Anda di halaman 1dari 6

KLIPING

PUISI DARI KHAIRIL ANWAR

Kelas: 9E
Kelompok 3 :
Kayla fuji rahayu
Dian lentera aulia putri
Syelviana indriani
Cantika maharani
Naisya ainul afifah
Saila mahdina dewi
Galang alviansyah
Rahmat fizy ahadi

SMPN 2 TARUMAJAYA
TAHUN PELAJARAN 2023

Taman (Maret 1943)

Taman punya kita berdua


tak lebar luas, kecil saja
satu tak kehilangan lain dalamnya.
Bagi kau dan aku cukuplah
Taman kembangnya tak berpuluh warna
Padang rumputnya tak berbanding permadani
halus lembut dipijak kaki.
Bagi kita bukan halangan.
Karena
dalam taman punya berdua
Kau kembang, aku kumbang
aku kumbang, kau kembang.
Kecil, penuh surya taman kita
tempat merenggut dari dunia dan 'nusia
Rumahku (April 1943)

Rumahku dari unggun-timbun sajak


Kaca jernih dari luar segala nampak
Kulari dari gedong lebar halaman
Aku tersesat tak dapat jalan
Kemah kudirikan ketika senjakala
Di pagi terbang entah ke mana
Rumahku dari unggun-timbun sajak
Di sini aku berbini dan beranak
Rasanya lama lagi, tapi datangnya datang
Aku tidak lagi meraih petang
Biar berleleran kata manis madu
Jika menagih yang satu.
Sendiri (Februari 1943)

Hidupnya tambah sepi, tambah hampa


Malam apa lagi
Ia memekik ngeri
Dicekik kesunyian kamarnya
Ia membenci. Dirinya dari segala
Yang minta perempuan untuk kawannya
Bahaya dari tiap sudut. Mendekat juga
Dalam ketakutan-menanti ia menyebut satu nama
Terkejut ia terduduk. Siapa memanggil itu?
Ah! Lemah lesu ia tersedu: Ibu! Ibu!
Kenangan (April 1943)

Untuk Karinah Moordjono


Kadang
Di antara jeriji itu itu saja
Mereksmi memberi warna
Benda usang dilupa
Ah! tercebar rasanya diri
Membubung tinggi atas kini
Sejenak
Saja. Halus rapuh ini jalinan kenang
Hancur hilang belum dipegang
Terhentak
Kembali di itu itu saja
Jiwa bertanya; Dari buah
Hidup kan banyakan jatuh ke tanah?
Menyelubung nyesak penyesalan pernah menyia-nyia

Doa (November 1943)

Kepada pemeluk teguh Tuhanku


Dalam termangu
Aku masih menyebut namaMu
Biar susah sungguh mengingat
Kau penuh seluruh
CayaMu panas suci
Tinggal kerdip lilin di kelam sunyi
Tuhanku
aku hilang bentuk
remuk
Tuhanku aku mengembara di negeri asing
Tuhanku
di pintuMu aku mengetuk
aku tidak bisa berpaling

Anda mungkin juga menyukai