Anda di halaman 1dari 5

UJIAN TENGAH SEMESTER

Nama : Monica Ekma Putri Sulistyawati

NIM : 23.92.0613

Kelas : Kewirausahaan 02

UNIVERSITAS AMIKOM YOGYAKARTA


1. On demand service merupakan sebuah fitur atau fasilitas layanan yang memungkinkan
penggunanya memesan dan menerima berbagai sumber daya kapan pun dan di mana pun
dibutuhkan. Salah satu perusahaan yang menerapkan on demand service di Indonesia adalah
Happy Fresh. Happy fresh merupakan portal layanan belanja kebutuhan secara online, caranya
sangatlah mudah pertama download aplikasi Happy Fresh , lalu pilih supermarket favorit
terdekat yang ada di daerahmu, pilih barang barang yang akan anda beli dengan cara
memasukkan belanjaan anda ke dalam keranjang belanja yang tertera layaknya jika anda
berbelanja secara offline, jangan lupa masukkan detail belanjaan dan pilih waktu pengataran, lalu
terakhir pilih opsi pembayaran, lalu rider akan mengantarkan barang belanjaan ke tempat tujuan
sesuai jadwal. Benefit yang didapat customer yaitu kemudahan dalam berbelanja, membantu
customer untuk berbelanja secara efisien dan memiliki waktu untuk mengerjakan hal penting
lainnya setiap hari , kemudahan mendapatkan barang yang diinginkan dengan menghemat waktu,
tenaga dan biaya untuk sampai ke tempat tujuan.

2. Strategi yang tepat untuk bisnis digital adalah

1. Membangun hubungan yang baik dengan pelanggan atau calon pelanggan


Digital presence atau kehadiran secara online di era digital saat ini tidak cukup untuk
menjadi kompetitif. Terlepas dari keberadaan digital yang kuat, pemilik harus melangkah
lebih jauh. Pastikan digital presence melalui hubungan erat dengan target pasar dan
pelanggan setia. Pelanggan setia harus tetap diperhatikan. Caranya adalah dengan
membuat konten yang menginspirasi mereka untuk berinteraksi. Apabila pelanggan
bereaksi maka seorang entrepreneur dapat memahami keinginan mereka., pemilik bisnis
dapat semakin populer apabila pelanggan membicarakannya. Tentunya mereka
membicarakan hal positif tentang bisnis tersebut. Dengan demikian, pemilik bisnis pasti
mendapatkan lebih banyak target pasar daripada kompetitor.
2. Konten pemasaran yang kreatif
Konten pemasaran merupakan salah satu aspek terpenting untuk memperkenalkan produk
atau jasa kepada audiens. Tetapi, ada cara memastikan bahwa konten pemasaran tidak
asal-asalan. Seorang entrepreneur harus memastikan bahwa konten mereka dapat meraih
sweet spot target pasar. Caranya adalah menulis artikel yang tidak saja menarik, tetapi
spesifik untuk pelanggan. Dengan demikian, pelanggan merasa membutuhkan artikel
tersebut dibandingkan artikel umum lainnya.
Konten yang orisinal dan informatif sangat penting supaya situs bisnis mendapat
perhatian khusus. Jangan lupa judul artikel yang menarik tetapi tidak provokatif.
Pembaca harus langsung tahu bahwa konten tersebut berguna, namun tidak terkesan
promosi.
3. Memaksimalkan Sosial Media
Siapapun tahu bahwa media sosial adalah kegiatan promosi wajib untuk pemilik bisnis.
Apapun media tersebut, baik Facebook, Twitter, atau TikTok, media tersebut harus dapat
meningkatkan eksposur bisnis. Caranya adalah dengan mengunggah konten profesional
yang menarik pelanggan. Kredibilitas di dunia online dapat terwujud dengan melakukan
personalisasi dalam berinteraksi dengan pelanggan setia atau calon pelanggan. Media
sosial merupakan perangkat terbaik untuk kesuksesan bisnis. Pasalnya, media sosial dapat
mengarahkan web traffic karena pengunjung medsos yang tertarik dengan suatu produk
akan mengunjungi situs bisnisnya. Cara ini sangat efektif dalam menjangkau pelanggan
melalui personalisasi untuk membangun kepercayaan dan kredibilitas. Cara ini menjadi
strategi bisnis di era digital yang sangat efektif dan profesional. Media sosial
memungkinkan pemilik bisnis terhubung dengan pelanggan secara lebih personal supaya
dapat membangun loyalitas mereka.
4. Situs yang Mudah Diakses
Pemilik bisnis harus memposisikan diri mereka sebagai pelanggan. Pelanggan tidak akan
suka mengunjungi situs bisnis yang sulit diakses. Terlebih, terlalu banyak iklan pop-up
yang muncul. Pemilik bisnis harus dapat menjaga situs supaya rapi dan enak dipandang.
Situs tersebut juga harus menampilkan gambar yang relevan dengan produk atau jasa
yang ditawarkan. Latar belakang atau gambar utama juga harus praktis tetapi tetap
menarik. Warna-warna yang terlalu banyak akan mengganggu pembaca. Perhatikan juga
padu padan warna dan font supaya pembaca nyaman dalam membaca.
5. Optimasi Situs Bisnis untuk Perangkat Seluler
Strategi bisnis di era digital yang efektif saat ini adalah optimasi situs untuk perangkat
seluler. Pengguna internet saat ini lebih memanfaatkan ponsel pintar saat mencari produk
atau jasa secara online. Pemilik bisnis harus dapat menjangkau pengguna ponsel ini
dengan mengoptimasi situs supaya diakses dengan mudah oleh perangkat seluler.
3. Perbedaan Marketplace murni dan Marketplace Konsinyasi

 Marketplace Murni

Marketplace murni adalah ketika platform hanya menyediakan lapak untuk berjualan
lengkap dengan fasilitas pembayarannya. Penjual memiliki kewajiban untuk menyediakan
sendiri deskripsi dan foto produk. Selain itu, penjual juga bisa menerima penawaran harga dari
pembeli. Setelah mendapatkan harga yang disepakati oleh pihak pembeli dan penjual,maka
pembeli bisa mengirimkan sejumlah uang ke rekening yang disediakan market place. Contoh
market place Indonesia yang terkenal dengan jenis kerja sama pertama ini adalah Tokopedia,
Bukalapak, Elevenia, Blanja, dan BliBli.

 Marketplace Konsinyasi

Marketplace konsinyasi menggunakan metode titip barang. Markeplace konsinyasi


adalah jenis kerjasama di mana penjual memberikan produk dan detail informasi mengenai
produknya ke pihak marketplace sebagai perantara. Pihak marketplace akan bertanggungjawab
semua urusan harga dan alur penjualan dari foto produk, pengemasan, pembayaran dan
pengiriman. Contoh marketplace konsinyasi adalah Zalora dan Berrybenka

Perbedaan yang paling terlihat jelas terletak pada tanggung jawab penjual dan alur
transaksinya. Alur transaksi di marketplace murni terjadi langsung antara penjual dan pembeli,
sedangkan kerja sama di marketplace konsinyasi semua alur transaksi langsung ditangani situs
marketplace.

Perbedaan Marketplace dan Onlineshop yaitu marketplace adalah platform yang


menyediakan tempat bagi penjual untuk menjual produk mereka kepada pembeli. Online
shop adalah bisnis kecil yang menjual produk mereka secara online melalui website atau media
sosial.

4. Digital payment system merupakan startup di bidang keuangan dan teknologi. Tujuan dan
manfaat perusahaan fintech adalah untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses produk-
produk keuangan, melakukan transaki keuangan, dan meningkatkan pemahaman mengenai
literasi dalam bidangn keuangan.

Untuk menerima pembayaran secara online, tentunya merchant harus memiliki akses ke sistem
gateway pembayaran online terlebih dahulu. Sistem gateway pembayaran online sendiri
merupakan penyedia layanan pembayaran terintegrasi yang menawarkan berbagai jenis
pembayaran kepada penjual dan pembeli. Dengan begitu, proses pembayaran bisa menjadi
mudah, cepat dan aman.
Beberapa langkah yang dilakukan dalam proses pembayaran online adalah sebagai berikut:

1. Pelanggan mengirimkan informasi pembelian produk kepada penjual.Misalnya, hal ini


dilakukan dengan mengisi formulir pembayaran di situs merchant dan kemudian
mengirimkan informasinya.
2. Merchant akan mengirimkan informasi pembayaran produk ke sistem gateway
pembayaran online.
3. Gerbang pembayaran online kemudian memproses pembayaran pelanggan dan
meneruskannya ke pedagang.
4. Merchant akan memverifikasi setiap pembayaran pelanggan.
5. Pembayaran kemudian akan masuk ke sistem pembayaran online dan diterima oleh
merchant setelah transaksi selesai.

Cara kerja yang diberikan oleh sistem pembayaran online tentunya mendatangkan
keuntungan yang tinggi baik bagi penjual maupun pembeli. Kini mereka dapat berdagang secara
virtual tanpa rasa khawatir. Karena proses ini bisa dilakukan dengan cepat dan aman. Tak heran
jika saat ini banyak orang yang mulai mencari merchant yang menawarkan layanan pembayaran
online.

Anda mungkin juga menyukai