Anda di halaman 1dari 2

TUGAS GEOGRAFI MATERI POTENSI DESA

Nama : Vinata Karunia Sari

Nomor : 24

Kelas : XII IPS 1

1. Jelaskan alasan Anda, mengapa 4 aspek yaitu sumber daya alam, sumber daya manusia, kelembagaan,
dan sarana dan prasarana dapat menjadi indicator mengukur potensi desa. Alasan

1) Sumber Daya Alam = Karena sumber daya alam merupakan salah satu faktor yang dapat mendukung
pembangunan dan perkembangan desa. Dengan ketersediaan sumber daya alam, desa dapat membuka
lapangan pekerjaan bagi penduduk, melakukan interaksi dengan kota sebagai penyedia sumber daya
alam dan dapat menjadikan wilayah di sekitar lokasi sumber daya alam menjadi pusat perekonomian.

2) Sumber Daya Manusia = Penduduk desa merupaka potensi bagi desa itu sendiri. Semakin banyak
jumlah penduduk desa, terlebih penduduk usia produktif, semakin besar potensi desa tersebut. Kegiatan
penduduk yang ditekuni setiap hari memberikan sumbangan bagi pendapatan desa tersebut. Apabila
suatu wilayah desa mempunyai potensi cukup baik. termasuk tingkat pendidikan. Penduduknya yang
sudah tinggi, desa tersebut akan cepat berkembang

3) Kelembagaan = Karena kelembagaan suatu desa memegang peran penting dalam kemajuan desa
Kelembagaan desa juga menjadi pembuat kebijakan, pembuatan peraturan dalam pemanfaatkan
potensi desa. Ketiga suatu lembaga desa tidak mampu memimpin. dan melayani masyarakat. Maka
kelembagaan suatu desa itu tidak berhasil dalam memanfaatkan potensi desa

4) Sarana dan Prasarana = Karena dengan tersedianya segala prasarana penunjang kehidupan manusia
dan masyarakat desa. Prasarana menjadi tolak ukur potensi desa dengan berkembangnya fasilitas, maka
kondisi ekonomi desa dalam tahap yang berkembang dengan pesat.

2. POTENSI DESA TAHUNAN TEGALOMBO PACITAN

1) Sumber Daya Alam


Desa Tahunan merupakan salah satu dari 11 desa di wilayah Kecamatan Tegalombo, yang terletak 15
Km ke Utara dari kota Kecamatan perbatasan dengan kota Ponorogo, Desa Tahunan mempunyai luas
wilayah seluas 1.109 hektar. Adapun batas-batas wilayah desa Tahunan adalah sebelah Utara desa
Karang Patihan kec.Balong kab.Ponorogo, sebelah selatan desa Tahunan baru kec.Tegalombo, sebelah
timur desa Ngilo-ilo kec.Slahung kab.Ponorogo dan sebelah barat desa Ploso kec.Tegalombo. Iklim desa
Tahunan sebagaimana desa-desa lain di wilayah Indonesia mempunyai iklim kemarau dan penghujan,
hal tersebut mempunyai pengaruh langsung terhadap pola tanam yang ada di Desa Tahunan Kecamatan
Tegalombo.

Anda mungkin juga menyukai