Anda di halaman 1dari 1

PEMERIKSAAN MORFOLOGI DARAH TEPI

NO DOKUMEN NO. REVISI HALAMAN

14.5.01.313 00 1/2

RSUD dr. H. Ishak


Umarella
TANGGAL DITETAPKAN OLEH
TERBIT DIREKTUR RSUD dr. H. ISHAK UMARELLA

SPO 20 Januari 2018


dr. Dwi Murti Nuryanti, M.Sc., Sp.A
NIP. 19740712 200604 2 033
PENGERTIAN Morfologi darah tepi adalah suatu pemeriksaan darah dengan
membuat apusan darah.
TUJUAN Untuk menilai kemungkinan penyebab suatu penyakit dengan menilai
morfologi eritrosit, leukosit dan trombosit.
KEBIJAKAN SK Direktur RSUD dr. H. Ishak Umarella No 189/RSUDIU/2018.
Tentang Pelayanan Laboratorium klinik RSUD dr. H. Ishak Umarella
PROSEDUR Alat dan bahan
 Kapas alcohol
 Lanset
 Obyek glas
 Aquades
 Mikroskop
 Minyak emersi
 Kaca pendorong(obyek glas)
 Giemsa 1:4
Cara kerja
a. Cara membuat apusan
 Tusuk ujung jari dengan menggunakan lanset yang
sebelumnya telah dilakukan desinfektan pada kulit.
 Teteskan 1 tetes pada obyek glass, dorong menggunakan kaca
pendorong 450 sehingga membentuk suatu apusan.
 Apusan yang baik harus terdapat kepala, badan dan ekor.
 Biarkan sampai mongering
b. Cara mewarnai
 Fiksasi apusan menggunakan methanol 3 detik
 Buang, genangi menggunakan giemsa tunggu sekitar 10 menit
 Cuci dengan air mengalir
 Keringkan pada suhu kamar
c. Pembacaan
 Pembacaan menggunakan perbesaran 1000x ditambah minyak
emersi.
 Dilakukan identifikasi morfologi eritrosit (ukuran, warna,
bentuk, benda inklusi)
 Identifikasi morfologi leukosit (seri myeloid, limfoid, bentuk
muda sampai tua, jumlah, granulosit toksik, vakuolisasi,
bentuk atipik.
 Identifikasi bentuk trombosit dan jumlah, penyebaran,
clumping.
 Identifikasi parasit (malaria, microfilaria)
Waktu pemeriksaan sekitar 1 jam
UNIT TERKAIT 1. Ruang rawat inap
2. Rawat jalan (Poliklinik)
3. Instalasi Gawat Darurat (IRD)
4. laboratorium

Anda mungkin juga menyukai