Anda di halaman 1dari 23

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI
Glosarium
PENDAHULUAN
IDENTITAS MATA PELAJARAN
PETA KONSEP
PETUNJUK PENGGUNAAN E-UKBM
PEMBELAJARAN
KEGIATAN BELAJAR 1
KEGIATAN BELAJAR 2

RANGKUMAN
Penilaian Diri
Evaluasi
Daftar Pustaka

Tim Pengembang e-UKBM


SMAN 2 PONOROGO

1
e-UKBM
SMA NEGERI 2 PONOROGO

Penyusun :
ANTON BUDIONO, S.Pd
AYU NASTITI, S.Pd
DYAN RIFIANA MALIKHA, M.Pd
YUANG DINNI AKSARI, S.Pd, M.Si

Tim Pengembang e-UKBM


SMA NEGERI 2 PONOROGO

2
e-UKBM
SMA NEGERI 2 PONOROGO

KEANEKARAGAMAN
KEANEKARAGAMAN HAYATI
HAYATI
Tim Pengembang e-UKBM
SMA NEGERI 2 PONOROGO

3
Glosarium

Adaptasi adalah sifat makhluk hidup untuk menyesuaikan


diri dengan lingkungan.
Fauna adalah komunitas hewan yang mendiami suatu
daerah atau pulau.
Fenotip adalah sifat yang tampak atau terlihat pada suatu
organisme. Fenotip merupakan hasil interaksi antara
genotip dengan lingkungan.
Flora adalah komunitas tumbuhan suatu daerah.
Fenotipe adalah karakteristik organisme yang dapat dilihat
atau setidak-tidaknya karakteristik fisik dan biokimia yang
dapat diukur. Fenotip merupakan hasil interaksi antara
genotip dan lingkungan.
Flora Malesiana adalah flora yang terdapat di kawasan
Malesiana, yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina, Papua
Nugini, dan Solomon.
Gamet adalah sel reproduksi seksual dewasa.
Gen adalah sifat dasar pewarisan. Melalui gen inilah sifat
sifat keturunan diturunkan dari induk kepada keturunannya.
Genom adalah jumlah kromosom atau materi genetik
dalam susunan haploid dalam sel setiap individu suatu
spesies.
Genotipe adalah susunan genetik suatu sifat pada individu
yang menentukan sifat fenotip.
Habitat adalah tempat suatu organisme mempertahankan
hidupnya.
Hibrida adalah perkawinan atau persilangan dua individu
yang berbeda karakter genetisnya.
Introduksi spesies adalah suatu upaya mendatangkan
spesies asing ke suatu wilayah yang telah memiliki spesies
local.
Plasma Nutfah adalah bahan sumber yang mengatur
kebakaan/kekekalan turun-temurun yang diteruskan dari

4
tetua kepada keturunannya melalui gamet.
Spesies adalah organisme yang dapat melakukan
perkawinan dengan sesamanya dan menghasilkan
keturunan yang fertil.
Variasi adalah perbedaan sifat dalam satu jenis (spesies).
Varietas adalah suatu populasi tanaman dalam satu
spesies yang menunjukkan ciri berbeda yang jelas.

⌂ Daftar Isi

Tim Pengembang e-UKBM


SMAN 2 PONOROGO

5
PENDAHULUAN

IDENTITAS MATA PELAJARAN

1. Mata Pelajaran : Biologi


2. Semester :1
3. Kompetensi Dasar :

3.2 Menganalis berbagai tingkat keanekaragaman hayati di Indonesia


beserta ancaman daN pelestariannya
4.2 Menyajikan hasil observasi berbagai tingkat keanekaragaman hayati
di Indonesia dan usulan upaya pelestariannya

4. Materi Pokok : Keanekaragaman Hayati


5. Alokasi Waktu : 6 x 45 menit (2 pertemuan)
6. Tujuan Pembelajaran :

Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik yang


menuntutpesertadidikuntukmengamati (membaca) permasalahan,
menuliskan penyelesaian dan mempresentasikan hasilnya di depan
kelas, peserta didik dapat menganalis berbagai tingkat keanekaragaman
hayati di Indonesia beserta ancaman dan pelestariannya dan menyajikan
hasil observasi berbagai tingkat keanekaragaman hayati diIndonesia dan
usulan upaya pelestariannya sehingga peserta didik dapat menghayati
dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya, mengembangkan
sikap jujur, peduli, danbertanggungjawab, serta dapat
mengembangankan kemampuan berpikirkritis, berkomunikasi,
berkolaborasi, berkreasi (4C).

PETA KONSEP

6
PETUNJUK PENGGUNAAN E-UKBM

7
⌂ Daftar Isi

Tim Pengembang e-UKBM


SMAN 2 PONOROGO

8
PEMBELAJARAN
Pertemuan ke-1

KEGIATAN BELAJAR 1

PENDAHULUAN

Sebelum belajar pada materi ini silahkan kalian membaca dan


memahami cerita di bawah ini.

Untuk dapat menyelesaikan persoalan tersebut, silahkan kalian


lanjutkan ke kegiatan belajar berikut dan ikuti petunjuk yang ada
dalam UKB ini.

Perhatikan gambar di bawah ini dan jawablah pertanyaannya


dengan mendiskusikan dalam kelompok yang sudah kalian bentuk.
Kemudian presentasikan.

Ayo Berlatih!

1. Tingkatan keanekaragaman hayati

9
Gambar 1

Gambar 2

Gambar 3

10
Pertanyaan
a. Termasuk tingkat keanekaragaman apakah gambar 1,
gambar 2, dan gambar 3 tersebut?
------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------
---------------------------------------------------------
b. Apa yang mendasar kalian memasukkan dalam
kelompok tersebut?
----------------------------------------------------------------------------------
------------------ ---------------------------------------------------------------
------------------------------------- --------------------------------------------
--------------------------------------------------------

2. Tentukan zona persebaran fauna di Indonesia yang ditunjuk


serta garis yang memisahkannya.

11
3. Perhatikan peta persebaran fauna di Indonesia berikut!
Identifikasilah karakteristik fauna yang mendominasi di ketiga
zona diatas dan tuliskan dalam bentuk tabel.

4. Perhatikan gambar peta dibawah in!

12
Identifikasilah 4 daerah/negara yang termasuk dalam
persebaran flora malesiana!
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

5. Jelaskan 3 pemanfaatan keanekaragaman hayati Indonesia !


------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

Pertemuan ke-2

KEGIATAN BELAJAR 2

Baca dan Pahami Buku Teks Pelajaran (BTP) berikut :

1. Nurhayati, Nunung dan Wijayanti, Resty. 2016. Biologi


untuk Siswa SMA/MA Kelas X Kelompok Peminatan
Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam. Bandung: Yrama

13
Widya, tentang Upaya pelestarian keanekaragaman
hayati Indonesia pada buku halaman 56-59
2. Pujianto, Sri dan Ferniah, R.S. 2016. Menjelajah dunia
Biologi untuk Kelas X SMA dan MA Kelompok
Peminatan Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam. Solo: Tiga
Serangkai

Keanekaragaman hayati di Indonesia sangat tinggi. Untuk


menambah wawasan Anda mengenai uniknya
keanekaragaman hayati di Indonesia, bukalah video dialamat
website berikut https://www.youtube.com/watch?v=j-ads_fyrU8

Ayo Berlatih!!

Setelah kalian melakukan kegiatan diatas diskusikan


permasalahan dibawah:

1. Apa yang kalian pahami tentang pelestarian in-situ dan ex-


situ?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------

2. Bagaimana jenis-jenis pelestarian in-situ dan ex-situ


berdasarkan hasil observasi kalian melalui artikel, bacaan,
maupun video penangkaran satwa Indonesia yaitu komodo
yang bisa dilihat pada https://www.youtube.com/watch?
v=BHqNWkkMzI0?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
-----------------------------------------------------

14
3. Bagaimana perbedaan karakter dari masing-masing contoh
jenis konservasi secara in-situ dan ex-situ?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

4. Dimana sajakah tempat-tempat konservasi di Indonesia?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

5. Perilaku ilmiah apa yang dapat kalian kembangkan melalui


pembelajaran ini?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

6. Apakah perilaku tersebut telah kalian realisasikan dalam


kehidupan sosial?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

7. Contoh konkret seperti apa perilaku ilmiah yang telah kalian


terapkan dalam kehidupan sosial?

------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------------------

15
RANGKUMAN

01. Keanekaragaman hayati dapat disebabkan oleh


kondisi lingkungan yang berbeda-beda.
Keanekaragaman hayati menyatakan adanya berbagai
variasi bentuk penampilan, jumlah, dan sifat lain yang
terlihat pada tingkat gen spesies dan ekosistem.
02. Fauna di Indonesia mencerminkan posisinya di antara
oriental dan Australia. Flora Malesiana
memperlihatkan pemusatan keanekaragaman
tumbuhan yang tinggi dan terbesar di dunia di
kawasan Malesiana meliputi wilayah Indonesia,
Malaysia, Filipina, Papua Nugini dan kepulauan
Solomon. Flora Malesiana contohnya meranti, durian,
raflesia, matoa, salak, jati, kopi, anggrek,
Zingiberaceae, dan Nepenthes.

Penilaian Diri
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jujur dan
bertanggungjawab!

No. Pertanyaan Jawaban

Apakah kalian telah bisa menentukan 3


01. tingkat keanekaragaman melalui Ya Tidak
pengamatan gambar.

Dapatkah kalian menentukan 3 daerah


persebaran fauna di Indonesia yang di
02. Ya Tidak
lalui garis Wallace dan garis Weber
melalui pengamatan peta?

16
03. Dapatkah kalian mengidentifikasi 3 Ya Tidak
karakteristik fauna di Indonesia yang di
lalui garis Wallace dan garis Weber
melalui pengamatan peta persebaran
fauna di Indonesia?

Dapatkah kalian mengidentifikasi 4


04. daerah / negara persebaran flora Ya Tidak
Malesiana melalui pengamatan peta?

Dapatkah kalian menjelaskan 3


05. pemanfaatan keanekaragaman hayati Ya Tidak
Indonesia melalui pengamatan gambar?

Dapatkah kalian menjelaskan konsep


06. Ya Tidak
pelestarian in-situ dan ex-situ?

Dapatkah kalian mengidentifikasi jenis-


07. Ya Tidak
jenis pelestarian in-situ dan ex-situ?

Dapatkah kalian membedakan karakter


08. dari masing-masing contoh jenis Ya Tidak
konservasi secara in-situ dan ex-situ?

Dapatkah kalian mengidentifikasi tempat-


09. Ya Tidak
tempat konservasi di Indonesia?

Dapatkah kalian menyajikan hasil


10. observasi tingkat keanekaragaman Ya Tidak
hayati?

Dapatkah kalian menganalisis ide


materi/topik dari artikel koran kompas,
11. Ya Tidak
bacaan teks dan video penangkaran
satwa asli Indonesia?

12. Dapatkan kalian merancang terobosan Ya Tidak


baru tentang upaya pelestarian

17
biodiversitas Indonesia?

Bila ada jawaban "Tidak", maka segera lakukan review


pembelajaran, terutama pada bagian yang masih "Tidak".

Bila semua jawaban "Ya", maka Anda dapat melanjutkan ke


pembelajaran berikutnya.

Evaluasi

01. Salah satu usaha pemerintah Indonesia dalam


pelestarian (konservasi) sumber daya alam,
diantaranya Cagar Alam. Yang dimaksud dengan
Cagar Alam adalah…

Kawasan hutan yang dibina dan dipertahankan


A.
kelestariannya untuk pendidikan

Kawasan suaka alam yang mempunyai ciri khas


B. tumbuhan dan ekosistem yang perkembangannya
diserahkan pada alam

Kawasan hutan alam yang biasanya terletak di daerah


C. pegunungan yang dikonservasikan untuk melindungi
lahan agar tidak erosi

Kumpulan tumbuhan dan hewan langka untuk ilmu


D.
pengetahuan dan rekreasi

Kawasan konservasi alam dengan ciri khas tertentu baik


E.
di darat maupun diperairan

02. Manfaat mempelajari keanekaragaman hayati adalah


sebagai berikut, kecuali ....

A. Mengetahui ciri dan sifat masing-masing jenis

B. Mengetahui kekerabatan antar makhluk hidup

18
C. Adanya saling ketergantungan

D. Mengetahui urutan klasifikasi

E. Mengetahui manfaat masing-masing jenis

03. Pada tumbuhan berikut, yang merupakan tumbuhan


endemik Indonesia adalah …

A. Oryza sativa

B. Hibiscus rosasinensis

C. Solanum tuberosum

D. Morinda citrifolia

E. Rafflesia arnoldii

04. Azizi dan Azizah adalah saudara seayah dan seibu,


keduanya memiliki persamaan dan perbedaan ciri fisik
dan sifat. Perbedaan di antara keduanya menunjukkan
adanya keanekaragaman tingkat…

A. Gen

B. Jenis

C. Individu

D. Komunitas

E. Ekosistem

05. Pak Sandiaga memiliki lima ekor kuda pacu. Dua dari
kelima kuda tersebut memiliki dasar warna rambut
hitam. Namun, warna rambut kedua kuda tersebut
tidak ada yang sama persis, terdapat beberapa bagian
yang warnanya hitamnya tidak merata sehingga
membuat keduanya bisa dibedakan. Perbedaan di
antara kedua kuda pacu tersebut menunjukkan
adanya keanekaragaman tingkat…

A. Jenis

B. Individu

19
C. Gen

D. Komunitas

E. Ekosistem

06. Manfaat keanekaragaman hayati diantaranya untuk


mempertahankan keberlanjutan ekosistem. Hal ini
menunjukkan bahwa keanekaragaman hayati
mempunyai nilai…

A. Biologi

B. Estetika

C. Ekonomi

D. Religius

E. Ekologis

07. Keunikan hewan-hewan yang termasuk wilayah


Australis yaitu…

A. Banyak hewan berkantong

B. Terdapat berbagai jenis hewan primata

C. Terdapat berbagai jenis hewan endemik

D. Spesies mamalia berukuran tubuh besar

E. Terdapat berbagai jenis burungyang bersuara merdu

08. Berikut adalah upaya pelestarian keanekaragaman


hayati yang dilakukan di Indonesia.

1) Pemeliharaan taman laut Bunaken

2) Perlindungan bunga bangkai di Bengkulu

3) Pelestarian kebun plasma nutfah di Cibinong

4) Pelestarian badak bercula satu di Ujung Kulon

20
5) Pembangunan taman buah mekarsari di
Cileungsi

Upaya pelestarian secara ex situ adalah nomor…

A. 1) dan 2)

B. 1) dan 4)

C. 2) dan 3)

D. 3) dan 5)

E. 4) dan 5)

09. Keanekaragaman spesies dipengaruhi oleh …

A. gen dan makanan

B. tingkah laku dan gen

C. gen dan faktor abiotik

D. gen dan lingkungan

E. faktor abiotik dan biotik

10. Garis khayal yang memisahkan fauna Indonesia


bagian barat dan wilayah peralihan adalah …

A. garis Weber

B. garis khatulistiwa

C. garis lintang

D. garis Wallace

E. garis bujur

√ Hasil Evaluasi

Nilai Deskripsi

Belum lulus. Lakukan review


0.00 pembelajaran

21
Daftar Pustaka
Irnaningtyas. 2016. Biologi 1 untuk SMA/MA kelas X kelompok
Peminatan Matematika dan Ilmu Alam. Jakarta: Erlangga

Nurhayati, Nunung dan Wijayanti, Resty. 2016. Biologi untuk


Siswa SMA/MA Kelas X Kelompok Peminatan
Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam. Bandung: Yrama
Widya

Pujianto, Sri dan Ferniah, R.S. 2016. Menjelajah dunia Biologi


untuk Kelas X SMA dan MA Kelompok Peminatan
Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam. Solo: Tiga Serangkai

⌂ Daftar Isi

22
Daftar Pustaka
Irnaningtyas. 2016. Biologi 1 untuk SMA/MA kelas X kelompok
Peminatan Matematika dan Ilmu Alam. Jakarta: Erlangga

Nurhayati, Nunung dan Wijayanti, Resty. 2016. Biologi untuk Siswa


SMA/MA Kelas X Kelompok Peminatan Matematika dan Ilmu-
Ilmu Alam. Bandung: Yrama Widya

Pujianto, Sri dan Ferniah, R.S. 2016. Menjelajah dunia Biologi


untuk Kelas X SMA dan MA Kelompok Peminatan
Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam. Solo: Tiga Serangkai

⌂ Daftar Isi

Tim Pengembang e-UKBM


SMA NEGERI 2 PONOROGO

23

Anda mungkin juga menyukai