Anda di halaman 1dari 7

Pakan Kerbau

Published by drh. Karinadintha Marsya Rachman at 28 Januari 2024

Bicara soal kerbau, dulur tentu tertarik tentang bagaimana cara


budidaya hewan ternak yang satu ini. Nyatanya, masih jarang
masyarakat yang melirik budidaya kerbau padahal Indonesia memiliki
potensi kerbau yang baik jika pengelolaanya baik. Besarnya potensi
kerbau yang kita miliki sangat menjanjikan baik untuk membantu
memenuhi kebutuhan daging atau susunya.
Selain itu, kerbau memiliki kemampuan yang tinggi dalam mencerna
serat yang kasar. Berbeda dengan sapi yang lebih lama dan
membutuhkan waktu, sehingga untuk penyimpanan lemak, kerbau
terlampau lebih cepat.
Semakin tertarik untuk budidaya kerbau? Anda perlu mengetahui
mengenai beberapa hal penting sebelum berbudidaya hewan ternak
kerbau. Salah satunya yakni kesiapan pakan yang berkualitas baik
agar kerbau mudah gemuk dan hasilkan ternak berkualitas.
Artikel ini akan membahas mengenai pentingnya kualitas pakan bagi
kerbau, jenis pakan kerbau hingga suplemen tambahan agar kerbau
tumbuh sehat.
Daftar Isi

Pentingnya Kualitas Pakan


Pada Kerbau
Tahukah Anda? Bahwa kualitas pakan memiliki peran penting dalam
menjaga kesehatan dan produktivitas kerbau. Berikut ini adalah
beberapa poin yang menjelaskan pentingnya kualitas pakan untuk
kerbau:

Pertumbuhan dan Kesehatan Optimal


Kualitas pakan yang baik bisa memberikan nutrisi yang seimbang,
termasuk protein, karbohidrat, lemak, vitamin, dan mineral. Hal ini
dapat mendukung pertumbuhan optimal kerbau dan menjaga
kesehatannya. Kurangnya nutrisi dapat menyebabkan masalah
kesehatan dan pertumbuhan pada kerbau.

Produksi Susu dan Kesehatan Reproduksi


Untuk kerbau betina menghasilkan susu yang berkualitas jadi kunci
utama, kualitas pakan bisa mempengaruhi produksi dan kualitas
susu. Nutrisi yang memadai dari pakan mendukung kesehatan
reproduksi kerbau betina, termasuk siklus birahi, kehamilan, dan
kesehatan anaknya.

Memperbaiki Sistem Pencernaan


Kerbau memiliki sistem pencernaan khusus yang memerlukan pakan
dengan serat kasar untuk menjaga fungsi saluran pencernaan
mereka. Kualitas pakan yang baik membantu penyerapan nutrisi pada
kerbau.
Kebutuhan Nutrisi yang Baik Pada Kerbau
Pentingnya kualitas pakan bagi kerbau ternyata tidak hanya
berdampak pada kesehatan namun juga produktivitas kerbau. Maka
dari itu, Anda perlu memberikan perhatian khusus pada pakan
kerbau. Selain memperhatikan jenis, Anda juga harus mengetahui
kandungan nutrisi yang terdapat pada pakan kerbau.
Nutrisi pada pakan kerbau harus memiliki keseimbangan makanan
untuk memberikan energi pada kerbau dalam memproduksi seperti
susu dan daging. Zat penting yang harus ada pada makanan kerbau
yakni protein, energi, mineral, vitamin, dan air. Kerbau juga
membutuhkan energi yang berasal dari lemak dan protein, sementara
kebutuhan utama bisa dengan karbohidrat.
Beberapa nutrisi yang umumnya terdapat dalam bahan pakan
meliputi air, mineral, protein, lemak, karbohidrat, dan vitamin harus
terpenuhi dari pakan kerbau.

Jenis Pakan Hewan Kerbau


Nah setelah Anda mengetahui pentingnya, kebutuhan nutrisi dan
pentingnya kualitas pakan untuk kerbau. Pakan ternak bagi kerbau
harus berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan berat badan kerbau.
Di bawah ini ada beberapa jenis makanan untuk hewan kerbau agar
memaksimalkan dan menjaga kesehatan kerbau.

Pakan Kasar
Jenis makanan kerbau yang satu ini merupakan makanan yang
berasal dari hijauan, misalnya rumput, daun leguminosa, dan sisa
hasil panen seperti jerami. Pakan ternak dari hijauan memiliki
kandungan serat kasar sekitar 18%, namun memiliki tingkat energi
yang rendah. Jenis hijauan yang menjadi sumber nutrisi yang optimal
mengandung protein kasar sekitar 20% dari total bahan kering,
seperti yang terdapat pada leguminosa atau kacang-kacangan.
Di sisi lain, pakan yang berasal dari sisa hasil panen seperti jerami
hanya memiliki kandungan protein kasar sekitar 3-4% dari bahan
kering. Dari pemberian pakan hijau-hijauan yang berasal dari daun
dan rumput yang berkualitas, hewan ternak seperti sapi hanya dapat
mencapai 70% dari potensi produksinya.
Nah, Anda harus memperhatikan pakan kasar tetaplah penting untuk
hewan ternak karena mengandung serat kasar yang tinggi.

Rumput Unggulan
Rumput juga menjadi salah satu pakan yang disukai oleh kerbau.
Beberapa rumput unggulan ini bisa menjadi referensi bagi pakan
ternak kerbau Anda, antara lain:
1. Rumput Gajah
Jenis tanman ini mampu bertahan di beragam jenis tanah, mulai dari
dataran rendah hingga dataran tinggi, dengan toleransi terhadap
kondisi lingkungan yang beragam. Rumput ini dapat tumbuh baik di
lingkungan yang sedang dan membutuhkan curah hujan yang
mencukupi. Rumput gajah cenderung tumbuh optimal pada tanah
lempung yang subur, namun tidak dapat bertahan pada kondisi
genangan air.
2. Rumput Benggala
Tanaman hijau ini memiliki batang yang kuat dan tegak, serta
membentuk rumpun dengan akar yang membentuk serabut dalam.
Bunga berwarna hijau atau keunguan ini cocok untuk konsumsi
kerbau ternak Anda. Rumput benggala dapat tumbuh baik di berbagai
ketinggian, mulai dari dataran rendah hingga dataran tinggi, yaitu
kisaran 0 hingga 1200 meter di atas permukaan laut.
3. Rumput Setaria
Makan ternak hijau yang satu ini berasal dari Afrika kerap kali ada di
kebun dekat rumah Anda. Rumput ini memiliki ciri pertumbuhan yang
membentuk rumpun yang kuat dan lebat, dengan daun yang lebar
dan sedikit berbulu di bagian permukaan atasnya.
4. Rumput Meksiko
Jenis tanaman yang berasal dari Amerika ini bisa tumbuh di daerah
tropis yang basah dan juga di daerah subtropis dengan tanah berair.
Rumput jenis ini memiliki ciri yakni panjang daun sekitar 1,5 meter
dan memiliki lebar daun sekitar 10 centimeter.
Rumput meksiko dapat tumbuh dengan baik pada daerah yang
memiliki tanah dengan struktur sedang atau berat, dengan ketinggian
sampai 1200 meter di atas permukaan air laut dengan suhu yang bisa
bertahan pada curah hujan tinggi.

Penambahan Suplemen
Organik Cair Khusus
Peternakan
Selain pakan yang berkualitas, Anda juga dapat memberikan
tambahan suplemen pada pakan kerbau untuk mempercepat
pertumbuhan dan mencegah penyakit. Suplemen Organik GDM
Spesialis Peternakan berperan sebagai penunjang pertumbuhan
ternak kerbau, menyediakan nutrisi tambahan, dan melengkapi
ransum pakan ternak. Suplemen ini dapat terdiri dari vitamin, mineral,
urea, dan mikroorganisme.
Sebagai contoh, Suplemen Organik GDM Spesialis Peternakan
merupakan suplemen organik cair yang mengandung unsur mineral
sesuai kebutuhan nutrisi ternak. Suplemen ini juga mengandung
bakteri apatogen yang bermanfaat untuk pertumbuhan dan
perkembangan hewan ternak serta dapat meningkatkan produksi
susu dan daging pada kerbau.
Suplemen Organik GDM Spesialis Peternakan dibuat dari bahan-
bahan segar untuk mencegah pembusukan dan menghindari potensi
kontaminasi oleh sumber penyakit. Penggunaannya dapat
dicampurkan dengan air minum atau pakan kerbau setiap harinya.
Dosis yang dianjurkan untuk kerbau yang merupakan ternak besar
adalah 10 ml per ekor per aplikasi, dicampurkan pada air minum atau
campuran pakan kerbau, dilakukan satu kali sehari pada pagi atau
sore hari. Untuk hasil maksimal, pemberian Suplemen Organik GDM
perlu dilakukan sesuai dosis dan secara rutin.
Semakin yakin mau budidaya kerbau? Anda bisa konsultasikan hal ini
pada tim ahli GDM kami dan temukan manfaat berlimpah dari
Suplemen Organik Cair Spesialis Peternakan.

Anda mungkin juga menyukai