Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mhammad Ramzi Syukran

Kelas : XII MIPA 4

Absen : 22

Kasus Kekerasan Polisi di Desa Wadas

Jakarta, CNN Indonesia -- Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia


(Komnas HAM) RI, Beka Ulung Hapsara menyatakan pihaknya menemukan
kekerasan yang dilakukan oleh pihak kepolisian kepada warga Desa Wadas,
Purworejo, Jawa Tengah saat melakukan pengamanan pengukuran lahan
warga untuk tambang batu Andesit.
Hal itu merupakan temuan sementara pencarian fakta dari tim Komnas HAM
yang menerjunkan tim ke Desa Wadas soal peristiwa yang terjadi pada Selasa 8
Februari 2022 lalu.
"Menemukan fakta adanya kekerasan yang dilakukan aparat kepolisian dalam
pengamanan pengukuran lahan warga yang sudah setuju," kata Beka dalam
keterangan resminya, Minggu (13/2).
Tak hanya itu, Beka juga mendapat informasi beberapa warga sampai saat ini
belum pulang ke rumah masing-masing. Sebab, mereka masih merasa
ketakutan.
"Banyak warga dewasa dan anak mengalami trauma," kata Beka.
Beka juga mendapat fakta terjadi kerenggangan hubungan sosial antarwarga
yang setuju dan menolak penambangan batuan andesit.
"Tim Komnas HAM RI akan melanjutkan upayanya [hari ini] (Minggu,
13/2/2022) untuk meminta keterangan beberapa pihak terkait lainnya," kata
dia.
Diketahui, peristiwa itu bermula ketika aparat bersenjata lengkap dikerahkan
ke Desa Wadas untuk mengawal pengukuran kawasan tambang Andesit untuk
kebutuhan bendungan Bener, sejak Selasa (8/2) hingga Jumat (11/2) lalu.
Puluhan warga Wadas sempat ditangkap aparat. Beberapa di antaranya
merupakan anak-anak dan orang lanjut usia. Meski demikian, mereka
kemudian dibebaskan.

Argumen:
Mengapa kasus ini termasuk pelanggaran hak?
Karena menurut saya pihak kepolisian tersebut telah melakukan kekerasan
terhadap warga desa wadas saat melakukan pengamanan pengukuran lahan
warga

Mengapa saya memilih kasus ini?


Karena menurut saya sangat tidak pantas pihak kepolisian yang seharusnya
mengayomi masyarakat dan menjaga keamanan justru melakukan tindakan
kekerasan terhadap warga

Anda mungkin juga menyukai