Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL PENELITIAN

"ANALASIS DAMPAK PENYIMPANGAN PADA GEN – Z


TERHADAP MASA DEPAN INDONESIA "

Disusun Oleh :
Chntia Clarissa
Uipa Purwanti
Lara Agista Sya-Nie
Lena Fitriani
XI IPS 2

SMA N 1 MEMPAWAH HILIR


TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,
kami panjatkan puja dan puji syukur atas limpahan rahmat-Nya yang tiada henti.
Dengan izin dan pertolongan-Nya, kami berhasil menyelesaikan proposal
penelitian tentang " Analasis Dampak Penyimpangan Pada Gen – Z Terhadap
Masa Depan Indonesia "

Proposal penelitian ini kami susun dengan sepenuh hati dan dedikasi, serta
didukung oleh berbagai pihak yang telah memberikan bantuan dan dukungan,
baik moril maupun materil. Kami ingin menyampaikan penghargaan yang
setinggi-tingginya kepada semua yang telah turut serta dalam perjalanan
pembuatan proposal ini.

Meski demikian, kami sadar akan adanya keterbatasan dan kekurangan dalam
penyusunan proposal ini. Oleh karena itu, kami dengan rendah hati menerima
segala saran, masukan, dan kritik yang membangun dari pembaca, guna
memperbaiki dan menyempurnakan proposal ini menjadi lebih baik lagi.

Akhir kata, kami berharap proposal penelitian ini dapat menjadi sumbangan yang
bermanfaat dalam memahami peran penting seni dalam pengembangan
keterampilan komunikasi dan empati di kalangan siswa SMA. Semoga penelitian
ini dapat memberikan manfaat dan inspirasi bagi pembaca.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Mempawah, 27 Februari 2024

Ketua Kelompok

i
LEMBAR PENGESAHAN

Judul Penelitian:

ANALASIS DAMPAK PENYIMPANGAN PADA GEN – Z TERHADAP


MASA DEPAN INDONESIA

Kami yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa proposal penelitian
ini merupakan hasil karya kami sebagai siswa SMA. Kami telah dengan sungguh-
sungguh menyusun proposal ini sebagai langkah awal sebelum melakukan
penelitian. Kami memahami bahwa proposal ini belum mencakup hasil penelitian
yang sebenarnya dan hanya merupakan rencana awal.

Kami menjamin bahwa dalam melakukan penelitian sesuai dengan proposal ini,
kami akan mentaati prinsip-prinsip kejujuran ilmiah, tidak melakukan
plagiarisme, serta menjalankan penelitian dengan integritas dan tanggung jawab
yang tinggi.

Kami juga menyadari bahwa hasil penelitian yang akan kami dapatkan dapat
berbeda dengan apa yang diusulkan dalam proposal ini, dan kami siap menerima
kritik dan saran untuk perbaikan lebih lanjut.

Demikianlah pernyataan ini kami buat dengan sebenarnya.

Mempawah, 27 Februari 2024


Menyetujui
Guru Pembimbing Kepala SMAN 1 Mempawah Hilir

Suwarustiati, S.Pd Endang Superi Wahyudi


NIP. NIP. 196501011988111003

ii
DAFTAR ISI

Kata Pengantar............................................................................................... i

Lembar Pengesahan...................................................................................... ii

Daftar Isi........................................................................................................ ii

BAB IPENDAHULUAN ..............................................................................1

A. Latar Belakang Masalah ........................................................................ 1


B. Rumusan Masalah ..................................................................................2
C. Batasan Masalah..................................................................................... 2
D. Tujuan Penelitian.................................................................................... 2

BAB II PEMBAHASAN............................................................................... 2

A. Kajian Pustaka........................................................................................ 3
B. Hipotesis................................................................................................. 3
C. Metodologi..............................................................................................3

BAB III PENUTUP ...................................................................................... 5

A. Kesimpulan ............................................................................................ 5
B. Saran....................................................................................................... 5

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................. 6

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Masalah penyimpangan sosial bukanlah masalah yang baru muncul.
Masalah ini telah lama lahir dan hadir dalam masyarakat. Namun
demikian, masalah-masalah penyimpangan sosial ini tetap saja ada dan
melekat dalam kehidupan masyarakat seolah tidak ada tindakanyang
menanganinya. Ada banyak jenis dan perilaku-perilaku menyimpang yang
dilakukan oleh masyarakat dan telah banyak pula aturan-aturan yang
mengatur tentang penyimpangan tersebut. Pada kenyataannya, hingga saat
ini penyimpangan sosial masih terus terjadi meskipun aturan atau bahkan
hukuman diberlakukan bagi para pelaku. Hal ini mungkin disebabkan oleh
kurangnya kesadaran masyarakat akan buruknya perilaku-perilaku
menyimpang, atau mungkin kurangnya sosialisasi tentang penyimpangan
sosial.
Masalah penyimpangan umumnya terjadi pada usia remaja terutama pada
masa SMP maupun SMA. Berbagai penyimpangan sosial ini terjadi
dikarenakan kurangnya informasi dan rasa ingin tahu dari para remaja.
Tingginya rasa ingin tahu dan kurangnya informasi yang ada
menyebabkan para remaja ini terjerumus kedalam penyimpangan
penyimpangan yang ada
Generasi Z atau lebih dikenal dengan Gen Z merupakan generasi pada
tahun kelahiran 1997-2012 yang mana mayoritasnya sedang berusia
remaja baik itu pada jenjang SMP maupun SMA. Gen Z sendiri
merupakan generasi yang hidup dimana kemajuan dan kemudahan
teknologi sudah terjadi. Dengan adanya berbagai kemudahan maka tidak
heran penyimpangan penyimpangan yang ada semakin marak terjadi.
Masa depan Indonesia nanti bergantung pada seberapa baik kualitas dari
genarasi muda saat ini dikarenakan generasi muda adalah cerminan dari

1
masa depan. Jika memiliki kualitas yang baik makan akan baik pula masa
depan suatu negara begitu pula sebaliknya.
Berdasarkan uraian di atas kami para peneliti ingin mengetahui seberapa
besar pengaruh penyimpangan pada Generasi Z Terhadap Masa Depan
Indonesia
B. Rumusan Masalah
1. Apa saja bentuk penyimpangan yang terjadi pada Generasi Z ?
2. Apa saja Faktor – faktor penyebab terjadinya penyimpangan pada
Generasi Z?
3. Apakah Penyimpangan Generasi Z berpengaruh pada Masa Depan ?
C. Batasan Masalah
1. Penelitian ini akan terfokus pada siswa SMA N 1 Mempawah Hilir.
2. Data akan dikumpulkan melalui kuesioner dan wawancara terstruktur
dengan siswa yang terlihat memiliki penyimpangan maupun tidak
3. Penelitian akan memperhitungkan faktor-faktor lain yang mungkin
memengaruhi penyimpangan, seperti latar belakang sosial-ekonomi
dan pengalaman pribadi.
4. Walaupun penelitian ini akan mengeksplorasi Penyimpangan Generasi
Z, penelitian ini tidak akan mengevaluasi program atau metode
pengajaran tertentu dalam kegiatan belajar mengajar di sekolah.
D. Tujuan Penelitian
Tujuan:
1. Menganalisis bentuk Penyimpangan Sosial pada Gen Z terhadap
Masa depan di antara siswa SMA.
2. Mempelajari Faktor -Faktor Penyimpangan Sosial pada Gen Z
terhadap Masa depan di antara siswa SMA.
3. Mengevaluasi efektivitas dampak Penyimpangan Sosial pada Gen Z
terhadap Masa depan di antara siswa SMA.

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Kajian Pustaka
1. Penyimpangan Sosial
Menurut Profesor Robert M.Z.Lawang yang merupakan profesor ahli
sosiologis, perilaku menyimpang atau penyimpangan sosial dapat
didefinisikan sebagai segala tindakan yang menyimpang dari norma-
norma yang ada dan berlaku pada suatu sistem sosial, hal tersebut
dapat menimbulkan usaha para pihak yang memiliki wewenang untuk
mengatasi dan memperbaiki hal tersebut.
2. Generasi Z
Menurut Jean M. Twenge dalam buku iGen: Why Today's Super-
Connected Kids Are Growing Up Less Rebellious, More Tolerant, Less
Happy--and Completely Unprepared for Adulthood, Gen Z adalah
generasi pertama yang tumbuh dengan smartphone dan media sosial.
Hal itu memengaruhi cara mereka berinteraksi dan memahami dunia.
B. Hipotesis
Penyimpangan sosial pada Generasi Z dapat menyebabkan rusaknya masa
depan Bangsa Indonesia
C. Metodologi
1. Desain Penelitian:
Penelitian ini akan menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan
pendekatan eksperimental.
2. Sampel:
Sampel penelitian akan terdiri dari siswa SMA N 1 Mempawah atas yang
secara sukarela berpartisipasi.
3. Instrumen Pengumpulan Data:
Kuesioner: Kuesioner akan digunakan untuk mengumpulkan data tentang
penyimpangan sosial yang pernah mereka lakukan atau mereka lihat
4. Prosedur Penelitian:

3
a. Pengumpulan Data Awal: Mengumpulkan data awal tentang
penyimpangan sosial yang pernah mereka lakukan atau mereka lihat
b. Intervensi: Siswa akan diberi arahan tentang penyimpangan sosial
yang pernah mereka lakukan atau mereka lihat
c. Pengumpulan Data Akhir: Setelah periode intervensi, data akan
dikumpulkan kembali untuk mengevaluasi perubahan dalam
penyimpangan sosial yang pernah mereka lakukan atau mereka lihat
5. Analisis Data:
Data akan dianalisis menggunakan teknik statistik deskriptif dan
inferensial untuk mengevaluasi apakah terdapat perbedaan signifikan
dalam keterampilan komunikasi dan empati siswa sebelum dan sesudah
intervensi.

4
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dari hasil penelitian ini, dapat ditarik kesimpulan bahwa penyimpangan
sosial yang terjadi pada Generasi Z dapat menyebabkan rusaknya masa
depan Indonesia. Temuan ini sejalan dengan teori-teori yang mendukung
hal tersebut
Generasi muda merupakan cerminan masa depan suatu bangsa, dengan
terjadinya banyak penyimpangan pada Generasi Z yang mana merupakan
generasi muda saat ini maka jika terus terjadi penyimpangan maka masa
depan yang akan datang tidak akan baik
B. Saran
1. Perlu adanya bimbingan dan pengerahan yang lebih baik terhadap
Generasi Z dikarenakan ledakan informasi yang mudah didapat dari
internet
2. Perlu adanya kontrol dan support dari orang tua agar Generasi Z
mendapatkan pemahaman tentang informasi yang ada sehingga
terhindar dari penyimpangan
3. Pihak sekolah dan guru juga merupakan faktor penting untuk
menghindari penyimpangan dan mengarahkan Generasi Z menjadi
jauh lebih baik

5
DAFTAR PUSTAKA

https://www.gramedia.com/literasi/cara-buat-proposal-penelitian/

https://www.gramedia.com/literasi/penyimpangan-sosial/
#A_Pengertian_Penyimpangan_Sosial

https://kumparan.com/pengetahuan-umum/ragam-pengertian-gen-z-
menurut-para-ahli-20qzLHPqGZv/3

Anda mungkin juga menyukai