Anda di halaman 1dari 32

LAPORAN AKHIR PENGAWASAN PEMILIHAN BUPATI

DAN WAKIL BUPATI PURWOREJO TAHUN 2020


PENGAWAS KELURAHAN DESA

Disusun Oleh :

Nama : IMAM ROSADI


Kelurahan : SEMAWUNG DALEMAN
Kecamatan : KUTOARJO
Kabupaten : PURWOREJO
No. HP : 089608367322

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kepada Allah Subhanallahuta’ala atas limpahan rahmat,
Taufiq, Hidayah serta Lindungan-Nya sehingga Pengawas Kelurahan Semawung Daleman
dapat menyelesaikan laporan akhir Pengawasan Pemilu Bupati Dan Wakil Bupati Purworejo
Tahun 2020 yang merupakan tugas dan kewajiban yang harus disampaikan kepada Bawaslu
Kabupaten Purworejo.
Pilkada merupakan mekanisme terpenting untuk memfasilitasi kompetisi politik secara
damai dan tertib dalam rangka menghasilkan pemerintahan yang memiliki legitimasi.
Pelaksanaan pilkada demokratis beserta prosedur-prosedur yang digunakannya, dan
termasuk desain kelembagaan yang terlibat di dalamnya, menjadi instrumen dasar yang
diharapkan dapat membangun konsensus dan budaya politik warga negara. Sistem pemilu,
perangkat hukum dan perundang-undangan.
Pengawas Kelurahan Semawung Daleman menyampaikan rasa terima kasih kepada
semua pihak yang telah memberikan bimbingan, dukungan, motivasi kepada kami
diantaranya:

1. Ketua Panwascam Ibu Siti Chotimah, S.Pd beserta seluruh civitas Bawaslu Kabupaten
Purworejo.
2. Yanuar Ristiawan, S. Psi Anggota Komisioner sebagai Koordinator Divisi Pengawasan
Humas dan Hubungan Antar Lembaga
3. Salam Hadi Santoso Anggota Komisioner sebagai Koordinator Divisi SDM dan
Organisasi Bawaslu Kecamatan Kutoarjo beserta staf Koordinator Divisi SDM dan
Organisasi Bawaslu Kabupaten Purworejo.
4. Camat Kutoarjo beserta jajarannya.
5. Kepala Kelurahan Semawung Daleman Bapak Yeniar Arbayanto beserta perangkatnya
yang telah ikut mensukseskan pembentukan Pengawas TPS pada Pemilihan Bupati dan
Wakil Bupati Kabupaten Purworejo tahun 2020.
6. Rekan – rekan PKD Se- Kecamatan Kutoarjo, Semua pihak yang telah membantu
pelaksanaan pembentukan Panwaslu Kecamatan Kutoarjo.
7. Sahabat PTPS Kelurahan Semawung Daleman,
8. Dan semua pihak yang telah membantu Pengawas Kelurahan Semawung Daleman yang
tidak bisa saya sebutkan satu persatu.
Pengawas Kelurahan Semawung Daleman menyadari betul dalam laporan akhir
Pengawasan Pemilu Bupati Dan Wakil Bupati Purworejo Tahun 2020 ini masih banyak
kekurangan, kesalahan dengan rendah hati membuka serta menerima saran dan kritik yang
membangun dari berbagai pihak.

Semoga Laporan Akhir Pengawasan Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Purworejo
ini dapat bermanfaat, sebagai wujud tanggung jawab kepada Bawaslu Kabupaten Purworejo
dan bagi masyarakat pada umumnya.

Kutoarjo, 30 Desember 2020


PKD Semawung Daleman

IMAM ROSADI
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
I. LATAR BELAKANG
II. DASAR HUKUM
III. TUGAS DAN FUNGSI PENGAWAS KELURAHAN / DESA
IV. TUGAS DAN FUNGSI DIBENTUKNYA PENGAWAS TEMPAT
PEMUNGUTAN SUARA (PTPS)
V. TAHAPAN PENGAWASAN
A. PEMBENTUKAN PPS
B. PENGAWASAN VERFAK
C. PENGAWASAN COKLIT
D. PENGAWAASAN DPHP
E. PENCERMATAN DPS
F. PENCERMATAN DPT
G. PENGAWASAN KAMPANYE
H. PENGAWASAN LOGISTIK
I. PENGAWASAN PEMUNGUTAN DAN PENGHITUNGAN SUARA
VI. EVALUASI / REKOMENDASI
VII. PENUTUP
VIII. LAMPIRAN – LAMPIRAN

I. Latar Belakang
Pilkada Serentak Yang diselenggarakan pada tanggal 09 Desember 2020 yang
diikuti oleh 270 daerah yang terdiri dari 9 provinsi, 224 kabupaten dan 37 kota.
Kabupaten Purworejo merupakan salah satu daerah yang menyelenggarakan pilkada
serentak tahun 2020. Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) adalah pemilihan yang
dilakukan secara langsung oleh penduduk daerah administratif setempat yang telah
memenuhi persyaratan. Pemilihan kepala daerah dilaksanakan satu paket bersama wakil
kepala daerah yang mencakup Gubernur dan Wakil Gubernur untuk Provinsi, Bupati dan
Wakil Bupati untuk Kabupaten, Wali Kota dan Wakil Walikota untuk Kota Madya.
Penyelenggaraan Pilkada harus dilakukan sesuai azas pemilu yang tertuang
dalam Undang-Undang Pemilu Nomor 7 Tahun 2017 yaitu langsung, umum, bebas,
rahasia, jujur dan adil. Selain itu Pemilihan Kepala Daerah pada tahun ini masih berada
pada musim pandemi corona virus Disease 2019, maka dari itu perlu diterapkan langkah-
langkah yang tepat dalam pengawasan penyelengaraan Pemilihan Kepala Daerah pada
masa pandemi corona virus Disease 2019 ini sesuai dengan PKPU 6 tahun 2020 Tentang
Pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati dan/atau
Walikota dan Wakil Walikota Serentak Lanjutan Dalam Kondisi Bencana Nonalam
Corona Virus Disease 2019 (Covid-19)
Dalam Melaksanakan tugas pengawasan penyelenggara pemilihan, merupakan
tugas penting Bawaslu untuk menjaga kualitas, demokrasi, agar terlaksananya pilkada
yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil. Hal ini harus sejalan dengan Visi
dan Misi lembaga tersebut yaitu :terwujudnya Bawaslu sebagai lembaga pengawal
terpercaya dalam penyelenggaraan pemilihan yang demokratis, bermartabat, dan
berkualitas. Pilkada dapat dinilai demokratis jika memenuhi 5 syarat dasar Pemilihan,
yaitu universal, kesetaraan, kebebasan, kerahasiaan, dan keterbukaan. Pilkada yang
demokratis juga harus dapat diukur secara universal, artinya konsep, system, prosedur,
perangkat dan Pelaksanaan, pilkada harus mengikuti kaidah-kaidah demokrasi universal
itu Sendiri. Pilkada yang demokratis harus mampu menjamin peserta pemilu untuk
berkompetisi. Peraturan perundang undangan terkait pemilu harus dapat meminimalisir
terjadinya political inequality ( ketidaksetaraan politik ).

II. Dasar Hukum Pemilu


Pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Purworejo Tahun 2020
( Pilkada ) perlu ditetapkan pengawas Pemilihan Umum Desa.
Untuk melaksanakan ketentuan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang
Pemilihan Umum (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2017 Nomor 182, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 6109);
Undang _ undang Nomor 1 Tahun 2015 Tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti
Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota
menjadi Undang – Undang ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor
245,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia nomor 5588 ) sebagaimana telah
diubah beberapa kali terakhir dengan Undang – Undang Nomor 10 tahun Tahun 2016 tentang
perubahan kedua atas Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur ,
Bupati dan Walikota menjadi Undang – Undang ( Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2016 Nomor 130, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5898 ):
Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor 10 Tahun 2018 tentang
Perubahan atas Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum Nomor 19 Tahun 2017 tentang
Pembentukan, Pemberhentian, dan Penggantian antar Waktu badang Pengawas Pemilihan
Umum Provinsi, Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten/Kota, Panitia Pengawas
Pemilihan Umum Kecamatan, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kelurahan/Desa, Panitia
Pengawas Pemilihan Umum Luar Negeri, dan Pengawas Tempat Pemungutan Suara ( Berita
NegaraRepublik Indonesia Tahun 2019 Nomor 422 ). Undang-undang itu telah memberikan
kewenangan besar kepada Pengawas Pemilu Kelurahan / Desa dalam rangka mengawasi
pelaksanaan Pemilihan Umum Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati demi terwujudnya
Pemilihan Umum yang demokratis, jujur dan adil.

III. TUGAS DAN FUNGSI PENGAWAS KELURAHAN / DESA


Bawaslu merupakan salah satu Penyelenggara Pemilu yang mempunyai tugas dan
fungsi di bidang pengawasan. Jajaran Bawaslu dalam hal ini adalah Pengawas Pemilu tingkat
desa atau Panwaslu Kelurahan / Desa ( PKD ). Tupoksi Panwaslu Kelurahan / Desa ( PKD )
sesuai dengan UU no 7 tahun 2017, dan sudah tercantum dalam SK yaitu :
1. Mengawasi pelaksanaan tahapan penyelenggaraan pemilu di wilayah kelurahan / desa yang
terdiri atas :
a. Pelaksanaan pemutakhiran data pemilih, penetapan daftar pemilih sementara, daftar
pemilih hasil perbaikan, dan daftar pemilih tetap.
b. Verifikasi partai politik calon peserta pemilu.
c. Verifikasi Faktual dukungan calon perseorangan gubernur, bupati atau wali kota.
d. Pelaksanaan Kampanye di wilayah kerjanya
e. Perlengkapan Logistik Pemilu dan Pendistribusiannya
f. Pelaksanaan pemungutan suara dan proses penghitungan suara di setiap TPS
g. Pengumuman hasil penghitungan suara di setiap TPS
h. Pengumuman hasil penghitungan suara dari TPS yang ditempelkan di sekertariat PPS
i. Pergerakan surat suara dari TPS sampai Ke PPK
j. Pelaksanaan penghitungan dan pemungutan suara ulang,Pemilu Lanjutan ,dan
Pemilu Susulan.
2. Menindaklanjuti temuan dan laporan Pelanggaran Pemilu
3. Pelaksanaan tindak lanjut rekomendasi Pengawas Pemilu; dan
4. Pelaksanaan pengawasan sebagaimana dimaksud huruf a, huruf b, huruf c dan huruf d
berdasarkan instruksi Banwaslu Kabupaten / Kota melalui Panwaslu Kecamatan.
Dari latar belakang di atas, maka sebagai panitia pengawas pemilu Kelurahan
Semawung Daaleman di Kecamatan Kutoarjo memiliki peran yang penting di bidang
kepengawasan yang meliputi wilayah Kelurahan untuk memastikan setiap proses tahapan
Pemilu sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan agar Pemilu berjalan sesuai asas
Pemilu yang LUBER JURDIL.
Tujuan Pembuatan Laporan
Adapun tujuannya yaitu sebagai berikut :
1. Sebagai bahan pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas sebagai panitia pengawas
pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Tahun 2020.
2. Memberikan gambaran umum hasil pengawasan pada setiap tahapan pemilihan Umum
Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Tahun 2020
3. Sebagai bahan analisis dan evaluasi terhadap proses pelaksanaan pemilihan Umum
Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Tahun 2020.

IV. TUGAS DAN FUNGSI DIBENTUKNYA PENGAWAS TEMPAT


PEMUNGUTAN SUARA (PTPS)
Salah satu tahapan paling penting dalam Pilkada Serentak 2020, adalah hari
pencoblosan dan penghitungan suara di TPS, atau pungut hitung pada 9 Desember 2020.
Untuk memandu para pengawas di lapangan, Bawaslu telah menerbitkan 3 dokumen panduan.

Mengutip Buku Panduan Pengawasan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan


Serentak 2020 yang dirilis Bawaslu RI, ada beberapa aspek krusial yang menjadi fokus
pengawas terkait dengan pencoblosan.
Sejumlah aspek itu adalah: kelengkapan logistik pilkada; kepastian surat suara dengan daerah
pemilihan di TPS; ketepatan waktu pembukaan TPS, kesiapan Saksi peserta pilkada, publikasi
data pemilih, adanya informasi tata cara memilih, dan ketersediaan alat bantu disabilitas netra.

Selain itu, aspek yang menjadi fokus pengawas di hari pencoblosan ialah potensi
pelanggaran mobilisasi pemilih; ketidaknetralan petugas; intimidasi; pemilih memilih lebih
dari satu kali, kekurangan logistik dan pelanggaran terkait waktu penutupan TPS.

Dalam buku panduan terbitan Bawaslu, terdapat detail 17 tugas pengawas selama
memantau proses pemilihan atau pencoblosan di TPS Pilkada 2020. Detailnya adalah sebagai
berikut

1. Memeriksa kelengkapan pemungutan dan penghitungan suara. Perlengkapan yang


dimaksud adalah kotak suara, surat suara, tinta, bilik pemungutan suara, segel, alat
mencoblos, sampul kertas, pena bolpoin, gembok, spidol, formulir berita acara dan sertifikat,
alat bantu disabilitas netra, daftar calon dan salinan data pemilih.

2. Memeriksa adanya kesalahan pengiriman surat suara yang bukan untuk calon di TPS yang
bersangkutan.

3. Memastikan pembukaan TPS sesuai dengan petunjuk yaitu pukul 07.00 waktu setempat.

4. Memeriksa tidak adanya atribut peserta Pemilu yang dikenakan oleh Saksi peserta
Pemilihan.

5. Memeriksa keterbukaan informasi dengan memastikanDPT dipasang di papan


pengumuman atau tempat lainnya sehingga pemilih dapat mengecek namanya sebelum
melakukan pemungutan suara.

6. Memeriksa keterbukaan informasi dengan memastikan pengumuman tata cara pemungutan


suara dipasang di

7. Memastikan adanya alat bantu coblos untuk pemilih disabilitas netra (braille template).

8. Memastikan tidak adanya dugaan pelanggaran yang terjadi, di antaranya adalah mobilisasi
pemilih yang dilakukan oleh seseorang dan/atau kelompok tertentu untuk mempengaruhi
pilihan pemilih.

9. Memastikan tidak adanya dugaan pelanggaran yang terjadi karena pemilih diarahkan
pilihannya oleh Petugas TPS untuk memilih peserta Pemilu tertentu.

10. Memastikan tidak adanya dugaan pelanggaran berupa intimidasi kepada pemilih untuk
memilih peserta Pemilu tertentu.

11. Mengawasi adanya pemilih yang memiliki dokumen KTP Elektronik yang memilih di
TPS tetapi alamat domisilinya tidak sesuai.
12. Mengawasi adanya pemilih yang melakukan pencoblosan lebih dari satu kali.

13. Mengawasi adanya potensi kekurangan surat pada saat pemungutan suara terutama
menjelang akhir waktu
pemungutan suara.

14.Mengawasi KPPS melakukan dugaan pelanggaran dengan mencoblos sisa surat suara sisa.

15. Mengawasi kesalahan dan dugaan pelanggaran yang berpotensi terjadinya proses
pemungutan suara ulang.

16. Mengawasi penutupan pemungutan suara dilakukan dengan memastikan tidak ditutup
sebelum pukul 13.00
waktu setempat.

17. Menuliskan kejadian lainnya dari hasil pengawasan di TPS.

Setelah pemungutan suara selesai, tahapan penting selanjutnya yang harus diawasi oleh para
petugas dari Bawaslu di TPS Pilkada 2020 adalah penghitungan suara. Proses penghitungan
suara dilakukan setelah TPS ditutup untuk pemilih dan harus dilakukan sesuai dengan
prosedur yang diatur dalam peraturan KPU.

"Pengawas TPS melakukan pengawasan penghitungan suara dengan memastikan


penghitungan dilakukan setelah pukul 13.00," tulis Bawaslu.

Selain itu, masih mengutip buku panduan yang sama, Bawaslu menyatakan pengawas TPS
pun harus memastikan adanya kesesuaian, ketepatan dan kebenaran data hasil penghitungan
suara dalam Formulir Model C.Hasil KWK dan Formulir Model C.Salinan Hasil KWK, serta
kesediaan saksi peserta Pemilu untuk melakukan tanda tangan dalam Formulir Model C.Hasil
KWK. Pengawas harus pula memastikan ada salinan hasil penghitungan suara di TPS yang
diberikan kepada saksi dan pengawas TPS.

Pada tahapan penghitungan suara di TPS Pilkada 2020, buku panduan Bawaslu menunjukkan
detail tugas pengawas pada 9 Desember 2020 nanti adalah sebagai berikut:

1. Memastikan perlengkapan penghitungan suara telah disiapkan oleh petugas TPS.

2. Memastikan penghitungan suara dilakukan setelah pukul 13.00 waktu setempat.

3. Pencermatan terhadap penulisan angka dari hasil penghitungan kedalam Formulir Model
C.Hasil KWK dan Formulir Model C.Salinan Hasil KWK.

4. Memastikan kejadian khusus atau keberatan saksi dan pengawas tertuang di formulir
keberatan.

5. Mendokumentasikan hasil penghitungan suara dalam Formulir Model C.Hasil KWK,


Formulir Model C. Daftar Hadir Pemilih DPT/Tambahan/Pindahan.

6. Memfoto seluruh dokumentasi hasil suara di TPS di Formulir C.Hasil.KWK dan Model
C.Daftar Hadir DPT/Pindahan/Tambahan

7. Memasukkan data dan informasi hasil penghitungan suara dengan memasukkan angka:

a. Perolehan suara Pasangan Calon


b. Jumlah DPT
c. Jumlah DPTb
d. Jumlah DPPh
e. Jumlah Total Pengguna Hak Pilih
f. Jumlah Suara Sah
g. Jumlah Suara Tidak Sah
h. Jumlah Suara Sah dan Tidak Sah

8. Memastikan mendapatkan salinan Berita Acara dan Sertifikat Hasil Penghitungan dari
KPPS yang tertuang dalam Formulir Model C.Hasil KWK dan Formulir Model C.Salinan
Hasil KWK

9. Panwaslu Desa/Kelurahan menghadiri dan menyaksikan langsung penyerahan kotak suara


dari KPPS kepada PPS

10. Panwaslu Desa/Kelurahan memastikan seluruh kotak suara dalam kondisi tersegel,
tergembok

11. Panwaslu Desa/kelurahan memastikan penyerahan kotak suara kepada PPK di hari yang
sama, saat pencoblosan berlangsung.

12. Panwaslu Desa/Kelurahan memastikan seluruh pengawas TPS dapat menggunakan


aplikasi SIWASLU.

13. Panwaslu Desa/Kelurahan memastikan pengawas TPS mendokumentasikan foto terhadap


seluruh formulir hasil penghitungan suara di TPS.

14. Panwaslu Desa/Kelurahan mengkoordinir pengumpulan salinan Formulir Mode C.Salinan


Hasil KWK di seluruh TPS di area kerja.

15. Panwaslu Desa/Kelurahan menyampaikan hasil pengawasan proses dan pemungutan suara
ke Pengawas Kecamatan.

Sejumlah detail mengenai fokus dan tugas para pengawas pada hari pencoblosan Pilkada
Serentak 2020 bisa dilihat dalam dokumen panduan yang telah dirilis Bawaslu RI. Adapun
link unduh 3 dokumen panduan untuk para pengawas itu ada di bawah ini.

V. TAHAPAN PENGAWASAN
A. PEMBENTUKAN PPS

Tahapan Rekrutmen PPS dilaksanakan Pada Tanggal 15 Februari 2020 sampai


dengan 21 Maret 2020.Pendaftaran Calon PPS Kelurahan Semawung Daleman di
buka pada tanggal 16 Februari 2020 sampai dengan 21 Maret 2020 ditempel di papan
pengumuman di Kantor Kelurahan Semawung Daleman. Pada tanggal 20 Maret 2020
setelah diumumkan dipapan pengumuman di Kantor Kelurahan Semawung Daleman
Dari hasil Rekrutmen PPS Kelurahan Semawung Daleman diketahui daftar
Anggota terpilih sebagai berikut :
1. Laksono Pujiwinoto
2. Risky Suryono
3. Ariyanto
PKD Kelurahan Semawung Daleman melakukan Analisa Data Calon PPS terpilih
Kelurahan Semawung Dalemandan tidak ditemukan adanya Pelanggaran.

B. PENGAWASAN VERIFIKASI FAKTUAL


Tahapan Verifikasi Faktual ( Verfak ) dilaksanakan Pada Tanggal 24 Juni 2020
sampai dengan 12 Juli 2020 (dilaksanakan selama 14 hari ). Dalam tahapan Verifikasi
Faktual di Kelurahan Semawung Daleman ditemukan data Pendukung calon
perseorangan 23 orang. - Pada hari Senin tanggal 29 Juni 2020 pukul 16.00-18.00
WIB. PKD Semawung Daleman mengawasi Verifikasi Faktual bakal calon
perseorangan secara langsung di RT 003 /RW 004 atas nama Nabila Sofiyana dan
Muhamad Farid Fauzan, RT 002 /RW 002 atas nama Siti Chotimah dan Nurwito.
Pada Hari Kamis Tanggal 2 Juli 2020 melakukan Verifikasi faktual tahap ke 2
dengan memverifikasi 18 0rang. Verifikator mendatangi langsung ke rumah 18
pemilih / pendukung bakal pasangan calon perseorangan yang terdapat pada data
model B.1.1-KWK Perseorangan antara lain :
1. Iwan Purnawan RT 02 RW 03, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Memenuhi Syarat ( MS ), karna data yang tertera dalam B.1.1-KWK
sesuai dengan E-KTP diperjelas dengan pengakuan bahwa yang bersangkutan benar
mendukung Calon Perseorangan. meskipun ada kesalahan dalam nama belakang
2. Leylasari RT 02 RW 03, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Memenuhi Syarat ( MS ), karna data yang tertera dalam B.1.1-KWK
sesuai dengan E-KTP diperjelas dengan pengakuan bahwa yang bersangkutan
benar mendukung Calon Perseorangan.
3. Adi Bagus Saputra RT 02 RW 03, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan
sebagai pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang
bersangkutan tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
4. Suhadak RT 02 RW 03, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
termasuk Pegawai Negeri Sipil ( PNS ). Dan sudah didatangi tetapi ketemu dengan
istrinya dan sudah disampaikan prihal tersebut.
5. Arya Budiman RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan belum dapat ditemui orangnya.
6. Paiman Karyadi RT 02 RW 05, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
7. Ponirah RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
8. Supriyanto RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
9. Wagiran RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
10. Susianti RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
11. Wagini RT 02 RW 02, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
12. Wiwik Sri Rejeki RT 03 RW 01, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan sebagai
pendukung yang Tidak Memenuhi Syarat ( TMS ) dikarenakan yang bersangkutan
tidak mendukung Bakal Calon Perseorangan dan bersedia mengisi dan
menandatangani lampiran BA.5-KWK secara langsung.
13. Dessy Ratnasari RT 02 RW 01, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan dapat ditemui dan memenuhi syarat tetapi yang
bersangkutan tdk bersedia mengisi form BA.5-KWK.
14. DennyHendarto RT 02 RW 05, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan belum dapat ditemui orangnya.
15. Agustina Setyowati RT 03 RW 06, Kelurahan Semawung Daleman Dinyatakan
sebagai pendukung yang Memenuhi Syarat ( MS ), karna data yang tertera dalam
B.1.1-KWK sesuai dengan E-KTP diperjelas dengan pengakuan bahwa yang
bersangkutan benar mendukung Calon Perseorangan.
16. Bagus Setyanto RT 01 RW 01, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan belum dapat ditemui orangnya.
17. Bobby Kurniawan RT 02 RW 05, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan belum dapat ditemui orangnya.
18. Hendriwidiantoro RT 02 RW 07, Kelurahan Semawung Daleman setelah dilakukan
Verifikasi Faktual yang bersangkutan belum dapat ditemui orangnya.
- Terdapat
a. 4 orang memenuhi syarat
b. 9 orang tidak memenuhi syarat
c. 5 orang tidak dapat di temui
Ada 1 diantaranya yang tidak memenuhi syarat dikarenakan Pegawai Negeri Sipil
( Suhadak ).
Hasil pengawasan secara langsung yang dilaksanakan PKD Semawung Daleman,
dapat diuraikan bahwa pelaksanaan Verifikasi Faktual bakal calon perseorangan
tersebut verifikator sudah memenuhi protokol kesehatan diantaranya yaitu dengan
memakai masker, cuci tangan memakai sabun,memakai sarung tangan, memakai
handsanitizer, memakai facefield ( APD ), jaga jarak ( fisical distancing ), dan tidak
berjabat tangan . Dan tidak terdapat unsur pelanggaran.

Hasil Pengawasan secara tidak langsung oleh PKD Kelurahan Semawung Daleman
yaitu berdasarkan rekap verifikator dari ke 23 data orang tersebut didapatkan hasil
sebagai berikut :

C. PENGAWASAN COKLIT
Pada hari Jumat tanggal 14 Agustus 2020 pukul 08.00 s/d 14.00, PKD Kelurahan
Semawung Dalemanmelaksanakan pengawasan Gerakan Audit Coklit serentak Se –
Kabupaten Purworejo. Dalam melakukan pengawasan gerakan audit coklit serentak se-
kabupaten Purworejo PKD Kelurahan Semawung Daleman menggunakan APD lengkap
yaitu menggunakan masker, faceshield, sarung tangan, hand sanitizer.
Data yang diperoleh dalam pelaksanaan Gerakan audit coklit serentak se –
kabupaten Purworejo memperoleh data :

1. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Luqman Nasrul Waton


Alamat : RT 01 RW 01 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :2
Pemilih di TPS :1
Petugas PPDP : Winarsih
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.
2. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Pujiyanto
Alamat : RT 02 RW 01 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :2
Pemilih di TPS :2
Petugas PPDP : Lili Lasyono
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur

3. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Wagiran


Alamat : RT 02 RW 02 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :3
Pemilih di TPS :3
Petugas PPDP : Hartono
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur

4. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Sumitro Budi Utomo


Alamat : RT 01 RW 03 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :2
Pemilih di TPS :4
Petugas PPDP : Umi Harjanti
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.

5. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Gun Sutrisno


Alamat : RT 02 RW 04 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :3
Pemilih di TPS :5
Petugas PPDP : Agus Osias
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.

6. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Heri Susanto


Alamat : RT 02 RW 04 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :3
Pemilih di TPS :5
Petugas PPDP : Agus Osias
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.

7. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Pariman Edy Gombloh


Alamat : RT 01 RW 05 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :5
Pemilih di TPS :6
Petugas PPDP : Sulastri
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.

8. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Buntoro


Alamat : RT 03 RW 06 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :2
Pemilih di TPS :7
Petugas PPDP : Nunung Suwarno
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur.

9. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Asep Priyono


Alamat : RT 03 RW 07 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :2
Pemilih di TPS :8
Petugas PPDP : Sri Endang Astuti Kurnia Eko P
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur

10. Pemilik Rumah/Kepala Keluarga : Sukarti


Alamat : RT 02 RW 08 Kel. Semawung Daleman
Jumlah pemilih :1
Pemilih di TPS :9
Petugas PPDP : Aryo Subarkah
Keterangan : Telah dilakukan coklit dan sesuai prosedur

Dalam tahapan audit coklit ini PKD memastikan bahwa rumah yang di audit
tersebut benar – benar sudah di coklit oleh PPDP.

D. PENGAWASAN DPHP
Pada hari Senin tanggal 21 September 2020 pukul 19.30 – 21.30 WIB,
Pengawas Pemilu Kelurahan Semawung Daleman telah melakukan
Pengawasan Uji Publik dan Tangapan Masyarakat oleh PPS Kelurahan
Semawung Daleman
Pengawas Kelurahan Semawung Daleman hadir berdasarkan undangan
dari PPS Kelurahan Semawung Daleman. Pengawasan Uji Publik Daftar
Pemilih Sementara dan Tanggapan Masyarakat bertujuan apakah PPS
melaksanakan sesuai peraturan dan prosedur yang berlaku, serta dalam
masa Pandemi Covid 19, apakah PPS melaksanakan protocol kesehatan atau
tidak. Berikut daftar tamu undangan yang hadir pada Uji Publik dan
Tanggapan Masyarakat :
 Subagiyo ( Staff Kelurahan Semawung Daleman )
 Eko ( PPK Kutoarjo )
 Siti Chotimah ( Panwascam Kutoarjo )
 Laksono Pujiwinoto ( Ketua PPS )
 Ariyanto ( Anggota PPS )
 Risky ( Anggota PPS )
 Pujiyanto ( Sekertariat PPS )
 Imam Rosadi ( PKD Semawung Daleman )
 Ketua RT dan RW Se kelurahan semawung daleman

Pada Pukul 19.30 WIB Uji Publik dibuka oleh ( Risky ), dilanjutkan
Mendengarkan Lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjut doa yang di wakili
Oleh bapak Hartono warga RT 02 / RW 02, kemudian acara selanjutnya
sambutan pertama dari Bapak Subagiyo selaku Staff jajaran kelurahan
Semawung Daleman beliau mengucapkan selamat datang kepada Tamu
undangan yang telah hadir dan menyampaikan kepada tamu undangan
semoga pemilihan bupati dan wakil bupati berjalan dengan lancar.

Selanjutnya memasuki acara inti pembacaan DPS oleh ketua PPS


Bapak Laksono, beliau menyampaikan seluruh jumlah pemilih per TPS dan
jumlah laki laki dan perempuan. Dari Daftar Pemilih Sementara TPS 1 sampai
dengan TPS 9. diharap untuk Bapak RT dan RW segera mengecek DPS di
pos ronda masing- masing RT yang sudah dipasang. Apakah ada warga yang
belum terdaftar maupun yang tidak memenuhi syarat, dan mengharap kepada
ketua RT dan RW untuk segera melaporkan warganya tentang data warga
yang belum masuk ataupun TMS agar ditindak lanjuti oleh PPS.

dari hasil pencermatan ada beberapa usulan dan tanggapan dari


masyarakat yang masuk diantaranya :

 Tidak memenuhi Syarat


1. Partidjah RT 02 RW 08 ( meninggal dunia )
2. Rumtinah RT 01 RW 06 ( meninggal dunia )

 Memenuhi Syarat pemilih baru


1. Tri Mahardiyanto beralamat Rt 01 RW 01 Semawung Daleman
2. Sunarmi beralamat RT 01 RW 01 Semawung Daleman
3. Gideon Pramukti beralamat RT 01 RW 01 Semawung Daleman
4. Desvi ambarwati beralamat RT 02 RW 08 Semawung Daleman

Selanjutnya penambahan dari PKD Kelurahan Semawung daleman


Imam Rosadi menyampaikan tentang pentingnya data tersebut kepada bapak
RT dan RW untuk melihat, dan meng imbau untuk menjunjung tinggi Netralitas
dan terutama selalu melakukan Protokol Kesehatan di masa pandemi covid
19.

Kemudian disela- sela waktu PPS menyampaikan pentingnya data


pemilih, PPK kecamatan kutoarjo ( eko ) dan Panwascam kutoarjo ( Siti
chotimah ) hadir, kemudian beliau berdua berkenan memberikan sambutan,
pertama sambutan dari ketua PPK dan yang beliau sampaikan adalah tentang
perjalanan data pemilih dari DPHP, DPS, hingga menjadi DPT dan kepada
pak eko juga menyampaikan tentang Protokol Kesehatan untuk selalu pakai
masker, hand sanitizer, dan menjaga jarak.

Kemudian sambutan berikutnya yang disampaikan oleh panwascam


kutoarjo untuk menjunjung tinggi netralitas, dan segera melaporkan jikalau
adanya data pemilih yang Baru, TMS dan ubah data. Dan menyampaikan juga
tentang adanya perekrutan PTPS untuk 9 TPS dengan syarat usia minimal 25
tahun dan maksimal 50 tahun dan bisa mengoprasikan Ponsel Android

Proses pengawasan dilaksanakan dengan menerapkan protokol


kesehatan pencegahan Covid -19, memakai masker, menjaga jarak &
memakai Masker.

Proses pengawasan dilakukan untuk memastikan PPS telah


melakukan pengumuman Daftar Pemilih Sementara (DPS) sesuai dengan
pedoman teknis yang telah ditetapkan. Dan memastikan data yang terdapat
dalam DPS telah sesuai dengan hasil pengawasan dan DPS.

E. PENCERMATAN DPS
Kegiatan Pengawasan Pleno Rekapitulasi DPSHP tingkat PPS
Kelurahan Semawung Daleman di lakukan oleh Pengawas Pemilu Kelurahan
Semawung Daleman (Imam Rosadi) pada hari Selasa tanggal 6 bulan
Oktober tahun 2020 di Kelurahan Semawung Daleman pada pukul 19.30
sampai dengan pukul 20.30 WIB.
Pleno Rekapitulasi DPHP tingkat PPS Kelurahan Semawung Daleman
di hadiri oleh seluruh anggota PPS yaitu Laksono Pujiwinoto (Ketua PPS),
Risky Suryono (Anggota PPS ) dan Ariyanto ( Anggota PPS ) serta jajaran
sekretariat PPS yaitu Pujiyanto, Tim sukses pasangan calon No 3 ( Wagiyo ),
Pengawas Kelurahan Semawung Daleman (Imam Rosadi)
Adapun susunan acara Pleno Rekapitulasi DPHP tingkat PPS adalah
sebagai berikut :
1. Pembukaan
2. Mendengarkan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
3. Sambutan dari Ketua PPS sekaligus membuka resmi Pleno Rekapitulasi
DPSHP
4. Penandatanganan Berita Acara
5. Penyerahan Salinan Berita Acara dan Lampirannya kepada PKD
6. Penyerahan Salinan Berita Acara dan Lampirannya kepada Tim Sukses
Paslon
7. Penutup
Acara di buka dengan membaca bismillah oleh Pembawa Acara yaitu
Risky Suryono ( Anggota PPS), . Setelah itu seluruh yang hadir berdiri dengan
khidmat mendengarkan pemutaran lagu Kebangsaan Indonesia Raya . Di
lanjutkan sambutan oleh Ketua PPS
Dilanjutkan dengan jalannya acara Pleno Rekapitulasi DP$HP tingkat
PPS di pimpin oleh Ketua PPS ( Ahmad Zaenul Musthofa) dalam
sambutannya Ketua PPS mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran
para undangan dan menyampaikan bahwa Pleno Rekapitulasi DPSHP tingkat
PPS di lakukan setelah proses pencermatan DPS . Selanjutnya itu Ketua PPS
membacakan tata tertib acara Pleno Rekapitulasi DPSHP.
Ketua PPS juga menyampaikan Rekapitulasi data dari tiap-tiap TPS
dari hasil pencermatan DPS dan Tanggapan dan Masukkan masyarakat
antara lain
1. Jumlah Pemilih : 2763
2. Jumlah Pemilih Baru : 16
3. Jumlah Pemilih TMS : 24
4. Jumlah Ubah Data :5
Setelah acara masukkan dan tanggapan masyarakat selesai di
lanjutkan penandatanganan Berita Acara Pleno Rekapitulasi DPHP oleh
seluruh anggota PPS dan menyerahkan salinan dan Lampirannya kepada
PKD berupa hardcopy dan softcopy ( file Excel ). Setelah acara itu Ketua PPS
menutup acara Pleno Rekapitulasi DPHP
Acara Pleno Rekapitulasi DPSHP tingkat PPS Kelurahan Semawung
Daleman di laksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan
pencegahan penyebaran virus Covid -19 yaitu mewajibkan yang hadir
mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer ,mengukur suhu tubuh
sebelum acara pleno di mulai, memakai APD dan tetap menjaga jarak saat
acara pleno berlangsung.

F. PENCERMATAN DPT
Pada tanggal 28 Oktober 2020 pukul 07.00 WIB,Panwaslu Kelurahan
Semawung daleman mengawasi dan mencermati Pengumuman Daftar
Pemilih Tetap (DPT) yang dipasang di kantor Kelurahan Semawung Daleman
lingkungan sekitar TPS 8, TPS 7, TPS 9, TPS 5, TPS 3. TPS 2, TPS 4, dan
TPS 1
Pemasangan pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT) dilakukan oleh
petugas PPS Kelurahan Semawung Daleman (Laksono Pujiwinoto, Rizky,
Ariyanto).
Pengawasan dilakukan dengan mengikuti secara langsung proses
penempelan pengumuman Daftar Pemilih Sementara (DPS). Setelah
mendapakan HardFile dari PPK, anggota PPS langsung melakukan
pemasangan Daftar Pemilih Sementara (DPS) di 9 lokasi di lingkungan
Kelurahan Semawung Daleman. Berikut titik lokasi pemasangan:
1. Kantor Kelurahan Semawung Daleman di Papan Pengumuman
2. TPS 1 di Rumah warga RT.01 RW.01
3. TPS 2 di pos ronda RT.03 RW.01
4. TPS 3 di area rumah Bapak Yudi RT.01 RW.02
5. TPS 4 di area rumah Bapak Damana RT.01 RW.03
6. TPS 5 di Pos Ronda RT.02 RW.04
7. TPS 6 di Pos Ronda RT 01 RW 05
8. TPS 7 di Pos Ronda RT 02 RW 07
9. TPS 8 di samping rumah bapak Ariyanto RT 01 RW 06
10.TPS 9 Pertigaan jalan lingkungan RW 08
Pengawas telah melakukan pencermatan data pemilih yang terdapat
pada DPT. Pemilih yang telah di TMS sudah tidak terdaftar dalam DPT dan
pemilih baru telah dimasukkan dalam DPT. Sudah tidak terdapat
ketidaklengkapan dan ketidakcocokan elemen data pemilih dalam Daftar
Pemilih Tetap.
Pengawas juga telah melakukan pencermatan data pemilih yang
terdapat pada DPT dan hasil laporan masyarakat dengan hasil Pemilih yang
telah di TMS sudah tidak terdaftar dalam DPT dan pemilih baru telah
dimasukkan dalam DPT. Sudah tidak terdapat ketidaklengkapan dan
ketidakcocokan elemen data pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap.
Dan ada tambahan TMS sbb:
1. Wasiyem, krajan RT 03 RW 01 Semawung Daleman, TPS 2
( Meninggalk dunia )
2. Suryadi, krajan RT 03 RW 01 Semawung Daleman TPS 2
( Meninggal Dunia )
3. Wagimin, Serut RT 02 RW 03 Semawung Daleman TPS 4
( Meninggal Dunia )
4. Suradi, Jurukebon RT 03 RW 04 Semawung Daleman TPS 5
5. Ratna Ita Firani, Jurukebon RT 03 RW 04 Semawung Daleman TPS 5

Data Pemilih Baru sbb :


1. Dwi Anggraeni, Silekor RT 01 RW 02 Semawung Daleman TPS 3
2. Agung Chandra, Serut RT 02 RW 03 Semawung Daleman TPS 4
3. Suparti, Serut RT 02 RW 03 Semawung Daleman TPS 4
4. Agustiana Chahya N, Serut RT 02 RW 03 Semawung Daleman TPS 4
Proses pengawasan dilaksanakan dengan menerapkan protokol
kesehatan pencegahan Covid -19,menjaga jarak & memakai Masker.
Proses pengawasan dilakukan untuk memastikan PPS telah melakukan
pengumuman Daftar Pemilih Sementara (DPS) sesuai dengan pedoman
teknis yang telah ditetapkan. Dan memastikan data yang terdapat dalam DPS
telah sesuai dengan hasil pengawasan dan DPS.

G. PENGAWASAN KAMPANYE
 Pengawasan tahapan kampanye Periode 1
Pada hari Hari Selasa , 6 Oktober 2020 pukul 14.00 – 15.00 WIB Panwaslu
Kelurahan / Desa se-Kecamatan Kutoarjo mendapatkan instruksi dari Yanuar Ristiawan
Panwaslu Kecamatan Kutoarjo Kordiv PHl melalui melalui Rapat Koordinasi Persiapan
Pengawasan Kampanye di Gedung PKK Kecamatan Kutoarjo Jl, Mardiusodo No 18
Kutoarjo, untuk melakukan pengawasan APK, menginventalisir dan melaporkan pada
Panwaslu Kecamatan Kutoarjo secara periodik, yang dimulai periode I: tanggal 1 - 7
Oktober 2020, selanjutnya pelaporan diserahkan pada Panwaslu Kecamatan tiap satu
minggu sekali
Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung Daleman segara menindaklanjuti
instruksi Yanuar Ristiawan Panwaslu Kecamatan Kutoarjo dengan melakukan penelusuran
pengawasan APK di Kelurahan Semawung Daleman.
Pada hari Selasa, 6 Oktober Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung
Daleman pukul 14.00 - 15.00 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:
Di RT01 RW 01 terdapat 1 Baliho kecil paslon 1 lokasi Jl kemantren RT01 RW 01
Kel. Semawung Daleman ( APK terpasang di masa sebelum tahapan kampanye, di dekat
mushola jarak kurang 50 meter, di tempat pendidikan, terpasang di pohon/ melintang di
jalan dll), 2 Spanduk paslon 1 lokasi Jl krajan 1 RT 03 Rw 01 kel Semawung Daleman
( APK terpasang di dekat tempat Pendidikan, kurang dari 50 m ),
Jumlah APK hasil penulusuran sebagai berikut :
- Baliho kecil 1 buah RT 01 RW 01 Kel. Semawung Daleman
- Spanduk 1 buah RT 02 RW 01 Kel. Semawung Daleman

Uraian Dugaan Pelanggaran

Bahwa berdasarkan hasil penelusuran pengawasan Alat Peraga


Kampanye dan atau bahan kampanye di wilayah Kelurahan Semawung
Daleman dengan adanya bukti- bukti , tim kampanye paslon nomer urut 1
dan tim kampanye paslon nomer urut 2 diduga melanggar ketentuan —
ketentuan terhadap :
- Pasal 30 ayat (9) Peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik
Indonesia Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Perubahan atas Peraturan
Komisi Pemilihan Umum Nomor 4 Tahun 2017 tentang Kampanye
Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,
dan/atau Walikota dan Wakil Walikota, menegaskan:
Pasal 30 ayat (9): “Lokasi pemasangan Alat Peraga Kampanye
sebagaimana dimaksud pada ayat (7), dilarang berada di: a. tempat
ibadah termasuk halaman; b. rumah sakit atau tempat pelayanan
kesehatan; c. gedung milik pemerintah; dan d. lembaga pendidikan
(gedung dan sekolah)”.
- Pasal 9 huruf d dan huruf e Peraturan Daerah Kabupaten Purworejo
Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Reklame,
menegaskan :
Pasal 9 huruf d: “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada portal, bando jalan atau jenis konstruksi lainnya
yang melintang di atas badan jalan,yang khusus dimasuksudkan untuk
penyelenggaraan Reklame”
Pasal (9) huruf e : “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada pohon dan rambu lalu lintas.
- Pasal 3, dan Pasal 4 ayat (1) Peraturan Bupati Purworejo Nomor 14
Tahun 2018 tentang Tempat Pelaksanaan Kampanye Dan
Pemasangan Alat Peraga Kampanye Di Wilayah Kabupaten Purworejo
Dalam Rangka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Pemilihan
Bupati dan Wakil Bupati Serta Pemilihan Umum; menegaskan:
Pasal 3 : “Tempat pemasangan Alat Peraga Kampanye dilarang
berada di: e. kawasan alun-alun Kutoarjo; f. tugu, gapura, manumen,
patung-patung, tiang telefon, tiang rambu lalu lintas, pohon ayoman
jalan milik pemerintah atau pemerintah daerah dan/atau tiang bendera;
g. tempat peribadatan termasuk halaman;h. komplek sekolah, lembaga
pendidikan dan perguruan tinggi; i. komplek perkantoran pemerintah;
j. rumah sakit atau tempat pelayanan kesehatan; dan k. komplek
terminal angkutan umum dan stasiun kereta api”.
Pasal 4 ayat (1): “Pemasangan Alat Peraga Kampanye pada tempat sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 3 huruf g, h, i, j, dan k dilaksanakan dengan jarak paling
sedikit 50 (lima puluh) meter dari batas terluar atau pagar komplek, bangunan atau
tempat tersebut.”

 Pengawasan tahapan kampanye Periode 2


Pada hari Hari Minggu , 4 Oktober 2020 pukul 20.00 WIB Panwaslu Kelurahan /
Desa se-Kecamatan Kutoarjo mendapatkan instruksi dari Yanuar Ristiawan Panwaslu
Kecamatan Kutoarjo Kordiv PHl melalui melalui Rapat Koordinasi Persiapan Pengawasan
Kampanye di Gedung PKK Kecamatan Kutoarjo Jl, Mardiusodo No 18 Kutoarjo, untuk
melakukan pengawasan APK, menginventalisir dan melaporkan pada Panwaslu
Kecamatan Kutoarjo secara periodik, yang dimulai periode II : tanggal 8 - 14 Oktober
2020, selanjutnya pelaporan diserahkan pada Panwaslu Kecamatan tiap satu minggu
sekali
Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung Daleman segara menindaklanjuti
instruksi Yanuar Ristiawan Panwaslu Kecamatan Kutoarjo dengan melakukan
penelusuran pengawasan APK di Kelurahan Semawung Daleman.
Pada hari Kamis, 8 Oktober 2020 Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung
Daleman pukul 17.00 - 18.00 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:
Di RT02 RW 04 terdapat 1 Baliho paslon 1 lokasi RT 02 RW 04 Kel. Semawung
Daleman ( APK terpasang di tiang listrik ).
Pada hari Jumat, 9 Oktober 2020 Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung
Daleman pukul 09.00 - 09.30 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:
Di RT 02 RW 01 terdapat 2 Baliho Besar dan 3 baliho kecil paslon 1 lokasi RT 02 RW
01 Kel. Semawung Daleman ( APK terpasang kurang dari 50 m dari Puskesmas,
tempat pendidikan,).
Pada hari Senin, 12 Oktober 2020 Imam Rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung
Daleman pukul 00.00 - 01.00 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:
Di RT02 RW 04 terdapat 1 Spanduk paslon 1 lokasi RT 02 RW 04 Kel. Semawung
Daleman ( APK terpasang melintang di jalan masuk RW 04 tepat di gapura ).

Jumlah APK hasil penulusuran sebagai berikut :

1. Baliho kecil 1 buah RT 02 RW 04 Kel. Semawung Daleman.


2. Baliho besar 2 dan baliho kecil 3 RT 02 RW 01 Kel. Semawung Daleman.
3. Spanduk 1 buah RT 02 RW 04 Kel. Semawung Daleman.
Uraian Dugaan Pelanggaran
Bahwa berdasarkan hasil penelusuran pengawasan Alat Peraga
Kampanye dan atau bahan kampanye di wilayah Kelurahan Semawung
Daleman dengan adanya bukti- bukti , tim kampanye paslon nomer urut 1
dan tim kampanye paslon nomer urut 2 diduga melanggar ketentuan —
ketentuan terhadap :
- Pasal 30 ayat (9) Peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik
Indonesia Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Perubahan atas Peraturan
Komisi Pemilihan Umum Nomor 4 Tahun 2017 tentang Kampanye
Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,
dan/atau Walikota dan Wakil Walikota, menegaskan:
Pasal 30 ayat (9): “Lokasi pemasangan Alat Peraga Kampanye
sebagaimana dimaksud pada ayat (7), dilarang berada di: a. tempat
ibadah termasuk halaman; b. rumah sakit atau tempat pelayanan
kesehatan; c. gedung milik pemerintah; dan d. lembaga pendidikan
(gedung dan sekolah)”.
- Pasal 9 huruf d dan huruf e Peraturan Daerah Kabupaten Purworejo
Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Reklame,
menegaskan :
Pasal 9 huruf d: “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada portal, bando jalan atau jenis konstruksi lainnya
yang melintang di atas badan jalan,yang khusus dimasuksudkan untuk
penyelenggaraan Reklame”
Pasal (9) huruf e : “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada pohon dan rambu lalu lintas.
- Pasal 3, dan Pasal 4 ayat (1) Peraturan Bupati Purworejo Nomor 14
Tahun 2018 tentang Tempat Pelaksanaan Kampanye Dan
Pemasangan Alat Peraga Kampanye Di Wilayah Kabupaten Purworejo
Dalam Rangka Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Pemilihan
Bupati dan Wakil Bupati Serta Pemilihan Umum; menegaskan:
Pasal 3 : “Tempat pemasangan Alat Peraga Kampanye dilarang
berada di: e. kawasan alun-alun Kutoarjo; f. tugu, gapura, manumen,
patung-patung, tiang telefon, tiang rambu lalu lintas, pohon ayoman
jalan milik pemerintah atau pemerintah daerah dan/atau tiang bendera;
g. tempat peribadatan termasuk halaman;h. komplek sekolah, lembaga
pendidikan dan perguruan tinggi; i. komplek perkantoran pemerintah;
j. rumah sakit atau tempat pelayanan kesehatan; dan k. komplek
terminal angkutan umum dan stasiun kereta api”.
Pasal 4 ayat (1): “Pemasangan Alat Peraga Kampanye pada tempat sebagaimana
dimaksud dalam Pasal 3 huruf g, h, i, j, dan k dilaksanakan dengan jarak paling
sedikit 50 (lima puluh) meter dari batas terluar atau pagar komplek, bangunan atau
tempat tersebut.”

 Pengawasan tahapan kampanye Periode 3


Pada hari Hari Minggu , 4 Oktober 2020 pukul 20.00 WIB Panwaslu Kelurahan /
Desa se-Kecamatan Kutoarjo mendapatkan instruksi dari Yanuar Ristiawan Panwaslu
Kecamatan Kutoarjo Kordiv PHl melalui melalui Rapat Koordinasi Persiapan Pengawasan
Kampanye di Gedung PKK Kecamatan Kutoarjo Jl, Mardiusodo No 18 Kutoarjo, untuk
melakukan pengawasan APK, menginventalisir dan melaporkan pada Panwaslu
Kecamatan Kutoarjo secara periodik, yang dimulai periode I 4 tanggal Oktober 2020 dan
seterusnya, selanjutnya pelaporan diserahkan pada Panwaslu Kecamatan tiap satu
minggu sekali
Imam Rosadi Kel. Semawung Daleman segera menindaklanjuti instruksi Yanuar
Ristiawan Panwaslu Kecamatan Kutoarjo dengan melakukan penelusuran pengawasan
APK wilayah Desa Kebondalem.
Pada hari Kamis , 20 Oktober 2020 Imam Rosadi ( Panwaslu Kel. Semawung
Daleman ) pukul 13.00 – 16.00 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:
- RT 01 RW 03 Terdapat 1 Spanduk Paslon 1 terdapat di 1 titik lokasi ( APK di
lingkungan RW 03 terpasang melintang )
- Rt 01 Rw 03 terdapat 4 baliho paslon 1, terdapat di 1 titik lokasi ( ada 1 baliho yg
tidak sesuai dengan desain KPU ) di barat jembatan lingkungan tersebut.
- Terdapat 1 Spanduk Paslon 2 lokasi di RT 02 RW 03 Kel. Semawung Daleman ( APK di
lingkungan RW 03 terpasang melintang )
- RT 02 RW 05 Terdapat 1 baliho paslon 1 titik lokasi ( APK terpasang di tiang telepon )
di lingkungan tersebut.
Uraian Dugaan Pelanggaran
Bahwa berdasarkan hasil penelusuran pengawasan Alat Peraga
Kampanye dan atau bahan kampanye di wilayah Desa Kebondalem.
dengan adanya bukti- bukti , tim kampanye paslon nomer urut.. dan tim
kampanye paslon nomer urut.. diduga melanggar ketentuan — ketentuan
terhadap :
- Pasal 9 huruf d dan huruf e Peraturan Daerah Kabupaten Purworejo
Nomor 3 Tahun 2017 tentang Penyelenggaraan Reklame,
menegaskan :
Pasal 9 huruf d: “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada portal, bando jalan atau jenis konstruksi lainnya
yang melintang di atas badan jalan,yang khusus dimasuksudkan untuk
penyelenggaraan Reklame”
Pasal (9) huruf e : “Penempatan Reklame di zona reklame dilarang
diselenggarakan pada pohon dan rambu lalu lintas.
- Pasal 3 Peraturan Bupati Purworejo Nomor 14 Tahun 2018 tentang
Tempat Pelaksanaan Kampanye dan Pemasangan Alat Peraga
Kampanye Di Wilayah Kabupaten Purworejo dalam Rangka Pemilihan
Gubernur dan Wakil Gubernur, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serta
Pemilihan Umum; menegaskan: : “Tempat pemasangan Alat Peraga
Kampanye dilarang berada di: e. kawasan alun-alun Kutoarjo; f. tugu,
gapura, manumen, patung-patung, tiang telefon, tiang rambu lalu lintas,
pohon ayoman jalan milik pemerintah atau pemerintah daerah dan/atau
tiang bendera; g. tempat peribadatan termasuk halaman;h. komplek
sekolah, lembaga pendidikan dan perguruan tinggi; i. komplek
perkantoran pemerintah; j. rumah sakit atau tempat pelayanan
kesehatan; dan k. komplek terminal angkutan umum dan stasiun kereta
api”.
- Pasal 29 ayat (2) Peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik
Indonesia Nomor 11 Tahun 2020 Tentang Perubahan atas Peraturan
Komisi Pemilihan Umum Nomor 4 Tahun 2017 tentang Kampanye
Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati,
dan/atau Wali Kota dan Wakil Wali Kota, menegaskan “Desain dan
materi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat memuat nama,
nomor, visi, misi, program, foto Pasangan Calon, tanda gambar Partai
Politik atau Gabungan Partai Poitik dan/atau foto pengurus Partai
Politik atau Gabungan Partai Politik.”
- ( APK tidak sesuai Desain )

 Pengawasan tahapan kampanye Periode 4


Pada hari Hari Minggu , 12 November 2020 pukul 16.00 WIB Panwaslu
Kelurahan / Desa se-Kecamatan Kutoarjo mendapatkan instruksi dari Yanuar Ristiawan
Panwaslu Kecamatan Kutoarjo Kordiv PHl melalui melalui Rapat Koordinasi Persiapan
Pengawasan Kampanye di Gedung PKK Kecamatan Kutoarjo Jl, Mardiusodo No 18
Kutoarjo, untuk melakukan pengawasan APK, menginventalisir dan melaporkan pada
Panwaslu Kecamatan Kutoarjo secara periodik, yang dimulai periode IV tanggal 12
November 2020 dan seterusnya, selanjutnya pelaporan diserahkan pada Panwaslu
Kecamatan tiap satu minggu sekali
Imam Rosadi Kel. Semawung Daleman segera menindaklanjuti instruksi Yanuar
Ristiawan Panwaslu Kecamatan Kutoarjo dengan melakukan penelusuran pengawasan
APK wilayah Kelurahan Semawung Daleman.

Pada hari Kamis , 12 November 2020 Imam Rosadi ( Panwaslu Kel. Semawung
Daleman ) pukul 16.00 – 17.00 WIB melakukan penelusuran di Kel. Semawung Daleman.
Hasil penelusuran ditemukan APK melanggar sebagai berikut:

 RT 02 RW 01 Terdapat 1 Spanduk paslon 1 titik lokasi ( APK terpasang di tiang telepon


) di lingkungan tersebut.

Uraian Dugaan Pelanggaran


Bahwa berdasarkan hasil penelusuran pengawasan Alat Peraga
Kampanye dan atau bahan kampanye di wilayah Desa Kebondalem.
dengan adanya bukti- bukti , tim kampanye paslon nomer urut.. dan tim
kampanye paslon nomer urut.. diduga melanggar ketentuan — ketentuan
terhadap :
- Pasal 3 Peraturan Bupati Purworejo Nomor 14 Tahun 2018 tentang
Tempat Pelaksanaan Kampanye dan Pemasangan Alat Peraga
Kampanye Di Wilayah Kabupaten Purworejo dalam Rangka Pemilihan
Gubernur dan Wakil Gubernur, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati serta
Pemilihan Umum; menegaskan: : “Tempat pemasangan Alat Peraga
Kampanye dilarang berada di: e. kawasan alun-alun Kutoarjo; f. tugu,
gapura, manumen, patung-patung, tiang telefon, tiang rambu lalu lintas,
pohon ayoman jalan milik pemerintah atau pemerintah daerah dan/atau
tiang bendera; g. tempat peribadatan termasuk halaman;h. komplek
sekolah, lembaga pendidikan dan perguruan tinggi; i. komplek
perkantoran pemerintah; j. rumah sakit atau tempat pelayanan
kesehatan; dan k. komplek terminal angkutan umum dan stasiun kereta
api”.
- Perbup 68 pasal 3 point ( g ) menerangkan tentang tempat
pemasangan alat peraga berada di : Tugu, gapura, Monumen, patung-
patung, tiang telepon, tiang rambu lalulintas, pohon ayoman jalan milik
pemerintah, atau pemerintah daerah dan / tiang bendera;

H. PENGAWASAN LOGISTIK
Kotak suara telah didistribusikan dari PPK ke Kelurahan Semawung Daleman
pada hari Senin tanggal 7 Desember 2020 pukul 09.00 WIB. Dengan didampingi oleh
Polsek setempat dan koramil. Pada hari Selasa tanggal 8 Desember 2020 pukul 14.00 –
16.00 WIB kotak suara telah didistribusikan oleh PPS dengan di dampingi oleh Anggota
Polsek Kutoarjo Ismiyanto, Babinsa Kelurahan Semawung Daleman Eko Setyono dan
Imam Rosadi Selaku PKD kelurahan semawungbDaleman ke tiap-tiap TPS dengan di
saksikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara ( KPPS ) beserta Anggota KPPS
dan Pengawas Tempat Pemungutan Suara ( PTPS ) dan petugas keamanan. Pada pukul
19.00 – 23.00 wib PPS bersama PKD menuju TPS se-Kelurahan Semawung Daleman
untuk memastikan bahwa TPS tersebut sudah siap untuk acara pemungutan suara 9
Desember 2020.

I. PENGAWASAN PEMUNGUTAN DAN PENGHITUNGAN SUARA


Imam rosadi Panwaslu Kelurahan Semawung Daleman melakukan
Pengawasan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Purworejo Tahun 2020 di Kelurahan
Semawung Daleman. Dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati untuk KElurahan
Semawung Daleman terdiri dari 9 TPS dengan petugas Pengawas Tempat Pemungutan
Suara ( PTPS ) Sbb :
1. Andri Panji Nugraha ( PTPS 01 )
2. Arohmanto ( PTPS 02 )
3. Sri Suprapti ( PTPS 03 )
4. Puji Astutik ( PTPS 04 )
5. Sabar Purnomo ( PTPS 05 )
6. Anggit Agustinus ( PTPS 06 )
7. Mustiko Pradiantoro ( PTPS 07 )
8. Sri Endang Astuti Kurnia E P ( PTPS 08 )
9. Firmanto Agung Wibowo ( PTPS 09 )

Lokasi TPS 01 berada di Gedung PKK Kelurahan Semawung Daleman, TPS 02


berada di Gedung Sanggar Kegiatan Belajar ( SKB ) RT 02 RW 01 Kel. Semawung
Daleman, TPS 03 berada di Kantor Pengairan Yang terletak di RT 01 RW 02 Kel
Semawung Daleman, TPS 04 Terletak di Halaman Rumah Bapak Rohmadi selaku
Anggota KPPS 04 RT 02 RW 03 Kel. Semawung Daleman, Tps 05 Terletak di Griya Tiyas
Dalem RT 03 RW 04 Kel Semawung Daleman, TPS 06 Terletak di Sekolah Dasar Negeri
1 Semawung Daleman, TPS 07 Terletak di Halaman Kosong Sekitar RW 06, TPS 08
Terletak di Lapangan Bulutangkis yang terletak di RW 07, TPS 09 TErletak Di rumah
Bapak Tejo Sasongko.
Kotak suara telah didistribusikan dari PPK ke Kelurahan Semawung
Daleman pada hari Senin tanggal 7 Desember 2020 pukul 09.00 WIB. Pada hari Selasa
tanggal 8 Desember 2020 pukul 19.30 WIB kotak suara telah didistribusikan oleh PPS
dengan di dampingi oleh Anggota Polsek Kutoarjo Ismiyanto, Babinsa Kelurahan
Semawung Daleman Eko Setyono dan Imam Rosadi Selaku PKD kelurahan
semawungbDaleman ke tiap-tiap TPS dengan di saksikan Kelompok Penyelenggara
Pemungutan Suara ( KPPS ) beserta Anggota KPPS dan Pengawas Tempat Pemungutan
Suara ( PTPS ) dan petugas keamanan.
Tanggal 9 Desember 2020 Pukul 06.00 WIB. Imam Rosadi PKD Kelurahan
Semawung Daleman Bersama 9 Anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara ( PTPS
) Berkumpul Di depan Halaman Kantor Kelurahan Semawung Daleman Melakukan
Apel Pagi. Dalam Apel tersebut guna Memantau kesiapan Anggota PTPS dalam hal
waktu, Seragam, Perlengkapan serata tak lupa berdoa semoga pelaksanaan
pemilihan Bupati dan Wakil Bupati berjalan dengan lancer tanpa ada kendala suatu
apapun. Pukul 06.30 telah bersiap di lokasi kerja masing-masing TPSnya untuk
melakukan pengawasan dengan mematuhi protokol kesehatan dan telah
mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan dalam pengawasan. Imam Rosadi
PKD Kel. Semawung Daleman memantau kegiatan pemungutan suara dengan selalu
berkoordinasi dengan semua PTPS.
Pukul 07.00 proses pemungutan suara dimulai di semua TPS, semua
petugas penyelenggara bersiap diri menjalankan tugas sesuai tupoksinya masing-
masing. Seblum dimulainya proses pemungutan suara dilakukan Sumpah dan Janji
yang di bacakan oleh Ketua KPPS dan di tirukan oleh seluruh anggota KPPS.
Persiapan membuka kotak suara, menghitungnya serta mempersiapkan
segala peralatan yang dibutuhkan.
Pemilih dalam menggunakan hak pilihnya mematuhi protokol kesehatan
diantaranya bermasker, mencuci tangan, memakai sarung tangan, menjaga jarak dan
menulis daftar hadir dengan menggunakan alat tulis sendiri. Setelah usai
menggunakan hak pilihnya, pemilih melepas sarung tangan dan salah satu jari
ditetesi tinta oleh KPPS sebagai bukti telah menggunakan hak pilihnya.
Pemiih yang tidak dapat datang langsung ke TPS karena sakit dan yang
bersangkutan ingin menggunakan hak pilihnya maka KPPS bersama PKD, Danramil,
Polisi, dan saksi mendatangi rumahnya untuk menggunakan hak pilihnya di
rumahnya.
Pukul 13.00 tepat proses pemungutan suara di tutup dan petugas KPPS
persiapan penghitungan suara dan setelah semua siap proses penghitungan suara
segera dimulai.
Setelah berakhirnya penghitungan surat suara, berikutnya perekapan data
dari C plano ke berita acara.
Hasil perolehan penghitungan surat suara kelurahan Semawung Daleman
adalah sebagai berikut :
TPS 1
Surat Suara SAH 163 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 103,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 29 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara 31.
Surat Suara Tidak SAH 10
TPS 2
Surat Suara SAH 190 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 77,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 44 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
69. Surat Suara Tidak SAH 8
TPS 3
Surat Suara SAH 200 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 38,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 34 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
128. Surat Suara Tidak SAH 20
TPS 4
Surat Suara SAH 214 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 31,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 137 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
46. Surat Suara Tidak SAH 6
TPS 5
Surat Suara SAH 203 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 94,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 34 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
75. Surat Suara Tidak SAH : 32
TPS 6
Surat Suara SAH 197 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 94,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 23 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
80. Surat Suara Tidak SAH :14
TPS 7
Surat Suara SAH 179 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 70,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 52 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
57. Surat Suara TIdak SAH : 21
TPS 8
Surat Suara SAH 182 terdiri dari Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 60,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 74 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
48. Surat Suara Tidak SAH : 25
TPS 9
Surat Suara SAH 129 terdiri dari : Paslon no urut 1 mendapatkan suara sejumlah 37,
Paslon no urut 2 mendapatkan suara 34 dan paslon no urut 3 mendapatkan suara
58. Surat Suara Tidak SAH : 14
Total perolehan suara paslon no urut 1 sejumlah 604
Total perolehan suara paslon no urut 2 sejumlah 461
Total perolehan suara paslon no urut 3 sejumlah 592
Surat Suara Tidak SAH : 150
Pada pukul 18.00 kotak suara siap diantarkan ke PPK oleh Laksono Pujiwinoto,
Ariyanto, Riski Suryono Selaku Jajaran Panitia Pemungutan Suara ( PPS ) kel.
Semawung Daleman, Imam Rosadi selaku Pengawas Kelurahan / Desa ( PKD ) dan
didampingi oleh Babinsa kel. Semawung Daleman dan angota Polsek Kutoarjo.
Setibanya di kecamatan kotak suara di terima oleh PPK. PPS menandatangi
pengembalian kotak suara dan untuk tahap berikutnya pleno di tingkat kecamatan.
Adapun kejadian khusus terdiri dari
- TPS 1
Pemilih a.n Hamam dan Sri mulyani menggunakan hak pilihnya dengan cara didatangi
oleh KPPS dengan PKD, dan PPS dikarenakan indikasi Terpapar COVID-19.
Sirekap tidak dapat di upload.

- TPS 2
Pemilih a.n Toby Yulianto P tidak menggunakan Hak pilihnya dikarenakan isolasi
mandiri sampai dengan tanggal 11 Desember 2020
Server sirekap saat ini sedang Down jadi tidak dapat di gunakan.
- TPS 3
Kendala di Sirekap karna down tidak dapat digunakan.

- TPS 4
Kendala di Sirekap karna down tidak dapat diupload.

- TPS 5
Kendala Sirekap TIdak dapat di gunakan

- TPS 6
Kendala di Sirekap karna down tidak dapat digunakan.
- TPS 7
Kendala di Sirekap karna down tidak dapat digunakan.
- TPS 8
Pemilih a.n Nandang dengan cara didampingi oleh KPPS, PKD, PPS dan petugas
Transtip dikarenakan menunggu hasil SWEB.

Kendala di Sirekap karna down tidak dapat digunakan.


- TPS 9
Kendala di Sirekap karna down tidak dapat digunakan.
Demikian prosesi pemungutan suara Kelurahan Semawung Daleman yang
semuanya dapat berjalan sesuai aturan baik penyelenggara maupun dari pihak tim
sukses atau saksi tidak ada yang menyampaikan keberatan.
Proses pelaksanaan Pemlilihan Umum berjalan dengan lancer dan mematuhi
Protokol Kesehatan ( Memakai masker, hand sanitizer, memakai sarung tangan, dan
mencuci tangan sebelum melakukan pemungutan suara ).

VI. EVALUASI / REKOMENDASI


Harus ada sosialisasi tentang kepemiluan terhadap wilayah-wilayah
yang masih kurang dalam pemahaman pemilu khususnya dalam bidang
pengawasan pemilu sehingga animo masyarakat untuk ikut berpartisipasi
menjadi pengawas akan lebih baik. Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan
Loano menyadari bahwa apa yang telah dilakukan jauh dari harapan sempurna
sehingga masih harus terus belajar dan menempa diri dalam menghadapi
berbagai permasalahan dalam menjalankan tugas kepengawasan.
Demikian laporan akhir pelaksanaan kegiatan yang dilakukan oleh
Imam Rosadi, kurang dan lebihnya mohon maaf yang sebesar-besarnya, kami
mengharap saran perbaikan demi kemajuan Pengawas
Kelurahan/Desa,Kecamatan Loano dalam menjalankan tugas-tugas
kepengawasan berikutnya.

VII. PENUTUP
Akhirnya penyusunan dan penyampaian laporan akhir penyusunan dan
penyampaian laporan Pengawasan Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati
Purworejo tahun 2020 dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya. Kami
mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu dalam
penyusunan laporan akhir ini. Kami menyadari bahwa dalam pelaporan akhir ini
masih banyak kekurangan, maka dari itu kami mohon maaf.

VIII. LAMPIRAN – LAMPIRAN


Ukuran : Kertas F4
Ukuran Font : 12
Spasi : 1/5
Top :2
Left :3
Bottom : 2,5
Rigth :2

Anda mungkin juga menyukai