Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL BANTUAN PRASARANA PUSKESMAS

PERMOHONAN BANTUAN PEMBUATAN


CAT TEMBOK 100 Kg (ALAT/BAHAN PENGECETAN)

UPTD PUSKESMAS KERANG


KECAMATAN BATU ENGAU

UPTD PUSKESMAS KERANG


KECAMATAN BATU ENGAU
KABUPATEN PASER
PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
TAHUN 2022
 
KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah kita Panjatkan Kehadirat Allah SWT, atas segala


rahmat yang tak terhenti-hentinya diberikan kepada kita semua. Kami sampaikan
proposal yang kami susun ini jauh dari sempurna baik dari usulan kelengkapan,
maupun penggunaan bahasanya yang santun dan baik.

Undang-undang RI Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah


telah menetapkan bidang kesehatan merupakan salah satu kewenangan wajib
yang harus dilaksanakan oleh Kabupaen/Kota. Penyelenggaraan Kewenangan
Wajib oleh Daerah adalah merupakan perwujudan otonomi yang bertanggung
jawab, yang pada intinya merupakan pengakuan/pemberiaan hak dan
kewenangan Daerah dalam wujud tugas dan kewajiban yang harus dipikul oleh
Daerah. Tanpa mengurangi arti serta pentingnya prakarsa Daerah dalam
penyelenggaraan otonominya dan untuk menghindari terjadinya kekosongan
penyelenggaraan pelayanan dasar kepada masyarakat, Daerah Kabupaten/Kota
wajib melaksanakan kewenangan dalam bidang tertentu termasuk di dalamnya
kewenangan bidang kesehatan.

Dan mengingat itu Undang – Undang RI Nomor 40 Tahun 2007 tentang


Perseroan Terbatas serta Peraturan Pelaksanaannya Bab V Pasal 74 mengatur
mengenai Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, dimana Perseroan yang
menjalankan kegiatan usahanya di bidang dan/atau berkaitan dengan sumber
daya alam wajib melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan
tersebut.
serta Peraturan Pemerintan RI Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab
Sosial dan Lingkungan Perseroan Terbatas.

Semua permasalahan yang kami ajukan dalam Proposal ini mendapat


yang positif dari Perusahaan yang Bapak/Ibu Pimpin untuk dapat
merealisasikannya
Demikianlah harapan kami semoga Bapak/Ibu mengabulkan permintaan kami.
 
                                                                                                Wassalam
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kesehatan adalah faktor dasar yang dapat membuat kehidupan


setiap manusia menjadi berkualitas. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia
(WHO) tahun 1975, sehat adalah suatu kondisi yang terbebas dari segala
jenis penyakit, baik fisik, mental dan sosial. Kesehatan yang optimal bisa
dipengaruhi oleh beberapa faktor yang mendukung, antara lain:
lingkungan, perilaku masyarakat, pelayanan kesehatan dan herediter.
Kesehatan masyarakat merupakan salah satu modal pokok dalam rangka
pertumbuhan dan kehidupan bangsa. Puskesmas adalah sebagai pusat
pembangunan kesehatan yang berfungsi mengembangkan dan membina
kesehatan masyarakat serta menyelenggarakan pelayanan kesehatan
terdepan dan terdekat dengan masyarakat dalam bentuk kegiatan pokok
yang menyeluruh dan terpadu di wilayah kerjanya (Departemen
Kesehatan RI (1987))

Puskesmas dengan merupakan sarana Pelayanan Kesehatan


Primer terdepan dalam masyarakat. Puskesmas adalah unit organisasi
pelayanan kesehatan terdepan yang mempunyai misi sebagi pusat
pengembangan pelayanan kesehatan, yang melaksanakan pembinaan
dan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan terpadu untuk
masyarakat yang tinggal di suatu wilayah kerja tertentu. Puskesmas
sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama mempunyai tiga
fungsi yaitu sebagai pusat penggerak  pembangunan berwawasan
kesehatan, memberdayakan masyarakat dan keluarga serta memberikan
pelayanan kesehatan tingkat pertama. Pelayanan kesehatan tingkat
pertama adalah pelayanan yang bersifat mutlak perlu, yang sangat
dibutuhkan oleh sebagian besar masyarakat serta mempunyai nilai
strategis untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Upaya
pelayanan kesehatan tingkat pertama yang diselenggarakan
Puskesmas bersifat holistik, komprehensif, terpadu dan
berkesinambungan.

Dalam rangka mendukung penyelenggaraan Sistem Kesehatan


Nasional (SKN) agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang
setinggi-tingginya secara sinergis, berhasil dan berdaya guna maka maka
diperlukan pengelolaan kesehatan yang di selenggarakan melalui
pengelolaan administrasi kesehatan, informasi kesehatan, sumber daya
kesehatan, upaya kesehatan, pembiyaan kesehatan, peran serta dan
pemberdayaan masayarakat, ilmu pngetahuan dan teknologi di bidang
kesehatan, serta pengaturan hukum kesehatan secara terpadu dan saling
mendukung.

Ketersediaan sarana dan prasarana Puseksmas yang baik dan


memadai sangat menentukan terselenggaranya pelayanan kesehatan
yang optimal, efektif dan efesien di Puskesmas Kerang. Oleh karena itu
dibutuhkan adaya sarana dan prasarana kesehatan yang penunjangnya
sesuai standar pelayanan kesehatan di Puskesmas .

B. Masalah dan Tujuan


1. Masalah
Masih banyaknya keterbatasan Peralatan Kesehatan dan
peralatan penunjang di Puskesmas Kerang sehingga untuk
meningkatkan terselenggaranya pelayanan kesehatan yang optimal,
efektif dan efesien belum tercapai.
2. Tujuan
Tujuan Proposal Pengadaan Peralatan Kesehatan dan
Peralatan Penunjangnya di Puskesmas Kerang.
a. Meningkatkan kesehatan masyarakat
b. Meningkatkan sanitasidasar dan PHBS
c. Meningkatkan Tertib Administrasi Perkantoran
d. Penyediaan Sarana dan Prasarana yang memadai

C. Sasaran
.      Adapun yang menjadi sasaran utama adalah mengecet dinding luar
dan dalam gedung Puskesmas dan membangun papan raklame untuk
menunjang pelayanan pasien dalam memberi pelayanan.

1.   Hasil yang diharapkan


Dengan terealisasinya pengajuan permohonan pengecetan
dinding dan pembangunan papan raklame Puskesmas ini dapat
memajukan mutu pelayanan yang lebih baik dan memotivasi
pengunjung/pasien dalam memanfaatkan prasarana yang ada.
 
2. Manfaat
 

a. Manfaat pengecetan kembali Puskesmas Kerang agar terlihat


lebih bagus lagi dan terlihat lebih berwarna.
b. Membangun papan raklame bermanfaat untuk sosialisasi
c. Untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Puskesmas Kerang
agar lebih baik

D. Daftar Kebutuhan
Daftar kebutuhan Peralatan Kesehatan dan Peralatan Penunjang

DAFTAR USULAN KEBUTUHAN PRASARANA


PENGECETAN DAN PAPAN RAKLAME
DI PUSKESMAS KERANG

NO NAMA BARANG BANYAKNYA SATUAN


.
BAB II
PENUTUP

Untuk meningkatkan kinerja dan Kegiatan Dalam Gedung Dan Luar


Gedung Pelayanan Kesehatan serta kegiatan program-program yang ada
di Puskesmas Kerang, maka dengan itu kami mengajukan Proposal
permohonan ini. Mengingat Barang-barang dan Alat Kesehatan serta
prasarana yang ada masih belum mencukupi untuk kegiatan pelayanan
kesehatan di Puskesmas Pembantu Karang.
Mengenai Perseroan yang telah berperan dan melaksanakan
tanggung jawab sosial dan lingkungan dapat diberikan penghargaan oleh
instansi yang berwenang sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 47
Tahun 2012 akan kami berikan.
Adapun Jenis Barang dan Alat Kesehatan terlampir.
Demikian Proposal permohonan kami sampaikan, atas perhatian
dan dikabulkannya saya ucapkan terima kasih.

Mengetahui,
Kepala UPTD Puskesmas Kerang

Asmari, A.Md.Kep
NIP.19680802 198911 1 001

PEMERINTAH KABUPATEN PASER


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KERANG
Jln. Haur Kuning Desa Kerang Kecamatan Batu Engau Kode Pos 76261
Email :pkm.kerang91@gmail.com
Kerang, 19 Oktober 2022

Nomor : / TU /PKM- KRG / X /2022


Lampiran : -
Perihal : Permohonan Bantuan
Pengadaan Prasarana

Kepada Yth,
Pimpinan PT Pucuk Jaya
Di
Tana Paser

Dengan hormat,

Sehubungan dengan Undang – Undang RI Nomor 40 Tahun 2007 tentang


Perseroan Terbatas serta Peraturan Pelaksanaannya Bab V Pasal 74 mengatur
mengenai Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, dimana Perseroan yang
menjalankan kegiatan usahanya di bidang dan/atau berkaitan dengan sumber
daya alam wajib melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan
tersebut.
serta Peraturan Pemerintan RI Nomor 47 Tahun 2012 tentang Tanggung Jawab
Sosial dan Lingkungan Perseroan Terbatas.
Dan Puskesmas adalah unit organisasi pelayanan kesehatan terdepan
yang mempunyai misi sebagi pusat pengembangan pelayanan kesehatan, yang
melaksanakan pembinaan dan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan
terpadu untuk masyarakat di wilayah Kecamatan Batu Engau.
Untuk itu Puskesmas Kerang mengajukan Permohonan Bantuan
Pengadaan Prasarana berupa Cat dan Papan Raklame yang tertuang dalam
Proposal ini.
Demikian Surat Permohonan ini kami sampaikan, besar harapan kami
dikabulkan sepenuhnya. Untuk perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan
terimakasih.

Hormat kami,
Kepala Pimpinan Puskesmas Kerang

Asmari, A.Md.Kep
NIP.19680802 198911 1 001

Anda mungkin juga menyukai