Anda di halaman 1dari 3

KEBENARAN yang MEMERDEKAKAN.

Harvest 18 jun 2023

Yohanes 8:36
Jadi apabila Anak itu memerdekakan kamu, kamupun benar-benar merdeka."

Yohanes 8:32
dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu."

2 Korintus 3:17
Sebab Tuhan adalah Roh; dan di mana ada Roh Allah, di situ ada kemerdekaan.

Setan selalu berusaha mengambil kemerdekaan saudara.

Galatia 5:1
Supaya kita sungguh-sungguh merdeka, Kristus telah memerdekakan kita. Karena itu berdirilah teguh
dan jangan mau lagi dikenakan kuk perhambaan.

Jangan Mau Dijajah Lagi

Galatia 5:1b, "…dan jangan mau lagi dikenakan kuk perhambaan".

YESUS MEMBERIKAN KEMERDEKAAN YANG SESUNGGUHNYA

APAKAH Saudara MENDAPATKAN KEMERDEKAAN HARI INI?

APAKAH Saudara TAHU YESUS SEBAGAI TUHAN dalam hidupmu ?

SUDAHKAH Saudara menyerahkan HIDUP KEPADANYA?

Kisah PAULUS dan SILAS

“Akan tetapi terjadilah gempa bumi yang hebat, sehingga sendi-sendi penjara itu goyah; dan seketika itu
juga terbukalah semua pintu dan terlepaslah belenggu mereka semua ” Kisah Para Rasul 16:26

“Setelah mereka berkali-kali didera, mereka dilemparkan ke dalam penjara. Kepala penjara
diperintahkan untuk menjaga mereka dengan sungguh-sungguh. Sesuai dengan perintah itu, kepala
penjara memasukkan mereka ke ruang penjara yang paling tengah dan membelenggu kaki mereka
dalam pasungan yang kuat.” Kis 16:23-24
Bagaimana GAYA HIDUP ORANG MERDEKA :

1. PENDOA DAN PEMUJI

Kis 26: 25-26


“Tetapi kira-kira tengah malam Paulus dan Silas berdoa dan menyanyikan puji-pujian kepada Allah dan
orang-orang hukuman lain mendengarkan mereka.”
Akan tetapi terjadilah gempa bumi yang hebat, sehingga sendi-sendi penjara itu goyah; dan seketika itu
juga terbukalah semua pintu dan terlepaslah belenggu mereka semua ”

Maz 103:1-2..,,,

Padahal Engkaulah Yang Kudus yang bersemayam


di atas puji-pujian orang Israel.
(Maz 22:4).

“Akan tetapi terjadilah gempa bumi yang hebat, sehingga sendi-sendi penjara itu goyah; dan seketika itu
juga terbukalah semua pintu dan terlepaslah belenggu mereka semua. ” Kis 16:26

2.MEMILIKI HUBUNGAN YANG INTIM DENGAN TUHAN

“Yang kukehendaki ialah mengenal Dia dan kuasa kebangkitan-Nya dan persekutuan dalam penderitaan-
Nya, di mana aku menjadi serupa dengan Dia dalam kematian-Nya, supaya aku akhirnya beroleh
kebangkitan dari antara orang mati.” Fil 3:10-11

“Siapa gerangan ada padaku di sorga selain Engkau? Selain Engkau tidak ada yang kuingini di bumi.
Sekalipun dagingku dan hatiku habis lenyap, gunung batuku dan bagianku tetaplah Allah selama-
lamanya. ” Maz 73:25-26

3.MEMILIKI TEAM

Mat 26 :36 Maka sampailah Yesus bersama-sama murid-murid-Nya ke suatu tempat yang bernama
Getsemani. Lalu Ia berkata kepada murid-murid-Nya: "Duduklah di sini, sementara Aku pergi ke sana
untuk berdoa." 37 Dan Ia membawa Petrus dan kedua anak Zebedeus serta-Nya. Maka mulailah Ia
merasa sedih dan gentar, 38 lalu kata-Nya kepada mereka: "Hati-Ku sangat sedih, seperti mau mati
rasanya. Tinggallah di sini dan berjaga-jagalah dengan Aku."

Yesus sangat terbuka...dan dengan emosional dgn Petrus, yakobus dan Johannes........itu karna Dia
merasa sangat dekat dgn mereka.

4. BERPIKIR POSITIF
“Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang
suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji,
pikirkanlah semuanya itu.” Fil 4:8

Ketika bangsa Israel berada di padang gurun untuk menuju ke tanah perjanjian, banyak dari mereka
yang bersungut-sungut atas keadaan yang mereka alami. Sebagian dari bangsa Israel yang bersungut-
sungut ini tidak dapat masuk ke dalam tanah perjanjian (Bil 14:27-30).

“Dan apa yang telah kamu pelajari dan apa yang telah kamu terima, dan apa yang telah kamu dengar
dan apa yang telah kamu lihat padaku, lakukanlah itu. Maka Allah sumber damai sejahtera akan
menyertai kamu.” Fil 4:9

Anda mungkin juga menyukai