Anda di halaman 1dari 4

16

PERTEMUAN 3 MUSIK ITU KEINDAHAN

KEGIATAN AWAL

1. Persiapan awal (guru dapat mengatur tempat duduk bersama


peserta didik)
2. Guru mengawali kegiatan dengan aktivitas rutin yaitu menyapa
dan menanyakan kehadiran.
3. Guru memberikan kesempatan kepada salah satu anak utuk
memimpin doa bersama.
1. Menyanyikan salah satu lagu anak dengan judul “Tik-Tik Tik Bunyi
Hujan” dengan iringan tepuk tangan dan benda lain yang dapat
dibunyikan di dalam kelas
https://www.youtube.com/watch?v=pp_8hX7jhc4
2. Kegiatan literasi pagi, guru meminta peserta didik untuk bercerita
tentang peristiwa minggu sebelumnya (belajar mengimitasikan
bunyi).
3. Membuat Kontrak Belajar/Kesepakatan Belajar untuk kelancaran
proses pembelajaran.
4. Guru menginformasikan tujuan pembelajaran pertemuan ketiga
yaitu menata bunyi musik sederhana.
5. Guru menyampaikan pertanyaan pemantik:
Menurut kamu, bagaimana kamu mengatakan musik itu terdengar
indah?
6. Guru menanyakan apa yang ingin peserta didik lakukan hari ini.
7. Guru memberikan apersepsi dan motivasi.
“Anak-anak, kita sudah sampai pada pertemuan ketiga tentang
mengimitasikan dan menata bunyi musik. Hari ini kita akan
17

mencoba menciptakan sebuah musik dari bahan yang sudah kamu


siapkan. Mari kita mulai ya.”

KEGIATAN INTI

1. Guru bertanya jawab tentang materi sebelumnya.


2. Guru menunjukan contoh pola irama dan meminta anak
melakukan setelah mendengar arahan.

3. Kelas dibagi dalam 4 kelompok, satu kelompok 7 anak.


4. Setiap kelompok memilih bunyi apa yang akan dimainkan
berdasarkan gambar (contoh pola irama) yang ditayangkan.
5. Guru memberikan waktu 5 menit untuk berlatih.
6. Guru mempersilakan peserta didik untuk menampilkan hasil
latihan.
7. Guru dan peserta didik menyiapkan benda-benda yang sudah
dipesan dari pertemuan sebelumnya.
8. Guru membagi anak dalam 4 kelompok, bisa menggunakan
kelompok yang sebelumnya atau membuat kelompok baru.
9. Guru meminta peserta didik berdiskusi menentukan pola yang
akan digunakan dalam memainkan alat musik yang ditemukan
sebagai sumber bunyi. Peserta didik bebas membuat pola sendiri.
18

10. Guru memberikan tugas pada setiap kelompok untuk membuat


pola irama sesuai dengan alat atau sumber bunyi yang mereka
bawakan termasuk menggunakan sumber bunyi yang berasal dari
anggota tubuh manusia.
11. Peserta didik menentukan siapa membunyikan apa
berdasarkan pola yang sudah disusun dalam kelompok.
12. Peserta didik berlatih membunyikan alat musik yang dipegang
berdasarkan pola yang disusun bersama dalam kelompok
masing-masing.
13. Setelah bunyi musik terdengar harmonis, peserta didik
diminta mencari lagu yang sesuai dengan irama musik tadi dan
mencoba menyanyikan lagu tersebut dengan iringan musik hasil
ciptaannya. Jika peserta didik kesulitan, bisa menggunakan lagu
“Tik Tik Tik Bunyi Hujan” yang sudah dinyanyikan sebelumnya.
14. Pada saat peserta didik memperagakan hasil penataan musik
dalam kelompok, guru dapat melakukan observasi dan asesmen
sumatif, dengan rubrik penilaian yang dapat dilihat di Lampiran
Asesmen 3.

KEGIATAN PENUTUP

1. Guru memberikan penguatan materi.


2. Refleksi
Guru memberikan beberapa pertanyaan tentang hal yang baru
dialami. Tentang perasaanya, guru juga menanyakan apa yang
menjadi kesulitan dalam memahami materi belajar dan bagaimana
cara mengatasinya. Pada saat akan menjawab, peserta didik
diminta untuk menirukan suara pilihannya.
19

3. Guru memberikan informasi sebagai persiapan untuk pertemuan


berikutnya.
4. Kegiatan ditutup dengan doa, peserta didik diminta untuk
memimpin doa. Bisa dipilih dari anak yang hari itu terlihat paling
bersemangat.

Anda mungkin juga menyukai