Anda di halaman 1dari 2

CERMIN CEKUNG

Karakteristik cermin cekung

• Bersifat konvergen (mengumpulkan cahaya)


• Titik fokusnya positif (berada di depan permukaan pantul)
• Jumlah ruang letak benda dan bayangan adalah lima
Sifat-Sifat Bayangan pada Cermin Cekung

• Benda terletak di ruang I (s < F)


ketika benda terletak di depan titik fokus, lokasi
bayangan hanya bisa didapat dengan cara
memperpanjang sinar pantul (ditunjukkan oleh
garis sinar titik-titik). Oleh karena itu bayangan
berada di belakang cermin dan bersifat maya.
Bayangan yang dihasilkan juga berada dalam
keadaan tegak (tidak terbalik) dan juga lebih besar dari benda aslinya. Sehingga, sifat
bayangan benda yang terletak di ruang I adalah maya, tegak, dan diperbesar.

• Benda terletak di ruang II (F < s < R) Jika benda terletak di ruang II, artinya jarak benda
(s) lebih besar dari pada titik fokus (F) namun lebih kecil dari titik kelengkungan (R).
bagian atas bayangan adalah perpotongan antara
dua sinar pantul, sehingga bayangan adalah
nyata. Pada gambar juga terlihat bayangan
terbalik dan juga memiliki ukuran lebih besar
dari benda asli. Maka, dapat disimpulkan bahwa
sifat banyangan benda di ruang II cermin cekung dengan F < s < R adalah nyata,
terbalik, dan diperbesar.

• Benda terletak di ruang III (s > R) Sifat bayangan terakhir adalah jika benda terletak di
ruang tiga atau jarak benda lebih besar daripada jarak fokus dan titik kelengkungan
cermin cekung.
semakin jauh beda ke titik fokus cermin cekung maka
akan semakin kecil bayangannya. Hal ini terlihat
pada gambar. Benda yang terletak di ruang III (jauh
dari titik fokus) menghasilkan bayangan yang
ukurannya lebih kecil. Sehingga, sifat bayangan
benda yang terletak di ruang III cermin cekung
adalah nyata, terbalik, dan diperkecil.
Bayangan maya adalah bayangan benda yang dihasilkan dari perpotongan perpanjangan
sinar pantul yang seolah-olah berasal dari arah tersebut. Sedangkan bayangan nyata adalah
bayangan benda yang dapat ditangkap oleh layar pada jarak tertentu yang menghasilkan
bayangan yang paling jelas.
LENSA CEMBUNG
Lensa cembung adalah jenis lensa di bagian tengah lebih tebal dibanding bagian tepi. Sifat-
sifat lensa cembung:

• Lensa cembung bersifat konvergen


• Lensa cembung disebut juga lensa positif
Sifat bayangan lensa cembung:

• Bayangan jatuh di belakang lensa: nyata dan terbalik


• Bayangan jatuh di depan lensa: maya dan tegak
Sinar-sinar istimewa pada lensa cembung, yakni:

• Sinar sejajar sumbu utama dibiaskan melalui titik fokus


• Sinar yang melalui titik fokus dibiaskan sejajar dengan sumbu utama
• Sinar yang melalui titik pusat optik tidak dibiaskan

Keterangan:

• I, II, III = nomor ruang untuk benda


• (I), (II), (III), (IV) = nomor ruang untuk bayangan nomor ruang benda+nomor ruang
bayangan
Sifat-sifat bayangan:

• Benda di ruang I, sifat bayangannya: maya (di depan lensa), tegak, diperbesar (dari
I ke IV).
• Benda di ruang II, sifat bayangannya: nyata (di belakang lensa), terbalik, diperbesar
(dari II ke III)
• Benda di ruang III, sifat bayangannya: nyata (di belakang lensa), terbalik, diperkecil
(dari III ke II).

Anda mungkin juga menyukai