Anda di halaman 1dari 2

Nama : Dian Anggraeni Upama

NPM : 20031067

TUGAS 2 PERILAKU KONSUMEN DALAM KONTEKS JASA


1. Coba kalian analisis, Bagaimana perilaku konsumen remaja dalam memilih sebuah jasa
(misalnya, jasa salon, belanja di mal, atau bimbingan belajar), Uraikan sesuai dengan
tahapan dalam Model Tiga Tahap Konsumsi Jasa.

JENIS JASA : TOTAL MART (SUPERMARKET)


Tahap Pra Pembelian :
dalam berbelanja remaja pasti menginginkan sesuatu yang berkualitas dan tempat
yg nyaman dan juga modern contohnya di Total Mart dimana di total mart tersebut
menyediakan fasilitas kepada pengunjungnya untuk membeli berbagai macam
kebutuhan sehari-hari, serta bermanfaat bagi pelaku usaha lokal untuk dapat
bergabung dalam memasarkan produk yang mereka miliki.
Total Mart, sebuah supermarket besar yang dimiliki oleh PT. Totalindo Banggai
Perkasa, telah beroperasi selama lebih dari 1 tahun yang terletak di dalam Kota
Luwuk Ibu Kota Kabupaten Banggai. Dengan suasana belanja lebih nyaman karena
bersih dan dilengkapi AC serta petugas yang siap membantu, Produk ditata secara
rapi dan terstruktur berdasarkan jenisnya sehingga lebih memudahkan konsumen
menemukan barang yang ingin dibeli dengan harga yang terbilang cukup murah di
bandingkan tempat perbelanjaan yg lain dan juga jika mau mengecek harga dari
suatu barang tersebut total mart sudah menyediakan tempat pengecekan harga
barang di setiap dinding lorong pembelanjaan untuk memudahkan remaja dalam
berbelanja.

Tahap Transaksi Interaksi Jasa :


Dari Jabaran di atas dapat di simpulkan bahwa remaja memiliki pemikiran yang
kritis di karenakan Total Mart adalah pusat perbelanjaan yang bagus dimana setiap
barang-barang yang di tawarkan di dalam total mart tersebut merupakan produk
atau barang yang berkualitas dengan harga-harga yang terjangkau. Sehingga
banyak remaja lebih memilih untuk berbelanja kebutuhannya di tempat itu dengan
pelayanannya yang bagus.

Tahap Pasca Transaksi Interaksi Jasa :


Dari pernyataan di atas dapat kita simpulkan bahwa kebanyakan dari remaja-remaja
di luar sana yang melakukan transaksi perbelanjaannya di total mart pasti merasa
puas dengan berbelanja di total mart karena dari pelayanannya yg bagus dan juga
harga-harga barang dan produk dari total mart tersebut terbilang cukup murah dan
berkualitas. Dengan perbelanjaan yang merasa puas pasti remaja-remaja tersebut
akan merekomendasikan tempat tersebut kepada orang lain sebagai tempat
perbelanjaan yang cocok bagi mereka.

TUGAS 2
Tanggal Periksa Paraf Dosen

Anda mungkin juga menyukai