Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MEMPAWAH

DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK dan KELUARGA BERENCANA


PUSKESMAS RAWAT JALAN WAJOK HULU
KECAMATAN JONGKAT
Jl. Raya KM. 9,3 Desa Wajok Hulu Kabupaten Mempawah, email : puskesmaswajok@gmail.com
Kode Pos - 78351

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


SDIDTK
A. Pendahuluan
Pertumbuhan dan perkembangan anak secara fisik, mental, social dan emosional dipengaruhi oleh
gizi, kesehatan dan pendidikan. Hal ini telah banyak dibuktikan dari berbagai penelitian. Salah satu
hasil penelitian adalah bahwa pada 4 tahun pertama usia anak, perkembangan kognitifnya mencapai
50%, kurun waktu 8 tahun mencapai 80% dan mencapai 100% saat anak mencapai usia 18 tahun.
Setiap orangtua menginginkan anak-anaknya menjadi pintar, sehat berkualitas dan sukses di masa
depan. Salah satu upaya untuk mencapai hal tersebut dengan melakukan pemantauan
pertumbuhan dan perkembangan anak dengan deteksi dini.

B. Latar Belakang
Deteksi Dini Tumbuh Kembang Anak adalah kegiatan atau pemeriksaan untuk menemukan secara
dini adanya penyimpangan tumbuh kembang pada balita dan anak pra sekolah. Dengan ditemukan
secara dini penyimpangan atau masalah tumbuh kembang anak, maka intervensi akan lebih mudah
dilakukan.
Penilaian pertumbuhan dan perkembangan dapat dilakukan sedini mungkin sejak anak dilahirkan.
Deteksi dini merupakan upaya penjaringan yang dilaksanakan secara komprehensif untuk
menemukan penyimpangan tumbuh kembang dan mengetahui serta mengenal faktor resiko pada
balita, yang disebut juga anak usia dini. Melalui deteksi dini dapat diketahui penyimpangan tumbuh
kembang anak secara dini, sehingga upaya pencegahan, stimulasi, penyembuhan serta pemulihan
dapat diberikan dengan indikasi yang jelas pada masa masa kritis proses tumbuh kembang. Upaya-
upaya tersebut diberikan sesuai dengan umur perkembangan anak, dengan demikian dapat tercapai
kondisi tumbuh kembang yang optimal

C. Tujuan Umum dan Tujuan Khusus

Tujuan Umum :
Memudahkan untuk membuat rencana tindakan intervensi terutama ketika harus melibatkan
ibu/keluarga agar mendapatkan hasil yang lebih baik dibandingkan dengan kelainan yang sudah
menetap. Bila penyimpangan terlambat diketahui maka intervensinya lebih sulit dan hal ini akan
berpengaruh pada eumbuh kembang anak.

Tujuan Khusus :

1. Sebagai upaya untuk menjaga dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak baik fisik, mental
dan sosial
2. Menegakkan diagnosis dini setiap kelainan tumbuh kembang
3. Kemungkinan penanganan yang efektif
4. Mencari penyebab dan mencegahnya

D. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


Kegiatan Pokok SDIDTK yakni proses deteksi yang dilakukan oleh petugas dengan melakukan
pemeriksaan langsung pada ibu, bayi, balita dan anak usia PAUD.
Kegiatan SDIDTK dilakukan di Posyandu dan PAUD di wilayah kerja Puskesmas Rawat Jalan Wajok
Hulu sejumlah dua kali dalam setahun

E. Cara Pelaksanaan Kegiatan :


1. Ibu, bayi dan anak dipanggil satu per satu oleh petugas untuk dilakukan wawancara langsung
2. Petugas mencatat setiap hasil wawancara dalam lembar laporan
3. Jika ditemukan masalah atau penyimpangan pada tumbuh kembang anak, maka disampaikan
pada Ibu untuk melakukan stimulasi ulang atau dirujuk ke Puskesmas

F. Sasaran
Kelompok bayi usia 0-11 bulan
Kelompok balita 12-59 bulan
Kelompok Anak Pra Sekolah 60-72 bulan
G. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

TAHUN 2023
Kegiatan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des
Pelaksanaan
 
SDIDTK (Posyandu)
Pelaksanaan
 
SDIDTK (PAUD)

H. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan Dan Laporan


Evaluasi dilakukan untuk menilai kegiatan ini dilakukan sesuai jadwal yang dibuat oleh
penanggungjawab kegiatan

I. Pencatatan dan Pelaporan


Hasil kegiatan dicatat dan dilaporkan oleh petugas kegiatan dan dilaporkan kepada penanggung
jawab kegiatan

J. Penutup
Demikian Kerangka Acuan Kegiatan (KAK) ini dibuat agar dapat terlaksanya kegiatan SDIDTK.
Diharapkan pelaksanaan SDIDTK ini akan memberikan dampak terhadap dininya deteksi pada setiap
masalah tumbuh kembang anak.
Oleh karena itu perlu dilakukan monitoring/evaluasi dan pelaksanaan yang kontinyu dan menjadi
kegiatan pokok KIA

Wajok Hulu, 06 Februari 2023


Mengetahui
Kepala Puskesmas Rawat Jalan Wajok Hulu PJ Program Anak

MUGINARSIH NURULIZA
NIP. 19690711 199003 2 007 NIP. 19780620 200801 2 014

Anda mungkin juga menyukai