Anda di halaman 1dari 2

Nama : Sinta nuria

Nim : 2022112049
Kelas :IB
Prodi : Pendidikan Bahasa Indonesia
Mata Kuliah : Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia

1. Faktor risiko lain yang menjadi penyebab kejadian asma adalah allergen
(serbuk bunga,tungau,serpihan atau kotoran binatang dan jamur),perubahan cuaca
dan suhu udara, polusi udara, asap rokok,infeksi saluran pernapasan, stres, dan
olahraga yang berlebihan.
Tulislah kembali paragraf di atas sesuai dengan Bahasa Indonesia yang baik
dan benar!
Jawaban :
Faktor lain yang menyebab kan risiko terjadinya asma adalah alergen ( serbuk
bunga, tungau, serpihan atau kotoran binatang dan jamur), perubahan cuaca dan
suhu udara, polusi udara, asap rokok, infeksi saluran pernapasan, stres, dan
olahraga yang berlebihan.

2. Jelaskan perbedaan akronim dan singkatan serta beri contoh!


Jawaban :
A) Singkatan ialah bentuk dari suatu kata yang dipendekkan. Singkatan sendiri ada
beberapa jenis, yaitu: Singkatan nama seseorang, sapaan, nama gelar, pangkat
atau jabatan. Contohnya Muh. Ikhsan, S.Pd dan lain sebagainya.
Singkatan nama resmi lembaga pemerintah, nama dokumen resmi, badan dan
organisasi. Contohnya UUD, PGRI, DPR dan lain sebagainya.Singkatan kata
dalam pembuatan catatan. Contohnya jml. untuk kata jumlah, kpd. untuk kata
kepada dan lain sebagainya.
B) Akronim ialah singkatan yang terdiri dari gabungan huruf awal, gabungan suku
kata, ataupun gabungan huruf dan suku kata. Contohnya ialah PASI, Jatim,
Jateng dan lain sebagainya.

3. Jelaskan kedudukan dan peran Bahasa Indonesia!


Jawaban :
Bahasa Indonesia berkedudukan sebagai bahasa nasional dan bahasa resmi
negara. Dalam kedudukannya sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia
berfungsi sebagai sarana pemersatu berbagai suku bangsa dan sebagai sarana
komunikasi antar daerah dan antar budaya daerah

4. Jelaskan jenis-jenis kata beserta contohnya dalam sebuah kalimat


Jawaban :
1. Kata benda
Nomina adalah nama dari semua benda dan segala sesuatu yang dibendakan, dan
menurut wujudnya dapat dibedakan
Contoh nya : 1. rumah itu sangat besar, 2. Batu itu sangat keras.
2. Kata kerja
kata kerja merupakan kata-kata yang menyatakan suatu perbuatan atau tindakan,
proses, gerak, keadaan atau terjadinya sesuatu.
Contoh nya : berjalan dengan cepat, berbicara dengan dosen.
3. Kata sifat
Adjektiva adalah kata yang menyatakan sifat, keadaan, watak seseorang,
binatang atau benda. Dalam sebuah kalimat, adjektiva berfungsi sebagai penjelas
subjek, predikat dan objek.
Contohnya: kamu memang teman terbaik saya
4. Kata keterangan
Adverbia (kata keterangan) adalah kata yang menerangkan predikat (verba) suatu
kalimat.
Contohnya: kemarin malam kakak datang dan memberi aku uang
5. Kata ganti
Kata ganti (pronominal) adalah kata yang dipakai untuk mengacu kepada nomina
lain dalam struktur kalimat
Contohnya: kami hendak pergi ke pantai besok
6. Kata bilangan
Kata bilangan adalah kata yang dipakai untuk menghitung banyaknya sesuatu
hal yang kongkret (orang, binatang, atau barang) dan konsep.
Contohnya: pemain ketiga, anak kelima, juara pertama, masalah kedua.
7. Kata sambung
Konjungsi (kata sambung) adalah kata tugas yang menghubungkan dua satuan
Bahasa yang sederajat: kata dengan kata, frasa dengan frasa, klausa dengan
klausa, atau kalimat dengan kalimat.
Contohnya: dan,atau,dengen,bahwa,namun,meskipun,sedangkan,bahkan,untuk
8. Kata depan
Preposisi atau kata depan adalah kata yang selalu berada di depan kata benda,
kata sifat, atau kata kerja. Kata depan menunjukkan berbagai hubungan makna
antara kata sebelum dan sesudah preposisi.
Contohnya:dari,di,dengan,ke,oleh,pada,sejak,sampai,seperti,untuk
9. Kata sandang
Kata sandang (artikula) adalah kata tugas yang membatasi makna nomina.
Contohnya:
10. Kata seru
Kata seru (interjeksi) adalah kata tugas yang mengungkapkan rasa hari
pembicara.
Contohnya:1 aduh,kaki ku sakit sekali 2.ya ampun,buku agama ku tertinggal di
rumah.3) amboy,cantiknya ibu hari ini

5. Analisis struktur kalimat berikut ini!


i. Adik mencuci tangan agar terhindar dari kuman.
ii. Suster menimbang berat badan adik di posyandu.
iii. Nana memakan sayuran agar sehat.
iv. Andi berolahraga lari di stadion.
Jawaban :
i. Adik ( S ) Mencuci ( P ) tangan ( O ) agar terhindar dari kuman ( Ket. Tujuan )
ii. Suster ( S ) Menimbang berat badan ( P ) Adik ( O ) di posyandu ( Ket.Tempat
)
iii. Nana ( S ) Memakan ( P ) sayuran ( O ) Agar sehat ( Ket. TUjuan )
iv. Andi ( S ) berolahraga ( P ) lari ( O ) di satdion ( Ket Tempat )

Anda mungkin juga menyukai