Anda di halaman 1dari 1

V.

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian pengaruh jenis media tanam organik pada
tanaman pakcoy dapat disimpulkan bahwa:
1. Penggunaan jenis media tanam dan penggunaan jenis pot mempengaruhi
kadar air, porositas media tanam, tinggi tanaman, jumlah daun dan bobot segar
tanaman.
2. Penggunaan media tanam cocopeat lebih baik dibandingkan dengan
penggunaan media tanam arang sekam dan batang pisang dalam
meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman pakcoy.
3. Perlakuan terbaik yaitu pada penggunaan polibag dan media tanam cocopeat
dengan nilai tinggi tanaman sebesar 21,6 cm, jumlah daun sebanyak 20 helai,
dan bobot segar tanaman sebesar 80,7 g/tanaman.

5.2 Saran
Berdasarkan hasil penelitian disarankan dalam proses fermentasi
pembuatan media tanam batang pisang dilakukan selama 1 bulan agar kadar
nutrisi (ppm) dan nilai pH yang didapat tidak tinggi serta ukuran pencacahan
batang pisang diperkecil agar dalam proses pengeringan menjadi mudah.

Anda mungkin juga menyukai