Anda di halaman 1dari 9

Prinsip Pengajaran dan Asesmen II

Topik 2
ERIKA SONIYA (23530281)
MIA OKTAVIA (23530358)
SYAFIRA KARENINA A. (23530457)
TONI FEBRI H. (23530468)
VALDA APRILIA N. (23530479)
Apakah Anda telah mencapai ekspektasi
keterampilan dan pengetahuan yang Anda harapkan
di awal pembelajaran?
Sudah cukup mencapai ekspektasi keterampilan dan
pengetahuan yang diharapkan di awal pembelajaran.
Keterampilan terkait materi pada topik ini masih perlu di
asah lagi dengan menambah pengalaman langsung di
lapangan. Sedangkan dalam hal pengetahuan masih
harus terus dilakukan melalui kegiatan literasi dari
berbagai sumber.
Pengetahuan Keterampilan

Konsep pendekatan Teaching Menyusun TP dari CP


at the Right Level Menyusun asesmen yang sesuai
TIga komponen penting dalam dengan kebutuhan peserta didik
merancang pembelajaran Menyusun kegiatan pembelajaran
(tujuan, asesmen dan kegiatan) menggunakan pendekatan TaRL
Tiga fungsi asesmen dalam Melakukan telaah modul ajar yang
pembelajaran baik
Metode dan format asesmen
dalam pembelajaran
Apakah hal-hal menarik yang Anda pelajari melalui
pembelajaran topik ini?
Hal-hal menarik yang dipelajari melalui pembelajaran topik ini
adalah terkait penerapan pendekatan TaRL dalam merancang
pembelajaran dan asesmen. Pendekatan TaRL ini memiliki
konsep yang sangat berbeda dengan pendidikan di Indonesia
saat ini, sebab sekolah-sekolah di Indonesia dalam praktiknya
menggunakan sistem umur. Sedangkan jika kita menilik ke
dalam konsep TaRL, peserta didik dengan umur yang sama
atau hampir sama belum tentu memiliki tingkat atau level
pemahaman/kemampuan yang sama.
Hal apa yang telah berubah dari diri Anda dalam kaitannya
melaksanakan pembelajaran dengan pendekatan Teaching
at the Right Level?
Hal yang telah berubah dari diri kami dalam kaitannya melaksanakan
pembelajaran dengan pendekatan TaRL adalah pemahaman terkait
pentingnya pembelajaran berdiferensiasi agar peserta didik dapat
memahami, menyerap dan menguasai materi sesuai dengan
kemampuannya dengan efektif dan efisien. Oleh karena itu perlu bagi
kami untuk meningkatkan kemampuan dalam mengidentifikasi tingkat
pemahaman peserta didik melalui kegiatan asesmen diagnostik sebelum
merancang pembelajaran, sebab hasil asesmen tersebut yang akan
digunakan sebagai bahan pertimbangan guru dalam merancang
pembelajaran yang sesuai dengan tingkat pemahaman peserta didik.
Setelah melaksanakan pembelajaran topik ini, apa hal
penting yang menurut Anda harus dipelajari lebih lanjut?
Setelah melaksanakan pembelajaran topik ini, hal penting
yang harus dipelajari lebih lanjut adalah terkait merancang
asesmen diagnostik yang efektif dan efisien untuk
mengetahui tingkat pemahaman peserta didik, strategi dan
teknik yang tepat dalam memetakan peserta didik dan cara
merancang pembelajaran berdiferensiasi yang baik untuk
setiap materi mata pelajaran di SD.

Anda mungkin juga menyukai