Anda di halaman 1dari 3

Nomor :

Lampiran : 1 (Satu) berkas

Perihal : Pengajuan Alat Kesehatan

Kepada Yth. Dinas Kesehatan Lampung Selatan

Di Kalianda

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan hormat, untuk meningkatkan kualitas dan pelayanan dalam bidang kuratif kami mengajukan
bantuan sarana , berupa Mini Oxygen Central. Besar harapan kami kiranya Bapak berkenan
memberikan bantuan bagi UPTD kami. Demikian atas perhatian dan terpenuhinya permohonan ini
kami sampaikan terima kasih,

Wassalam’alaikum Wr.Wb

Tanjung Bintang,08 Januari 2021

Habil, SKM
PERMOHONAN PENGADAAN ALAT MINI OXYGEN CENTRAL UNTUK PUSKESMAS RAWAT INAP
TANJUNG BINTANG KAB. LAMPUNG SELATAN

1. LATAR BELAKANG
Puskesmas adalah suatu kesatuan organisasi kesehatan fungsional yang merupakan pusat
pengembangan kesehatan masyarakat yang juga membina peran serta masyarakat disamping
memberikan pelayanan secara menyeluruh dan terpadu kepada masyarakat di wilayah kerjanya
dalam bentuk kegiatan pokok. Dengan kata lain Puskesmas mempunyai wewenang dan
tanggung jawab atas pemeliharaan kesehatan masyarakat dalam wilayah kerjanya (Depkes RI,
2002). Salah satu trend sektor kesehatan, terkait keberadaan Puskesmas ini, adalah suatu
insitusi yang mampu segera mengadakan rencana, operasional, tindakan baik lapangan maupun
perawatan serta pengembangan secara cepat adalah Puskesmas dengan rawat inap.

Puskesmas Perawatan atau Puskesmas Rawat Inap merupakan Puskesmas yang diberi
tambahan ruangan dan fasilitas untuk menolong penderita gawat darurat, baik berupa tindakan
operatif terbatas maupun rawat inap sementara. Sesuai Standard Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan di Kabupaten/Kota (Depkes RI, 2003), pengertian rawat inap, merupakan pelayanan
kesehatan perorangan yang meliputi observasi, diagnosa, pengobatan, keperawatan,
rehabilitasi medik dengan menginap di ruang rawat inap pada sarana kesehatan rumah sakit
pemerintah dan swasta, serta puskesmas perawatan dan rumah bersalin, yang oleh karena
penyakitnya penderita harus menginap. ungsi Puskesmas Rawat Inap sebagai tempat rujukan
pertama bagi kasus tertentu yang perlu dirujuk, mempunyai beberapa fungsi pokok, antara
lain :

Fungsi sesuai dengan tugasnya yaitu pelayanan,pembinaan dan pengembangan, dengan


penekanan pada fungsi pada kegiatan yang bersifat preventif, promotif, dan fungsi rehabilitative
Fungsi yang berorientasi pada kegiatan teknis terkait instalasi perawatan pasien sakit, instalasi
obat, instalasi gizi, dan instalasi umum. Juga fungsi yang lebih berorientasi pada kegiatan yang
bersifat kuratif.

Sebagai puskesmas yang menyediakan fasilitas rawat inap, puskesmas tanjong bintang sering
kali kedatangan kasus yang membutuhkan suplementasi oksigen, seperti pneumonia berat
sebelum mendapat fasilitas rujukan ke FKTL, kejang demam, syncope, neonatus dan lain-lain.
Namun sayangnya dengan kebutuhan oksigen yang cukup tinggi, unit gawat darurat seringkali
kehabisan oksigen karena sulitnya mendapat akses isi ulang gas medis di sekitar tanjung
bintang.

2. TUJUAN
Tujuan diajukannya bantuan mini oxygen central adalah untuk memenuhi kebutuhan
suplementasi oksigen bagi pasien di Puskesmas Rawat Inap Tanjung Bintang sehingga dapat
meningkatkan kualitas pelayanan Kesehatan bagi masyarakat di wilayah kerja puskesmas.

3. TARGET DAN SASARAN


Adapun target dan sasaran yang hendak dicapai PUSKESMAS RI TANJUNG BINTANG adalah :
a. Tercapainya pelayanan prima bagi pasien di PUSKESMAS RAWAT INAP TANJUNG BINTANG
b. Tercukupi kebutuhan suplementasi oksigen untuk pelayanan Kesehatan di PUSKESMAS
RAWAT INAP TANJUNG BINTANG
c. Tercapainya target Kesehatan masyarakat dengan memberikan pelayanan yang optimal.

PENUTUP

Demikian gambaran mengenai kondisi dan keadaan UPTD Puskesmas Rawat Inap Tanjung
Bintang. Besar harapan kami apabila Bapak dapat mengabulkan permohonan sarana mini
oxygen central, sehingga upaya peningkatan pelayanan Kesehatan yang prima dapat
terlaksana dengan baik. Atas segala perhatiaan dan bantuan yang diberikan kami haturkan
terima kasih

Tanjung Bintang,08 Januari 2021

Habil, SKM

Anda mungkin juga menyukai