Anda di halaman 1dari 3

APLIKASI BERBAGAI METODE PENELITIAN PRAKTEK KEBIDANAN

MATA KULIAH : EVIDANCE BASED DALAM PRAKTEK KEBIDANAN


OLEH : YUNIAR DWI YANTI, S.ST., M.Keb

NAMA : MAJTURI RAHMAYANI


NIM : B.22.06.330
KELAS : 01C MAMUJU

PROGRAM STUDI S1 KEBIDANAN


UNIVERSITAS MEGA BUANA PALOPO
T.A 2022/2023
1. KASUS ANC JUDUL : HUBUNGAN PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH DENGAN ANEMIA PADA
IBU HAMIL : metode penelitian deskripstif dan jenis penelitian deskriptif yang digunakan adalah
studi penelaahan kasus (Case Study), yakni dengan cara meneliti suatu permasalahan yang
berhubungan dengan kasus itu sendiri, faktor-faktor yang mempengaruhi, kejadian-kejadian
khusus yang muncul sehubungan dengan kasus maupun tindakan dan reaksi kasus terhadap
suatu perlakuan. studi kasus (deskriptif) menggunakan pendekatan pemecahan masalah melalui
asuhan kebidanan yang meliputi pengkajian data, merumuskan diagnosa/masalah aktual
maupun masalah potensial, perencanaan tindakan, implementasi, evaluasi, dan dokumentasi.
2. KASUS INC JUDUL : HUBUNGAN UMUR DAN PARITAS DENGAN NYERI PERSALINAN PADA IBU
BERSALIN : jenis dan Desain Penelitian Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen
dengan rancangan pre test dan post test kontrol group desgn, variabel sebab atau resiko dan
akibat atau kasus yang terjadi pada objek penelitian diukur atau dikumpulkan secara simultan
(dalam waktu bersamaan) (Notoatmodjo, 2012).
3. KASUS JUDUL PNC : HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU NIFAS DENGAN METODE PEMBERIAN PIJAT
OKITOSIN : jenis Penelitian dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan studi korelasi
(correlation study). Penelitian korelasi adalah tindakan pengumpulan data guna menentukan,
apakah ada hubungan antara dua variabel atau lebih (Sukardi,2003). Dalam penelitian ini yaitu
untuk mengetahui Hubungan pengetahuan ibu nias dengan metode pemberian pijat oksitosin.
4. KASUS BAYI JUDUL : HUBUNGAN PEMBERIAN ASI KOLOSTRUM DENGAN KEJADIAN KASUS
STUNTING : Penelitian ini merupakan studi penelitian obervasional analitik, Penelitian yang
menjelaskan adanya hubungan antara variabel melalui pengajuan hipotesis, desain ini memiliki
ciri khas, yaitu dilakukan tanpa adanya intervensi atau tanpa pemberian perlakuan kepada
sampel (Swarjana, 2016). Penelitian ini menggunakan pendekatan case-control restrospektif
yaitu jenis penelitian untuk menganalisis hubungan antara riwayat pemberian ASI Kolostrum
dengan kejadian stunting pada bayi balita. Penelitian restrospektif adalah penelitian berupa
pengamatan terhadap peristiwa-peristiwa yang telah terjadi, bertujuan untuk mencari faktor
yang berhubungan dengan penyebab Dengan kata lain efek (penyakit atau status kesehatan)
diidentifikasi pada saat ini, kemudian mengukur variabel sebab yang telah terjadi pada waktu
yang lalu atau masa lampau, dengan cara menanyakan kepada responden dengan kuesioner
atau wawancara langsung. Pendekatan ini digunakan untuk melihat hubungan antara variabel
satu dengan variabel lainnya (Suyitno, 2018).

Anda mungkin juga menyukai