Anda di halaman 1dari 10

GRAND DESAIN LOMBA

DEBAT DEBAT EKONOMI


ISLAM SEMARAK FKSI 2023

Tema : Menciptakan Ekonom Rabani


Muda yang Solutif Melalui Penguatan
Teknologi Digital dan Akulturasi
Budaya Di era Societ

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


UNIVERSITAS BENGKULU
2023
MEKANISME LOMBA DEBAT EKONOMI ISLAMSEMARAK FKSI 2023
BAB I
KETENTUAN UMUM

1. Kompetisi Debat SEMARAK FKSI 2023 adalah bagian dari rangkaian kegiatan
perlombaan di bidang debat tingkat provinsi Bengkulu yang di ikuti oleh peserta
yang telah terdaftar dalam SEMARAK FKSI 2023;

2. Panitia Lomba Debat adalah Panitia Penyelenggara SEMARAK FKSI 2023;

3. Technical meeting adalah pertemuan yang diselenggarakan oleh Panitia sebelum


perlombaan dimulai untuk penetapan sistem dan teknis pertandingan serta
pengundian group;

4. Mosi Adalah Topik Yang Telah Ditentukan Oleh Panitia Yang Diberikan Kepada
Peserta Untuk Diperdebatkan Dalam Lomba;

5. Tim pro adalah tim yang setuju terhadap mosi debat dan bertugas untuk
memberikan argumentasi yang mendukung mosi tersebut;

6. Tim kontra adalah tim yang tidak setuju terhadap mosi debat dan bertugas
memberikan argumentasi menolak mosi tersebut;

7. Pembicara adalah peserta yang sedang memaparkan argumentasinya

8. Chair person adalah panitia yang bertugas memfasilitasi jalannya perdebatan;

9. Timekeeper adalah panitia yang bertugas mengawasi alur waktu dalam perdebatan;

10. Interupsi adalah sanggahan atau pertanyaan yang diberikan tim lawan atas
argumentasi pembicara yang sedang memiliki hak bicara menurut ketentuan yang
berlaku;

11. Dewan juri adalah pihak yang mempunyai kewenangan untuk memberika penilaian
sesuai kriteria yang telah ditetapkan dalam lomba ini;

12. Penilaian adalah hasil pengamatan dewan juri terhadap setiap pertandingan lomba
debat berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan panitia, berbentuk point yang
diberikan setelah debat berlangsung secara Objektif.

13. Victory point adalah jumlah poin kemenangan yang diberikan dari masing-masing

2
14. Dewan juri bernilai 1 (satu) kepada tim yang bertanding;

15. Pendukung adalah pihak selain peserta dan panitia yang dibawa oleh peserta
berdasarkan persetujuan panitia dan harus mematuhi peraturan yang telah
ditentukan oleh Panitia.
BAB II
TUJUAN LOMBA

Debat Ekonomi Islam Tingkat Provinsi Bengkulu merupakan kompetisi bagi


Mahasiswa/I dengan tujuan :

1. Untuk mengukur kemampuan, keilmuan, dan berpikir kritis serta inovatif dalam
bidang ekonomi syariah serta meningkatkan kepedulian terhadap permasalahan
ekonomi yang terjadi di indonesia.

2. Debat ini juga bertujuan untuk meningkatkan pemahaman Mahasiswa/I tentang


ekonomi islam.

3. Lomba ini juga bertujuan untuk membangkitkan semangat Mahasiswa/I untuk


terus mengkaji ekonomi syariah sekaligus menyiapkan sumber daya manusia
yang paham ilmu ekonomi syariah.

34
BAB III

SYARAT-SYARAT DEBAT EKONOMI ISLAM

1. Pendaftaran dilakukan secara online dari tanggal 09-18 oktober di link yang
tertera pada pamflet.

2. Satu tim terdiri dari tiga orang yang berasal dari satu Universitas yang sama.

3. Peserta yang telah mendaftar tidak diperkenankan mengganti anggota timnya


(tanpa persetujuan panitia dan alasan yang konkrit).

4. Peserta wajib mengikuti Technical Meeting (TM) pada hari kamis, 19 Oktober
2023, peserta yang tidak mengikuti TM dianggap menyetujui semua hasil TM.

5. Peserta diharuskan berpakaian sopan, rapi, dan Islami serta mengenakan almamater
universitas selama kegiatan berlangsung.

6. Peserta diizinkan masuk ruangan jika anggota timnya sudah lengkap.

7. Peserta tidak diperkenankan untuk membawa benda tajam dari berbagai jenis
apapun selama kegiatan berlangsung.

8. Peserta wajib bersikap disiplin, sopan, dan jujur selama olimpiade berlangsung.

9. Peserta yang melakukan pelanggaran akan didiskualifikasi.

10. Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

11. Penambahan dan/atau perubahan tata tertib akan ditentukan kemudian.

12. Apa bila ke tiga anggota tim tidak hadir, maka tim akan langsung didiskualifikasi.

13. Peserta diwajibkan hadir di lokasi perlombaan 30 menit sebelum perlombaan


dimulai.

5
BAB IV
TECHNICAL MEETING

1. Agenda Technical meeting membahas sosialisasi peraturan lomba, teknik


pelaksanaan, sistem lomba, sistem penilaian, yang akan dilanjutkan dengan
pengundian untuk menentukan lawan, mosi, dan jadwal pertandingan. Bukan
sarana untuk tawar menawar peraturan yang telah ditetapkan;

2. Setiap tim wajib mengikuti Technical meeting pada tanggal 19 Oktober 2023 di
ruang yang ditentukan oleh Panitia.

3. Setiap peserta yang tidak mengikuti technical meeting dianggap menyetujui dan
mengetahui hasil dari technical meeting;

4. Technical meeting dikuti oleh seluruh tim yang lolos semi final;

5. Hal-hal yang telah disepakati saat technical meeting bersifat mengikat;

BAB V
SISTEMATIKA LOMBA

1. Sistem Debat menggunakan sistem gugur, dimana tim yang menang lanjut ke babak
berikutnya, dan tim yang kalah dinyatakan gugur.

2. Lomba terdiri dari 3 (tiga) babak pertandingan, yaitu: Babak penyisihan, Babak
semifinal, dan Babak final.

3. Peserta akan bertanding dengan tim yang berbeda berdasarkan hasil undian yang
dilakukan sebelum pertandingan.

567
BAB VI
SISTEM LOMBA
1. Dalam setiap pertandingan terdapat 2 (dua) tim yang akan terbagi menjadi tim pro
dan kontra;

2. Penentuan tim pro dan tim kontra akan dilakukan pada saat sebelum pertandingan
dimulai.

3. Tim pro dan tim kontra masing-masing terdiri dari tiga pembicara;

4. Ketiga pembicara terdiri dari pembicara pertama, pembicara kedua, dan pembicara
ketiga;

5. Pembicara pertama menyampaikan statement pembuka (Opening Statement);

6. Pembicara kedua dan ketiga menyampaikan argumentasi dan bidasan.

7. Salah satu dari pembicara pertama atau pembicara kedua dapat bertindak sebagai
pembicara penutup kesimpulan (closing statement);

8. Anggota masing-masing tim pro dan tim kontra yang berperan sebagai pembicara
ketiga tidak diperbolehkan menjadi pembicara penutup/kesimpulan (closing
statement);

9. Seluruh anggota tim pro dan tim kontra dapat melakukan interupsi selama 20 detik
sebanyak 3 kali dari masing-masing tim pro maupun kontra.

10. Pembicara pertama tim pro menyampaikan (opening statement), dilanjutkan oleh
pembicara pertama tim kontra menyampaikan statement pembuka (opening
statement);

11. Setelah penyampaian statement pembuka (opening statement) dari tim pro dan
kontra, dilanjutkan oleh pembicara kedua tim pro menyampaikan argumentasi,
dilanjutkan oleh pembicara kedua tim kontra menyampaikan argumentasi,
dilanjutkan oleh pembicara ketiga tim pro menyampaikan argumentasi, dan
dilanjutkan oleh pembicara ketiga tim kontra menyampaikan argumentasi;

12. Setelah penyampaian argumentasi pembicara kedua dan ketiga, dilanjutkan


penutup/kesimpulan (closing statement) tim pro yang selanjutnya diakhiri oleh
pembicara penutup/kesimpulan (closing statement) tim kontra.

7
8
BAB VII
MEKANISME LOMBA
Jangka waktu yang dimiliki pembicara pertama dalam menyampaikan statement
pembuka(opening statement) adalah sebagai berikut:

1. Pembicara pertama diberikan waktu 3 (tiga) menit dan toleransi waktu 20 (dua
puluh) detik;

2. Pada menit kedua, timekeeper akan memberikan kode berupa bendera Hijau untuk
menandakan bahwa waktu tersisa 1 (satu) menit lagi;

3. Pada menit ketiga, timekeeper akan memberikan kode berupa bendera Merah untuk
menandakan bahwa waktu untuk memaparkan argumen telah selesai;

4. Pada menit ketiga lewat 20 (dua puluh detik) Chairperson akan menghentikan
penyampaian argumen pembicara.
Pembicara kedua, dan ketiga diberikan waktu 5 (lima) menit dan toleransi waktu 20
(dua puluh) detik, dengan ketentuan adalah sebagai berikut:

1. Setelah menit pertama, timekeeper akan memberikan kode berupa bendera Hijau
untuk menandakan bahwa interupsi telah dapat dilakukan;

2. Pada menit keempat, timekeeper akan memberikan kode berupa bendera Hijau
untuk menandakan bahwa intrupsi sudah tidak boleh dilakukan;

3. Pada menit kelima, timekeeper akan memberikan kode berupa bendera Merah
untuk menandakan bahwa waktu untuk memaparkan argumen telah selesai;

4. Pada menit kelima lewat 20 (dua puluh) detik, chairperson akan menghentikan
penyampaian argumen pembicara.
Pembicara penutup (closing statement) diberikan waktu 3 (tiga) menit, dengan
ketentuan adalah sebagai berikut: Pada menit kedua, timekeeper akan memberikan
kode kepada pembicara berupa bendera Kuning untuk menandakan bahwa waktu
tersisa satu menit lagi;
1. Pada menit ketiga, timekeeper akan memberikan kode kepada pembicara berupa
bendera merah dan jika pembicara masih tetap memaparkan argumennya sementara
waktu yang diberikan telah habis, maka chair person berhak menghentikan
penyampaian argumen pembicara.

9
Pembicara penutup (closing statement) diberikan waktu 3 (tiga) menit, dengan
ketentuan adalah sebagai berikut: Pada menit kedua, timekeeper akan memberikan
kode kepada pembicara berupa bendera Kuning untuk menandakan bahwa waktu
tersisa satu menit lagi;
1. Pada menit ketiga, timekeeper akan memberikan kode kepada pembicara berupa
bendera merah dan jika pembicara masih tetap memaparkan argumennya sementara
waktu yang diberikan telah habis, maka chair person berhak menghentikan
penyampaian argumen pembicara

BAB VIII
INTERUPSI 9

1. Interupsi hanya boleh dilakukan saat penyampaian Argumentasi;

2. Interupsi tidak boleh dilakukan saat statemen pembuka (opening statement) dan
penutup/kesimpulan (closing statement);

3. Peserta diperkenankan menyampaikan Interupsi setelah menit pertama hingga


menit keempat atau ketika chairperson memberikan bendera hijau;

4. Interupsi hanya boleh diterima sebanyak 3 (tiga) kali oleh setiap pembicara;

5. Waktu maksimal untuk menyampaikan Intrupsi adalah 20 (dua puluh) detik ;

6. Jika pembicara masih tetap menyampaikan interupsinya sementara waktu yang


diberikan telah habis, maka chairperson akan menghentikan penyampaian argumen
pembicara.

7. Permohonan untuk intrupsi wajib dilakukan dengan cara mengangkat tangan;

8. Intrupsi dilakukan atas izin pembicara yang sedang memaparkan argumennya.;

9. Setelah diberikan izin oleh pembicara sebagaimana dimaksud dalam ayat (2) .

10. Dalam hal interupsi tidak diberikan izin oleh pembicara selama 3 (tiga) kali
mengangkat tangan untuk melakukan interupsi, maka chairperson dapat
mengizinkan interupsi dilakukan;

11. Interupsi hanya boleh dijawab oleh pembicarayang sedang memaparkan argumen;

1
BAB IX
PENJURIAN

1. Dewan Juri terdiri dari minimal 3 (tiga) orang pada tiap babak pertandingan.

2. Semua pertandingan dalam kompetisi ini akan dinilai dan diputuskan oleh Dewan
Juri;

3. Putusan Dewan Juri bersifat final, binding, dan tidak dapat diganggu gugat.

4. Penjurian akan dilakukan dengan berdasarkan 3 (tiga) aspek, yaitu materi (matter
40%), sikap (manner 40%), dan metode (method 20%).

TIMELINE LOMBA

1. Pendaftaran tanggal : 9 – 18 Oktober 2023

2. Technical meeting : 19 Oktober 2023

3. Pelaksanaan lomba

 Babak penyisihan : 21 Oktober 2023

 Semi Final dan Final : 21 Oktober 2023

 Pengumuman pemenang Lomba : 30 Oktober 2023

PENGHARGAAN

 Seluruh peserta mendapatkan SERTIFIKAT


 Juara 1 : Trofi + Sertifikat + Uang Pembinaan
 Juara 2 : Trofi + Sertifikat + Uang Pembinaan
 Juara 3 : Trofi + Sertifikat + Uang Pembinaan
 Juara Harapan 1 : Sertifikat+ Uang Pembinaan

1
Lampiran II : Formulir Pendaftaran
FORMULIR PENDAFTARAN DEBAT SEMARAKFKSI
2023

1. Asal Perguruan Tinggi


2. Biodata Peseta
Biodata Ketua
 Nama : Photo
 NIM : 3 x4
 Fakultas/Jurusan :
 Tempat, Tanggal Lahir :
 Email/Kontan Person :
 Alamat :
Biodata Anggota 1
Photo
 Nama :
3 x4
 NIM :
 Fakultas/Jurusan :
 Tempat, Tanggal Lahir :
 Email/Kontan Person :
 Alamat :

Biodata Anggota 2
 Nama :
Photo
 NIM :
3 x4
 Fakultas/Jurusan :
 Tempat, Tanggal Lahir :
 Email/Kontan Person :
 Alamat :

Anda mungkin juga menyukai