Anda di halaman 1dari 5

Membentuk karakter siswa melalui disiplin positif

A. Situasi dan Tantangan


Kegiatan awal masuk tahun ajaran baru merupakan sesuatu yang baru bagi siswa,
khususnya bagi kelas 1. Begitu juga bagi siswa kelas 2 sampai kelas 6 juga mengalami
hal yang sama karena memasuki tahun ajaran baru dengan suasana kelas dan wali kelas
baru. Di awal masuk tahun ajaran baru banyak siswa yang tidak memperhatikan
kebersihan dan kerapihan lingkungan sekolah. Saya menemukan siswa yang bersikap
acuh ketika bertemu dengan guru. Banyak siswa yang masih di luar kelas ketika jam
pembelajaran.

B. Aksi
1. Tahap periapan
a. Saya menjelaskan arti dan contoh keyakinan kelas kepada siswa
b. Saya menuliskan setiap pendapat siswa dipapan tulis.
c. Mengelompokkan setiap pendapat siswa menjadi satu kelompok dengan
pengertian yang sama
d. Saya membuat kata-kata tersebut menjadi kalimat positif
e. Siswa membaca kesepakatan dan menyepakati kesepakatan kelas
f. Saya menuliskan kesepakatan kelas tersebut kedalam kertas karton dan
menempelkan dikelas.
2. Tahap pelaksanaan
a. Saya memberikan training atau contoh tentang kesepakatan kelas yang sudah
disetujui.
b. Setiap awal pembelajaran saya selalu mengingatkan keyakinan kelas yang sudah
disepakati sebelumnya.
3. Tahap tindak lanjut
a. Tahap awal yang saya lakukan untuk siswa yang melanggar kesepakatan yaitu
dengan cara memberikan nasihat.
b. Pada tahap selanjutnya apabila siswa tersebut melanggar kesepakatan lagi untuk
yang kedua kalinya maka saya akan memberikan sanksi yang mendidik.
Contoh: siswa meletakkan sepatu tidak di rak sepatu yang sudah disediakan dan
selanjutnya siswa tersebut mendapatkan sanksi untuk merapikan sepatu teman-
temannya yang ada di rak tersebut.

C. Refleksi dan Dampak


a. Siswa
- Menjadi lebih bertanggung jawab
- Siswa lebih menghargai teman dan guru
- Siswa lebih menghormati dan menghargai seluruh warga sekolah
- Siswa lebih semangat dalam mengikuti pembelajaran
b. Guru
- Guru lebih mudah untuk mengkondisikan siswa
c. Lingkungan
- Kegitan belajar mengajar di kelas menjadi lebih kondusif
- Lingkungan menjadi lebih bersih dan rapi
Dokumentasi
1. Menjaga kerapihan lingkungan sekolah

2. Senyum, Salam dan Sapa ketika bertemu dengan guru


3. Pemberian Reward
4. Pembelajaran yang menyenangkan

Anda mungkin juga menyukai