Anda di halaman 1dari 42

The Complete Guide of Payoneer

Panduan Lengkap Membuat dan Menggunakan Payoneer untuk


Affiliate Marketing

Oleh :

Ronny Setiawan

Praktisi Online Marketing


Training Leader di BelajarBisnisInternet.com
Pendahuluan

Alat pembayaran adalah alat vital dalam suatu bisnis baik itu bisnis offline ataupun bisnis online.
Banyak metode atau alat pembayaran yang dapat digunakan untuk transaksi pembayaran. Saat
ini, banyak orang yang terjun dalam Bisnis Offline menggunakan 3 jenis alat pembayaran yaitu
,​
alat pembayaran tunai (cash)​ dan ​
transfer bank​ Check/Giro​
. Setiap alat pembayaran memiliki
kelebihan dan kekurangan masing masing.

Bagaimana dengan alat pembayaran di Bisnis Online? Secara prinsip dasar adalah sama. Jika
Bisnis Anda secara lokal di Indonesia saja yang menggunakan media online, maka 3 jenis alat
pembayaran di atas sudah lebih dari cukup. Namun, jika Anda memiliki hubungan Bisnis Luar
Negeri, seperti membayar ataupun menerima pembayaran dari Luar Negeri, apakah
memungkinkan menggunakan 3 jenis alat pembayaran di atas? Jawabannya adalah iya mungkin,
Anda dapat menggunakannya akan tetapi yang perlu digaris bawahi adalah ​
“berapa lama yang
dibutuhkan untuk melakukan proses pembayaran tersebut”.

Sebagai contoh, saat ini saya memiliki bisnis online Affiliate dari berbagai Merchant, salah
satunya adalah Amazon.com. Di mana ada 3 alternatif yang ditawarkan oleh Amazon untuk
pembayaran komisi Affiliate: Gift Card, Direct Deposit (transfer antar Bank US), Check yang
dikirim ke alamat saya di Indonesia. Dulu di tahun 2011, saya memilih alat pembayaran dengan
Check, di mana konsekuensi yang saya terima adalah waktu pencairannya yang dibutuhkan total
kurang lebih 3­4 minggu bahkan bisa 1 bulan lebih. Mengapa waktu yang dibutuhkan sangat
lama? Karena jarak antara Indonesia dengan US relatif jauh. Mulai dari lamanya pengiriman
Check Amazon dari US ke alamat di Indonesia, belum lagi ditambah ketika saya harus
mencairkan di Bank Lokal (seperti BNI, Mandiri), berdasarkan informasi CS Bank, ternyata
Bank Lokal tersebut mengirim balik ke US untuk memastikan bahwa Check tersebut valid.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Tentu hal ini akan menjadi “masalah” bagi Anda dan saya. Ada cara alternatif lain untuk
mempercepat proses pembayaran ini yaitu dengan memilik Account Bank US. Jadi komisi
pembayaran Affiliate dibayarkan melalui Direct Deposit (transfer antar Bank US). Namun
hambatan terbesar adalah syarat membuka rekening Bank US, mereka rata­rata memiliki
persyaratan yaitu harus warga negara US.

Lalu bagaimana caranya saya dapat memiliki rekening Bank US walaupun saya adalah warga
negera Indonesia? Dalam perjalanan mencari­cari Bank US, saya menemukan EverBank.com,
saya berusaha membuat rekening Bank tersebut tetapi pada akhirnya saya menjatuhkan pilihan
saya di Payoneer.com

Apa itu Payoneer? Manfaat dan Fitur apa saja dalam Payoneer? Bagaimana cara membuat dan
menggunakannya untuk Affiliate Marketing? Dalam ebook ini saya akan menceritakan
pengalaman saya pribadi secara lengkap seputar Payoneer.

Jika Anda sudah bergabung di ​


BBI Club ­ Gold Membership​
(saat ini masih kami buka
registrasinya secara GRATIS), maka saat ada versi baru dari Ebook “The Complete Guide of
Payoneer”, kami akan memberitahu Anda via email sehingga Anda bisa mendownload versi
barunya.

Saat ini, jika Anda belum bergabung di BBI Club ­ Gold Membership, silahkan segera
bergabung (mumpung masih dibuka secara Gratis) melalui ​
link ini​
.

Anda bisa mendapatkan berbagai materi pembelajaran berupa ebook, audio dan video di BBI
Club ­ Gold Membership tersebut.

Disclosure: ​
Beberapa link yang dijelaskan di ebook ini merupakan link affiliate. Artinya jika
Anda merasa Payoneer bermanfaat dan Anda memutuskan untuk mendaftarnya melalui link
BBI, maka vendor/merchant tersebut ada memberikan komisi/kompensasi ke kami karena telah
merefensikan Anda.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Anggap saja ini sebagai salah satu cara untuk berterima­kasih karena telah memperoleh
informasi berguna di ebook ini yang merupakan kompilasi pengalaman saya dalam mencari
dan menggunakan Payoneer untuk Affiliate Marketing. Terima kasih banyak sebelumnya :)

Success is Yours!

Praktisi Online Marketing


Training Leader di BelajarBisnisInternet.com

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Daftar Isi

Pendahuluan
Daftar Isi
Apa Itu Payoneer?
Asal Mula Saya Mengenal Payoneer
Mengapa Setiap Affiliate Marketer Perlu Memiliki Payoneer?
Manfaat dan Fasilitas Payoneer
Manfaat dan Kelebihan dari Payoneer
Langkah demi Langkah Cara Membuat Account Payoneer GRATIS
Cara Menggunakan Payoneer untuk Menerima Pembayaran Komisi Affiliate Amazon.com
Cara Menarik Uang Saldo Balance dari Payoneer
1. Tarik tunai menggunakan Kartu Payoneer melalui Mesin ATM
2. Withdraw atau Tarik Tunai melalui Bank Lokal seperti BCA, Mandiri dan lainnya.
Sekilas Tentang Penulis

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Apa Itu Payoneer?

Payoneer​
adalah bisnis jasa keuangan yang menyediakan fasilitas untuk transfer uang secara
online dan layanan pembayaran e­commerce. Payoneer merupakan Member Service Provider
(MSP) yang terdaftar di MasterCard di seluruh dunia. Kantor perusahaan ini berpusat di kota
New York dengan kantor R&D di Israel, Tel Aviv sejak tahun 2005.

Jadi Payoneer ini merupakan perusahaan resmi, terpercaya yang menawarkan sistem pembayaran
online yang memudahkan Anda untuk bertransaksi secara International.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Asal Mula Saya Mengenal Payoneer


Semuanya berawal dari pengalaman saya sendiri saat terjun di​
Affiliate Marketing​
di Amazon.
Saya belajar banyak tentang Affiliate Amazon di ​
Online Course Affiliate Site Blueprint Home
Study Course​
.

Di tahun 2011, saya menerima komisi Affiliate pertama saya dari Amazon berupa sebuah Check.
Berbagai jumlah nominal pernah saya terima salah satunya sebesar US$ 271.73. Gambar di
bawah ini adalah Check dari Amazon yang pernah saya terima.

Check Amazon.com di Bulan May 2011

Saya lalu mencari tahu bagaimana cara mencairkan Check tersebut ke bank lokal di Indonesia.
Untuk mencairkan sebuah Check International dibutuhkan biaya tambahan. Saya pun riset bank
mana yang paling murah untuk biaya pencairan Check Amazon tersebut. Saya menemukan
bahwa saat itu menggunakan Bank Negara Indonesia (BNI) yang paling murah biaya
pencairannya sekitar $30. Waktu yang dibutuhkan untuk masuk ke rekening BNI saya pun relatif
lama kurang lebih 1 bulan.
Lumayan lama ya... Apalagi saya dengar kadang bisa sampai 1,5 bulan baru cair ceknya.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Seiring berjalannya waktu dan rutinya saya mendapatkan Check dari Amazon, maka membuat
saya bertanya, selain menggunakan metode pembayaran Check, apakah ada metode lain yang
ditawarkan oleh Amazon agar pembayaran komisi Affiliate lebih cepat dibandingkan
menggunakan Check.

Check Amazon.com di Bulan July 2011

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Check dari Amazon.com dari Bulan ke Bulan berikutnya

Sampai di satu titik, saya membulatkan tekad untuk mengganti metode pembayarannya, tidak

lagi menggunakan Check, agar lebih cepat cairnya. Lalu saya mendapatkan informasi dari​
Bpk
Sukarto​
yaitu ada alternatif lain untuk pembayaran komisi Affiliate ini (yang selama ini beliau
telah gunakan) yaitu dengan menggunakan Direct Deposit (transfer antar bank US) yang dikenal
dengan istilah Kliring / LLG.

Sayangnya, tidak semua account bank dapat digunakan untuk menerima pembayaran komisi
Affiliate Amazon. Saya tidak bisa menggunakan account Bank lokal seperti Bank Central Asia
(BCA), Bank Mandiri, BNI, dan sebagainya, melainkan harus menggunakan account Bank US. :(

Untuk membuat rekening Bank US pun tidaklah mudah, banyak dari Bank US yang
mengharuskan para pembuka rekening memiliki kartu identitas US (tinggal di US / warga negara
US) atau hadir di bank saat membuka account. Karena saya adalah warga negara Indonesia dan
tidak ada rencana ke US ya pastilah ditolak.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Waktu berjalan terus meners dan di tahun 2012, saya menemukan Everbank.com, Bank US yang
konon katanya mengizinkan warga Non­US dapat mendaftar dan membuka rekening di bank
tersebut. Sebelum saya mengirimkan dokumen lengkap kepada Everbank, saya ingin memastikan
terlebih dahulu apakah ada peluang untuk saya, jadi saya menghubungi pihak Everbank melalui
email.

Setelah saya menghubungi pihak Everbank, maka saya pun mendapatkan jawaban seperti ini:

This type of application is reviewed on a case­by­case basis. As a non­U.S. citizen there is a


chance that your application may not be approved. However, there are occasional exceptions
that may be made, such as non­U.S. citizens who are paid in U.S. dollars.

If you would like to apply for an account, please visit www.everbank.com and click on Open
an Account along the top of the page. You can also download and print the paper application,
available online at Find an Application or Form found under the Customer Center tab. Just
click on the plus sign next to Open an Account. You may also submit the attached personal
banking application as another option.

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Be sure to include with your application an IRS Form W­8 BEN, a color copy of your valid
passport, proof of residence and a bank reference letter mailed directly from your bank to
EverBank. Please also state the reason you are opening an account in U.S. dollars.

Saya pun senang, berarti masih ada peluang, siapa tahu saya diterima. Saya pun mengumpulkan
data data yang diperlukan. Biayanya pun tidak sedikit, karena saya harus mengirimkan dokumen
ke US melalui Ekspedisi. Salah satu dokumen yang perlu saya kirimkan adalah copy dari
Passport. Demi memiliki Bank US, saya rela mengumpulkan semua data yang dibutuhkan.

Beberapa minggu berlalu, saya menanti­nantikan feedback dari Everbank, apakah pengajuan
saya diterima atau tidak. Di bulan Maret 2012, penantian panjang pun telah terjawab melalui
sebuah surat dari Everbank.com

Surat Cinta dari EverBank.com

Apakah saya dapat membuat account Bank US? Eng ing eng… Ternyata dalam surat tersebut
menyatakan bahwa pengajuan saya ditolak... :(

10

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Waktu pun berlalu, saya masih tetap berusaha mencari solusi lainnya. Tepatnya pada tanggal 12

Maret 2013, saya menemukan informasi lain yaitu jika saya memiliki​
account Payoneer​
, maka
saya pun memiliki fasilitas account Bank US yang dapat menerima pembayaran komisi dari
berbagai Merchant Affiliate, salah satunya adalah Amazon. Wow!!

Saya pun mencobanya, singkatnya saya berhasil memiliki account Bank US melalui Payoneer
dan pembayaran komisi Affiliate Amazon jauh lebih cepat saya terima dibandingkan dengan
menggunakan Check.

11

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Mengapa Setiap Affiliate Marketer Perlu Memiliki Payoneer?

Ada 3 Alasan utama mengapa Anda perlu punya Account Payoneer

1. Payoneer dapat menerima pembayaran komisi dari berbagai Merchant Affiliate.



Inilah alasan utamanya mengapa saya​
merekomendasikan Anda memiliki Payoneer​
.
2. Registrasi GRATIS dan Mudah. ​
Biaya pendaftarannya GRATIS, tidak dipungut biaya
sama sekali. Bahkan apabila Anda tidak memiliki passport, ​
cukup dengan National ID /
KTP saja​
, Anda dapat membuat account Payoneer.
3. Biaya Tahunannya / Annual Fee relatif rendah. ​
Seperti halnya jika Anda memiliki
rekening BCA, Mandiri ataupun lainnya, setiap bulan ada biaya admin bukan? Payoneer
pun menetapkan biaya admin, hanya saja bukan bulanan, tetapi tahunan.

Untuk biaya admin tahunan, Anda tidak perlu kuatir, apabila Anda belum mendapatkan
pembayaran komisi dari Merchant Affiliate, Anda tidak akan terkena biaya admin tahunan (jadi
kalau saldo masih Nol, biaya admin tahunan tidak akan dibebankan kepada Anda) sampai saat
Anda menerima pembayaran komisi dari Merchant Affiliate, baru mulai kena.

Karena ​
pembuatan account Payoneer itu Gratis​
, maka saya sangat menyarankan Anda untuk
membuatnya segera. Jadi Anda bisa ​ juga ​
mendaftar Payoneer sekarang​ sehingga suatu saat
jika Anda membutuhkannya, Anda tinggal memakainya saja.

Manfaat dan Fasilitas Payoneer

Jadi kalau Anda punya account Payoneer, Anda seperti punya rekening bank tetapi yang bisa
digunakan untuk transaksi internasional. Baik untuk terima pembayaran ataupun untuk transfer
pembayaran ke rekening lain di luar negeri. Memang ada juga Paypal yang biasa sering
digunakan untuk transaksi online atau secara internasional. Tetapi tidak semua Affiliate
Merchant membayar komisi ke affiliate via Paypal, termasuk seperti Amazon dan banyak
merchant lainnya.

12

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Jadi Apabila Anda sudah memiliki paypal, apakah perlu membuat payoneer juga? Ya tergantung
:)
Pembuatan account itu kembali lagi tergantung kebutuhan Anda. Jika Anda membutuhkan fitur
yang dimiliki oleh payoneer, berarti Anda perlu membuat account payoneer itu. Ada beberapa
manfaat atau fitur Payoneer yang dimiliki oleh Paypal, tetapi ada fitur yang dimiliki oleh
Payoneer tetapi tidak dimiliki oleh Paypal.

Manfaat dan Kelebihan dari Payoneer

Di bawah ini adalah beberapa manfaat & kelebihan dari Payoneer:


● Pendaftaran account Payoneer ​
sangat mudah dan Gratis
● Account Payoneer dapat dimiliki oleh Anda, sekalipun Anda adalah warga negara
Indonesia
● Payoneer dapat transfer balance (uang saldo di account tersebut) ​
antar sesama​
account
Payoneer.
● Memiliki kartu Prepaid MasterCard ​
(Kartu Debit), ​
yang dapat digunakan untuk belanja
di semua merchant ataupun tarik tunai di mesin ATM yang berlogo MasterCard di
seluruh dunia
● Payoneer ini memiliki ​
fasilitas untuk menerima pembayaran komisi (US Payment
Service) dari Affiliate Marketing seperti Amazon dan merchant lainnya​
. Fitur inilah
yang tidak dimiliki oleh Paypal!
● Kabar gembira baru baru ini, saya mendapatkan info terbaru dari Payoneer pada tanggal
14 Januari 2015 ini, ​
telah didukung dengan tarik tunai (withdrawal) ke Bank Lokal
di Indonesia​
. Saya pun telah mencobanya untuk menarik dana ke BCA saya dan berhasil
:)

13

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
14

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Langkah demi Langkah Cara Membuat Account Payoneer GRATIS

Untuk membuat account Payoneer, yang perlu Anda siapkan yaitu data diri Anda sesuai kartu
identitas KTP Anda (National ID). Sebelum saya menjelaskan lebih jauh, ada 2 hal yang perlu
Anda ketahui tentang Payoneer.
1. Setiap orang hanya ​
diperbolehkan​
untuk mendaftarkan diri 1 kali saja. Anda tidak perlu
membuat lebih dari satu account Payoneer.

2. Saat Anda telah berhasil mendaftarkan diri di​
Payoneer.com​
, maka Anda akan
mendapatkan satu buah kartu yang dikenal dengan istilah ​
Prepaid MasterCard
Payoneer​
. Kartu ini akan dikirimkan secara gratis kepada Anda sesuai alamat pengiriman
yang Anda masukkan di form pendaftaran Payoneer. Kartu ini dapat dimanfaatkan untuk
belanja ataupun tarik tunai di semua mesin ATM yang berlogo MasterCard di seluruh
dunia. Menarik bukan?
Baiklah, apakah Anda sudah siap untuk membuat account Payoneer? Let's started
Langkah 1

Silakan membuka website​
Payoneer di sini​
dan klik Sign Up untuk mendaftarkan diri Anda

15

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Pilih opsi Prepaid MasterCard​
, agar Anda nantinya mendapatkan kartu dari
Payoneer

Langkah 2
Isi data diri Anda, seperti Nama Depan, Nama Belakang, Email Valid Anda serta Tanggal Lahir
Anda (data diri harus sesuai dengan identitas KTP Anda). Setelah itu klik tombol Next untuk
melanjutkannya.

16

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Langkah 3
Isi data Alamat Anda, No Handphone Anda dengan benar. Alamat ini sesuaikan dengan identitas
KTP Anda. Setelah selesai, klik tombol Next untuk melanjutkannya.

Langkah 4

17

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Langkah berikutnya adalah mengisi password Anda. Password ini adalah password untuk
mengakses account Payoneer Anda nantinya. Password ini minimal 7 karakter, minimal
mengandung 1 huruf dan 1 angka. Kemudian isi Security Question untuk keamanan informasi
Anda. Setelah itu klik tombol Next.

Langkah 5
Di sini, Anda diizinkan memilih Type of Goverment ID, berupa Driving License (SIM), National
ID (KTP), ataupun Passport. Manakah yang perlu dipilih? Saya menyarankan Anda untuk
menggunakan National ID (KTP)

18

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Kemudian Scroll ke bawah, Anda akan menemukan Shipping Address
● Apabila Anda ingin menulis Shipping Address / Alamat Surat Menyurat yang berbeda
dengan Alamat KTP, silakan di tandai bagian "Enter Alternate Shipping Address". Atau
abaikan bagian ini, jika Anda surat menyurat Anda sama dengan alamat di KTP Anda.
● Baik Shipping Address ataupun Alamat yang telah Anda isikan sebelumnya​
harus
sejelas dan selengkap mungkin,​
karena alamat ini akan digunakan untuk pengiriman
Kartu Prepaid Mastercard Payoneer.
● Tandai 3 bagian (I Agree...) yang menyatakan bahwa Anda setuju dengan peraturan
Payoneer
● Klik tombol Order, untuk menyelesaikan pendaftaran ini

19

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Setelah Anda klik tombol ORDER, maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini.

Ada satu hal lagi yang perlu Anda lakukan yaitu membuka Email Anda yang telah didaftarkan
sebelumnya. Maka Anda perlu klik tombol COMPLETE REGISTRATION di dalam Email
tersebut.

20

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Beberapa waktu kemudian ​
(bahkan kurang dari 24 jam)​
, Anda pun akan mendapat notifikasi
Email dari Payoneer yang menyatakan bahwa Anda telah menyelesaikan langkah langkah
pendaftaran account Payoneer.

Ingat: ​
saat Anda membuat account Payoneer, maka Anda akan mendapatkan Prepaid
MasterCard Payoneer (kartu Debit) yang dapat digunakan untuk belanja ataupun tarik uang tunai
di semua mesin ATM yang berlogo MasterCard di seluruh dunia.

21

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Berikut ini adalah email notifkasi dari Payoneer.

22

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Sampai di sini Anda telah menyelesaikan bagian Anda. Tunggu beberapa hari kemudian, Anda
akan menerima email notifkasi kembali yang berisi bahwa Pengajuan Pendaftaran Anda telah
disetujui, maka Prepaid MasterCard Payoneer siap dikirimkan ke alamat Anda.

Anda akan menerima surat dari Payoneer yang berisi kartu Prepaid MasterCard dari Payoneer.
Segera aktifkan kartu Anda sebelum Anda menggunakannya.

Cara Menggunakan Payoneer untuk Menerima Pembayaran Komisi Affiliate Amazon.com


US Payment Service adalah salah satu fasilitas​
Payoneer​
yang memungkinkan Anda dan saya
menerima pembayaran komisi Affiliate dari berbagai Merchant, salah satunya adalah Amazon
dengan metode Direct Deposit.

Jika Anda telah memiliki Account Payoneer, maka Anda dapat mengikuti panduan di bawah ini
secara langsung. Tetapi bagaimana kalau belum memiliki account Payoneer? Berarti Anda pun

23

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
tidak dapat menggunakan fasilitas ini. Anda perlu membuat account Payoneer terlebih dahulu.

Saya telah menjelaskan dengan lengkap​
di bagian sebelumnya.

Untuk mendapatkan Fasilitas US Payment Service, Anda perlu melakukan 3 hal berikut ini yaitu

1. Bagi Anda yang belum memiliki account Payoneer, silakan daftar dengan cara​
yang saya telah
jelaskan di bagian sebelumnya. Jika sudah memiliki account, silakan lanjut ke nomor 2

2. Login ke​
https://myaccount.payoneer.com/​
masukkan username (email Anda) dan password
Anda
3. Isi data Anda
● Questionnaire and Documents

24

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Bagi Anda yang kesulitan mengisi bagian "Provide a detailed explanation of your source of
income and/or business type", saya telah melampirkannya apa yang perlu Anda isi di bagian
tersebut. Anda tidak perlu Copy Paste seluruhnya, tetapi isinya kurang lebih seperti di bawah ini

I want to active the US Payment Service. I am an internet marketer in Amazon.com since


2010. Here are some of my Websites : xxxx. Mostly I will build review site about merchants
product and a little bit comparison between similar products. I will drive traffic to the site
using PPC like Adwords, articles in major article directory like Ezinearticles and doing SEO
(Search Engine Optimization) to achive top 10 ranking in long tail keywords. I hope, I can use
this service to receive my next earnings. I attach some screenshots such as My National ID,
My membership on Amazon.

● Upload ID Documents, berupa KTP Anda, ​


harap discan dengan jelas dan berwarna
Berikutnya adalah menunggu untuk proses approval dari pihak Payoneer. Anda akan menerima
notifikasi melalui email bahwa Anda telah dapat menggunakan fasilitas US Payment Service.
Setelah pengajuan Anda disetujui, Anda akan menerima data Bank US melalui Email atau Anda
dapat melihat data tersebut di Menu ​
Receive Payments ­ US Payment Service

Data Bank US tersebut meliputi


● Bank Account Holder Name (Nama Pemilik Rekening)
● Bank Name
● Bank Account Type
● Bank Account Number
● ABA (Bank Routing Number)
Data tersebutlah yang perlu Anda input di halaman Pengaturan Pembayaran pada Affiliate
Amazon Anda.

25

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Langkah terakhir, gunakan data di atas, untuk dimasukkan ke halaman Affiliate Amazon Anda.
Login ke halaman Affiliate Amazon Anda.
● Pilih Menu ​
Account Settings ­ Change Payment Method

26

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
● Pilih direct deposit, isikan Data Rekening Bank US Anda

Jika semua sudah Anda lakukan berarti Anda hanya menunggu saja earning dari Amazon dikirim
ke Payoneer Anda.

27

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Cara Menarik Uang Saldo Balance dari Payoneer

Di bagian ini, saya akan menceritakan pengalaman saya bagaimana ​


cara saya menarik uang
saldo balance dari Payoneer hingga ke tangan saya

Ada 2 cara yang pernah saya lakukan untuk menarik uang saldo balance dari Payoneer.

1. Tarik tunai menggunakan Kartu Payoneer melalui Mesin ATM



Setelah Anda membuat​
account payoneer​
, Anda akan menerima sebuah kartu Prepaid
MasterCard (kartu debit) yang berfungsi untuk menarik uang di semua mesin ATM yang berlogo
MasterCard. Selain itu, dapat digunakan untuk belanja juga di merchant yang memiliki logo
MasterCard.

28

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat Anda menarik melalui mesin ATM
● Setelah Anda terima Kartu Prepaid MasterCard, Anda harus mengaktifkannya
dahulu​
. Saat mengaktifkan kartu, Anda akan diminta mengisi
○ Nomor 16 digit seperti yang tertera di kartu Anda.
○ 3 Digit yang tertera di belakang kartu Anda
○ Pin terdiri dari 4 digit angka. Pin ini adalah pin kartu, digunakan saat untuk
menarik uang di mesin ATM

● Biaya­biaya yang dikenakan kepada Anda, seperti biaya tarik tunai, biaya untuk melihat
saldo. Anda hanya dapat melihat Menu Biayanya ini, setelah Anda login.

29

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Lalu mesin ATM mana yang dapat digunakan untuk menarik uang tunai? Secara umum, semua
mesin ATM yang berlogo MasterCard dapat menerima kartu Payoneer ini. Yang pernah saya
gunakan waktu itu adalah mesin ATM Bank Mandiri. Caranya pun sederhana

30

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
1. Masukkan kartu Payoneer dan pilih bahasa yang digunakan, pilih bahasa Indonesia

2. Masukkan kartu dan pin 4 digit angka Anda (Pin kartu). Pin ini Anda set pada saat Anda
melakukan aktivasi kartu Payoneer Anda.

31

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
3. Pilih jenis rekening Anda. Pilih Giro / Checking (versi English).
Ingat: Jenis Rekening Bank US di Payoneer adalah Checking (Giro). Bukan Savings
(Tabungan).

versi Bahasa Indonesia

versi English

32

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
4. Pilih Penarikan Jumlah Lainnya (Withdrawal)

versi Bahasa Indonesia

versi English

33

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
5. Masukkan nominal yang ingin ditarik (dalam Rupiah), klik tombol Benar

6. Selesai

34

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
2. Withdraw atau Tarik Tunai melalui Bank Lokal seperti BCA, Mandiri dan
lainnya.
Saya telah mencobanya menggunakan Bank Central Asia (BCA) dan berhasil masuk ke rekening
tabungan Tahapan BCA saya. Hanya butuh waktu 2­3 hari kerja (bahkan kurang) agar uang
masuk ke rekening BCA saya.

Adapun biaya withdraw ke Bank Lokal Indonesia (GRATIS) seperti yang tercantum pada
gambar di bawah ini

Berikut ini adalah tahapan untuk menarik uang dari Account Payoneer menuju ke BCA Anda.
Anda perlu menambahkan dahulu Data Bank Anda di Account Payoneer Anda.
● Login dahulu ke Account Payoneer Anda, masuk ke ​
menu Withdraw ­ My Bank Account

35

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
● Klik tombol Add Bank

● Isi data Rekening Bank Anda, saat ini saya menggunakan BCA dan jangan lupa centang I
agree
○ Bank Name : Bank Central Asia
○ Account Name : Ronny Setiawan

36

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
○ Account No : xxxxx
○ Swift Code : CENAIDJA (ini adalah swift code BCA), setiap bank berbeda.
Anda perlu menanyakan hal ini kepada pihak Bank Anda.
○ Bank Code dan Branch Code itu berbeda beda setiap rekening Anda dan saya.
Anda perlu cari tahu data akuratnya melalui Bank yang bersangkutan.

37

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
● Setelah menambahkan no rekening Bank Anda ke Payoneer. Berikutnya adalah tarik
uang saldo yang ada di Payoneer ke Bank yang telah didaftarkan sebelumnya. Masuk ke
menu Withdraw​
dan isikan nominal yang ingin ditarik.

38

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
● Withdrawal Description, wajib diisi. Karena tidak boleh kosong, saya biasanya isi titik (.)
● Klik tombol Continue untuk melanjutkan.

Setelah melakukan verifikasi, maka Anda akan mendapatkan email notifkasi dari Payoneer. Dan
tunggu 2­3 hari kerja (bahkan lebih cepat), Anda cek rekening Bank Anda. Eng ing eng.... Uang
telah cair.

39

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Apabila Anda mengalami uang belum cair, ataupun masalah dengan Account Payoneer, Anda

dapat menanyakan melalui​
Live Chat ataupun kirim Pesan di sini

Selamat Mencoba!

40

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.
Sekilas Tentang Penulis

Praktisi dalam dunia Bisnis Internet sejak tahun 2010. Berawal dari rasa
penasarannya untuk menghasilkan uang dari Bisnis Internet membawa
dirinya masuk ke dalam sebuah komunitas BBI.

Pada tahun 2010, Beliau adalah seorang profesional IT di salah satu


perusahaan IT Solution. Kegemarannya terhadap Bisnis Internet yang tak
terbendung ini membawa Beliau keluar dari pekerjaannya dan fokus pada
Bisnis Internet sejak tahun 2012 hingga sekarang.

Saat ini beliau selain memiliki beberapa toko online yang berjalan sangat baik, beliau juga
adalah seorang Coach dan Training Leader di BBI dan juga banyak membantu konsultasi dan
moderator Forum Alumni BBI.

41

Ebook “The Complete Guide of Payoneer” v0.1 ­ ​


Copyright © 2015 by BelajarBisnisInternet.com
Hak Cipta Dilindungi oleh Undang­Undang.

Anda mungkin juga menyukai