Anda di halaman 1dari 2

Sistem Tenaga Listrik teknik elektro - umy

pada generator semakin kecil, maka luas penampang kawat


lilitan yang dibutuhkan menjadi lebih kecil, sehingga ukuran
generator dapat lebih kecil dan dapat lebih murah. Bila arus
yang mengalir lebih kecil, maka rugi daya pada lilitan
menjadi lebih kecil, sehingga lebih ekonomis.

Level tegangan pada pembangkit biasanya tidak


terlalu tinggi, karena semakin tinggi level tegangan
generator, maka jumlah lilitan generator tersebut harus
semakin banyak. Dengan lilitan yang lebih banyak akan
mengakibatkan generator menjadi lebih besar dan lebih
berat, sehingga menjadi kurang efisien. Disamping itu
dengan dimensi generator yang besar dan berat akan
menambah kesulitan dalam pengangkutan dan
pemasangannya. Sebaliknya untuk kapasitas generator yang
lebih kecil biasanya menggunakan level tegangan keluaran
yang relatif rendah agar lebih ekonomis.

Bila unit pembangkit akan dihubungkan dengan


dengan saluran transmisi yang mempunyai level tegangan
yang lebih tinggi, maka dibutuhkan peralatan penaik
tegangan yang berupa transformator penaik tegangan atau
step uptransformer.

5
Sistem Tenaga Listrik teknik elektro - umy

2. Tegangan Saluran transmisi:

Sistem saluran transmisi biasanya menggunakan


level tegangan yang lebih tinggi dari pada tegangan pada
unit pembangkit. Hal ini karena fungsi pokok saluran
transmisi adalah menyalurkan daya/energi listrik, sehingga
yang dipentingkan adalah sistem mampu menyalurkan daya
dengan efisiensi yang tinggi atau rugi-rugi daya kecil. Upaya
yang dilakukan adalah mempertinggi level tegangan agar
arus yang mengalir pada saluran transmisi lebih kecil.Bila
arus yang mengalir pada penghantar saluran transmisi
semakin kecil, maka rugi daya yang terjadi pada jaringan
akan semakin kecil, sehingga saluran transmisi menjadi
lebih efisien. Demikian juga dengan semakin kecil arus,
maka turun tegangan yang terjadi pada saluran juga lebih
kecil, sehingga tegangan pada ujung penerima tidak terlalu
rendah.

Sekalipun demikian, semakin tinggi tegangan saluran


transmisi memerlukan peralatan yang mempunyai tingkat
isolasi yang lebih tinggi yang konsekuensinya harganya
menjadi lebih mahal. Dan juga untuk kepentingan keamanan
dan keselamatan lingkungan, memerlukan tower penyangga
yang lebih tinggi. Tegangan saluran transmisi umumnya

Anda mungkin juga menyukai