logam, dan karet dengan tepat.
4. Dengan bermain tebak bola panas, siswa dapat mengidentifikasi benda-benda yang terbuat dari bahan kaca, logam,
dan karet dengan tepat.
5. Dengan melengkapi tabel dan diskusi kelompok, siswa dapat menyusun informasi tentang benda-benda yang
terbuat dari materi bahan kaca, logam, dan karet dengan tepat.
6. Dengan melakukan musyawarah, siswa dapat menceritakan pengalamannya melakukan musyawarah

❖ Karakter siswa yang diharapkan : Religius


Nasionalis
Mandiri
Gotong Royong
Integritas
❖ Kompetensi Sosial Emosional yang dikembangkan:
➢ Kesadaran diri
➢ Manajemen diri
➢ Kesadaran sosial
➢ Keterampilan berelasi
➢ Pengambilan keputusan yang Bertanggung Jawab

C. METODE
➢ Kooperatif Learning
➢ Suggestopedia
➢ Game

D. MEDIA/SUMBER BELAJAR
➢ Buku Pedoman Guru Tema : Benda di Sekitarku Kelas III (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan, 2018).
➢ Buku Siswa Tema : Benda di Sekitarku Kelas III (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan, 2018).
➢ Video pembelajaran tentang wujud benda
➢ Teks bacaan bergambar
➢ Musik klasik
➢ Benda terbuat dari kaca, logam, dan karet

E. MATERI
➢ Membaca informasi tentang bahan pembentuk benda.
➢ Mengamati benda-benda yang terbuat dari bahan kaca, logam, dan karet.
➢ Melengkapi tabel.
➢ Melakukan musyawarah bersama.
F. KEGIATAN PEMBELAJARAN
1. Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
▪ Guru menyapa siswa
▪ Siswa berdoa bersama sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing dipimpin oleh salah satu siswa
dilanjutkan hafalan surat-surat pendek. (Religius)
▪ Menyanyikan lagu “Indonesia Raya” bersama-sama (Nasionalis)
▪ Guru menanyakan kabar murid
▪ Guru mengajak mengucap yel-yel sebagai penyemangat sebelum pelajaran dimulai
▪ Guru mengajak siswa duduk melingkar di lantai sambil meletakkan buku di atas kepala mereka (melatih tetap fokus).
Sambil mengikuti instruksi guru, siswa menarik nafas, buang nafas, secara berulang-ulang sambil memperdengarkan
musik klasik lembut. (Kesiapan diri sebelum pembelajaran)
▪ Guru menanyakan pertanyaan terbuka tentang materi yang akan dibahas dengan pertanyaan yang
mengandung kesadaran diri, managemen diri, kesadaran sosial, dan keterampilan berelasi.
✓ Bagaimana perasaan kalian hari ini, sejak bangun pagi sampai di sekolah? (identifikasi emosi diri)
✓ Hari ini kita akan belajar tentang bahan pembentuk benda. Apakah kalian ingin tahu apa saja bahan
itu? Siapa ingin menyampaikan? (menyampaikan motivasi diri)
✓ Tuhan menciptakan benda di dunia ini untuk keperluan manusia. Apa yang seharusnya kita lakukan
untuk mengucap syukur? (mengekspresikan rasa syukur)
✓ Siapa ingin bercerita tentang benda-benda yang ada di sekitar kalian? Benda dari bahan apa yang
paling tahan lama? (kemampuan berkomunikasi dengan efektif) (Sesuai dengan kesiapan
siswa)

✓ Menyampaikan tujuan pembelajaran


2. Kegiatan Inti (90 menit)
▪ Guru meminta murid membaca teks bacaan yang ada di buku tentang bahan pembuat benda (LKPD 1) Pada
saat membaca guru memutar lagu klasik untuk mengiringi agar fokus dan konsentrasi bisa membawa suasana
nyaman dan tenang. (Profil belajar visual)
▪ Selain meminta membaca, guru juga menayangkan video pembelajaran materi bahan pembuat benda. Melalui
tayangan ini murid yang memiliki profil belajar auditor juga akan merasa nyaman. (Profil Belajar Auditorial)
▪ Guru meletakkan berbagai benda dari bahan kaca, logam, dan karet di atas meja dan meminta murid
mengamatinya. Guru memberikan waktu untuk berpikir, mengamati, mendengar, menulis dari hasil membaca,
melihat tayangan video, mengamati benda langsung. (LKPD2) Murid berkesempatan untuk membangun fokus
terhadap materi pembelajaran, yang ditujukan untuk pengelolaan diri. ( Mengerjakan sesuai dengan minat siswa)
▪ Guru menyiapkan permainan Bola Panas (LKPD 3). Pada bola plastik ditulis bahan pembuat benda. Murid diminta
berdiri melingkar di depan kelas. Guru melempar bola ke salah satu murid, murid menjawab contoh benda dan
menyebutkan alasan tujuan benda dibuat. Kemudian murid ganti melempar ke teman yang lain secara bergantian.
Dalam kegiatan ini melatih kompetensi berelasi dalam hal berkomunikasi dengan baik, mempraktikkan
kerjasama tim dan pemecahan masalah secara kolaboratif, kompetensi lainnya adalah kesadaran sosial, yaitu
mengakui kemampuan/kekuatan orang lain dari hasil jawaban temannya. (Profil belajar Kinestetik)
▪ Pada kegiatan selanjutnya adalah murid diminta berdiskusi dengan kelompknya tentang menyusun informasi
tentang benda-benda yang terbuat dari materi bahan kaca, logam, dan karet pada LKPD 4. Dalam kegiatan ini murid
dilatih kompetensi keterampilan berelasi untuk berkomunikasi dengan efektif antar sesama anggota kelompok,
menunjukkan sikap kepemimpinan dalam kelompok. Kompetensi yang dikembangkan kainnya yaitu kesadaran
sosial melalui menunjukkan sikap kepemimpinan dalam kelompok. Dan kompetensi managemen diri
melalui keterampilan merancang dan mengorganisir tugas dalam kelompoknya.
▪ Hasil diskusi diminta menyampaikan di depan kelas. Masing masing kelompok mempresentasikan dan kelompok lain
menanggapi. Kegiatan ini memupuk kompetensi keterampilan berelasi yaitu kemampuan berkomunikasi. Murid
diberi kesempatan berkomunikasi di depan teman-temannya. Sedangkan pada kompetensi kesadaran sosial
akan melatih menghargai/mempertimbangkan pandangan/pemikiran orang lain

▪ Selanjutnya guru membuat kelompok yang teridri dari 6-7 murid untuk diskusi kelas membahas tentang
bagaimana cara meningkatkan kebersihan sekolah. (LKPD5)

▪ Siswa menuliskan hasil musyawarah di Buku Siswa dan menjawab pertanyaan yang diberikan dan
menyampaikan di depan kelas.

• Kegiatan ini membelajarkan kompetensi keterampilan berelasi, yaitu komunikasi efektif, mengembangkan
relasi/hubungan positif antar anggota, mempraktikkan kerjasama tim dan pemecahan masalah secara kolaboratif,
menunjukkan sikap kepemimpinan dalam kelompok. Selain itu kompetensi Pengambilan keputusan yang
bertanggung jawab juga termasuk dalam kegiatan ini, yaitu mengidentifikasi/mengenal solusi dari masalah pribadi
dan sosial, menyadari bahwa keterampilan berpikir kritis sangat berguna baik di dalam maupun di luar lingkungan
sekolah
• Mengerjakan LKPD 6 dengan kelompok.
3. Kegiatan Penutup (15 menit)
▪ Pada kegiatan penutup guru melakukan refleksi dari hasil kegiatan belajar, yaitu dengan menanyakan:
✓ Apakah bagian yang paling menarik dari pembelajaran hari ini? Mengapa? (Kesadaran diri)
✓ Apa pelajaran penting yang kamu dapatkan dari proses pembelajaran hari ini? (Kesadaran diri)
✓ Tantangan apa yang masih kamu temui dalam mempelajari materi ini? Bagaimana kamu akan berlatih untuk
mengatasi tantangan tersebut? (Pengelolaan diri)
▪ Guru menanyakan ekspresi dari kegiatan belajar hari ini dengan menunjukkan gamnbar emot pada temannya.
Menunjukkan kompetensi kesadaran sosial melalui atas perasaan orang lain, managemen diri mengelola emosi
diri. Dan kompetensi kesadaran diri dalam mengidentifikasi emosi-emosi dalam diri.

▪ Kegiatan kelas diakhiri dengan doa bersama sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing oleh
petugas. Religius
G. PENILAIAN
Penilaian Sikap

Nama Karakter Kompetensi Sosial Emosional


No. Percaya Kesadaran Managemen Kesadaran Keterampilan
Siswa Disiplin Kerjasama Menghargai
diri diri diri Sosial Berelasi

Keterangan: A = 4
B=3
C=2
D=1
Penilaian Pengetahuan
1. Melengkapi Tabel Bahan Pembentuk Benda.
Jumlah soal:
Benar semua: (jumlah benar/6 x 100) = 100
2. Menjawab pertanyaan tentang Musyawarah.
Jumlah soal: 4
Benar semua: (jumlah benar/5 x 100) = 100

Penilaian Keterampilan:
1. Rubrik menuliskan pengalaman bermusyarawah.

Ngawi, Nopember 2022


Guru Kelas,

RINA SULISTYAWATI, S.Pd.


NIP. 19781126 1998022002 2 001
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 1

Teks Bacaan
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 2

Kalian bisa menggambarkan benda yang kalian pilih, kemudian beri


penjelasan bahan pembentuknya!

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)


3 BOLA PANAS BAHAN PEMBENTUK
BENDA

KACA LOGAM KARET


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 4

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 5


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 6

Anda mungkin juga menyukai