Anda di halaman 1dari 16

ALAT, BAHAN & TEKNIK DALAM BERKARYA

SENI RUPA
A. Definisi Alat dalam Seni Rupa
Alat merupakan suatu benda yang digunakan untuk
mengerjakan sesuatu demi mencapai maksud tertentu. Jadi,
penekanan definisi mengenai alat lebih bersifat pada kebendaan
yang mencakup berupa perabot atau perkakas, di antaranya:
kuas, palet cat, pisau palet, rautan, penghapus dan penggaris.
B. Definisi Bahan dalam Seni Rupa
Bahan dalam seni rupa adalah salah
satu elemen penting dalam proses
penciptaan karya seni. Bahan adalah
benda yang digunakan, namun dapat
habis jika digunakan terus menerus,
di antaranya : kertas, kanvas, cat,
pensil dan crayon.
C. Teknik dalam Berkarya Seni Rupa
Berdasarkan teknik pembuatannya, karya seni rupa dapat
dibedakan antara lain seni rupa yang dibuat dengan memberi
goresan/sapuan warna, mencetak, mengukir,
menganyam/tenun, menyulam, menempel,
membentuk/mengonstruksi, merangkai, menyimpul, dan
membatik.
1. Teknik
Goresan/Sapuan
Warna

Karya seni rupa


yang dibuat
dengan teknik
goresan/sapuan
warna dapat
berupa gambar
atau lukisan.
2. Teknik Cetak

Karya seni rupa yang dibuat dengan teknik cetak lazim disebut seni
grafis atau dalam Bahasa Inggeris disebut printmaking. Proses
pembuatan karya ini diawali dengan membuat bentuk imej/citraan
yang disebut klise. Setelah imej/citraan pada klise terbentuk,
barulah dilakukan pencetakan.
3. Teknik Ukir

Mengukir adalah salah satu


jenis teknik yang lazim
digunakan untuk
menghasilkan karya seni
rupa. Istilah mengukir
biasanya dipahami sebagai
teknik pembentukan objek
dengan cara memahat atau
menoreh bagian-bagian
yang akan dibuang dari
material yang digunakan
untuk mewujudkan objek
yang diinginkan.
4. Teknik Anyam, Tenun & Rajut

Menganyam dan menenun adalah teknik berkarya seni rupa yang


dilakukan dengan cara susup menyusupkan atau silang-
menyilangkan antara lungsi dan pakan. Karya yang dihasilkan
dengan teknik ini disebut seni anyam.
5. Teknik
Sulam

Menyulam
adalah teknik
berkarya seni
rupa pada
kain dengan
cara menjahit
menggunaka
n tusuk hias
benang, pita,
payet dan
variasi bahan
lainnya.
6. Teknik Tempel

Ada tiga jenis karya seni rupa yang lazim diketahui dibuat
dengan teknik menempel, yaitu mosaik, kolase, dan montase.
7. Teknik Membentuk dan Mengonstruksi

Teknik membentuk dan mengonstruksi terdiri atas seni patung,


seni keramik dan seni arsitektur.
8. Teknik Merangkai dan Menyimpul

Teknik merangkai dan menyimpul terdiri atas seni meronce, seni


makrame dan seni ikebana.
9. Teknik Membatik

Seni batik pada mulanya


adalah jenis karya seni
rupa yang dihasilkan
dengan sebuah teknik
menggambar di atas kain
dengan menggunakan
malam/lilin dan canting
untuk menutupi area yang
tidak ingin dikenai
pewarna serta melakukan
pencelupan pada cairan
pewarna untuk mewarnai
area yang diinginkan.
10. Teknik Lipat

Seni Melipat Kertas


merupakan cabang seni rupa
yang telah tua. Ia
berkembang di Negeri Timur
(Cina, Jepang) dan di Negeri
Barat (Eropa). Dewasa ini,
seni melipat kertas dikenal
dengan nama origami, nama
yang digunakan oleh orang
Jepang, tempat seni melipat
kertas tumbuh dan
berkembang selama ratusan
tahun.
11. Teknik Olahan
Komputer/Digital

Seni rupa
komputer
(computer art)
mengacu pada
seni rupa yang
memanfaatkan
teknologi
komputer dalam
penciptaannya.
12. Karya Seni yang Ditata atau Dipertunjukkan

Karya seni ini terdiri dari seni instalasi dan seni rupa pertunjukan
Sumber : Salam, Salam. dkk. 2020. Pengetahuan Dasar Seni Rupa.
Makassar: Badan Penerbit Universitas Negeri Makassar

Anda mungkin juga menyukai