Anda di halaman 1dari 1

Game mengubah manusia

Game adalah hiburan yang populer di kalangan anak muda jaman sekarang. Tidak hanya anak
muda, game juga bisa dimainkan oleh semua kalangan. Umumnya game terbagi menjadi 2,
yaitu game online dan game offline.

Perbedaan antara game online dan offline adalah game online bisa dimainkan bersama dengan
orang lain di seluruh dunia, sedangkan game onffline hanya dimainkan seorang diri.Game
berpengaruh besar kepada pola pemikiran, cara berinteraksi dan perbendaharaan bahasa
pemainnya. Game sendiri sangat luas dan beragam, pemain dapat berekspresi sepuasnya
tanpa harus mengungkap identitas sebenarnya di game.

Hal tersebut membuat manusia bisa berekspresi lebih, namun juga membuat manusia semakin
anti-sosial. Dari bidang pendidikan, game juga membuat pelajar menjadi lupa dengan waktu
belajar. Jika tidak diawasi dengan benar maka akan menimbulkan efek kecanduan game.

Namun game tidak sepenuhnya merusak manusia, game membuat kita bisa berteman tanpa
harus bertemu langsung. Akhir-akhir ini game juga menjadi sorotan dengan munculnya profesi
Pro-gamer. Pro-gamer adalah pekerjaan yang hanya berfokus pada perlombaan game dan
semacamnya. Pro-gamer membuka kesempatan bekerja kepada siapapun karena tidak ada
batasan umur dalam pekerjaan ini.

Nah, pasti kalian sudah paham dengan apa itu game dan dampaknya kepada manusia. Maka
dari itu, kita perlu mengatur waktu kita bermain game dan juga cara kita memanfaatkan game
tersebut. Jadi, mari kita ciptakan generasi muda yang berpendidikan

https://www.kompasiana.com/penuliskecil645/63c799ac38207a76bf611434/game-mengubah-
manusia?utm_source=Whatsapp&utm_medium=Refferal&utm_campaign=Sharing_Mobile

Anda mungkin juga menyukai